Anda di halaman 1dari 38

LAPORAN PRAKTIKUM

SISTEM KONTROL DIGITAL

Disusun oleh :
Anis Mas Rukhan
18410300276

PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO S-1


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS WIJAYAKUSUMA
PURWOKERTO
2020

1
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan Praktikum Sistem Kontrol Digital ini disusun sebagai syarat


mengikuti ujian akhir semester Fakultas Teknik Program Studi Teknik Elektro (S-
1) Universitas Wijayakusuma Purwokerto Tahun Akademik 2020 / 2021. Tugas ini
disusun oleh :
Nama : Anis Mas Rukhan
Npm : 18410300276
Telah diterima dan disetujui pada :
Hari :
Tanggal :

Purwokerto, Desember 2020


Asisten Praktikum,

Teja Pratmalistyo

i
UNIVERSITAS WIJAYAKUSUMA
FAKULTAS TEKNIK
Alamat: Jalan Beji Karangsalam Telp (0281) 633629 Purwokerto 53273

LEMBAR ASISTENSI LAPORAN PRAKTIKUM SISTEM KONTROL


DIGITAL

NAMA : ANIS MAS RUKHAN


NPM : 18410300276
NO Hari / Tanggal Asistensi Paraf

Asisten Praktikum,

Teja Pratmalistyo

ii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ................................................................................ i


LEMBAR ASISTENSI ....................................................................................... ii
DAFTAR ISI ........................................................................................................ iii
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... v
DAFTAR TABEL................................................................................................ vi
BAB I PENDAHULUAN .................................................................................... 1
1.1. Latar Belakang ........................................................................................ 1
1.2. Rumusan Masalah ................................................................................... 2
1.3. Tujuan Praktikum ................................................................................... 2
BAB II DASAR TEORI ...................................................................................... 3
2.1. Arduino Uno ATmega328 ....................................................................... 3
2.2. Sensor Ultrasonik .................................................................................... 7
2.2.1. Prinsip kerja sensor ultrasonic .................................................... 8
2.2.2. Sensor ultrasonic HC-SR04 .......................................................... 9
2.3. LCD I2C .................................................................................................. 9
2.3.1. Cara kerja LCD I2C 16x2 ............................................................ 11
2.4. Light Emitting Diode (LED) ................................................................... 12
2.4.1. Cara kerja LED (Light Emitting Diode) ..................................... 12
2.4.2. Cara Mengetahui Polaritas LED ................................................. 13
2.4.3. Warna-warna LED (Light Emitting Diode) ............................... 14
2.4.4. Tegangan Maju (Forward Bias) LED ......................................... 14
2.5. Buzzer .................................................................................................. 15
BAB III METODOLOGI PRAKTIKUM ......................................................... 16
3.1. PRAKTIKUM 1 LED SEQUENCE 1 ................................................... 16
3.1.1 Alat dan Bahan ............................................................................... 16
3.1.2 Langkah Kerja ................................................................................ 16
3.2. PRAKTIKUM 1 LED SEQUENCE 2 ................................................... 18
3.2.1 Langkah Kerja ............................................................................... 18
3.3. PRAKTIKUM 2 SENSOR ULTRASONIC .......................................... 20
3.3.1. Alat dan Bahan .............................................................................. 20

iii
3.3.2. Langkah Kerja ....................................................... ....................... 20
3.4. PRAKTIKUM 3 LCD I2C 1 ................................................................... 22
3.4.1. Alat dan Bahan .............................................................................. 22
3.4.2. Langkah Kerja ............................................................................... 22
3.5. PRAKTIKUM 3 LCD I2C 2 ................................................................... 23
3.5.1. Alat dan Bahan .............................................................................. 23
3.5.2. Langkah Kerja............................................................................... 23
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................ 24
4.1. PRAKTIKUM 1 LED SEQUENCE 1 ................................................... 24
4.2. LED SEQUENCE 2 ................................................................................. 25
4.3. PRAKTIKUM 2 SENSOR ULTRASONIC .......................................... 27
4.4. PRAKTIKUM 3 LCD I2C 1 ................................................................... 28
4.5. LCD I2C 2 ............................................................................... ................ 28
BAB V KESIMPULAN ...................................................................................... 30
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 31

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Diagram Blok Mikrokontroler ATmega328P ............................. 4


Gambar 2.2 Konfigurasi Pin ATmega328p ...................................................... 5
Gambar 2.3 Sensor Ultrasonic HC-SR04.......................................................... 9
Gambar 2.4 LCD I2C 16x2 ................................................................................ 10
Gambar 2.5 Skema LCD I2C 16x2 .................................................................... 10
Gambar 2.6 LED ................................................................................................. 12
Gambar 2.7 LED yang memancarkan cahaya ................................................. 13
Gambar 2.8 Polaritas LED ................................................................................. 13
Gambar 3.1 Script Program............................................................................... 17
Gambar 3.2 Lanjutan Script .............................................................................. 17
Gambar 3.3 Serial Monitor Jarak ..................................................................... 21
Gambar 3.4 Script Program............................................................................... 22
Gambar 3.5 Script Program............................................................................... 23
Gambar 4.1 Void Setup ...................................................................................... 24
Gambar 4.2 Script Program............................................................................... 24
Gambar 4.3 Script Program............................................................................... 25
Gambar 4.4 Void Loop ....................................................................................... 25
Gambar 4.5 Script Program............................................................................... 26
Gambar 4.6 Script Program............................................................................... 27
Gambar 4.7 Script Program............................................................................... 27
Gambar 4.8 Script Program............................................................................... 28
Gambar 4.9 Script Program............................................................................... 29
Gambar 4.10 Script Program............................................................................. 29

v
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Spesifikasi Mikrokontroler ATmega328 .......................................... 3


Tabel 2.2 Pin LCD I2C 16x2 .............................................................................. 10
Tabel 2.3 Senyawa Semikonduktor ................................................................... 14
Tabel 2.4 Forward Bias LED ............................................................................. 15

vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dari masa ke masa berkembang


cepat. Perkembangan ini tampak jelas di dunia ke-elektronikaan, dimana
sebelumnya banyak pekerjaan yang menggunakan tangan manusia, kemudian
beralih menggunakan mesin, lalu dengan electro-mechanic (semi otomatis) dan
sebagainya. Pemanfaatan teknologi saat ini sangat berpengaruh pada
kehidupan manusia sehari-hari. Mulai dari teknologi yang paling kecil sampai
pada yang sangat canggih. Saat ini ada beberapa alat-alat elektronik yang mulai
berkembang untuk membantu kegiatan manusia sehari-hari.
Mulai dari peralatan hiburan sampai pada peralatan yang dapat mengganti
tugas manusia untuk bekerja. Teknologi saat ini sangat berkembang pesat.
Berbagai macam alat elektronik telah dibuat oleh manusia sesuai dengan
fungsinya masing-masing. Dengan sebuah sistem kerja tidak jauh berbeda
antara satu dengan yang lainnya. Salah satu perangkat yang paling penting
dalam sebuah alat elektronik adalah sebuah sensor yang dapat mendeteksi
kejadian atau situasi yang ada di sekelilingnya. Mulai dari sensor suara, sensor
api, dan sensor jarak.
Dewasa ini, jenis-jenis mikrokontroler telah banyak digunakan dalam
sistem kontrol atau sistem otomatis, salah satunya Arduino Uno. Arduino Uno
adalah salah satu produk berlabel Arduino yang sebenarnya adalah suatu papan
elektronik yang mengandung mikrokontroler ATmega328 (sebuah keping
yang secara fungsional bertindak seperti sebuah komputer). Peranti ini dapat
dimanfaatkan untuk mewujudkan rangkaian elektronik dari yang sederhana
hingga yang kompleks. Pada praktikum sistem kontrol dasar ini mahasiswa
dipersiapkan bahan untuk praktikum yang bermateri LED sequence, sensor
ultrasonic, dan LCD I2C.

1
1.2. Rumusan Masalah

Permasalahan yang dapat dikaji lebih lanjut dari latar belakang yang ada
adalah:
1. Bagaimana perancangan LED Sequence?

2. Bagaimana sensor ultrasonic bekerja?

3. Bagaimana perancangan rangkaian menggunakan LCD I2C?

1.3. Tujuan Praktikum

Adapun maksud dan tujuan pelaksanaan praktikum ini agar mahasiswa


dapat memahami tentang rangkaian LED sequence, rangkaian sensor
ultrasonic, dan rangkaian LCD I2C.

2
BAB II
DASAR TEORI

2.1. Arduino Uno ATmega328

Arduino Uno adalah papan mikrokontroler berbasis ATmega 328 yang


memiliki 14 pin digital input / output (6 pin dapat digunakan sebagai output
PWM), 6 input analog, clock speed 16 MHz, koneksi USB, jack listrik, header
ICSP, dan tombol reset. Board ini menggunakan daya yang terhubung ke
komputer dengan kabel USB atau daya eksternal dengan adaptor AC-DC atau
baterai. Komponen utama didalam papan Arduino adalah sebuah
mikrokontroler 8 bit yang dibuat oleh perusahaan Atmel Corporation. Pada
rangkaian menggunakan Arduino Uno dengan Mikrokontroler ATmega 328
sebagai pusat kendali. Spesifikasi Mikrokontroler ATmega328 bisa dilihat
dalam Tabel 2.1.
Tabel 2.1 Spesifikasi Mikrokontroler ATmega328
Mikrokontroler ATmega328

Tegangan pengoperasian 5V
Tegangan input yang disarankan 7-12V
Batas tegangan input 6-20V
Jumlah pin I/O digital 14 (6 PWM)
Jumlah pin input analog 6
Arus DC tiap pin I/O 40 mA
Arus DC untuk pin 3.3V 50 mA
Memori Flash 32 KB (ATmega328) 0.5 KB bootloader
SRAM 2KB (ATmega328)
EEPROM 1KB (ATmega328)
Clock Speed 16 MHz

3
Mikrokontroler ATmega328 memiliki beberapa bagian yang saling
interkoneksi, diagram blok bagian mikrokontroler dapat dilihat pada gambar
2.1 berikut

Gambar 2.1 Diagram Blok Bagian Mikrokontroler ATmega328P


Dibawah ini merupakan penjelasan dari bagian mikrokontroler ATmega 328
yang terdapat pada gambar 2.1 di atas :
A. UART (Universal Asynchronous Receiver / Transmitter)
Adalah antar muka yang digunakan untuk komunikasi serial seperti pada
RS-232, RS-422 dan RS-485. UARTTTL (5V) komunikasi serial, terdapat
pada pin digital 0 (RX) dan 1 (TX). Komunikasi Serial (RX) digunakan
untuk menerima (RX) dan (TX) berfungsi untuk mengirim data serial.
B. RAM 2 Kb
Pada memory kerja bersifat volatile (hilang saat daya dimatikan), digunakan
oleh variable-variabel didalam program.
C. RAM 32Kb
Flash memory bersifat non-volatile (data tetap disimpan meskipun tidak ada
catu daya) digunakan untuk menyimpan program yang dimuat dari
komputer. Selain program, flash memory juga menyimpan bootloader.
Bootloader adalah program inisialisasi yang ukurannya kecil, dijalankan
oleh CPU saat daya dihidupkan. Setelah boot loader selesai dijalankan,
berikutnya program didalam RAM akan dieksekusi.

4
D. EEPROM 1Kb
Bersifat non-volatile, digunakan untuk menyimpan data yang tidak boleh
hilang saat daya dimatikan. Mikrokontroler arduino memiliki EEPROM
sebesar 1K byte sebagai penyimpanan data dan 256 byte memory RAM, 128
byte dari memory.
E. Central Processing Unit (CPU)
Bagian dari mikrokontroler untuk menjalankan setiap instruksi dari
program.
F. Port input/output
Berfungsi untuk menerima data (input) digital atau analog, dan
mengeluarkan data (output) digital atau analog. Pada Arduino terdapat 14
pin I/O digital yang dapat digunakan sebagai input atau output,
menggunakan fungsi pin Mode, digital Write, dan digital Read. Pin
Input/output dioperasikan dengan supply tegangan 5 volt. Setiap pin dapat
menghasilkan atau menerima maximum 40 mA dan memiliki internal pull-
up resistor.

Gambar 2.2 Konfigurasi Pin ATmega328P


Berikut ini merupakan penjelasan fungsi dari masing-masing pin pada
mikrokontroler ATmega328P yang terdapat pada gambar 2.2 :
1. VCC
VCC terletak pada pin 7, berfungsi untuk supply tegangan digital yang
akan dihubungkan dengan tegangan 5V.

5
2. GND
GND terletak pada pin 8, berfungsi sebagai ground yang akan
dihubungkan dengan ground.
3. Port B
Port B merupakan jalur data 8 bit dan memiliki 8 pin dari pin B0B7 yang
dapat difungsikan sebagai input/output, yaitu:
a. (PB0) berfungsi sebagai Timer Counter 1 input capture pin.

b. (PB1), (PB2) dan (PB3) dapat difungsikan sebagai output PWM


(Pulse Width Modulation).

c. MOSI (PB3), MISO (PB4), SCK (PB5), SS (PB2) merupakan jalur


komunikasi SPI.

d. TOSC1 (PB6) dan TOSC2 (PB7) berfungsi sebagai sumber clock


external untuk timer.

4. Port C
Port C merupakan jalur data7-bit masing-masing pin terdapat pullup
resistor. Pin C0 – pin C5 sebagai ADC yang berfungsi mengubah input
analog menjadi digital.
5. Reset / PC6
Jika RSTDISBL fuse di program, maka PC6 akan berfungsi sebagai pin
I/O. Namun jika RSTDISBL fuse tidak diprogram, maka pin ini akan
berfungsi sebagai input reset. Namun jika tegangan yang diterima pin C6
rendah yaitu lebih rendah dari pulsa minimum, maka akan menghasilkan
suatu kondisi reset meskipun clock tidak bekerja.
6. Port D
Port D merupakan jalur data 8-bit yang berfungsi sebagai I/O dengan
internal pull-up resistor. Port D memiliki beberapa pin yaitu :
a. PD0-PD1 (TXD dan RXD) merupakan jalur data komunikasi serial.
Pin TXD berfungsi untuk mengirimkan data serial, sedangkan RXD
berfungsi untuk menerima data serial.

b. PD2-PD3 (INT0 dan INT1) berfungsi sebagai interupsi yaitu jeda dari
program, pada saat program berjalan kemudian terjadi interupsi

6
hardware / software maka program utama akan berhenti dan akan
menjalankan program interupsi.

c. PD4 (XCK) berfungsi sebagai sumber clock external.

d. T0 dan T1 berfungsi sebagai masukan counter external untuk timer 1


dan timer 0.

e. PD6-PD7 (AIN0 dan AIN1) keduanya merupakan masukan input


untuk analog comparator.

7. AVCC
AVCC berfungsi sebagai supply tegangan untuk ADC. Pin ini harus di
hubungkan secara terpisah dengan VCC karena digunakan untuk analog.
Cara menghubungkan AVCC adalah melewati low-pass filter setelah itu
di hubungkan dengan VCC.
8. AREF
Merupakan pin referensi analog jika menggunakan ADC.
9. Memori
ATmega328 mempunyai 32 KB (dengan 2KB digunakan untuk boot
loader). ATmega 328 juga mempunyai 2 KB SRAM dan 1 KB EEPROM.

2.2. Sensor Ultrasonik

Sensor ultrasonik adalah sensor yang bekerja berdasarkan prinsip pantulan


gelombang suara dan digunakan untuk mendeteksi keberadaan suatu objek
tertentu di depannya, frekuensi kerjanya pada daerah diatas gelombang suara
dari 40 KHz hingga 400 KHz. Sensor ultrasonik terdiri dari dari dua unit, yaitu
unit pemancar dan unit penerima. Struktur unit pemancar dan penerima
sangatlah sederhana, sebuah kristal piezoelectric dihubungkan dengan mekanik
jangkar dan hanya dihubungkan dengan diafragma penggetar.
Tegangan bolak-balik yang memiliki frekuensi kerja 40 KHz hingga 400
KHz diberikan pada plat logam. Struktur atom dari kristal piezoelectric akan
berkontraksi (mengikat), mengembang atau menyusut terhadap polaritas
tegangan yang diberikan, dan ini disebut dengan efek piezoelectric. Kontraksi
yang terjadi diteruskan ke diafragma penggetar sehingga terjadi gelombang

7
ultrasonik yang dipancarkan ke udara dan pantulan gelombang ultrasonik akan
terjadi bila ada objek tertentu, dan pantulan gelombang ultrasonik akan
diterima kembali oleh oleh unit sensor penerima. Selanjutnya unit sensor
penerima akan menyebabkan diafragma penggetar akan bergetar dan efek
piezoelectric menghasilkan sebuah tegangan bolak-balik dengan frekuensi
yang sama.
Besar amplitudo sinyal elekrik yang dihasilkan unit sensor penerima
tergantung dari jauh dekatnya objek yang dideteksi serta kualitas dari sensor
pemancar dan sensor penerima. Proses sensing yang dilakukan pada sensor ini
menggunakan metode pantulan untuk menghitung jarak antara sensor dengan
obyek sasaran. Jarak antara sensor tersebut dihitung dengan cara mengalikan
setengah waktu yang digunakan oleh sinyal ultrasonik dalam perjalanannya
dari rangkaian Tx sampai diterima oleh rangkaian Rx, dengan kecepatan
rambat dari sinyal ultrasonik tersebut pada media rambat yang digunakannya.

2.2.1. Prinsip Kerja Sensor Ultrasonik

Pada awalnya sebuah sinyal akan dipancarkan oleh pemancar sensor


ultrasonic. Sinyal yang telah dipancarkan berfrekuensi lebih dari
20kHz, sedangkan sinyal yang biasa digunakan untuk mengukur jarak
suatu benda adalah 40kHz. Sinyal tersebut akan dibangkitkan oleh
rangkaian pemancar ultrasonic. Kemudian sinyal yang telah
dipancarkan tersebut akan merambat sebgai sinyal atau gelombang
bunyi dengan kecepatan bunyi berkisar 340 m/s. Sinyal yang merambat
akan dipantulkan dengan objek didepannya dan akan diterima oleh
receiver atau bagian penerima ultrasonic. Setelah sinyal tersebut sampai
di receiver ultrasonic, kemudian sinyal tersebut akan diproses untuk
menghitung jaraknya. Jarak dihitung berdasarkan rumus S =340 x t/2,
dimana S adalah jarak antara sensor ultrasonik dengan bidang pantul,
dan t adalah selisih waktu antara pemancaran gelombang ultrasonik
sampai diterima kembali oleh bagian penerima ultrasonic.
Bunyi ultrasonik tidak dapat di dengar oleh telinga manusia. Bunyi
ultrasonik dapat didengar oleh anjing, kucing, kelelawar, dan lumba-

8
lumba. Bunyi ultrasonik bisa merambat melalui zat padat, cair dan gas.
Reflektivitas bunyi ultrasonik di permukaan zat padat hampir sama
dengan reflektivitas bunyi ultrasonik di permukaan zat cair. Akan
tetapi, gelombang bunyi ultrasonik akan diserap oleh tekstil dan busa.

2.2.2. Sensor ultrasonic HC-SR04


Sensor ini merupakan sensor ultrasonik siap pakai, satu alat yang
berfungsi sebagai pengirim, penerima, dan pengontrol gelombang
ultrasonik. Alat ini bisa digunakan untuk mengukur jarak benda dari
2cm - 4m dengan akurasi 3mm. Alat ini memiliki 4 pin, pin Vcc, Gnd,
Trigger, dan Echo. Pin Vcc untuk listrik positif dan Gnd untuk ground-
nya. Pin Trigger untuk trigger keluarnya sinyal dari sensor dan pin Echo
untuk menangkap sinyal pantul dari benda.
Gambar Sensor ultrasonic HC-SR04 dapat dilihat pada Gambar 2.3

Gambar 2.3 Sensor Ultrasonik HC-SR04

2.3. LCD I2C


Liquid cristal display(LCD) adalah komponen yang dapat menampilkan
tulisan dengan memanfaatkan kristal cair, salah satu jenisnya adalah LCD 16x2
yang memiliki dua baris setiap baris terdiri dari enam belas karakter. LCD I2C
ukuran 16x2 dapat dilihat dalam gambar 2.4 dan skema LCD I2C terdapat
dalam Gambar 2.5

9
Gambar 2.4 LCD I2C 16x2

Gambar 2.5 Skema LCD I2C 16x2

LCD I2C 16x2 memiliki 16 pin dengan fungsi pin masing – masing
diperlihatkan pada tabel 2.2.

Tabel 2.2 Pin LCD I2C 16x2

No. Pin Nama Pin I/O Keterangan


1 GND Power Catu daya, ground (0V)
2 VCC Power Catu daya positif
Pengatur kontras. Menurut datasheet, pin ini
perlu dihubungkan dengan pin VSS melalui
3 CONTR Power
resistor 5kΩ. Namun, dalam praktik, resistor
yang digunakan sekitar
2,2kΩ.

Register Select
4 RS Input • S=HIGH: untuk mengirim data
• RS=LOW: untuk mengirim
instruksi

10
5 R/W Input Read/Write control bus
• R/W=HIGH: mode untuk membaca
data di LCD

• R/W=LOW: mode penulisan ke


LCD
• Dihubungkan dengan LOW untuk
mengirim data ke layar. Di
LCD

• R/W=LOW: mode penulisan ke LCD

• Dihubungkan dengan LOW untuk


mengirim data ke layar

6 E Input Data enable untuk mengontrol LCD.


7 D0 I/O Data
8 D1 I/O Data

9 D2 I/O Data
10 D3 I/O Data
11 D4 I/O Data
12 D5 I/O Data
13 D6 I/O Data
14 D7 I/O Data
15 NC power Catu daya layar, positif (backlight)

16 NC power Catu daya layar, negative (backlight)

2.3.1. Cara Kerja LCD I2C 16x2

LCD I2C 16x2 terdiri dari dua bagian utama yaitu panel LCD
sebagai media untuk menampilkan informasi dalam bentuk huruf atau
angka dua baris, masing-masing baris dapat menampilkan 16 huruf atau
angka dan rangkaian yang terintegrasi dengan panel LCD berfungsi
untuk mengatur tampilan informasi serta mengatur komunikasi LCD
16x2 dengan mikrokontroler.

11
2.4. Light Emitting Diode (LED)

Light Emitting Diode atau sering disingkat dengan LED adalah komponen
elektronika yang dapat memancarkan cahaya monokromatik ketika diberikan
tegangan maju. LED merupakan keluarga Dioda yang terbuat dari bahan
semikonduktor. Warna-warna Cahaya yang dipancarkan oleh LED tergantung
pada jenis bahan semikonduktor yang dipergunakannya. LED juga dapat
memancarkan sinar inframerah yang tidak tampak oleh mata seperti yang
sering kita jumpai pada Remote Control TV ataupun Remote Control perangkat
elektronik lainnya.

Gambar 2.6 LED


Gambar 2.6. adalah bentuk LED yang mirip dengan sebuah bohlam (bola
lampu) yang kecil dan dapat dipasangkan dengan mudah ke dalam berbagai
perangkat elektronika. Berbeda dengan Lampu Pijar, LED tidak memerlukan
pembakaran filamen sehingga tidak menimbulkan panas dalam menghasilkan
cahaya. Oleh karena itu, saat ini LED (Light Emitting Diode) yang bentuknya
kecil telah banyak digunakan sebagai lampu penerang dalam LCD TV yang
mengganti lampu tube
2.4.1. Cara Kerja LED (Light Emitting Diode)

Seperti dikatakan sebelumnya, LED merupakan keluarga dari Dioda


yang terbuat dari Semikonduktor. Cara kerjanya pun hampir sama
dengan Dioda yang memiliki dua kutub yaitu kutub Positif (P) dan Kutub
Negatif (N). LED hanya akan memancarkan cahaya apabila dialiri
tegangan maju (bias forward) dari Anoda menuju ke Katoda.

12
LED terdiri dari sebuah chip semikonduktor yang di doping sehingga
menciptakan junction P dan N. Yang dimaksud dengan proses doping
dalam semikonduktor adalah proses untuk menambahkan
ketidakmurnian (impurity) pada semikonduktor yang murni sehingga
menghasilkan karakteristik kelistrikan yang diinginkan. Ketika LED
dialiri tegangan maju atau bias forward yaitu dari Anoda (P) menuju ke
Katoda (K), Kelebihan Elektron pada N-Type material akan berpindah
ke wilayah yang kelebihan Hole (lubang) yaitu wilayah yang bermuatan
positif (P-Type material). Saat Elektron berjumpa dengan Hole akan
melepaskan photon dan memancarkan cahaya monokromatik (satu
warna) seperti yang terdapat pada gambar 2.7.

Gambar 2.7. LED yang memancarkan cahaya

Ketika dialiri tegangan maju ini juga dapat digolongkan sebagai


Transduser yang dapat mengubah energy liistrik menjadi energy cahaya.

2.4.2. Cara Mengetahui Polaritas LED

Gambar 2.8 Polaritas LED


Untuk mengetahui polaritas terminal Anoda (+) dan Katoda (-) pada
LED. Kita dapat melihatnya secara fisik berdasarkan gambar diatas. Ciri-
ciri Terminal Anoda pada LED adalah kaki yang lebih panjang dan juga
Lead Frame yang lebih kecil. Sedangkan ciri-ciri Terminal Katoda adalah

13
Kaki yang lebih pendek dengan Lead Frame yang besar serta terletak di
sisi yang Flat. Ciri-ciri katoda dapat dilihat pada gambar 2.8.

2.4.3. Warna-warna LED (Light Emitting Diode)

Saat ini, LED telah memiliki beranekaragam warna, diantaranya


seperti warna merah, kuning, biru, putih, hijau, jingga dan infra merah.
Keanekaragaman Warna pada LED tersebut tergantung pada wavelength
(panjang gelombang) dan senyawa semikonduktor yang
dipergunakannya. Berikut ini adalah Tabel Senyawa Semikonduktor
yang digunakan untuk menghasilkan variasi warna pada LED :
Tabel 2.3. Senyawa Semikonduktor

Bahan Semikonduktor Wavelength Warna


Gallium Arsenide (GaAs) 850-940nm Infra Merah
Gallium Arsenide Phosphide (GaAsP) 630-660nm Merah
Gallium Arsenide Phosphide (GaAsP) 605-620nm Jingga
Gallium Arsenide Phosphide Nitride 585-595nm Kuning
(GaAsP:N)
Aluminium Gallium Phosphide (AlGaP) 550-570nm Hijau
Silicon Carbide (SiC) 430-505nm Biru
Gallium Indium Nitride (GaInN) 450nm Putih

2.4.4. Tegangan Maju (Forward Bias) LED

Masing-masing Warna LED (Light Emitting Diode) memerlukan


tegangan maju (Forward Bias) untuk dapat menyalakannya. Tegangan
Maju untuk LED tersebut tergolong rendah sehingga memerlukan sebuah
Resistor untuk membatasi Arus dan Tegangannya agar tidak merusak
LED yang bersangkutan. Tegangan Maju biasanya dilambangkan dengan
tanda VF.

14
Tabel 2.4 Forward Bias LED

Warna Tegangan Maju @20mA


Infra Merah 1,2V
Merah 1,8V
Jingga 2,0V
Kuning 2,2V
Hijau 3,5V
Biru 3,6V
Putih 4,0V

2.5. BUZZER

Buzzer adalah komponen elektronika yang berfungsi mengubah energi


listrik menjadi suara. Buzzer terdiri dari kumparan yang terpasang pada
diafragma dan kemudian kumparan tersebut dialiri arus sehingga menjadi
elektromagnet, kumparan akan tertarik ke dalam atau keluar sesuai arah arus
dan polaritas magnetnya, karena diafragma dalam kumparan maka setiap
gerakan kumparan akan menggerakkan diafragma secara bolak-balik sehingga
membuat udara bergetar dan menghasilkan suara.

15
BAB III
METODOLOGI PRAKTIKUM

3.1. PRAKTIKUM 1 LED SEQUENCE 1

3.1.1. Alat dan Bahan

a. Arduino Uno

b. Laptop

c. Kabel USB

d. Resistor 220 Ohm

e. Project Board

f. LED

g. Kabel Jumper

3.1.2. Langkah kerja

a. Sebelum rangkaian ini dibuat, pada Arduino uno :

- Pin (+) project board disambungkan dengan pin +5V Arduino


UNO dan pin (-) project board disambungkan dengan pin GND
Arduino UNO.

- Resistor 1 disambungkan dengan pin 2 Arduino UNO dan


positif LED 1. Kaki negatif LED disambungkan dengan (-)
project board.

- Resistor 2 disambungkan dengan pin 3 Arduino UNO dan


positif LED 2. Kaki negatif LED disambungkan dengan (-)
project board.

- Resistor 3 disambungkan dengan pin 4 Arduino UNO dan


positif LED 3. Kaki negatif LED disambungkan dengan (-)
project board.

16
- Resistor 4 disambungkan dengan pin 5 Arduino UNO dan
positif LED 4. Kaki negatif LED disambungkan dengan (-)
project board.

b. Setelah dirangkai, diinputkan script pada aplikasi Arduino IDE


seperti gambar 3.1 dan gambar 3.2 :

Gambar 3.1 Script Program

Gambar 3.2 Lanjutan Script

17
3.2. PRAKTIKUM 1 LED SEQUENCE 2

2.3.1 Langkah Kerja

a. Sebelum rangkaian ini dibuat, pada Arduino uno:

- +5V Arduino UNO disambungkan pada port(+) project board,


dan GND Arduino UNO disambungkan port (-) project board.

- Resistor 1 disambungkan pada pin 2 arduino UNO, dan positif


LED 1, kaki negatif LED disambungkan dengan port (-) project
board.

- Resistor 2 disambungkan pada pin 3 arduino UNO, dan positif


LED 2, kaki negatif LED disambungkan dengan port (-) project
board.

- Resistor 3 disambungkan pada pin 4 arduino UNO, dan positif


LED 3, kaki negatif LED disambungkan dengan port (-) project
board.

- Resistor 4 disambungkan pada pin 5 arduino UNO, dan positif


LED 4, kaki negatif LED disambungkan dengan port (-) project
board.

b. Setelah dirangkai, diinputkan program berikut pada Aplikasi


Arduino IDE : //LED2

void setup() {
pinMode(2, OUTPUT);
pinMode(3, OUTPUT);
pinMode(4, OUTPUT);
pinMode(5, OUTPUT);

} void loop() { for(int


a=0; a<=5;a++){ for
(int i=2; i<10;i++){
digitalWrite(i,HIGH);

delay(100);

18
digitalWrite(i,LOW);
delay(10);

} for (int
i=6;i>1;i--){
digitalWrite(i,HIGH
); delay(100);
digitalWrite(i,LOW)
; delay(10);

}}

for(int b=0;b<=5;b++){
digitalWrite(3,HIGH);
digitalWrite(5,HIGH);
digitalWrite(6,HIGH);
digitalWrite(9,HIGH);
delay(500);
digitalWrite(3,LOW);
digitalWrite(5,LOW);
digitalWrite(6,LOW);
digitalWrite(9,LOW);
delay(500);

c. Setelah selesai diverify agar dapat diketahui error atau tidak.

d. Setelah tidak dijumpai error selanjutnya program diupload.

e. Kemudian dilakukan pengujian rangkaian yang sudah dibuat.

19
3.3. PRAKTIKUM 2 SENSOR ULTRASONIC
3.3.1. Alat dan Bahan
a. Laptop yang sudah terinstal Arduino IDE
b. Arduino UNO
c. Kabel jumper
d. Projek Board
e. Sensor Ultrasonik
f. Kabel USB
g. Buzzer
h. Resistor 220 ohm
3.3.2. Langkah kerja
a. Sebelum rangkaian ini dibuat, pada Arduino uno:
- Pin GND dihubungkan dengan port (-) project board dan +5v
dihubungkan pada port (+) project board.

- VCC sensor ultrasonik dihubungkan dengan (+) project board dan GND
dihubungkan pada (-) project board.

- Pin Echo dihubungkan dengan pin 3 Arduino UNO.

- Pin Trig dihubungkan dengan pin 2 Arduino UNO/

- Pin (+) Buzzer dihubungkan dengan pin 9 arduino UNO dan (-)
dihubungkan pada GND/port (-) project board.

b. Setelah dirangkai, diinputkan script pada Arduino IDE seperti di bawah ini.
#define echoPin 3
#define trigPin 2
Long duration;
Int distance;
Void setup () {
// put your setup code here, to run once:
pinMode (trigPin,
OUTPUT); pinMode
(echoPin, INPUT);
serial.begin(9600);
Serial.println(“Test
Ultrasonic 001”) ;

20
}
Void loop() {
// put your main code here, to run
repeatedly: digitalWrite(trigPin, LOW);
delayMicroseconds(2); digitalWrite(trigPin,
HIGH); delayMicroseconds(10);
digitalWrite(trigPin, LOW);
duration=(pulseIn)(echoPin, HIGH);
distance=(duration-10)*0.34/2;
Serial.print (“jarak:”);
Serial.print (distance);
Serial.print (“cm”);
If(distance<30) {
analogWrite(Buzz, HIGH);
} else{
analogWrite(Buzz,LOW);
} delay(500);
}
c. Kemudian diverify untuk memastikan script/program sudah benar.

d. Jika tidak terjadi error, selanjutnya Arduino UNO disambungkan pada


laptop/PC dengan kabel serial Arduino Uno.

e. Program yang sudah dibuat kemudian diupload ,maka akan muncul serial
monitor seperti gambar 3.3

Gambar 3.3 Serial Monitor Jarak


f. Kemudian dilakukan pengujian rangkaian.

21
3.4. PRAKTIKUM 3 LCD I2C 1
3.4.1. Alat dan Bahan
a. Laptop
b. Arduino UNO
c. LCD I2C
d. Kabel Jumper
e. Project Board
f. Kabel USB
3.4.2. Langkah Kerja
a. Sebelum rangkaian dibuat, pada Arduino Uno :
- Pin VCC pada LCD I2C dihubungkan dengan pin +5V pada
Arduino UNO,
- Pin GND pada LCD I2C dihubungkan dengan pin GND pada
Arduino UNO.
- Pin SDA dan pin SCL pada LCD I2C dihubungkan pada pin SDA
dan SCL Arduino Uno.
b. Kemudian diinputkan script program seperti gambar 3.4.

Gambar 3.4 Script Program


Bila sudah selesai, diverify terlebih dahulu untuk mengetahui ada
error atau tidak.
c. Bila tidak dijumpai error kemudian Arduino UNO disambungkan
dengan laptop dan program diupload.
d. Kemudian dilakukan pengujian rangkaian

22
3.5. PRAKTIKUM 3 LCD I2C 2
3.5.1. Alat dan Bahan
a. Laptop
b. Arduino UNO
c. LCD I2C
d. Kabel Jumper
e. Project Board
f. Kabel USB
3.5.2. Langkah Kerja
a. Sebelum rangkaian dibuat, pada Arduino Uno :
- Pin VCC pada LCD I2C disambungkan dengan pin +5V pada
Arduino UNO.

- Pin GND pada LCD I2C disambungkan dengan pin GND pada
Arduino UNO.

- Pin SDA dan SCL pada LCD I2C disambungkan pada pin SDA
dan SCL Arduino UNO.

b. Selajutnya diinputkan script program seperti gambar 3.5.

Gambar 3.5 Script Program


Bila sudah selesai diverify untuk mengetahui ada error atau tidak.

c. Bila tidak dijumpai error langkah selanjutnya adalah Arduino UNO


disambungkan dengan laptop dan program diupload.

d. Kemudian dilakukan pengujian rangkaian.

23
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. PRAKTIKUM 1 LED SEQUENCE 1


a. Untuk memberikan perintah program ini di awali dari void setup dengan pin
mode dari pin 2 sampai 5 sebagai output, seperti gambar 4.1.

Gambar 4.1 Void Setup


b. Untuk memulai program dimulai dari void loop dengan Digital Write pin 2
sampai pin 5 dengan instruksi HIGH/ menyala dengan delay/ jeda 1000m/s
dilanjutkan dengan Digital Write pin 2 sampai 5 dengan instruksi LOW/
mati dengan delay/jeda 1000m/s dilanjut dengan LED 1 menyala selama
500 m/s dilanjutkan LED 2 menyala 500 m/s, kemudian LED 3 menyala
500m/s dilanjutkan dengan LED 4 menyala 500 m/s.

c. LED 1 LOW/mati selama 500 m/s dilanjut LED 2 LOW/ mati selama 500
m/s, kemudian LED 3 LOW/ mati selama 500 m/s, dan LED 4 LOW/ mati
selama 500 m/s. Dapat dituliskan seperti gambar 4.2 :

Gambar 4.2 Script Program

24
4.2. LED SEQUENCE 2

a. Pada program ini kita mulai dengan void setup memberikan perintah untuk
port manakah yang akan kita gunakan pada arduino UNO baik sebagai input
maupun output, bisa dituliskan seperti gambar 4.3.

Gambar 4.3 Script Program


b. Selanjutnya masuk pada bagian void loop dimana program yang kita buat
mulai berjalan. Dengan memberikan input seperti pada gambar 4.4 :

Gambar 4.4 Void Loop

Bisa diartikan bahwa untuk perintah pertama lampu akan menyala berurutan
mulai dari lampu 1 sampai lampu 4 dengan menyala selama 100ms dan mati
10ms. Dan dilanjutkan dengan lampu 4 sampai lampu 1 dengan menyala
selama 100ms dan mati 10ms.
c. Masuk pada perintah selanjutnya lampu 3 dan 5 akan menyala bersamaan
dengan menyala selama 500ms dan mati selama 500ms seperti inputan pada
gambar 4.5 di halaman 26.

25
Gambar 4.5 Script Program

Dengan perintah di awal keseluruhan akan berulang sebanyak 6 kali, dan


terus berjalan kembali ke perintah awal.

26
4.3. PRAKTIKUM 2 SENSOR ULTRASONIC
a. Program di awali dengan memberikan alamat pin sebagai sinyal masukan
dan keluaran, dengan pin Echo di pin 3, pin Trig di pin 2, dan (+) Buzzer di
pin 9 seperti script pada gambar 4.6 .

Gambar 4.6 Script Program


b. Pada bagian void setup adalah pembagian komponen mana saja yang akan
dijadikan input dan output, karena kami menggunakan sinyal masukan dari
sensor Ultrasonik, dan Buzzer sebagai output maka bisa dituliskan seperti
gambar 4.7.

Gambar 4.7 Script Program

c. Pada bagian void loop inilah program mulai berjalan, sensor ultrasonik akan
membaca jarak sesuai dengan jauhnya benda yang ada di depanya dan di
serial monitor akan muncul dengan urutan teks “jarak”, “(hasil ukur)”,
“cm”, kemudian ditambahkan perintah if maka jika jarak kurang dari 30cm
Buzzer akan pada posisi HIGH/hidup.

27
4.4. PRAKTIKUM 3 LCD I2C 1

a. Program dimulai dengan memasukan library LCD I2C, dan sesuaikan


dengan ukuran LCD yang akan kita gunakan, karena kami disini
menggunakan LCD I2C dengan ukuran 16x2 yakni 16 huruf kesamping dan
2 baris ke bawah.

b. Selanjutnya masuk pada bagian program dimana pada lcd.setCursor(0,0);


dengan penjelasan angka di depan koma(,) menunjukan jumlah baris huruf
ke samping dan angka di belakang koma(,) menunjukan baris ke bawah. Dan
dilanjutkan dengan perintah lcd.print ("TEST LCD i2C"); yang berartikan
akan menampilkan teks “TEST LCD I2C”. Kemudain dilanjutkan perintah
dengan kembali menampilkan teks namun pada baris ke 2 yang bertulikan
"PRAKTIKUM SKD"

4.5. PRAKTIKUM 3 LCD I2C 2

a. Program dimulai dengan memasukan library LCD I2C, dan sesuaikan


dengan ukuran LCD yang akan kita gunakan, karena kami disini
menggunakan LCD I2C dengan ukuran 16X2 yakni 16 huruf kesamping dan
2 baris ke bawah, dengan tampilan awal “HALLO SEMUA” maka bisa
dituliskan seperti gambar 4.8.

Gambar 4.8 Script Program

28
b. Selanjutnya masuk pada bagia viod setup dimana pertama ada perintah
lcd.clear(); yang berarti menghapus/mengembalikan tampilan LCD ke
posisi awal, dengan jeda 1000ms. Selanjutnya di berikan perintah dimana
pada lcd.setCursor(0,0); dengan penjelasan angka di depan koma(,)
menunjukan jumlah baris huruf ke samping dan angka di belakang
koma(,) menunjukan baris ke bawah. Dan dilanjutkan dengan
memberikan perintah lcd.print ("CUCI TANGAN DAN"); yang berartikan
akan menapilkan teks pada LCD dengan tulisan “CUCI TANGAN DAN”
dengan jeda 1000ms. Dilanjutkan dengan perintah lcd.setCursor(0,1);
yang berartikan LCD akan menampilkan pad baris ke 2 dengan
dilanjutkan perintah lcd.print("PAKAI MASKER"); atau sama dengan
penampilkan teks “PAKAI MASKER” pada baris ke 2 dengan jeda
1000ms.

c. Selanjutnya ditambahkan dengan perintah for seperti gambar 4.9.

Gambar 4.9 Script Program


Atau bisa diartikan bahwa teks akan bergeser dari kolom ke 16 sampai ke 1
atau dari kanan ke kiri dilanjut jeda 150ms, dan untuk program berikutnya
kebalikanya dilanjut jeda 1000ms, atau bisa dituliskan seprti gambar 4.10.

Gambar 4.10 Script Program

29
BAB V
KESIMPULAN

Pada praktikum Sistem Kontrol Digital ini, mahasiswa dapat mengetahui


bagaimana rangkaian dan cara kerja LED Sequence, rangkaian Sensor Ultrasonic,
dan rangkaian LCD I2C pada rangkaian yang berbasis Arduino Uno yang
disingkronkan pada program Arduino IDE sehingga rangkaian yang dibuat dapat
dikendalikan melalui laptop yaitu dengan menggunakan aplikasi Arduino IDE yang
diprogram.
Kami dapat mengaplikasikan sensor ultrasonic dan Lcd I2c menjadi alat
lain, dengan output program yang berbeda.

30
DAFTAR PUSTAKA

Dickson kho, pengertian LED (Light Emitting Diode) dan cara kerjanya, Teknik
Elektronika, 2014, 30 Desember 2020 10.45 WIB.
Catatansialfin, Makalah Sensor Ultrasonic, Elektro Tunggal, 2016, 30
Desember 2020 10.45 WIB.

31

Anda mungkin juga menyukai