Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TIMUR

DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 PARE
Jl. Pahlawan Kusuma Bangsa No. 41 No. Telp/Fax. (0354) 391132 Email :info@sman1pare.sch.id Kode Pos 64212
=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-
ULANGAN HARIAN KD 3.1 & KD 3.2 TEKS PROSEDUR
TAHUN PELAJARAN 2020 / 2021

Mata Pelajaran :Bahasa Indonesia Hari/Tanggal : 5 Agustus 2020


Kelas / Program: XI /MIPA1-5 Waktu : 90 menit (09.30-11.00 WIB)

PETUNJUK MENGERJAKAN DAN PENGIRIMAN:


1. Tuliskan nama, kelas dan nomor absen pada susut kanan atas lembar
jawaban kalian
2. Pilihlah satu jawaban yang paling tepat, tulis abjad dan keterangan di
belakangnya.
3. Lembar jawaban difoto atau scan pdf dikirim melalui GC ( siswa
yang belum gabung silakan jawaban dikirim melalui WA setelah
pelaksanaan ulangan selesai.
4. Apabila ada hal yang kurang jelas silakan ditanyakan melalui WA
085790634447.
Selamat mengerjakan.

Pilihlah satu jawaban yang tepat.


1. Teks prosedur adalah teks yang berisikan tentang…
A. petunjuk dan langkah kerja
B. deskripsi objek
C. cerita
D. laporan
E. opini

2. Perhatikan teks di bawah ini!

Kue kering menjadi satu jajanan wajib dan digemari saat hari raya keagamaan. Bentuknya
yang unik dan rasanya yang enak menjadi pilihan pemanis isi toples. Beraneka macam jenis
kue kering, satu diantaranya adalah kue nastar. Berhubung banyak peminat dan penikmat
kue ini, kue nastar menjadi idola sehingga harganya menjadi lebih mahal dibanding dengan
kue yang lain. Agar lebih hemat, lebih baik mempersiapkan dan membuatnya sendiri di
rumah. Berikut cara pembuatannya:

Bagian tersebut terdapat pada sistematika teks prosedur bagian...


A. Pembukaan
B. Pernyataan umum
C. Langkah-langkah
D. Kalimat imperatif
E. Penegasan ulang
……..
Setelah dibakar hiaslah. Dalam pengilapan, benda tersebut disalut (dilapis) dengan cairan
yang disebut dengan glastur, lalu dibakar lagi. Glastur meleleeh menjadi lapisan kaca yang
membuat benda itu tampak mengilap dan kedap air. Tembikar dihiasi dengan gambar –
gambar sebelum atau sesudah pengglasturan.

3. Agar menjadi prosedur yang lengkap, informasi yang paling tepat untuk mengawali teks tersebut
adalah …
A. Sejarah asal muasal tembikar
B. proses pembuatan tembikar
C. penjelasan Negara asal tembikar
D. definisi umum tentang tembikar
E. bahan – bahan untuk memproduksi tembikar
4. Perhatikan teks di bawah ini!

Kue kering menjadi satu jajanan wajib dan digemari saat hari raya keagamaan. Bentuknya
yang unik dan rasanya yang enak menjadi pilihan pemanis isi toples. Beraneka macam jenis
kue kering, satu diantaranya adalah kue nastar. Berhubung banyak peminat dan penikmat
kue ini, kue nastar menjadi idola sehingga harganya menjadi lebih mahal dibanding dengan
kue yang lain. Agar lebih hemat, lebih baik mempersiapkan dan membuatnya sendiri di
rumah. Berikut cara pembuatannya:

Berdasarkan jenis teks prosedur, teks di atas berisi prosedur tentang...


A. Cara membuat
B. Cara mengerjakan
C. Cara berupa aturan
D. Cara melakukan
E. Cara menghasilkan

5. Perhatikan teks prosedur di bawah ini!

Cara Membuat Nasi Goreng Dadakan


Berikut adalah cara membuat nasi goreng dadakan. Karena namanya Nasi Goreng Dadakan,
berarti nasi goreng yang dibuat secara mendadak dan dengan bahan seadanya. Buat kalian
yang mau mencoba membuat nasi goreng ini, bisa kalian siapkan bahan-bahannya serta ikuti
langkah-langkahnya. Mari kita mulai!

Cuplikan teks prosedur di atas termasuk struktur teks prosedur bagian…


A. Penegasan Ulang
B. Langkah-langkah
C. Cara
D. Material
E. Tujuan

6. Perhatikan teks prosedur di bawah ini!

Cara Menggunakan Blender


Pada zaman modern ini, blender telah menjadi salah satu alat dapur yang wajib dimiliki oleh
para ibu karena blender dapat mempermudah pekerjaan dapur tanpa perlu memakan waktu
seperti cara manual.

Contohnya, dulu Anda kesulitan karena harus menumbuk bumbu. Tapi dengan blender, Anda
tinggal memencet tombol saja, maka pekerjaan dalam membuat bumbu dapat selesai dalam
waktu sekejap.

Cara menggunakan:
1. Siapkan bahan-bahan yang akan diblender.
2. Lalu, pakai mangkok blender yang sesuai. Mangkok besar biasanya dipakai untuk
memblender bahan-bahan yang basah seperti tomat, cabai, bawang dan lainnya.
3. Mangkuk kecil dipakai untuk memblender bahan kering seperti merica.
4. Berikutnya, pasang mangkuk blender di atas dudukannya secara tepat.
5. Kemudian kabel ditancapkan pada stop kontak.
6. Lalu tekan tombol yang bertuliskan ON.
7. Jika bahan sudah halus merata maka matikan dengan menekan tombol OFF.
8. Setelah selesai, angkat mangkuk dan letakkan bahan tadi ke dalam mangkuk lalu
bersihkan blender dan simpan jika blender sudah mengering.

Pada teks prosedur di atas, stuktur yang tidak ada adalah…


A. Judul
B. Tujuan
C. Penegasan ulang
D. Material
E. Langkah-langkah

7. Perhatikan teks prosedur berikut ini!

Cara membuat:
1. Iris tomat, cabe rawit, bawang merah, bawang putih, dan daun bawang.
2. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum lalu masukan irisan daun bawang.
3. Kemudian masukan nasi serta irisan tomat
4. Setelah itu masukan telur, kecap manis, kaldu bubuk, dan juga garam secukupnya.
Kemudian, setelah tercampur aduk sampai merata.
5. Setelah merata dan kecap kering, nasi goring dadakan siap disajikan.

Apa judul yang sesuai dengan penggalan teks prosedur di atas?


A. Cara Membuat Nasi Goreng Dadakan
B. Cara Memasak Nasi
C. Cara Membuat Bumbu Nasi Goreng
D. Cara MemasakTumis
E. Cara Menghidangkan Nasi Goreng
8. Struktur penegasan ulang berisi…
A. Tujuan dan pembukaan teks prosedur
B. Kesimpulan dan saran dari pernyataan umum dan langkah-langkah
C. Alat dan bahan yang harus disediakan
D. Langkah-langkah pembuatan
E. Hal-hal yang perlu diperhatikan ketika melakukan aturan
9. Perhatikan cuplikan teks prosedur berikut ini!

1. Berdoalah agar diberi kemudahan dalam mengerjakan soal


2. Periksalah lembar soal dan lembar jawaban untuk mengetahui kalau ada kekurangan atau
kerusakan
3. Tulislah nama dan nomor pada tempat yang sudah disediakan
4. Bacalah petunjuk dan soal dengan cermat
5. Kemudian, kerjakan soal yang lebih mudah terlebih dahulu

Teks prosedur tersebut merupakan bagian…


A. tujuan
B. isi
C. pembuka
D. langkah-langkah
E. penegasan ulang
10. Kalimat penegasan ulang yang tepat untuk teks prosedur Aturan DI Area Kolam Renang yang tepat
adalah..
A. Jangan abaikan keselamatan
B. Tetap waspada dan hati-hati
C. Anda akan didenda jika melanggar
D. Patuhilah aturan-aturan di atas demi keamanan dan kenyamanan bersama
E. Jangan lalai terhadap keselamatan

11. Perhatikan teks prosedur di bawah ini!

Anak-anak di atas 12 tahun = 1 hari 3 x 3 sendoktakar (@ 5ml)


Kocok dahulu sebelum digunakan, dan minum setelah makan.

Teks prosedur di atas termasuk teks prosedur…


A. Cara membuat sesuatu
B. Petunjuk/ aturan pakai
C. Prosedur berobat
D. Prosedur kompleks
E. Cara menghasilkan sesuatu
12. Perhatikan teks prosedur di bawah ini!

Cara Membuat Bingkai Foto dari Kardus Bekas


Bingkai foto digunakan untuk memajang foto kesayangan atau foto terbaik kita sebagai suatu
kenangan indah atau kenangan yang membanggakan. Selain dapat kita beli di berbagai toko, kita
juga dapat membuatnya dengan mudah. Bagaimanakah caranya? Mari kita ikuti langkah-
langkahnya di bawah ini.

Bahan-bahan:
 Kardus bekas apa pun dengan ukuran sesuai kebutuhan
 1 buah gunting
 Kaca
 Lem secukupnya
 Kertas Koran atau kertas kado secukupnya
 1 buah penggaris

Cara Membuat:
1. Langkah pertama, mengukur kardus dengan memakai penggaris, yang ukurannya dapat
disesuaikan dengan ukuran foto yang akan dipajang.
2. Kemudian, kaca diukur seperti halnya kardus.
3. Berikutnya, potong dua lembar kardus yang dapat disesuaikan dengan ukuran potongan
kardus yang pertama.
4. Lalu, Anda perlu membuatsekat pada bagian tengah kardus untuk memakai potongan dari
kardus kecil yang lain.
5. Selanjutnya, rekatkan dengan memakai lem
6. Langkah berikutnya, ambil kardus lain yang belum dipakai, lalu bentuk sesuaidengan
keinginan. Kardus ini nantinya akan digunakan sebagai penopang bingkai agar tidak jatuh.
7. Kemudian, pasang kaca pada bagian dalam kardus tersebut.
8. Lalu yang terakhir, gunakan kertas kado atau kertas koran tadi. Tempelkan kertas pada
bagian luar kardus sehingga bisa dijadikan hiasan agar telihat lebih cantik.

13. Apa saja alat yang seharusnya disediakan pada teks prosedur di atas?
A. Tali
B. Lem dan kardus
C. Gunting dan penggaris
D. Kaca
E. Kertas kado

14. Apa perbedaan antara Alat dan Bahan?


A. Sama-sama dibutuhkan
B. Alat untuk diolah dan bahan untuk mengolah
C. Alat untuk mengolah dan bahan untuk diolah
D. Tidak ada bedanya
E. Alat dan bahan sama-sama penting
15. Perhatikan gambar di bawah ini!

Gambar di atas adalah prosedur ketika…


A. Naik Pesawat
B. Naik mobil
C. Naik kapal
D. Naik Kendaraan umum
E. Naik Kendaraan pribadi
16. ……TujuanLangkah-langkahPenegasan ulang
Struktur yang tepat untuk melengkapi bagian di atas adalah…
A. Material
B. Judul
C. Tujuan
D. Pernyataan Umum
E. Pembuka
17. Perhatikan gambar di bawah ini!

Gambar di atas adalah prosedur penggunaan Alat Pelindung Diri di bidang…


A. Pendidikan
B. Kantor
C. Proyek/pekerja lapangan
D. Kesehatan/medis
E. Pariwisata
Perhatikan kalimat berikut
(1) Minyakkelapa memiliki kandungan vitamin E dan asam lemak
(2) Kandungan tersebut dapat digunakan untuk menghilangkan ketombe.
(3) Caranya, ambil minyak kelapa secukupnya.
(4) Gunakan untuk memijat kepala Anda sebelum tidur.
(5) Setelah itu, balut kepala Anda dengan handuk.
18. Kalimat yang berisi pernyataan (kalimat deklaratif) terdapat pada …
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 4 dan 5
E. 3, 4 dan 5
Perhatikan petunjuk berikut
Tahap pembuatan:
1. Cuci kacang kedelai lalu rendam sampai mengembang selama 24 jam.
2. Angkat dan kupas kulitnya.
3. Setelahbbersih, masukkan kacang ke panci lalubberi air secukupnya.
4. Setelahbitu, kacang direbus selama 30 menit.
5. Angkat lalu disaring agar airnya terbuang.
6. Tuangkan kacang ke wadah lain, beri ragi dan tepung tapioka, lalu aduk sampai rata.
7. Setelah rata, masukkan ke dalam plastik kemudian tutup sampai rapat.
8. Berikutnya, simpan di tempat yang hanga selama 2 hari.
9. Setelah 2 hari …. Sudah jadi dan siap untuk diolah menjadi makanan lezat.
19. Kata yang tepat untuk mengisi bagian rumpang pada kalimat ke-9 adalah …
A. oncom
B. susu
C. tempe
D. tahu
E. bumbu
20. Konjungsi temporal pada teks tersebut adalah …
A. setelah, setelah itu, lalu, kemudian, berikutnya
B. lalu, setelah itu, dan, untuk, kemudian, setelah
C. dan, lalu, setelah itu, agar kemudian, yang
D. lalu, selama, kemudian, setalah, berikutnya, untuk
E. cuci, angkat, setelah, tuangkan, berikutnya

Anda mungkin juga menyukai