Anda di halaman 1dari 19

SOAL UTAMA

PENILAIANSTANDARDISASI MUTU PENDIDIKAN


SEMESTER GASAL SMA/MA
TAHUN PEMBELAJARAN 2020/2021
KURIKULUM DARURAT COVID 13

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas : XI IPA/IPS
Hari, tanggal :
Waktu : 07.30 - 09.30 (120 menit)

PETUNJUK UMUM
1. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawabnya!
2. Laporkan kepada pengawas apabila ada tulisan yang kurang jelas!
3. Jumlah soal 50 butir pilihan ganda.
4. Pilihlah satu jawaban yang paling tepat pada soal pilihan ganda!

Selamat mengerjakan!
1. Bacalah teks prosedur berikut dengan cermat!

Menanam dan Membudidayakan Bunga Bokor

Kembang bokor atau hortensia atau Hydrangea macrophylla adalah bunga yang sangat
elok. Kuntum-kuntumnya yang mekar tumbuh saling merapat, bergerombol membentuk
klaster, menyerupai sarang lebah. Menanam dan membudidayakan bunga bokor agar cepat
tumbuh dapat dilakukan dengan cara berikut.
1. Pilih dan pisahkan tunas baru yang keluar dari akar tanaman indukan.
2. Pisahkan dengan hati-hati jangan sampai batang dan akarnya terkena pisau sehingga
rusak.
3. Bibit dapat segera ditanam di media tanamnya.
4. Lakukan penyiraman secara berkala, minimal 5–7 hari sekali.
5. Berikan pupuk sebagai nutrisinya setiap tiga bulan sekali.

Bagian struktur yang berupa pernyataan umum pada teks prosedur tersebut adalah ...
A. Menanam dan membudidayakan bunga bokor agar cepat tumbuh dapat dilakukan dengan cara berikut.
B. Kembang bokor atau hortensia atau Hydrangea macrophylla adalah bunga yang sangat elok.
C. Pisahkan dengan hati-hati jangan sampai batang dan akarnya terkena pisau sehingga rusak.
D. Lakukan penyiraman secara berkala, minimal 5–7 hari sekali.
E. Berikan pupuk sebagai nutrisinya setiap tiga bulan sekali.

2. Perhatikan ilustrasi berikut!

1. Menyatukan kalimat-kalimat agar menjadi padu.


2. Mengurutkan gagasan-gagasan pokok yang telah ditentukan.
3. Menulis gagasan-gagasan pokok dalam kalimat-kalimat utama yang mudah
dipahami.
4. Kalimat-kalimat utama yang telah dicatat dikembangkan menjadi paragraf-
paragraf.
5. Mentukan metode ceramah yang sesuai.
6. Menyusun paragraf-paragraf menjadi susunan atau struktur teks ceramah yang
berisi pendahuluan, isi, dan penutup.
7. Cermati kembali hasil susunan teks ceramah dan merevisi jika ada kekeliruan,
baik dalam ejaan, tanda baca, maupun konstruksi kalimat.

Berdasarkan ilustrasi tersebut, tahapan menyusun naskah ceramah yang tepat adalah ….
A. 2, 1, 3, 4, 5
B. 2, 1, 6, 3, 7
C. 2, 3, 4, 6, 7
D. 2, 4, 5, 6, 7
E. 2, 6, 3, 1, 4
3. Perhatikan teks prosedur berikut ini!

Ketika menderita diare, kita tentu akan sangat tersiksa karena harus keluar
masuk toilet. Sebenarnya ada cara sederhana yang dapat menjadi obat alternatif
ketika penyakit tersebut menyerang kita. Agar dapat segera berhenti penderitaan
Anda, ikutilah langkah-langkah berikut ini.
a. Siapkan 15 lembar daun salam
b. Rebus dengan dua gelas air.
c. Biarkan mendidih selama sepuluh menit dan tambahkan sedikit garam.
d. Saring rebusan daun salam.
e. Air daun salam siap diminum.
Dengan minum rebusan daun salam, semoga penyakit yang mendera Anda
dapat sembuh.

Bagian struktur berupa penegasan ulang pada teks prosedur tersebut adalah ...
A. Sebenarnya ada cara sederhana yang dapat menjadi obat alternatif ketika penyakit tersebut penyerang kita.
B. Dengan minum rebusan daun salam, semoga penyakit yang mendera Anda dapat sembuh.
C. Ketika menderita diare, kita tentu akan sangat tersiksa karena harus keluar masuk toilet.
D. Agar dapat segera berhenti penderitaan Anda, ikutilah langkah-langkah berikut ini.
E. Biarkan mendidih selama sepuluh menit dan tambahkan sedikit garam.

4. Perhatikan teks prosedur berikut ini untuk menjawab soal 4 dan 5!

Seni batik merupakan warisan leluhur yang telah diakui oleh dunia.
Membatik dapat menjadi suatu kegiatan yang rekreatif dan ekonomis.
Ikutilah langkah-langkah membatik berikut agar mendapat hasil yang
bagus.
1. Buat desain yang menarik pada kain mori.
2. Lukislah desain dengan lilin menggunakan canting.
3. Setelah kering, lakukan kembali proses pembatikan kedua, yaitu
untuk menutup bagian yang akan tetap dipertahankan pada
pewarnaan pertama.
4. Celupkan kain yang sudah dilukis dengan lilin tersebut ke dalam
pewarna tertentu.
Dengan mengikuti langkah-langkah berikut, kita dapat menghasilkan
karya batik yang bagus.

Deret kata teknis yang terdapat pada teks prosedur di atas adalah ....
A. rekreatif, desain, proses, leluhur
B. batik, ekonomis, proses, leluhur
C. rekreatif, desain, canting, celup
D. warisan, bagus, canting, lilin
E. leluhur, desain, proses, celup

5. Verba relasional pada teks prosedur di atas terdapat pada kalimat ...
A. Setelah kering, lakukan kembali proses pembatikan kedua, yaitu untuk menutup bagian yang akan tetap
dipertahankan pada pewarnaan pertama.
B. Celupkan kain yang sudah dilukis dengan lilin tersebut ke dalam pewarna tertentu.
C. Ikutilah langkah-langkah membatik berikut agar mendapat hasil yang bagus.
D. Membatik dapat menjadi suatu kegiatan yang rekreatif dan ekonomis.
E. Lukislah desain dengan lilin menggunakan canting.
6. Perhatikan teks prosedur berikut ini untuk menjawab soal 6 dan 7!

Cara Membuat Instagram pada Telepon Seluler Android


Aplikasi jejaring sosial saat ini telah banyak digunakan dan dimanfaatkan oleh
masyarakat, salah satunya adalah instagram. Pastikan Anda memiliki kuota dan
jaringan internet yang baik sebelum menginstal aplikasi ini. Berikut adalah
langkah-langkah untuk memasang aplikasi instagram di smartphone Anda.
(1) Pilih dan instal aplikasi instagram di telepon seluler andreoid Anda melalui
Google Playstore.
(2) Klik pasang, tunggu sebentar, kemudian klik buka.
(3) Isi Anda data lengkap dengan baik dan benar.
(4) Kemudian Anda akan diminta untuk menghubungkan instagram dengan
Facebook dan orang yang Anda kenal.
(5) Akun Anda telah berhasil.

Kalimat deklaratif pada teks prosedur di atas terdapat pada langkah nomor ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

7. Konjungsi kronologis pada teks prosedur di atas terdapat pada langkah nomor ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4
E. 4 dan 5

8. Perhatikan kedua teks prosedur berikut dengan cermat!


Teks Prosedur 1
Cara Menyalakan Komputer dengan Benar
1. Pastikan peralatan komputer terpasang dengan baik.
2. Perhatikan aliran listrik.
3. Gunakan alat bantuan dalam tegangan listrik.
4. Menekan tombol power.
5. Menunggu proses opening windows.
6. Komputer siap digunakan.

Teks prosedur 2
Langkah Menyusun Ulasan Buku
1. Membaca dan memahami isi buku yang akan diulas.
2. Menyampaikan fisik buku seperti judul, pengarang, harga buku,
penerbit, tahun terbit, dan jumlah halaman.
3. Menggambarkan isi buku secara keseluruhan bab demi bab.
4. Membahas/mengkritik fisik buku.
5. Memberi pendapat tentang keunggulan dan kelemahan isi buku.
6. Mengajak pembaca buku beserta manfaat yang akan didapatkannya.

Berdasarkan strukturnya, perbedaan kedua teks prosedur tersebut adalah …


A. Teks 1 berisi kebiasaan tertentu, teks 2 berisi melakukan suatu aktivitas.
B. Teks 1 menggunakan kalimat perintah, teks 2 menggunakan kalimat berita.
C. Teks 1 menggunakan kata penghubung, teks 2 menggunakan kata penunjuk.
D. Teks 1 berisi cara menggunakan alat, teks 2 berisi melakukan suatu aktivitas.
E. Teks 1 menggunakan kalimat imperatif, teks 2 menggunakan kalimat interogatif.
9. Bacalah kalimat topik berikut dengan cermat!

1. Langkah membuat origami dari kertas lipat.


2. Proses terjadinya bianglala.
3. Tips dan trik memotong rambut model Curly Bob.
4. Sebab-sebab merosotnya nilai mata uang rupiah.
5. Teknik menulis puisi.
6. Pesatnya perkembangan teknologi digital.

Kalimat topik yang dapat dikembangkan menjadi teks prosedur adalah ....
A. 1, 2, 4
B. 1, 3, 5
C. 2, 3, 4
D. 3, 4, 5
E. 3, 5, 6

10. Bacalah tahapan-tahapan berikut dengan cermat!


1. Sambil tetap diaduk, angkat panci tersebut dan campurkan gula, putih
telur, vanili, dan terus aduk sampai semua tercampur rata dan berwarna
putih.
2. Campur semua bahan susu dan air ke dalam panci sambil dipanaskan dan
aduk-aduk di atas api kecil.
3. Cairkan tepung maizena, campur dengan bahan di atas.
4. Sebagai garnish atau topping, Anda bisa menyiapkan potongan
strawberry, anggur, atau buah-buahan lain dengan potongan kue atau
cookies dan taruh sejumput kecil daun mint di atasnya. Es krim buatan
Anda sudah siap disajikan.
5. Jika adonan sudah dingin, masukkan ke dalam freezer.
6. Lalu, rebus adonan dan aduk sampai mendidih.
7. Sambil tetap diaduk, angkat adonan dari panci supaya tidak menggumpal.

Urutan tahapan yang tepat agar menjadi teks prosedur pembuatan es krim adalah ....
A. 2, 3, 6, 7, 1, 5, 4
B. 3, 4, 6, 2, 1, 4, 5
C. 1, 3, 4, 2, 6, 4, 5
D. 2, 3, 6, 7, 4, 5, 1
E. 1, 2, 5, 6, 7,3, 4

11. Bacalah teks prosedur berikut ini dengan cermat!


Daun cincau disiapkan di ember, lalu siram dengan air mendidih.
Selama penyiraman dengan air mendidih, daun diaduk-aduk dengan
alat agar terjadi proses pelayuan yang merata. Air mendidih ini,
akan membuat daun yang semula keras dan kaku menjadi lemas
dan tidak mengkilat. Air panas juga membantu proses penguapan
sehingga mengurangi aroma daun cincau.

Perbaikan kalimat yang dicetak tebal pada teks prosedur di atas adalah ...
A. Air mendidih ini, akan membuat daun yang semula keras dan kaku, menjadi lemas dan tidak mengkilat.
B. Air mendidih ini, akan membuat daun yang semula keras dan kaku menjadi lemas dan tidak mengkilat.
C. Air mendidih ini akan membuat daun yang semula keras dan kaku menjadi lemas dan tidak mengkilat.
D. Air mendidih ini, akan membuat daun yang semula keras, dan kaku menjadi lemas dan tidak mengilat.
E. Air mendidih ini akan membuat daun yang semula keras dan kaku menjadi lemas dan tidak mengilat.
12. Perhatikan penggalan teks prosedur berikut ini dengan saksama!

Di Indonesia masih banyak pengendara kendaraan bermotor yang belum


memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM). Namun, dalam Undang-Undang
Lalu Lintas jika pengendara melakukan pelanggaran, akan
dikenakan sanksi sesuai dengan kelengkapan surat yang dimiliki.
Untuk memperoleh Surat Izin Mengemudi sangat mudah sekali, Anda
dapat mengurus sendiri melalui kantor Samsat setempat.

Kesalahan kaidah kebahasaan kalimat yang dicetak tebal pada penggalan teks tersebut adalah ...
A. Penggunaan tanda koma setelah kata namun dan adanya tanda koma setelah kata pelanggaran.
B. Penulisan frasa Undang Undang Lalu Lintas seharusnya ditulis dengan huruf kecil pada setiap awal
kata.
C. Penggunaan konjungsi antarkalimat namun yang tidak tepat dan tidak adanya subjek pada klausa inti.
D. Penggunaan konjungsi antarkalimat namun yang tidak tepat dan penulisan kata sanksi seharusnya
sangsi.
E. Penulisan frasa Undang Undang Lalu Lintas seharusnya ditulis dengan huruf kecil pada awal kata dan
penulisan kata sanksi seharusnya sangsi.

13. Perhatikan penggalan teks prosedur berikut ini dengan saksama!


(1) Meminjam buku di perpustakaan sekolah merupakan aktivitas yang
rutin dilakukan para siswa. (2) Meminjam buku di perpustakaan sekolah
perlu memperhatikan prosedur peminjaman agar buku yang Anda cari
atau yang akan Anda pinjam dapat mudah ditemukan. (3) Setelah
masuk ruang perpustakaan, isilah daftar hadir lebih dahulu. (4) Setelah
itu, ikuti prosedur peminjaman buku. (5) Pertama, untuk mencari buku
jangan langsung mencarinya di rak buku, tetapi carilah buku dalam
katalog buku dahulu. (6) Dalam katolog, Anda dapat menemukan kode
buku. (7) Dengan menemukan kode buku, buku yang Anda cari dapat
lebih mudah ditemukan. Kedua, ….

Kalimat deklaratif yang terdapat pada penggalan teks prosedur di atas terdapat pada kalimat ....
A. 1, 2, 3, 4
B. 1, 3, 4, 5
C. 2, 3, 4, 6
D. 1, 2, 6, 7
E. 3, 4, 5, 7

14. Perhatikan teks berikut ini dengan saksama!


Akhir-akhir ini, istilah gempa bumi sering dibicarakan oleh banyak
orang. Sepanjang abad 20, gempa telah mengakibatkan banyak
kematian dan kerugian material yang sangat besar. Oleh karena itu,
dapat dikatakan bahwa tak pernah ada peristiwa alam lain dalam
sejarah yang berpengaruh langsung pada manusia, selain gempa bumi.
Bencana gempa bumi telah menjadi peristiwa yang sangat ditakuti.

Isi informasi teks tersebut adalah ....


A. permasalahan yang sering diperbincangkan pada abad 20
B. pengertian gempa dan akibat yang ditimbulkannya
C. dampak gempa terhadap kehidupan manusia
D. sebab-sebab terjadinya gempa di muka bumi
E. peristiwa penting di sepanjang abad 20
15. Perhatikan kalimat acak berikut ini dengan saksama!
1. Musim kemarau panjang adalah musim kemarau yang sangat
panas dalam jangka waktu yang panjang.
2. Musim kemarau atau musim kering adalah musim di daerah
tropis yang dipenuhi oleh angin muson.
3. Untuk dapat disebut musim kemarau, curah hujan per bulan
harus di bawah 60 mm per bulan (20 mm per dasarian) selama
tiga dasarian berurut-turut.
4. Gejala ENSO dikenal dapat memperpanjang durasi musim ini
sehingga mengakibatkan kekeringan berkepanjangan.
5. Wilayah tropis di Asia Tenggara dan Asia Selatan, Australia
bagian timur laut, Afrika dan sebagian Amerika Selatan
mengalami musim ini.
6. Musim kemarau adalah pasangan dari musim penghujan
dalam wilayah dwimusim.

Urutan kejadian agar menjadi teks eksplanasi yang tepat adalah ...
A. 2, 1, 5, 6, 3, 4
B. 2, 3, 5, 6, 1, 4
C. 2, 3, 6, 4, 1, 5
D. 3, 4, 2, 1, 5, 6
E. 3, 4, 1, 2, 5, 6

16. Perhatikan paragraf berikut ini untuk menjawab soal nomor 16, 17, dan 18!
1. Arus urbanisasi yang kian meningkat perlu mendapat perhatian yang
serius dari aparat pemerintah. 2. Berbagai masalah kini bermunculan
akibat arus urbanisasi yang sulit dihentikan. 3. Kota-kota semakin padat.
4. Secara otomatis tempat tinggal menjadi kurang memadai. 5.
Lapangan kerja menjadi berkurang sehingga tidak mustahil bila banyak
terjadi kasus kriminalitas demi sesuap nasi. 6. Kesehatan menjadi
menurun karena lingkungan yang kumuh, dan semakin banyaknya
pencemaran. 7. Hal-hal semacam itu tentunya sangat mengganggu
jalannya pembangunan. 8. Oleh sebab itu, diharapkan seluruh
masyarakat memiliki kesadaran yang tinggi guna menekan arus
urbanisasi yang kian meningkat.

Gagasan umum penggalan teks eksplanasi tersebut adalah ...


A. perlunya perhatian terhadap peningkatan urbanisasi
B. permasalahan yang ditimbulkan oleh urbanisasi
C. peningkatan kriminalitas di perkotaan
D. kesadaran untuk menekan urbanisasi
E. upaya menekan arus urbanisasi

17. Informasi yang berupa fakta pada penggalan paragraf tersebut terdapat pada kalimat . ...
A. 1, 2, 3, 4
B. 2, 3, 4, 5
C. 3, 4, 5, 6
D. 3, 4, 6, 7
E. 4, 5, 6, 7
18. Bagian struktur yang berupa ulasan terdapat pada kalimat ....
A. 1
B. 5
C. 6
D. 7
E. 8

19. Perhatikan paragraf yang dirumpangkan berikut dengan cermat!

Gempa es adalah gempa yang terjadi di daerah Antartika ... adanya


gletser. Seorang peneliti mempelajari bagaimana gletser membuat gempa
es di Antartika. Gempa es tersebut disebabkan oleh gravitasi dan
gelombang pasang surut. Gaya gravitasi menyebabkan aliran Es Whilans
tertarik. Tarikan gaya gravitasi menimbulkan daratan es pecah ... lebar
sekitar 96,5 km dan panjang sekitar 482 km ke arah Laut Ross.
Gelombang dan pasang mendorong lempeng Es Ross, menghantam
gletser yang turun. Gletser terhenti. ... gelombang surut, es tiba-tiba maju
dengan gerakan yang setara dengan gempa berkekuatan 7 pada skala
Richter.

Konjungsi yang tepat untuk mengisi bagian rumpang paragraf tersebut adalah ...
A. akibat, sehingga, ketika
B. karena, dengan, ketika
C. akibat, sampai, ketika
D. sebab, tetapi, agar
E. karena, dan, saat

20. Perhatikan teks eksplanasi berikut dengan cermat!

Gunung es terbuat dari kumpulan es air tawar yang terbawa ke


laut karena adanya pecahan gletser atau ketika potongan es
terpisah dari lapisan es yang mengapung. Sebagian kecil es
mengapung di antara air laut yang asin, sedangkan bagian yang
tebal tidak dapat dilihat di bawahnya. Gunung es berasal dari
daratan. Oleh karena itu, gunung es mengandung batuan besar
maupun kecil yang terbawa gletser atau lapisan es dari batuan
padat. Batuan itu menyebabkan gunung es menjadi berat sehingga
melesap lebih dalam di laut.

Kata kerja pasif yang terdapat pada teks eksplanasi tersebut adalah ....
A. terbuat, tawar, dilihat, di laut
B. terbuat, terbawa, terpisah, dilihat
C. terbawa, dari daratan, batuan, di laut
D. terbawa, terpisah, gletser, mengapung
E. terbawa, mengandung, menyebabkan, melesap
21. Perhatikan teks eksplanasi berikut untuk menjawab soal 21 dan 22!
1. Era bonus demografi ditandai dengan penurunan angka
ketergantungan di suatu negara. 2. Berdasarkan grafik tren rasio
ketergantungan (depency ratio), tingkat ketergantungan penduduk
Indonesia mengalami penurunan yang signifikan dalam kurun
tahun 1971–2016, yakni mencapai angka 51 %. 3. Oleh karena itu,
dapat ditulis angka rasio 1:2, yang bermakna beban ekonomi yang
ditanggung 1 penduduk usia nonproduktif akan dipikul oleh dua
penduduk usia produkif. 4. Selain itu, dengan adanya bonus
demografi, jumlah angkatan kerja akan melimpah. 5. Apabila
bangsa Indonesia mampu memaksimalkan potensi yang ada,
diperkirakan pada tahun 2045 Indonesia akan menjadi salah satu
empat kekuatan ekonomi dunia setelah Tiongkok, India, dan
Amerika. 6. Selain itu, Indonesia juga bisa menjadi maju seperti
Jepang, yang mampu memanfaatkan bonus demografinya pada
tahun 1950.

Konjungsi syarat pada teks ekspalanasi tersebut di atas terdapat pada kalimat ....
A. 1
B. 3
C. 4
D. 5
E. 6

22. Kata teknis terkait bidang kependudukan yang terdapat pada teks eksplanasi tersebut adalah ...
A. demografi, rasio ketergantungan, usia produktif
B. nonproduktif, kurun tahun, angkatan kerja
C. demografi, potensi, usia produktif
D. grafik, signifikan, angkatan kerja
E. signifikan, potensi, bonus

23. Perhatikan penggalan teks berikut untuk menjawab soal nomor 23 dan 24!

1). Tari Lego Lego merupakan salah satu tarian tradisional yang
diwariskan secara turun-temurun oleh masyarakat Alor dan masih
dilestarikan hingga sekarang. 2). Tarian ini awalnya merupakan
tarian yang sering diadakan saat upacara adat atau setelah
melakukan kegiatan bersama sebagai ungkapan rasa syukur dan
kegembiraan mereka. 3). Ungkapan rasa syukur tersebut mereka
lakukan dengan mengelilingi mesbah sambil bergandengan dan
menyanyikan lagu-lagu pujian terhadap Tuhan. 4).
Mesbah merupakan suatu benda yang disakralkan oleh masyarakat
Alor. 5). Selain itu, tarian ini juga menggambarkan semangat
persatuan dan kebersamaan masyarakat Alor yang terjalin erat
melalui sebuah gerak tarian. 6). Hal ini terlihat dari para penari
yang saling bergandengan dan berkumpul menjadi satu untuk
merayakannya bersama tanpa membedakan status sosial, jenis
kelamin, dan lain sebagainya.

Kata kerja pasif pada penggalan teks tersebut adalah kata ....
A. tradisional pada kalimat 1) dan terjalin pada kalimat 5)
B. dilestarikan pada kalimat 2) dan terlihat pada kalimat 6)
C. bergandengan pada kalimat 3) dan terjalin pada kalimat 5)
D. bergandengan pada kalimat 3) dan bersama pada kalimat 6)
E. mengelilingi pada kalimat 3) dan disakralkan pada kalimat 4)
24. Pola pengembangan penggalan teks tersebut di atas adalah ....
A. analogi
B. kausalitas
C. kronologis
D. generalisasi
E. perbandingan

25. Bacalah penggalan teks berikut dengan saksama!

The Great Blue Hole atau Lubang Biru adalah salah satu keajaiban
yang paling dikenal di dunia alam. The Great Blue Hole terletak di
Belize Barrier Reef, sekitar 60 mil jauhnya dari Belize City, di
Amerika Tengah. Lubang ini adalah lubang laut terbesar di dunia,
dengan diameter 300 meter. Dikonfirmasi asal lubang sebagai
formasi batu kapur khas kars, dibentuk sebelum permukaan laut
naik sedikitnya empat tahap, meninggalkan tepian pada kedalaman
21, 49 dan 91 meter. Stalatit yang diambil dari gua-gua terendam,
membenarkan bahwa pada zaman dahulu adalah formasi di atas
permukaan laut. Beberapa dari stalatit mengindikasikan bahwa ada
juga terjadi beberapa pergeseran geology masa lalu dan miring dari
dataran tinggi yang mendasarinya, diikuti oleh masa yang panjang.

Perbaikan ejaan kata yang dicetak tebal adalah ....


A. kars, stalatiet, geologi
B. kars, stalatiet, geology
C. karst, stalaktit, geologi
D. kars, stalaktiet, geologi
E. karst, stalaktiet, geologi

26. Cermati kalimat acak berikut dengan saksama!


1. Peristiwa ini hampir sering terjadi di Indonesia.
2. Longsor adalah sebuah peristiwa terjadinya gerakan tanah atau
peristiwa yang terjadi karena adanya pergerakan masa
batuan/tanah dengan berbagai tipe dan jenis seperti jatuhnya
bebatuan atau gumpalan besar tanah.
3. Gempa menggerakkan lempeng bawah tanah sehingga
mengakibatkan elemen atau lempeng bawah permukaan menjadi
tergeser dan menimbulkan pecahan sehingga longsor terjadi.
4. Tanah longsor secara garis besar bisa terjadi karena dua faktor,
yaitu faktor pendorong dan faktor pemicu.
5. Faktor pendorong merupakan faktor yang mempengaruhi
kondisi material, sedangkan faktor pemicu adalah faktor
penyebab bergeraknya material tersebut.
6. Kebanyakan disebabkan oleh gempa.

Urutan kalimat sehingga menjadi paragraf eksplanasi yang padu adalah ....
A. 1, 2, 3, 4, 5, 6
B. 2, 3, 5, 6, 1, 4
C. 2, 3, 1, 5, 4, 6
D. 2, 4, 5, 1, 6, 3
E. 3, 4, 2, 5, 8, 6
27. Cermati teks berikut dengan saksama!
1. Dalam meteorologi istilah badai tropis merupakan
pusaran angin tertutup pada suatu wilayah bertekanan udara
rendah. 2. Kekuatan angin yang terjadi pada badai tropis
dapat mencapai kecepatan lebih dari 128 km/jam. 3.
Jangkauan dari badai tropis ini dapat mencapai 200 km dan
berlangsung selama beberapa hari hingga lebih dari satu
minggu.
4. Badai tropis hanya dapat tumbuh dan berkembang di
atas wilayah perairan tropis dan subtropis yang hangat
dengan kelembaban udara tinggi, salah satunya adalah
Indonesia. 5, Di Indonesia telah terjadi 4 badai tropis di
wilayah yang berbeda. 6. Badai tropis itu adalah badai
tropis durga, badai tropis anggrek, badai tropis bakung, dan
badai tropis cempaka.

Struktur teks yang berupa identifikasi fenomena terdapat pada kalimat ....
A. 4, 5, 6
B. 2, 4, 6
C. 1, 5, 6
D. 1, 3, 4
E. 1, 2, 3

28. Bacalah penggalan teks ceramah berikut untuk menjawab soal nomor 28 dan 29!

Hadirin yang saya hormati,


Seberapa sering Anda mengonsumsi junk food atau
makanan cepat saji? Apabila Anda senang mengonsumsi junk
food, Anda harus mengetahui hal ini. Anda perlu
memperhatikan bahwa makanan cepat saji (fast food) ternyata
mengandung garam, lemak, kalori yang tinggi, termasuk
kolesterol yang mencapai 70%, serta hanya sedikit
mengandung serat yang justru sangat dibutuhkan oleh tubuh.
Selain kandungan gizinya yang rendah, fast food juga
mengandung zat pengawet dan zat adiktif. Lemak tinggi yang
terdapat dalam makanan cepat saji juga berpengaruh untuk
` memperbesar risiko kanker, terutama kanker payudara dan
usus besar. Makanan cepat saji juga mengandung protein
hewani yang cukup ‘kaya’. Hal ini bisa menyebabkan
terhambatnya penyerapan kalsium di dalam tubuh. Kondisi ini
merangsang proses terjadinya osteoporosis secara cepat.

Pertanyaan yang dapat diajukan pada penggalan teks ceramah di atas adalah ...
A. Bagaimana proses pembuatan fast food?
B. Apakah manfaat mengonsumsi fast food?
C. Mengapa fast food dinilai membahayakan kesehatan?
D. Bagaimana meningkatkan kandungan serat pada fast food?
E. Mengapa lemak dan kalori yang tinggi dikatakan berbahaya bagi tubuh?

29. Masalah aktual yang dikemukan pada penggalan teks ceramah tersebut adalah ...
A. Sebab-sebab mengonsumsi fast food.
B. Perubahan gaya makan remaja masa kini.
C. Dampak negatif sering mengonsumsi makanan fast food.
D. Penyakit degeneratif yang diakibatkan oleh makanan fast food.
E. Kandungan gizi makanan fast food dan dampak yang ditimbulkannya.
30. Bacalah teks ceramah berikut ini dengan saksama untuk menjawab soal nomor 30, 31 dan 32!

Teman-teman yang saya sayangi,


1. Saat ini, kita belum dapat keluar dari permasalahan yang kita
hadapi. 2. Seperti yang kita saksikan di TV dan media massa, virus
corona masih mencengkeram Bumi Pertiwi hingga menimbulkan
banyak korban jiwa. 3. Akhir-akhir ini, jumlah penderita covid 19
bahkan semakin meningkat. 4. Tercatat 278.722 orang positif
mengidap virus covid 19. 5. Ini angka yang sungguh fantastis. 6.
Kita tentunya merasa sangat prihatin sekaligus sedih, mengingat
siapa saja dapat terkena penyakit ini.
7. Cara kita menyikapi pandemi ini dengan bijak adalah dengan
menanamkan kesadaran bahwa virus ini memang ada dan merupakan
virus baru yang belum ditemukan vaksinnya. 8. Dengan demikian,
kita harus selalu waspada dan tidak terlena. 9. Kita harus benar-benar
mengikuti protokol kesehatan. 10. Kita harus rajin membersihkan
anggota badan terutama tangan dengan sabun, mengunakan masker
ketika berada di luar rumah, menjaga jarak dengan orang lain saat
berkomunikasi, dan menjaga imunitas tubuh.

Isi informasi yang terdapat pada paragraf kedua teks ceramah tersebut adalah ....
A. peningkatan imunitas tubuh
B. mengikuti protokol kesehatan
C. cara bijak menyikapi pandemi
D. peningkatan kewaspadaan terhadap pandemi
E. penanaman kesadaran akan adanya virus covid 19

31. Kalimat majemuk pada teks ceramah tersebut terdapat pada kalimat nomor ...
A. 1, 3, 4, 5, 8
B. 1, 2, 5, 8, 9
C. 1, 2 , 6, 7, 10
D. 2, 3, 5, 6, 10
E. 3, 4, 5, 6, 8

32. Bagian tesis pada teks ceramah tersebut terdapat pada kalimat ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4
E. 3 dan 5
33. Bacalah teks ceramah berikut untuk menjawab soal nomor 33, 34, dan 35!

1) Hampir setiap hari kita mendengar berita adanya


penebangan-penebangan liar yang dilakukan oleh oknum-oknum
yang tidak memiliki kepedulian terhadap kelestarian lingkungan. 2)
Sungguh, hati ini merasa sangat prihatin atas kebiasaan buruk yang
dilakukan oleh orang-orang yang mengatasnamakan bisnis
kemudian mengesampingkan kelestarian hutan. 3) Berapa ribu
meter kubik kayu telah mereka jarah? 4) Setelah itu, mereka
meninggalkan lahan yang sudah sedemikian kritis yang sangat
membahayakan saudara-saudara kita. 5) Kemungkinan bencana
banjir siap mengancam mereka setiap saat.
6) Sadarlah, bahwa lingkungan kita ini merupakan sebuah
sistem yang saling terkait antara yang satu dengan yang lain. 7)
Jika salah satu bagiannya kita rusak, bagian yang lain juga akan
merasakan akibatnya. 8) Hutan yang rusak bahkan habis dapat
mengakibatkan penderitaan dan kerugian bagi warga masyarakat
di sekitarnya.

Bagian argumen pada teks ceramah tersebut terdapat pada kalimat ....
A. 1, 2, 3
B. 3, 4, 5
C. 3, 5, 6
D. 4, 5, 6
E. 6, 7, 8

34. Kata sapaan yang tepat untuk digunakan pada teks ceramah tersebut adalah ....
A. Hadirin yang saya hormati,
B. Bapak ibu tamu undangan,
C. Bapak Ibu guru yang terhormat,
D. Saudara-saudara seperjuangan,
E. Teman-teman yang saya sayangi,

35. Deret verba mental yang terdapat pada teks ceramah tersebut adalah ....
A. mendengar, merasa, prihatin
B. mendengar, rusak, mengakibatkan
C. memiliki, mengesampinkan, prihatin
D. mengancam, merasakan, mengakibatkan
E. mengesampingkan, meninggalkan, mengakibatkan
36. Bacalah teks ceramah berikut dengan saksama untuk menjawab soal 36 dan 37!

Siapakah para pendiri bangsa itu? Mereka adalah manusia yang


mengorbankan tenaga, pikiran, harta, hingga nyawanya demi
kemerdekaan yang kita rasakan hari ini. Mereka berjuang tanpa
mengharapkan balas jasa atau imbalan. Mereka hanya ingin cita-
citanya terwujud, bangsa Indonesia bisa bebas dari penjajahan. Kita
mengenal sebagian para pendiri bangsa ini. Ada Tan Malaka, yang
bermimpi akan adanya Republik Indonesia jauh sebelum
kemerdekaan. Tan Malaka meyakini "Merdeka 100 Persen" hanya
bisa dicapai ketika sebah bangsa menentukan nasibnya sendiri. Ada
Soekarno yang menjadi presiden pertama. Soekarno memilih cara
kooperatif untuk merdeka, walau akhirnya ikut juga dengan
keinginan para pemuda. Ada Johannes Latuharhary, putra daerah
Maluku yang dengan gigih memperjuangkan kesetaraan bagi
semua pemeluk agama. Mari ingat kembali para pendiri bangsa.
Mereka berasal dari latar belakang yang berbeda. Agama, suku, dan
ras mereka bermacam-macam. Namun, mereka semua mempunyai
cita-cita yang sama. Tentu ada perselisihan di antara mereka.
Namun, itu semua bisa terlewati. Sebab kita ada di sini hari ini,
menikmati jerih payah mereka. Jadi, mari kita kenang mereka. Mari
kenang perjuangan mereka. Jadikan keberhasilan mereka sebagai
motivasi kita hari ini.

Tujuan yang ingin disampaikan penceramah pada teks ceramah tersebut adalah ...
A. Memberitahukan audiens akan jasa-jasa para pendiri bangsa Indonesia.
B. Mengajak audiens untuk rela berkorban seperti para pendiri bangsa Indonesia.
C. Mengajak audiens untuk mengenang perjuangan para pendiri bangsa Indonesia.
D. Menginformasikan kepada audiens mengenai perjuangan para pendiri bangsa Indonesia.
E. Memotivasi audiens untuk meneladani semangat perjuangan para pendiri bangsa Indonesia

37. Kalimat persuasi yang terdapat pada teks ceramah tersebut adalah ...
A. Tan Malaka meyakini "Merdeka 100 Persen" hanya bisa dicapai ketika sebah bangsa menentukan
nasibnya sendiri.
B. Mereka berjuang tanpa mengharapkan balas jasa atau imbalan.
C. Sebab kita ada di sini hari ini, menikmati jerih payah mereka.
D. Jadikan keberhasilan mereka sebagai motivasi kita hari ini.
E. Siapakah para pendiri bangsa itu?

38. Bacalah penggalan teks cerpen berikut untuk menjawab soal 38, 39, dan 40!
Di SMP, kamu juara puisi ketika aku menang lomba lukis; kita pun lulus
dengan nilai yang sama. Di SMA, ketika aku juara kelas, kamu juga
meraihnya di kelas yang lain. Sekelas di kelas tiga, aku berhasil
menggesermu ke peringkat kedua, tapi Adit yang sudah dekat denganku
sejak kelas dua malah memboncengmu pulang. “Maaf, Kak,” katamu
dengan air muka bersalah. Kau memanggilku Kakak sebab kata ibu aku
lebih dulu beberapa menit dilahirkan. “Aku sudah menolak, tapi Adit
juga mau belajar sama Sensei Bata …”
“Kami memang dekat, Jannah,” potongku. “Tapi, aku akan
mencampakkan playboy itu di hari kau merebutnya. Kau percaya dia juga
mau belajar membaca Huruf Kanji? Ingat, Jannah! Adit itu laki-laki
sebagaimana ayah!
“Kak?”
(Saudara yang Sempurna: Benny Arnas)
Karakter tokoh "Aku" pada penggalan cerpen di atas adalah ....
A. Pencemburu dan mudah iri akan keberhasilan adiknya.
B. Semangat juang yang tinggi untuk belajar.
C. Mudah mengalah kepada kakaknya.
D. Suka marah kepada orang lain.
E. Suka membantu orang lain.

39. Deskripsi watak "Adit" pada penggalan cerpen tersebut digambarkan melalui ...
A. tingkah laku tokoh
B. jalan pikiran tokoh
C. ucapan tokoh lain
D. lingkungan tokoh
E. dialog antartokoh

40. Latar waktu dan suasana yang terdapat pada penggalan cerpen tersebut adalah ...
A. tempat kursus, penuh persaingan
B. tempat kursus, sedih
C. sekolah, tegang
D. sekolah, ramai
E. rumah, tegang

41. Bacalah penggalan cerpen berikut untuk menjawab soal nomor 41 dan 42
Aku keluar kamar dengan gusar dan terburu-buru. Aku harus
mencari tahu apa yang terjadi pada teman baruku itu. Bisa jadi ia sakit.
Mungkin ia butuh bantuan. Barangkali hanya aku yang bisa
menolongnya.
Suara derit di lift tak lagi terdengar, sebab aku sibuk mendengar
suara-suara dalam pikiranku sendiri. Perjalanan ke lantai dasar terasa
makin panjang, bukan karena aku takut berada di dalam lift itu, tapi
karena aku takut terlambat menyelamatkan orang.
Aku lari menyeberang ke asrama sebelah. Aku masuk ke lobi
yang senyap. Tak ada yang aneh. Memang setiap sudut kompleks asrama
ini senyap ditinggal penghuninya. Aku segera memencet tombol lift.
Kamar itu pasti juga berada di lantai 12, sama seperti kamarku.
(Sendiri-Sendiri: Okky Madasari)

Konflik yang terdapat pada penggalan cerpen tersebut adalah ...


A. Keyakinan tokoh untuk bisa menyelamatkan teman barunya.
B. Keinginan tokoh untuk menolong teman barunya.
C. Kegelisahan tokoh akan kondisi teman barunya.
D. Ketakutan tokoh yang berada di lift sendirian.
E. Kesibukan tokoh dengan teman barunya.

42. Sudut pandang yang digunakan pad penggalan cerpen tersebut adalah ....
A. orang pertama terarah
B. orang ketiga pengamat
C. orang ketiga serba tahu
D. orang ketiga sampingan
E. orang pertama pelaku utama
43. Bacalah penggalan cerpen berikut untuk menjawab soal nomor 43 dan 44!
Kaok..kaok..kaok..
Beberapa anak lari ketakutan. Karena baru pertama kali
mereka dengar suara tersebut. Seolah keluar dari alam lain, alam
kegelapan dan penuh tanda tanya.
Dua orang pemuda segera mengambil senapan angin.
Keduanya langsung menuju ke pohon sukun.
“Jangan ditembak!” teriakku.
“Kenapa Om?” tanya keduanya sambil menoleh ke arahku.
“Itu hewan langka. Kawanannya mungkin sudah punah.
Terakhir kali muncul sekitar lima belas tahun lalu. Beberapa hari
menjelang runtuhnya bukit di sana itu dan menelan korban jiwa
sembilan orang,” jawabku.
“Jadi…?” keduanya saling memandang.
Aku mengangkat bahu. “Mudah-mudahan tidak terjadi apa-
apa,” hiburku kemudian.
“Di mana-mana terjadi banjir bandang dan tanah longsor
Om. Yang mati mencapai puluhan orang,” kata seorang pemuda
dengan mimik ketakutan.
“Karena itu kita tembak saja Om!” sahut yang satu. “Dari
pada dusun kita dilanda musibah!”
Aku tertawa. Mentertawakan kebodohan keduanya.
“Burung gagak itu tidak mendatangkan musibah. Manusialah
penyebab banjir bandang dan tanah longsor. Mereka dengan
seenak dengkulnya sendiri membabat pohon-pohon besar. Bukit
jadi gundul.”
(dikutip dari Empat Ekor Burung Gagak, Budi Sarjono)

Penyebab konflik pada penggalan cerpen di atas adalah ....


A. Penembakan burung gagak yang dilakukan dua orang pemuda.
B. Kedatangan burung gagak yang menimbulkan ketakutan.
C. Perasaan takut yang dirasakan dua orang pemuda.
D. Larangan om agar tidak menembak burung gagak.
E. Burung gagak dianggap menimbulkan bencana.

44. Akibat konflik yang terdapat pada penggalan cerpen di atas adalah ...
A. Dua orang pemuda mengurungkan niat menembak burung gagak.
B. Beberapa anak lari ketakutan mendengar suara burung gagak.
C. Bencana banjir dan tanah longsor melanda dusun tersebut.
D. Tokoh ‘Om’ menertawakan kebodohan kedua pemuda.
E. Dua pemuda mengambil senapan angin.
45. Bacalah penggalan cerpen ini untuk menjawab soal nomor 45, 46, dan 47!

Nisa meletakkan tangannya di atas meja sambil sesekali menghapus


air matanya.
"Nisa merasa bersalah. Mas sampai beli sambal instan. Kemarin
sambal buatan ibu. Apa besok sambal buatan istri kedua? Kenapa Mas gak
ngomong aja kalau mau sambal buatan Nisa?"
"Wah gawat, ngomong-nya ngelantur ini. Karena sambal, jadi Adik
kesel liat Mas beli sambal?"
"Bukan. Justru Nisa yang merasa bersalah Mas. Nisa
ogah buatin Mas sambal, padahal itu favoritmu."
"Kalau Adik mau masak sambal, masak aja. Enggak pun gak apa-
apa."
"Apa ridha Mas ada di semangkuk sambal?"
"Lah kok gitu, Mas ridha sama kamu Dik. Kamu masak sambal
ataupun enggak," jawab Adi terkekeh.
"Besok-besok Nisa masak sambal terus buat kamu."
"Iya, Dik. Asal kamu gak capek. Kamu masak itu udah kebaikan.
Masak masakan kesukaan suami, itu kebaikan yang luar biasa."
"Maafkan Nisa, Mas. Nisa gak masak sambal karena Nisa gak suka
bau terasi."
"Kalau kamu buat sesuatu padahal gak suka dan itu buat suami, kamu bisa
masuk surga dari pintu mana saja. Terasi yang bau mungkin sewangi
kasturi surga." Air mata Nisa makin mengucur deras di pipi merahnya.

(“Sambal Terasi” : Isti Rahmawati)

Bagian struktur cerpen pada penggalan cerpen tersebut adalah ....


A. rising action
B. komplikasi
C. orientasi
D. klimaks
E. koda

46. Berikut yang bukan amanat pada penggalan cerpen tersebut adalah ....
A. Dalam keluarga harus saling menghormati dan menyayangi.
B. Kita tidak boleh memaksakan kehendak pada orang lain.
C. Jika melakukan kesalahan, segeralah meminta maaf.
D. Seorang istri harus bisa menyenangkan hati suami.
E. Istri harus menghormati keputusan suami.

47. Kalimat yang bercetak tebal pada penggalan cerpen tersebut mengandung majas ....
A. simile
B. sinekdoke
C. metonimia
D. pleonasme
E. eufemisme
48. Bacalah penggalan cerpen ini dengan saksama!

“Meniek, mereka adalah orang tuamu. Tanpa mereka kau tak


akan pernah ada di dunia, ingat?” katanya.
“Mereka membencimu, ingat? Bunda menghinamu, ingat?”
“Aku akan mengingatnya.” Mustafa tertawa.
“Mereka sekarang mengasihiku, bukan?”
“Apakah kau tak punya harga diri? Tak ingat penghinaan
ibuku?”
“Dengan cara yang terhormat ibumu telah meminta maaf !”
Meniek terdiam, ditutupnya kamar rapat-rapat. Hatinya
belum dapat menerima penjelasan Mustafa.

(dikutip dengan pengubahan dari Rumah Tanpa Cinta, Titiek W.S.)

Nilai yang terdapat pada penggalan cerpen di atas adalah ....


A. nilai sosial
B. nilai moral
C. nilai agama
D. nilai estetika
E. nilai budaya

49. Bacalah penggalan cerpen ini dengan saksama!

Terpaksa kutarik langkah ke belakang, lalu memeriksa kamar


Ibu, tapi yang kudapati hanya ranjang dengan bantal dan selimut.
Dengan perasaan cemas dan bingung yang bercampur di kepala, aku
menyisir semua kamar, termasuk dapur dan kandang kambing. Dan
akhirnya kutemukan Ibu di langgar yang terletak di seberang
halaman.
Masih berbalut mukena, Ibu tampak terbaring pulas di atas
gelaran sajadah. Kupikir Ibu kelelahan setelah menggarap tikar
hampir semalaman. Karena itulah, aku tak ingin mengusiknya dan
tetap membiarkannya tertidur hingga azan Subuh berkumandang.
Namun, ada yang aneh pada Ibu. Dan itu baru kusadari setelah aku
habis mengerjakan shalat Subuh, tapi Ibu belum juga bangun.
(Selembar Tikar yang Belum Selesai: Alim Musthapa)

Nilai yang terdapat pada paragraf kedua penggalan cerpen di atas adalah ....
A. nilai sosial
B. nilai moral
C. nilai agama
D. nilai estetika
E. nilai budaya
50. Bacalah penggalan cerpen yang dirumpangkan ini dengan saksama!
Aku merasa keadaan Ibu masih baik baik saja—meski penyakit batuk
tak juga reda—sampai suatu hari ia pulang digotong beberapa tetangga. Ibu
diketahui pingsan saat sedang menyabit rumput di tengah tegal bersama
warga.... Menandakan bahwa keadaan Ibu makin parah dan mengkhawatirkan.
Selama Ibu tak sadarkan diri, aku setia menunggu di sisi nya. Duduk
terdiam sembari menangis dan menyesali apa-apa yang telah terjadi: mengapa
aku harus kuliah, mengapa Ayah keburu pergi, mengapa kami jatuh miskin,
hingga akhirnya Ibu yang harus menanggung semuanya.

Kalimat deskripsi yang tepat untuk mengisi bagian rumpang pada penggalan cerpen tersebut adalah ...
A. Aku hanya mampu menangis dan memeluk tubuh Ibu.
B. Tubuh Ibu tampak lemah, bibirnya biru dan membisu.
C. Untung warga sekitar masih ada yang mencangkul tegalan mereka.
D. Wajah Ibu tampak pucat nyaris menyamai putih dinding rumah yang kusam.
E. Kondisi rumah kami yang hanya berdinding papan tidak mampu menjadi tameng bagi nakalnya angin.
KUNCI JAWABAN DAN PEDOMAN PENSKORAN

SOAL PSMP BAHASA INDONESIA KELAS XI

TAHUN PELAJARAN 2020/2021

A. Kunci Jawaban
1. Soal Utama

NO JAWABAN NO JAWABAN NO JAWABAN NO JAWABAN NO JAWABAN

1 B 11 E 21 D 31 C 41 C
2 C 12 C 22 A 32 A 42 E
3 B 13 D 23 B 33 E 43 B
4 C 14 C 24 C 34 A 44 D
5 D 15 B 25 C 35 A 45 E
6 E 16 D 26 D 36 C 46 E
7 C 17 D 27 E 37 D 47 A
8 D 18 E 28 C 38 A 48 B
9 B 19 B 29 E 39 C 49 C
10 A 20 B 30 C 40 C 50 D

Anda mungkin juga menyukai