Anda di halaman 1dari 9

SOAL ULANGAN UMUM KELAS XI IPS

1. Berdasarkan letak astronominya, Indonesia berada di antara 6ºLU-11ºLS dan 95ºBT-


141ºBT. Oleh karena itu, Indonesia dikatakan berada di daerah tropik. Artinya, Indonesia
terletak di antara …
a. 6ºLU-11ºLS
b. 95ºBT-141ºBT
c. Garis balik utara dan garis balik selatan
d. Berada di belahan bumi utara dan belahan bumi selatan
e. Benua asia dan benua Australia

2. Indonesia merupakan Negara kepulauan. Pulau-pulau yang ada di Indonesia dipisahkan


oleh perairan laut yang disebut …
a. Sungai
b. Selat
c. Danau
d. Pantai
e. Samudra

3. Jaringan pelayaran (perdagangan) di wilayah nusantara berkembang dengan pesat Karena


disebabkan oleh perdagangan …
a. Emas
b. Pakaian
c. Kayu
d. Rempah – rempah
e. Manusia

4. Posisi geografis Indonesia di sekitar ekuator menyebabkan terjadinya dua musim yaitu
kemarau dan hujan. Adanya dua musim di wilayah Indonesia juga dipengaruhi faktor ….
a. Keragaman jenis flora dan Fauna
b. Angin muson barat dan angin muson timur
c. Banyak variasi jenis vegetasi penutup.
d. Penyinaran matahari sepanjang tahun.
e. Curah hujan disekitar ekuator

5. Indonesia sangat berpeluang menjadi poros maritime dunia karena letak geografis yang
sangat menguntungkan, yaitu di …
a. Antara benua asia dan afrika
b. Antara benua asia dan eropa
c. Antara benua Australia dan asia
d. Antara benua eropa dan asia
e. Antara benua eropa dan afrika

6. Dalam konsep Negara kepulauan, laut berperan sebagai …


a. Penghalang antarpulau
b. Pembatas administrasi antarpulau
c. Pembangkit hubungan antarpulau
d. Penghubung antarpulau
e. Pemisah antarpulau

7. Dasar laut yang jika dilihat dari segi geologi dan geomorfologinya merupakan kelanjutan
dari kontinen atau benua disebut …
a. ZEE
b. Laut teritorial
c. Landasan kontinen
d. Palung laut
e. Trench

8. Perkembangan transprotasi di Indonesia dimulai dari jalur …


a. Laut
b. Darat
c. Udara
d. Kereta api
e. Hewan

9. Daerah pantai banyak dimanfaatkan penduduk untuk …


a. Sawah tadah hujan
b. Usaha peternakan
c. Sawah pasang surut
d. Areal perkebunan
e. Tempat tinggal

10. Potensi maritime yang dimiliki Indonesia berasal dari …


a. Iklim tropis yang dimiliki Indonesia
b. Indonesia merupakan Negara kepulauan
c. Indonesia berada pada persilangan jalur perdagangan dunia
d. Luas daratan Indonesia lebih sempit dari luas perairan Indonesia
e. Kehidupan nelayan yang sejahtera karena hasil tangkapan ikan yang melimpah

11. Hutan hujan tropis vegetasinya berupa pohon yang tinggi berdaun lebar, disertai semak
belukar dan tumbuhan merambat. Mempertahankan kondisi hutan yang demikian sangat
bermanfaat untuk …
a. Mencegah polusi udara
b. Mencegah efek rumah kaca
c. Mengurangi terjadinya pemanasan global
d. Mengurangi pembentukan lubang ozon
e. Mengurangi pembalakan liar

12. Lingkungan alam seperti padang rumput tidak cocok untuk pertanian padi sawah, karena

a. Curah hujan tidak memadai
b. Tanah kurang subur
c. Tidak ada irigasi
d. Banyak binatang buas
e. Lingkungan alam itu cocok untuk peternakan

13. Kelapa atau kelapa sawit yang ditanam di dataran tinggi dengan elevasi > 2000 m, dapat
tumbuh tetapi tidak dapat berbuah, karena …
a. Iklim tidak cocok
b. Udara terlalu dingin
c. Kelembapannya rendah
d. Curah hujan rendah
e. Tanahnya tidak cocok

14. Flora dan fauna Indonesia dapat dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu flora dan fauna
asiatis, australis, serta flora dan fauna peralihan. Hal ini disebabkan oleh …
a. Indonesia diapit oleh benua asia dan Australia
b. Letak geografis Indonesia berada pada posisi silang
c. Zaman pleistosen Indonesia terdiri dari tiga bagian yang berbeda
d. Adanya garis Wallace dan garis weber
e. Adanya pembagian tiga zona waktu

15. Suhu udara, curah hujan, dan kelembapan udara merupakan faktor yang mempengaruhi
persebaran flora dan fauna di permuka bumi, yaitu faktor...
a. Fisiografis
b. Geografis
c. Klimatik
d. Edafik
e. Biotik

16. Persebaran flora dan fauna di dunia menurut alferd russel Wallace dikelompokkan
menjadi enam wilayah. Flora dan fauna pulau Sulawesi termasuk kelompok …
a. Neotropik
b. Oriental
c. Paleartik
d. Australian
e. Afrikan

17. Ciri-ciri hutan:


1) lebat
2) meranggas
3) heterogen
4) homogen
5) berdaun jarum
6) hujan sepanjang tahun
Berikut yang termasuk ciri bioma hutan hujan tropik ialah...
a. 1, 2, dan 3
b. 1, 3, dan 4
c. 2, 4, dan 5
d. 1, 3, dan 6
e. 4, 5, dan 6

18. Banyak hal yang memengaruhi persebaran tumbuhan. Salah satunya faktor fisik.
Dibawah ini faktor fisik yang memengaruhi persebaran tumbuhan adalah …
a. Binatang
b. Jenis tumbuhan
c. Manusia
d. Iklim
e. Penyerbukan alami

19. Karakteristik bioma padang rumput memiliki curah hujan...


a. Rendah dan teratur
b. Tinggi dan relative tidak teratur.
c. Rendah dan relative tidak teratur.
d. Sedang dan relative tidak teratur.
e. Tinggi dan relatif tidak teratur

20. Saat ini pembangunan yang di galakkan oleh pemerintah adalah pembangunan yang
berwawasan lingkungan. Arti dari pembangunan berwawasan lingkungan adalah …
a. Mengutamakan kesehatan
b. Mengutamakan efisiensi dan efektivitas
c. Mengutamakan pendayagunaan dan hasil
d. Mengutamakan keindahan dan kemegahan
e. Mempertimbangkan segi –segi kehidupan dan menghindari pencemaran dan
kerusakan

21. Perhatikan pernyataan berikut!


(1) Tumbuhan lumut mudah dijumpai di wilayah kutub yang beriklim gelap
(2) Beruang kutub memiliki kulit dan bulu yang tebal untuk menahan dingin
(3) Tupai bersembunyi di tempat yang terlindung pada musim panas
(4) Tumbuhan air memiliki daun hijau dan stomata di bawah permukaan daun
(5) Jenis fauna di kawasan oriental hampir sama dengan di kawasan Ethiopian
Pernyataan yang menunjukkan bahwa persebaran flora dan fauna dipengaruhi adaptasi
terdapat pada angka...
a. 1, 2 dan 4
b. 1, 2 dan 5
c. 1,3 dan 4
d. 2,3 dan 4
e. 2,3 dan 5

22. Jenis Fauna yg terdapat di wilayah Peralihan ialah …


a. Babi rusa, Komodo, dan Anoa.
b. Beruang, Harimau dan Bekantan.
c. Kasuari, kanguru, dan cenderawasih
d. Badak bercula, gajah, dan tenggiling
e. Kakaktua, orang utan, dan maleo

23. Tindakan pemanfaatan lingkungan sesuai pembangunan berwawasan lingkungan dan


berkelanjutan antara lain …
a. Pemilihan energi yang paling langka
b. Selalu meningkatkan kegiatan eksploitasi
c. Pembuatan peresapan air hujan
d. Membangun waduk besar – besaran
e. Mengolah tanah dengan teknologi paling modern

24. Berikut merupakan prinsip pembangunan berkelanjutan yaitu …


a. Lingkungan adalah milik generasi saat ini
b. Generasi mendatang juga berhak atas lingkungan
c. Lingkungan milik pemerintah
d. Lingkungan milik orang – orang kaya
e. Lingkungan tidak ada yang memiliki

25. Kelompok sumber daya alam tidak terbarukan dan termasuk bahan golongan B adalah...
a. Emas, bauksit, dan platina
b. Kapur, batu bara, dan emas
c. Kaolin, pasir besi, dan marmer
d. Batu bara, minyak bumi, dan uranium
e. Alumunium, pasir kuarsa, dan gas alam

26. Indonesia memiliki potensi sumber daya laut yang sangat tinggi. Salah satu daerah di
Indonesia yang memiliki potensi kelautan berupa terumbu karang adalah Kabupaten
Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Sektor ekonomi yang cocok untuk pembangunan di
wilayah Wakatobi adalah….
a. Perdagangan
b. Peternakan
c. Penangkapan ikan
d. Industry
e. Pariwisata

27. Hasil tambang yang menghasilkan energi yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan mentah
untuk cat, obat-obatan dan wangi-wangian adalah ...
a. Gas Alam
b. Batubara
c. Elpiji
d. Minyak Bumi
e. Belerang

28. Luas terumbu karang di Indonesia adalah sekitar 18% dari luas terumbu karang di dunia.
Fungsi ekologis terumbu karang ini adalah….
a. Sebagai sumber makanan manusia
b. Sebagai objek wisata laut
c. Sebagai bahan baku perhiasan
d. mengurangi deburan ombak lautan
e. Sebagai bahan baku obat-obatan

29. Indonesia memiliki sumber energi alternatif yang melimpah, salah satunya adalah energi
nuklir. Tetapi energi nuklir kurang cocok dikembangkan di Indonesia karena ....
a. Pancaran sinar matahari yang terik dan dalam jangka waktu lama dapat menyebabkan
reaktor nuklir menjadi lebih cepat bereaksi dan menghasilkan panas berlebihan
b. Struktur geologi wilayah Indonesia yang sering mengalami gempa dapat merusakkan
bangunan reaktor nuklir dan mengakibatkan kebocoran.
c. Curah hujan tinggi dengan intensitas sering dapat mengakibatkan reaktor nuklir
Memiliki kelembaban tinggi dan menjadi sulit menghasilkan energi yang cukup
d. Wilayah Indonesia yang mayoritas berupa perairan menyebabkan gelombang yang
tinggi dapat merusakkan energi nuklir menjadi energi radiasi berbahaya.
e. Medan magnet yang besar di permukaan bumi dapat menyebabkan kerja reaktor nuklir
menjadi tidak efisien dalam menghasilkan energi listrik.

30. Pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah DKI jakarta sekarang ini selalu
mengedepankan akan kelestarian alam untuk menghindari banjir yang akan datang setiap
musim hujan di Jakarta. Pembangunan semacam ini yang dilakukan oleh pemerintah DKI
Jakarta disebut dengan …
a. Pembangunan berwawasan kemewahan
b. Pembangunan berwawasan lingkungan
c. Pembangunan berkelanjutan
d. Pembangunan saluran banjir kanal
e. Pembangunan waduk ria rio

31. Dalam memanfattkan sumber daya alam khususnya barang tambang harus menggunakan
prinsip….
a. Daur ulang
b. Memakai ulang
c. Ekofisiensi
d. Boros
e. Penggunaan sejenis barang tambang

32. Berikut merupakan bahan tambang golongan A adalah...


a. Besi dan emas
b. Batu bara dan tembaga
c. Pasir besi dan kaolin
d. Batu bara dan minyak bumi
e. Timah dan perak

33. Pada tahun 2019, Indonesia mengalami musim kemarau yang cukup panjang. Hal ini
berpengaruh pada ketersediaan air bersih yang ada di Indonesia. Banyak wilayah di
Indonesia yang kekurangan air bersih untuk kehidupan sehari-harinya. Langkah yang
tepat dilakukan sesuai dengan prinsip pembangunan berkelanjutan berkaitan dengan
kegiatan konsumsi air di Indonesia adalah ...
a. Mendorong peningkatan penggunaan air tanah
b. Membangun banyak permukiman vertikal di Indonesia
c. Membangun PLTA untuk membangkitkan listrik
d. Menimbun sampah di tanah
e. Menggunakan air secukupnya dan sesuai dengan keperluan
34. Usaha yang menjaga kelestarian air tanah di lingkungan kita dapat dilakukan dengan cara
sebagai berikut, kecuali …
a. Mengurangi penggunaan air tanah bagi kegiatan industri
b. Mencegah kepadatan penduduk yang tinggi
c. Membuat peraturan penggunaan air tanah
d. Mencegah kerusakan hutan
e. Pelaksanaan amdal diperlonggar

35. Pembangunan nasional Indonesia saat ini masih bertunpu pada sektor pertanian karena …
a. Pertanian merupakan suatu landasan pembangunan nasional
b. Hasil – hasil pertanian penunjang terwujudnya pembangunan nasional
c. Makanan pokok masyarakat Indonesia
d. Bertani sebagai mata pencaharian masyarakat Indonesia
e. Sebagian besar masyarakat Indonesia bekerja di sektor pertanian

36. Proses pembangunan yang dapat memenuhi kebutuhan manusia pada saat ini tanpa
mengurangi kemampuan generasi mendatang untuk memenuhi kebutuhan disebut …
a. Pembangunan berkelanjutan
b. Tujuan pembangunan
c. Pembangunan lingkungan
d. Pembangunan padat karya
e. Pembangunan berwawasan

37. Generasi muda memiliki peran yang sangat besar dalam menjaga lingkungan. Berikut ini
bukan salah satu peran generasi muda dalam menjaga lingkungan …
a. Memupuk rasa disiplin diri
b. Melestarikan nilai – nilai budaya
c. Menjadi kader penyelamat lingkungan
d. Mematuhi undang – undang konservasi alam
e. Melakukan pembangunan hutan sesuai dengan kebutuhan pribumi

38. Air merupakan salah satu sumber daya yang sangat melimpah di bumi Indonesia. Salah
satu manfaat yang dapat diambil dari sumber daya air adalah …
a. Sarana penelitian
b. Kegiatan pariwisata
c. Tujuan telekomunikasi
d. Kebutuhan air minum
e. Pembangkit tenaga listrik
39. Untuk memenuhi kebutuhan hidup dilakukan pembangunan yang memanfaatkan
lingkungan. Agar lingkungan dapat tetap mendukung pembangunan berkelanjutan maka
kita harus dapat …
a. Menjaga kondisi lingkungan tetap seimbang
b. Menemukan sumber daya alam di lingkungan yang baru
c. Mendaur ulang lingkungan yang sudah dipakai
d. Memanfaatkan sumber energi atau lingkungan alternative
e. Memanfaatkan lingkungan semaksimal mungkin

40. Tujuan penggunaan ekolabel adalah …


a. Sebagai proses pembangunan sistem ekonomi yang berfungsi dengan baik agar
masyarakat dapat mencapai kesejahteraan
b. Sebuah pembangunan sistem sosial dengan mendorong setiap orang untuk
menerapkan pembangunan berprilaku ramah lingkungan
c. Telaah secara cermat dan mendalam tentang dampak besar dan penting suatu rencana
usaha dan kegiatan
d. Menduga kemungkinan terjadinya dampak dari suatu rencana usaha atau kegiatan
e. Mendorong “permintaan dan penawaran” produk ramah lingkungan dalam kegiatan
perdagangan sekaligus menumbuhkan kesadaran akan perbaikan lingkungan secara
berkelanjutan dalam proses produksi hingga pemanfaatannya

Anda mungkin juga menyukai