Anda di halaman 1dari 57

PA ROREN E-BOOK: PANDUAN APLIKASI KRISNA 3.

PETUNJUK
PENYUSUNAN
RENJA SATKER
TA 2021 & 2022
“Pada aplikasi Krisna 3.0”

BAGIAN PROGRAM DAN ANGGARAN


BIRO PERENCANAAN
KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA
REPUBLIK INDONESIA

2021
DAFTAR ISI
A. PENGENALAN KRISNA .............................................................................................. 1
B. PENYUSUNAN RENJA SATKER ................................................................................... 13
1. Menu Renja Satker........................................................................................... 13
2. Menambahkan Program .................................................................................. 15
3. Menambahkan Sasaran Program...................................................................... 18
4. Menambahkan Indikator Kinerja Program ........................................................ 20
5. Menambahkan Output Program....................................................................... 23
6. Menambahlan Indikator Output Program......................................................... 25
7. Menambahkan Kegiatan .................................................................................. 28
8. Menambahkan Sasaran Kegiatan ..................................................................... 31
9. Menambahkan Indikator Kinerja Kegiatan........................................................ 33
10. Menambahkan Klasifikasi Rincian Output ........................................................ 36
11. Menambahkan Indikator Klasifikasi Rincian Output.......................................... 38
12. Menambahkan Rincian Output......................................................................... 41
13. Menambahkan Indikator Rincian Output.......................................................... 43
14. Menambahkan Komponen ............................................................................... 44
15. Menambahkan Lokasi ...................................................................................... 46
C. Question and Answer (QnA) ..................................................................................... 50

i
A. PENGENALAN KRISNA
Kolaborasi Perencanaan dan Informasi Kinerja
Anggaran (Krisna) merupakan sistem integrasi antara
empat kementerian yaitu Kementerian PPN/Bappenas,
Kementerian Keuangan, Kementerian PAN-RB, dan
Kementerian Dalam Negeri yang mendukung proses
perencanaan, penganggaran, serta pelaporan informasi
kinerja. Aplikasi ini bersifat real-time yang berbasis online
dan dapat diakses melalui perangkat elektronik yang
terhubung dengan fasilitas internet.
Sebagaimana mekanisme penginputan Renja Satker
TA 2020 melalui aplikasi Krisna yang telah dilaksanakan
oleh Satker sejak tahun 2019 lalu, kini data Renja Satker
dapat diakses secara real-time, sehingga hal ini dapat
mencegah adanya deviasi antara volume target yang
direncanakan pada level pusat dengan volume yang
dilaksanakan pada level Satker.
Seiring dengan hadirnya fitur penginputan Renja
Satker, Redesain Sistem Perencanaan dan Penganggaran
(RSPP) juga turut mempengaruhi perubahan pada proses
penginputan Renja sebagai bentuk sinkornisasi dalam
proses perencanaan dan penganggaran, baik pada Renja
K/L, maupun pada Renja Satker. Program yang semula
mencerminkan tugas dan fungsi Unit Eselon I
Kementerian Hukum dan HAM, bereformasi menjadi
empat program yang lebih mencerminkan tugas dan
fungsi kementerian, yaitu Program Pembentukan
Regulasi, Program Penegakan dan Pelayanan Hukum,
Program Penegakan dan Pemajuan HAM, dan Program
Dukungan Manajemen. Lalu, capaian Kegiatan yang
semula dirumuskan ke dalam Output dan Sub-Output,
kini menjadi Klasifikasi Rincian Output (KRO) dan Rincian
Output (RO).
Redesain Sistem Perencanaan dan Penganggaran
(RSPP) sebagai perwujudan dalam implementasi
kebijakan Money Follow Program yang tertuang dalam
Surat Bersama Direktorat Jenderal Anggaran
Kementerian Keuangan dan Deputi Bidang Pendanaan
Pembangunan Kementerian Perencanaan Pembangunan
Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional
Nomor S-122/MK.2/2020 dan S-
517/M.PPN/D.8/PP/04.03/05/2020 tentang Pedoman
Redesain Sistem Perencanaan dan Penganggaran menjadi
panduan bagi Kementerian Hukum dan HAM bersama
seluruh Mitra Kerja K/L terkait untuk bersinergi dalam
menyusun Program, Kegiatan, dan Output beserta
Sasaran juga Indikator, termasuk Informasi Kinerja
lainnya yang akan menjadi dasar penyusunan Renja K/L
hingga Renja Satker dalam aplikasi KRISNA.
Selanjutnya secara teknis, Satker mengisi data
menyesuaikan dengan data yang diisi oleh K/L,
sedangkan Indikator Kinerja Utama (IKU), Anggaran, dan
Lokasi disesuaikan dengan Satker terkait. Alurnya dapat
digambarkan sebagai berikut ini:
Adapun manfaat dari aplikasi Krisna, yaitu:
a. Meminimalisir proses perencanaan oleh Satker secara
manual, terutama untuk Satker non pusat;
b. Data perencanaan Satker dapat dikomparasikan dengan
data RKA-K/L juga data monitoring;
c. Perencanaan pada level Satker dapat mendukung
keakuratan perencanaan pada level pusat; dan
d. Sebagai data sharing perencanaan dan pengendalian
(monitoring dan evaluasi): Krisna e-Monev.

4
Login
Untuk login ke aplikasi Krisna, pengguna dapat
membuka alamat situs https://krisna.systems lalu akan
muncul tampilan seperti pada gambar berikut:
Langkah selanjutnya yang perlu dilakukan, yakni:
1. Pilih “KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA RI”; dan
2. Kemudian mengklik tombol “KUNJUNGI PORTAL”.
Kemudian akan muncul halaman login seperti berikut:

Selanjutnya, login dengan e-mail dan password yang sudah


didaftarkan. Pastikan untuk mencentang “Saya bukan robot”,
kemudian tekan tombol login.

7
Jika login berhasil, maka sistem akan menampilkan
halaman awal seperti ini:

1. Nama Satker: Nama User yang sesuai dengan Nama Satker terdaftar;
2. Pengumuman: Berisi pemberitahuan dari Bappenas tentang aplikasi
Krisna;
3. Renja: Memuat daftar Renja K/L tahun sebelumnya, tahun sekarang,
dan tahun depan. Pastikan Renja K/L yang dipilih sesuai dengan TA yang
dimaksud untuk penyusunan atau TA berjalan;
4. Menu Dashboard: Memuat menu utama;
5. Page View: Menunjukkan intensitas menu aplikasi yang dikunjungi per
tanggal hari ini; dan
6. Visits Overtime: Menunjukkan aktivitas pengunjung situs 14 hari ke
belakang.

8
Menu Dashboard

Berikut menu utama dari Dashboard Satker dalam aplikasi Krisna:


1. Renja Satker: Berisi rencana kerja Satker untuk satu Tahun
Anggaran (TA) ke depan;
2. RKA Satker: Menampilkan Output dari Renja Satker yang telah
diinput;
3. Visual Satker: Berisi Diagram Sasaran; dan
4. Rekap Satker: Menampilkan rekapitulasi, treeview, dan
laporan.

9
Menu User Satker

Terdapat tiga sub-menu dalam menu user Satker, yaitu:


1. Profile: Terdiri dari Account, Bio, dan Phone;
2. Role: Memberikan informasi yang mencakup Portal, Group,
dan Details; dan
3. Logout: Pilihan untuk keluar dari sistem.

10
Account, berisi informasi sinkronisasi email dan
password yang telah didaftarkan.

Bio, berisi informasi data diri Satker.


Phone, berisi informasi nomor telepon verifikasi.

12
B. PENYUSUNAN RENJA SATKER

Berikut langkah pengisian Renja Satker

1. Menu Renja Satker


Klik pada Menu Renja Satker, maka akan muncul
tampilan seperti berikut:

13
Selanjutnya, pilih Satker dengan langkah seperti berikut:

1. Unit: Pilih “Unit Eselon I terkait”.


2. Satker: Pilih “Satker masing-masing (meliputi Kode Satker)”;
dan
3. Selanjutnya, klik “Tampilkan”.

Kemudian, muncul tampilan seperti berikut:

14
2. Menambahkan Program

a. Klik “Tambah Data” pada menu tampilan di bawah


ini.

b. Kemudian akan muncul tampilan seperti berikut:

15
c. Pilih nomenklatur program yang dimaksud.
Contoh hasilnya seperti berikut:

d . Setelah itu, muncul tampilan seperti berikut,


kemudian klik “Simpan”.

16
e. Lalu, akan muncul tampilan seperti berikut:

17
3. Menambahkan Sasaran Program

a. Untuk masuk ke menu Sasaran Program, maka


terlebih dahulu mengklik Program yang telah
ditambahkan sebelumnya, kemudian akan muncul
tampilan seperti berikut:

b. Untuk menambah data pada Sasaran Program,


maka klik “Tambah Data”. Selanjutnya akan muncul
tampilan seperti berikut:

18
c. Pilih Sasaran Program. Lalu input semua list Sasaran
Program yang berkaitan.

d. Kemudian klik “Simpan”, maka akan muncul


tampilan seperti berikut:

19
4. Menambahkan Indikator Kinerja Program
a. Klik pada nomenklatur Sasaran Program yang
ingin ditambahkan Indikator Kinerja Program di
dalamnya, maka akan muncul tampilan seperti
berikut:

b. Untuk menambah data pada Indikator Kinerja


Program, maka klik “Tambah Data”. Selanjutnya
akan muncul tampilan seperti berikut:

20
c. Pilih Indikator Kinerja Program yang relevan pada
list seperti tampilan di bawah ini:

d. Setelah memilih Indikator Kinerja Program, akan


muncul tampilan sebagai berikut. Untuk satuan,
sudah terisi otomatis. Untuk target, diisi sesuai
dengan target yang ingin dicapai.

21
a. Kemudian klik “Simpan”, diiringi dengan adanya
notifikasi “Sukses: Data telah ditambahkan”
dengan tampilan seperti berikut:

Jika Indikator Kinerja Program lebih dari satu, maka


input semua Indikator Kinerja Program yang ada di
dalam list indikator.

e. Langkah selanjutnya adalah kembali ke halaman


sebelumnya (Sasaran Program) dengan mengklik
tanda panah ke atas. Jika Sasaran Program lebih dari
satu, maka semua Indikator Kinerja Program diinput
pada setiap Sasaran Program dengan langkah yang
sama.

22
5. Menambahkan Output Program

a. Berikut merupakan tampilan awal menu


penginputan Output Program:

b. Untuk menambah data pada Output Program, maka


klik “Tambah Data”. Selanjutnya akan muncul
tampilan seperti berikut:

23
c. Pilih Output Program yang relevan pada list seperti
tampilan di bawah ini.

d. Kemudian klik “Simpan”, makan akan muncul


tampilan seperti berikut:

24
6. Menambahkan Indikator Output Program

a. Klik pada nomenklatur Output Program yang ingin


ditambahkan Indikator Output Program di
dalamnya, maka akan muncul tampilan seperti
berikut:

b. Untuk menambah data pada Indikator Output


Program, maka klik “Tambah Data”. Selanjutnya
akan muncul tampilan seperti berikut:

25
c. Pilih Indikator Output Program yang relevan pada
list seperti tampilan di bawah ini:

d. Setelah memilih Indikator Output Program, akan


muncul tampilan seperti berikut. Untuk satuan,
sudah terisi otomatis. Untuk target, diisi sesuai
dengan target yang ingin dicapai.

26
e. Kemudian klik “Simpan”, diiringi dengan adanya
notifikasi “Sukses: Data telah ditambahkan”
dengan tampilan seperti berikut:

Jika Indikator Output Program lebih dari satu, maka


input semua Indikator Output Program yang ada di
dalam list indikator.

f. Langkah selanjutnya adalah kembali ke halaman


sebelumnya (Output Program) dengan mengklik
tanda panah ke atas. Jika Output Program lebih dari
satu, maka setiap Indikator Output Program
diinput pada setiap Output Program dengan
langkah yang sama.

27
7. Menambahkan Kegiatan

a. Klik “Tambah Data” pada menu Kegiatan seperti


berikut:

b. Kemudian pilih nomenklatur Kegiatan yang


sesuai dengan Kegiatan Satker dengan tampilannya
seperti berikut:

28
c. Setelah dipilih, lalu klik “Simpan”.

d. Setelah disimpan, akan muncul tampilan seperti


berikut:

29
e. Kemudian, klik nomenklatur Kegiatan yang dipilih.
Setelah itu, akan muncul tampilan seperti berikut:

30
8. Menambahkan Sasaran Kegiatan

a. Klik “Tambah Data” pada menu Sasaran Kegiatan


seperti berikut:

b. Setelah itu, muncul tampilan seperti berikut:

31
c. Pilih Sasaran Kegiatan yang relevan pada list seperti
tampilan di bawah ini.

d. Kemudian klik “Simpan”, maka akan muncul


tampilan seperti berikut:

32
9. Menambahkan Indikator Kinerja Kegiatan

a. Klik pada nomenklatur Sasaran Kegiatan yang


ingin ditambahkan Indikator Kinerja Kegiatan di
dalamnya, maka akan muncul tampilan seperti
berikut:

b. Untuk menambah data pada Indikator Kinerja


Kegiatan, maka klik “Tambah Data”. Selanjutnya
akan muncul tampilan seperti berikut:

33
c. Pilih Indikator Kinerja Kegiatan yang relevan pada
list seperti tampilan di bawah ini:

d. Setelah memilih Indikator Kinerja Kegiatan, akan


muncul tampilan seperti berikut. Untuk satuan,
sudah terisi otomatis. Untuk target, diisi sesuai
dengan target yang ingin dicapai.

34
e. Kemudian klik “Simpan”, diiringi dengan adanya
notifikasi “Sukses: Data telah ditambahkan”
dengan tampilan seperti berikut:

Jika Indikator Kinerja Kegiatan lebih dari satu, maka


input semua Indikator Kinerja Kegiatan yang ada di
dalam list indikator.

f. Langkah selanjutnya adalah kembali ke halaman


sebelumnya (Sasaran Kegiatan) dengan mengklik
tanda panah ke atas. Jika Sasaran Kegiatan lebih dari
satu, maka Indikator Kinerja Kegiatan diinput pada
setiap Sasaran Kegiatan dengan langkah yang sama.

35
10. Menambahkan Klasifikasi Rincian Output

a. Pada menu Klasifikasi Rincian Output Kegiatan


akan muncul tampilan seperti berikut:

b. Untuk menambah data pada Klasifikasi Rincian


Output, maka klik “Tambah Data”. Selanjutnya
akan muncul tampilan seperti berikut:

Menu TOR (Share Doc Link) merupakan media penguploadan TOR dan
Menu RAB (Share Doc Link) merupakan media penguploadan RAB yang
disampaikan dalam bentuk tautan aktif.

36
c. Setelah memilih Klasifikasi Rincian Output, maka
akan muncul tampilan seperti berikut. Untuk
satuan, sudah terisi otomatis. Untuk target, diisi
sesuai dengan target yang ingin dicapai.

d. Kemudian klik “Simpan”, maka akan muncul


tampilan seperti berikut:

37
11. Menambahkan Indikator Klasifikasi Rincian Output

a. Klik pada nomenklatur Klasifikasi Rincian Output


yang telah diinput. Selanjutnya, akan muncul
tampilan menu Indikator Klasifikasi Rincian Output
seperti berikut:

b. Kemudian Klik “Tambah Data” untuk menambah


Indikator Klasifikasi Rincian Output. Selanjutnya
akan muncul tampilan seperti berikut:

38
c. Pilih Indikator Klasifikasi Rincian Output yang
relevan pada list seperti tampilan di bawah ini:

e. Setelah memilih Indikator Klasifikasi Rincian


Output, maka akan muncul tampilan seperti
berikut. Untuk satuan, sudah terisi otomatis.
Untuk target, diisi sesuai dengan target yang ingin
dicapai.

39
f. Kemudian klik “Simpan”, diiringi dengan adanya
notifikasi “Sukses: Data telah ditambahkan”
dengan tampilan seperti berikut:

Jika Indikator Klasifikasi Rincian Output lebih dari


satu, maka input semua Indikator Klasifikasi Rincian
Output yang ada di dalam list indikator.

40
12. Menambahkan Rincian Output

a. Pada menu Rincian Output akan muncul


tampilan seperti berikut:

Menu Rincian Output terletak dalam menu Klasifikasi Rincian Output.

b. Klik “Tambah Data” untuk menambah Rincian


Output. Lalu akan muncul tampilan seperti
berikut:

Menu TOR (Share Doc Link) merupakan media penguploadan TOR dan
Menu RAB (Share Doc Link) merupakan media penguploadan RAB yang
disampaikan dalam bentuk tautan aktif.

41
c. Setelah memilih Rincian Output, maka akan
muncul tampilan seperti berikut. Untuk satuan,
sudah terisi otomatis. Untuk target, diisi sesuai
dengan target yang ingin dicapai.

d. Setelah data berhasil tersimpan, selanjutnya akan


muncul tampilan seperti berikut:

42
13. Menambahkan Indikator Rincian Output

a. Klik pada nomenklatur Rincian Output yang telah


diinput. Selanjutnya, akan muncul tampilan menu
Indikator Klasifikasi Rincian Output seperti berikut:

b. Kemudian Klik “Tambah Data” untuk menambah


Indikator Rincian Output. Selanjutnya akan muncul
tampilan seperti berikut:

Bila terdapat Indikator Rincian Output, silahkan lakukan penginputan


sampai ke tahap penginputan Target, lalu klik “Simpan”.

43
14. Menambahkan Komponen

a. Klik pada nomenklatur Rincian Output yang telah


diinput. Selanjutnya akan muncul menu Komponen
seperti berikut:

b. Klik “Tambah Data” untuk menambah


Komponen, lalu akan muncul tampilan seperti
berikut:

44
c. Pilih semua Komponen satu per satu, kemudian klik
“Simpan”.

d. Setelah data berhasil tersimpan, selanjutnya


akan muncul tampilan seperti berikut:

45
15. Menambahkan Lokasi

a. Klik nomenklatur Komponen yang telah diinput.


Selanjutnya, akan muncul tampilan menu Lokasi
seperti berikut:

b. Klik “Tambah Data” untuk menambah Lokasi, lalu


akan muncul tampilan seperti berikut:

46
c. Pilih Lokasi yang sesuai, kemudian input target yang
ingin dicapai oleh Satker, serta Sumber Alokasi Dana
yang diperoleh oleh Satker beserta besaran
jumlahnya dalam ribuan rupiah. Lalu klik “Simpan”.

47
d. Setelah data berhasil tersimpan, selanjutnya akan
muncul tampilan seperti berikut:

48


C. Question and Answer (QnA)

1. Bagaimana cara mengubah Password, Nama Satker,


dan Nomor Telepon?
Klik icon nama Satker, lalu klik pilih Profile.

Setelah diklik akan muncul tampilan seperti berikut:

50
Ada 3 field di laman ini, yang terdiri dari:
1. Field Account, untuk mengubah password login
user.
Untuk mengubah password ketikan password lama,
kemudian ketik password baru yang diinginkan ke
dalam kedua field, dengan password yang sama.
Setelah itu klik “Change”.

2. Field Bio, digunakan untuk mengubah nama Satker


dan Identitas User.
Caranya klik “Edit” pada tampilan di bawah ini.
Ketikan nama dan identitas yang ingin diubah,
setelah itu klik “Update” untuk menyimpan hasil
perubahan.

51
3. Field Phone, digunakan untuk mengisikan Nomor
Handphone yang dapat dihubungi. Caranya ketik
“Edit”.

4. Kemudian isikan Nomor Handphone yang dapat


dihubungi, kemudian klik “Update” untuk
menyimpan. Tampilannya sebagai berikut ini:

52
2. Bagaimana cara mengedit Program?
Apabila Satker dalam memilih Program, Kegiatan, Klasifikasi
Rincian Output, Rincian Output, Komponen, hingga Lokasi
mengalami kesalahan dalam penginputan, maka dapat
dilakukan perubahan dengan menu “Ubah”, penghapusan
dengan menu “Hapus”, maupun mengecek riwayat
penginputan dengan menu “History”, yang sebelumnya
dengan mengklik icon ‘roda gigi’, tampilannya seperti
berikut ini:

53

Anda mungkin juga menyukai