Anda di halaman 1dari 3

Summary : Kamu tinggal diperkotaan dan sedang merindukan suasa desa yang begitu tenang

dan rindang ? Jawabannya tentu saja mustahil, apalagi perkotaan terkenal dengan polusi asapnya
yang begitu menyengat. Eitss.. Tenang. Di Kota Medan ada sebuah taman yang memiliki konsep
taman bunga dengan memadukan unsur pedesaan yang asri dan menyejukkan mata ? Selain itu,
taman ini memiliki spot romantis yang akan menambah kemesraan kamu bareng doi loh.
Penasaran ? Yuk baca Artikelnya berikut ini ?

The Le Hu Garden, Taman Romantis di Kota Medan

Sumber : phinemo.com

Kota Medan yang merupakan kota metropolitan terbesar ketiga di Indonesia merupakan
salah satu kota yang menjadi destinasi wisata terbaik bagi pengunjung yang ingin menghabiskan
waktu liburan. Kota yang dihuni oleh mayoritas suku Melayu dan Batak ini memiliki berbagai
destinasi wisata alam maupun sejarah, seperti Istana Maimun dan Air Terjun Sipiso-piso yang
terkenal dengan keindahannya. Kota Medan juga mempunyai sebuah taman bunga dengan
konsep kekinian yang pastinya cocok bagi kamu yang merindukan nuansa asri di Desa yang
begitu tenang dan rindang. Taman bunga ini diberi nama The Le Hu Garden yang memiliki
konsep taman bunga yang dihias sedemikian rupa sehingga tampak cantik dan memanjakan mata
kita. Tempat wisata ini memiliki luas sekitar 4 hektar yang menjadikan taman ini cocok
dijadikan sebagai tempat rekreasi bersama keluarga untuk menghilangkan kepenetan setelah
seharian sibuk beraktivitas.
The Le Hu Garden berada di Jalan Pendidikan, Deli Tua Barat, Kabupaten Deli Serdang,
Sumatera Utara. Berjarak sekitar 20 KM dari Kota Medan dengan memakan waktu berkendara
sekitar 20 menit. Jika kita lihat dari namanya, taman ini seperti berada di luar negeri dan
mustahil jika taman secantik itu berada di kota Metropolitan. The Le Hu Garden menyajikan
keindahan taman berpadu dengan bunga-bunga yang banyak dan beragam. Tidak hanya terdapat
bunga saja, di taman ini terdapat pula kolam ikam yang semakin menambah suasana perdesaan
dan menjadikan The Le Hu Garden sebagai tempat muda mudi yang gemar mengabadikan foto
untuk di unggah ke media sosial khususnya Instagram. Selain itu, taman ini menjadi favorit anak
muda karena memiliki banyak sekali spot foto yang fotogenic dan cantik.

Sumber : instagram/@travelmatesiantar

Banyak sekali kegiatan yang bisa kamu lakukan saat berkunjung ke The Le Hu Garden,
karena taman ini tidak hanya menyuguhkan taman bunga saja, melainkan menyuguhkan
pengalaman berkeliling danau dengan menaiki perahu kayu yang ada di taman ini dengan hanya
merogoh kocek sebesar Rp.20000,- . Kita akan diajak berkeliling mengitari kolam buatan yang
lumayan luas dan dapat melihat lansung ikan-ikan yang berkumpul dan mendatangi perahu.
Suasana ini pastinya dapat kita rasakan layaknya berkeliling menggunakan perahu yang ada di
Venice, Italy.

The Le Hu Garden sendiri dulu hanyalah taman pribadi milik keluarga Hu yang didesain
sendiri oleh pemiliknya. Terdiri dari satu rumah dengan desain yang unik dan ditambah kolam
buatan seperti sungai yang dilengkapai dengan perahu kayu. Namun sekarang tempat ini
menjelma menjadi taman yang dibuka untuk umum dan Keluarga Hu memutuskan untuk
menjadikannya sebagai objek wisata yang ada di Kota Medan. Semenjak difungsikan sebagai
objek wisata, fasilitas pun dibangun untuk menambah daya tarik wisatawan dan menambah
banyak spot foto romantis berpadukan hiasan bunga.

Sumber : www.agnesiarezita.com

Mengenai fasilitas yang ada di The Le Hu Garden tidak perlu anda khawatirkan, tempat
ini menyediakan berbagai macam wahada dan fasilitas seperti spot foto, mushola, cafe, area
bermain anak, toko souvenir, penginapan dan masih banyak fasilitas lainnya. The Le Hu Garden
mulai pada pukul 10.00 hingga 18.00 WIB. Untuk harga tiket masuknya sendiri hanya Rp 15000
Per orang. Tiket ini terbilang cukup murah dengan fasilitas yang menawan dan memanjakan
mata, apalagi wisatawan yang membawa kendaraan pribadi tidak akan dikenakan biaya parkir
tambahan. Bagaimana, tertarik untuk menghabiskan waktu bersama doi di tempat romantis ini ?

Penulis : Dendi Siswanto

Anda mungkin juga menyukai