Anda di halaman 1dari 2

TUGAS 1

PT Hanan merupakan perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi. Berikut ini merupakan laporan
posisi keuangan tahun 2019. (Poin 100)

Aset
Aset Lancar Kewajiban
Kas di tangan 10.000.000 Hutang Usaha 30.000.000
Bank 50.000.000 Hutang Gaji 12.000.000
Piutang Usaha 15.000.000 Hutang BPD Bengkulu 100.000.000
Persediaan 10.000.000 Total Kewajiban 142.000.000
Biaya Asuransi dibayar dimuka 10.000.000
Total Aset Lancar 95.000.000
Aset Tidak Lancar Ekuitas
Tanah 50.000.000 Modal Usaha 80.000.000
Bangunan 50.000.000 Laba ditahan 53.000.000
Kendaraan 100.000.000 Total Ekuitas 118.750.000
Akumulasi Penyusutan Bangunan (10.000.000
)
Akumulasi Penyusutan Kendaraan (10.000.000
)
Total Aset Tidak Lancar 180.000.000
Total Aset 275.000.000 Total Ekuitas dan Kewajiban 275.000.000

a. Pada tanggal 2 Januari 2019, PT Hanan membayar hutang gaji karyawan yang ditransfer
melalui akun BPD Bengkulu sebesar Rp 12.000.000
b. Pada tanggal 5 Januari 2019, PT Hanan menjual barangnya senilai Rp 10.000.000 dengan
HPP 3.000.000 secara tunai
c. Pada tanggal 10 Januari 2019, PT Hanan membeli Persediaan dari PT Usman sebesar Rp
15.000.000 secara tunai
d. Pada tanggal 31 Januari 2019, PT Hanan melakukan jurnal penyesuaian pada asuransi
dibayar dimuka sebesar Rp 2.500.000
e. Pada tanggal 3 Februari 2019, PT Hanan berhasil menjual barang senilai Rp 15.000.000
pada PT Zaing dengan HPP sebesar Rp 5.000.000 secara tunai.
f. Pada tanggal 4 Januari dan 4 Februari 2019, PT Hanan membayar hutangnya pada BPD
Bengkulu dengan nilai setiap transaksi sebesar Rp 8.000.000 yang ditarik secara otomatis
pada akun banknya.
g. Pada tanggal 12 Februari 2019, PT Hanan menjual barangnya pada PT Misra senilai Rp
5.000.000 dengan HPP 1.000.000 dengan transaksi pembayaran melalui rekening BPD
Bengkulu
h. Pada tanggal 5 Juni 2019, PT Hanan menyewa sebuah bangunan yang dijadikan
kantornya dengan nilai sewa sebesar Rp 50.000.000 dengan kontrak selama 5 Tahun
yang dibayar secara kredit. (beban sewa akan disesuaikan pada akhir tahun)
i. Pada tanggal 10 Juli 2019, PT Hanan menerima pembayaran hutang PT Mardania
sebesar Rp 15.000.000 yang ditransfer ke rekening BPD Bengkulu miliki PT Hanan.
j. Pada tanggal 11 Juli 2019, PT Hanan melakukan penarikan tunai dari rekening BPD
Bengkulu Sebesar Rp 10.000.000
k. Pada tanggal 15 September 2019, PT Hanan menjual barangnya senilai Rp 15.000.000
dengan HPP 5.000.000 dengan transaksi pembayaran melalui rekening BPD Bengkulu
l. Pada tanggal 17 September 2019, PT Hanan membeli persediaan dari PT Usman sebesar
Rp 10.000.000 secara tunai
m. Pada tanggal 20 September 2019, PT Hanan membeli persediaan dari PT Gibran sebesar
Rp 5.000.000 yang akan dibayar pada tanggal 5 Januari 2020.
n. Pada Tanggal 12 Oktober 2019, PT Hanan menjual persediaan barangnya senilai Rp
25.000.000 dengan HPP sebesar Rp 10.000.000 pada PT Zaing yang akan dibayar pada
tanggal 2 Februari 2020.
o. Pada tanggal 20 Oktober 2019, PT Hanan menjual barangnya senilai Rp 20.000.000
dengan HPP 7.500.000 dengan transaksi pembayaran melalui rekening BPD Bengkulu
p. Pada tanggal 10 November 2019, PT Hanan menjual barangnya yang dibayar secara
tunai seharga Rp 15.000.000 dengan HPP sebesar Rp 6.000.000
q. Pada tanggal 30 November 2019 staf accounting PT Hanan menyetor uang ke BPD
Bengkulu sebesar Rp 20.000.000
r. Pada tanggal 28 Desember 2019, PT Hanan mengeluarkan biaya listrik sebesar Rp
1.000.000 dan biaya operasional kantor sebesar Rp 3.500.000 serta total gaji karyawan
sebesar Rp 10.000.000 yang dibayar secara tunai. Masih terdapat pembayaran gaji
karyawan yang belum dibayar pada bulan desember sebesar Rp 5.000.000
s. Akumulasi penyusutan untuk Bangunan dan kendaraan selama 1 tahun masing-masing
sebesar Rp 10.000.000

Buatlah:

1. Jurnal umum dan jurnal penyesuaian setiap transaksi di atas!


2. Tanpa membuat buku besar, cobalah untuk membuat neraca saldo untuk tahun yang
berakhir 31 desember 2019!
3. Laporan posisi keuangan dari neraca saldo tersebut!
4. Laporan laba rugi dari neraca saldo tersebut!

Anda mungkin juga menyukai