Anda di halaman 1dari 2

PEMASANGAN KATETER WANITA

A. Pengertian
Kateter merupakan sebuah alat berupa tabung kecil yang fleksibel dan biasa
digunakan pasien untuk membantu mengosongkan kandung kemih. Pemasangan alat
ini dilakukan khusus untuk pasien yang tidak mampu buang air kecil sendiri dengan
normal.

B. Tujuan
Pemasangan kateter atau kateterisasi, adalah pemasangan alat berupa selang kecil tipis
yang dimasukkan ke dalam saluran kencing, untuk memudahkan pasien yang
menderita penyakit tertentu sehingga bisa buang air kecil dengan mudah.

C. Persiapan Alat
1. Povidon iodine
2. Kapas steril
3. Gel
4. Duk steril
5. Sarung tangan steril
6. Sarung tangan bersih
7. Kateter uretra, Untuk dewasa, kateter Foley (straight tip) ukuran 16 – 18 F
8. Spuit
9. Kantung urin
10. Aquades
11. Bengkok
12. Hypavik
13. Gunting

D. Persiapan Pasien
1. Memberikan salam dan menyapa nama pasien
2. Menjelaskan tujuan dan prosedur pelaksanaan
3. Menanyakan persetujuan dan kesiapan pasien

E. Langkah Kerja
1. Siapkan alat di samping klien
2. Siapkan ruangan dan pasang sampiran
3. Cuci tangan
4. Atur posisi pasien dengan telentang abduksi
5. Berdiri disebelah kanan tempat tidur klien
6. Pasang pengalas
7. Pasang selimut, daerah genetalia terbuka
8. Pasang handschoen on steril
9. Letakkan bengkok diantara kedua paha
10. Lepas sarung tangan dan ganti dengan sarung tangan steril
11. Pasang duk
12. Bersikan vulva dengan kasa, buka labia mayoer, dengan ibu jari dan telunjuk
tangan kiri, bersihkan bagian dalam
13. Beri jelly pada ujung kateter ( 2,5 – 5 cm) lalu masukkan pelan – pelan ujung
kateter pada meatus uretra sambil pasien dianjurkan menarik napas.
16.Perhatikan respon klien
14. Setelah kateter masuk isi balon dengan cairan aquades 10 cc
15. Fiksasi
16. Sambung dengan urin bag
17. Rapikan alat
18. Buka handscoondan cuci tangan

F. Daftar pustaka
Nanda. 2012-2014. “ Diagnosa Keperawatan ”. Jakarta:EGC
Nursalam. 2009. “ Asuhan Keperawatan Pada Pasien dengan Gangguan Sistem
Perkemihan ”. Jakarta: Salemba Medika

Anda mungkin juga menyukai