Anda di halaman 1dari 37

KELOMPOK FISIKA

KELAS D

ANGGOTA

1. ALIF ARFA MAULIDA FIRDAUZI (B1B017008)


2. NADHILLA HAURA WAHYUDIANA (B1B017017)
3. MELLYA RIZKI PITRIANI (B1B017031)
4. ISNAENI RACHMAWATI (B1B017036)
5. MUHAMMAD YUSUF KHANAFI (B1B017039)

PERTEMUAN 1

15. (II) Matahari, secara rata-rata, berjarak 93juta mil dari Bumi. Berapa meterkah jarak ini?
Nyatakan (a) dengan menggunakan pangkat 10, dan (b) dengan menggunakan awalan metrik
(km).

18. (II) Tentukan faktor konversi antara (a) km/jam dan mil/jam, (b) m/s dan ft/s, dan (c)
km/jam dan m/s.
19. (II) Satu tahun-cahaya(light year) adalah jarak yang ditempuh cahaya dalam waktu satu
tahun (pada kelajuan = 2,998 x 10⁸ m/s). (a) Berapa meterkah 1,00 tahun cahaya? (b) Satuan
astronomi (AU) adalah jarak rata-rata dari Matahari ke Bumi, yakni 1,50 x 10⁸ km. Berapa
AU-kah 1,00 tahun cahaya?

21. (II) Olahraga American football menggunakan lapangan yang panjangnya 100,0 yd;
sedangkan lapangan sepak bola biasa panjangnya 100,0 m. Lapangan manakah yang lebih
panjang, dan seberapa banyak bedanya (berikan dalam meter, yard, dan persen)?
34. (III) Banyak perahu layar berlabuh di marina yang berjarak 4,4 km di tepi danau yang
berseberangan. Anda menatap salah satu perahu layar karena, ketika Anda berbaring datar di
pinggir air, Anda hanya bisa melihat dek tapi tidak bisa melihat satu pun sisi perahu layar
tersebut. Anda kemudian pergi ke perahu layar itu yang berada di sisi danau yang lain dan
mengukur bahwa deknya berada 1,5 m di atas permukaan air. Dengan menggunakan Gbr.1-
16, di mana h = 1,5 m, estimasilah jari-jari R Bumi.
37. (II) Kelajuan v dari sebuah benda dideskripsikan oleh persamaan v = Atᶟ - Bt, dimana t
merujuk ke waktu. (a) Bagaimanakah dimensi-dimensi untuk A dan B? (b)Apakah satuan SI
untuk konstanta A dan B?

38. (II) Tiga orang mahasiswa menurunkan persamaan di bawah ini, di m ana x adalahjarak
tempuh, v adalah kelajuan, ɑ adalah percepatan (m/s²), dan t adalah waktu, dan subskrip nol
(0) menandakan suatu besaran pada saat t=0. Persamaannya adalah sebagai berikut: (a) x =
vt² + 2ɑt, (b) x = v₀t + ½ɑt² , dan (c) x = v₀t + 2ɑt². Manakah di antara ketiga persamaan ini
yang mungkin benar berdasarkan analisis dimensional, dan mengapa?

58. Rumus berikut mengestimasi kapasitas rata-rata paru-paru seorang manusia V (dalam
liter, di mana 1 L = 10ᶟ cmᶟ):

V = 4,1H – 0.018A – 2,7,

di mana H adalah tinggi orang tersebut (dalam meter) dan A adalah usianya (dalam tahun).
Dalam rumus ini, apakah satuan untuk bilangan 4,1; 0,018; dan 2,7?
1. Jika anda berkendara 95 km/jam di sepanjang jalan yang lurus dan Anda menengok ke
samping selama 2,0 s, berapa jauhkah anda bergerak selama waktu kelengahan ini?

6. Menurut suatu aturan umum, setiap jeda waktu lima sekon di antara kilatan petir dan
bunyi guntur mewakili jarak satu mil ke lokasi di mana petir terjadi. (a) Dengan
mengasumsikan bahwa kilatan petir sampai ke mata kita tanpa membutuhkan waktu sedetik
pun, estimasilah kelajuan bunyi dalam satuan m/s dari aturan umum tersebut. (b) Berapakah
menurut aturan tersebut untuk satuan kilometer?
10. Setiap tahun Bumi menempuh sekitar 109 km dalam pergerakannya mengelilingi
Matahari. Berapakah kelajuan rata-rata Bumi dalam km/jam?

11. Sebuah mobil yang melaju 95 km/jam berada 210 m di belakang sebuah truk yang
melaju 75 km/jam. Berapa lamakah waktu yang diperlukan mobil untuk mencapai truk?

13. Dua lokomotif bergerak saling mendekat pada dua jalur rel yang sejajar. Masing-masing
lokomotif memiliki kelajuan 155 km/jam relative terhadap permukaan tanah. Jika kedua
lokomotif pada awalnya terpisah sejauh 8,5 km, setelah waktu berapa lamakah keduanya
akan bertemu? (Lihat Gbr. 2-35)
16. Sebuah movil yang melaju 95 km/jam menyusul sebuah kereta api sepanjang 1,30 km
yang sedang bergerak kea rah sama pada jalur rel yang sejajar jalan. Jika kelajuan kereta
adalah 75 km/jam, berapa lama waktu yang dibutuhkan mobil untuk melewatinya, dan berapa
jarak yang ditempuh mobil selama waktu ini? Lihat Gbr. 2-36. Bagaimanakah hasilnya jika
mobil dan kereta bergerak ke arah yang saling berlawanan?
25. Seorang pemain pelempar (pitcher) dalam olahraga bisbol melemparkan bola dengan
kelajuan 43 m/s. dalam melakukan pelemparan, pemain itu mempercepat bola melalui
perpindahan sejauh 3,5 m, dari posisi di belakang tubuhnya ke posisi bola dilepaskan
(Gbr. 2-37. Estimasilah percepatan rata-rata bola selama pergerakan pelemparan ini.

32. Seorang pengemudi berkendara 18,0 m/s ketika ia melihat lampu merah di depan.
Mobilnya mampu diperlambat pada laju 3,65 m/s2. Jika pengemudi ini membutuhkan 0,350 s
untuk mengerem dan ia berada 20,0 m dari persimpangan ketika melihat lampu itu, bisakah ia
berhenti pada waktunya? Berapa jauh dari awal persimpangan ia akan berada dan ke arah
mana?
37. Mary dan Sally sedang berlomba lari (Gbr. 2-39). Ketika Mary berada 22 m dari garis
finish, ia memiliki kelajuan 4,0 m/s dan berada 5,0 m di belakang Sally, yang memiliki
kelajuan 5,0 m/s. Sally berpikir ia akan menang dengan mudah dan dengan demikian, selama
sisa balapan, ia melambat pada laju konstan 0,40 m/s2 hingga ke garis finish. Berapakah
percepatan konstan yang sekarang Mary perlukan selama sisa balapan, jika ia ingin melewati
garis finish bersebalahan dengan Sally?
2. Berapakah berat seorang astronaut yang memiliki massa 68 kg (a) di Bumi, (b) di
Bulan (g = 1,7 m/s2), (c) di Planet Mars (g = 3,7 m/s2), (d) di luar angkasa bilamana
bergerak dengan kecepatan konstan?

4. Menurut sebuah model sederhana untuk jantung mamalia, pada setiap denyut sekitar 20
g darah dipercepat alirannya dari 0,25 m/s menjadi 0,35 m/s dalam waktu 0,10 s.
Berapakah magnitude gaya yang dikerahkan oleh otot jantung?
6. Seseorang memiliki peluang yang cukup baik untuk dapat selamat dari tabrakan mobil
jika perlambatan pada kendaraan yang ditumpanginya tidak melebihi 30 g. Hitunglah
gaya pada seseorang bermassa 65 kg yang mengalami percepatan ini. Berapakah jarak
yang ditempuh sebelum akhirnya berhenti dengan perlambatan ini dari kelajuan 95
km/jam?

16. Seseorang berdiri di atas timbangan badan di dalam elevator yang diam tak bergerak.
Ketika elevator mulai bergerak, timbangan secara sesaat menunjukkan hasil pengukuran
hanya 0,75 kali berat biasanya. Hitunglah percepatan elevator, dan tentukan arah
percepatan ini.
23. Arlene akan berjalan menyebrangi seutas tambang yang dikaitkan secara horizontal di
antara dua gedung yang berjarak 10,0 m. Lengkungan yang terbentuk pada tali saat
Arlene berada di titik tengah tali membentuk sudut 10,0o seperti ditunjukkan dalam Gbr. 4
– 47. Bila massa Arlene 50,0 kg, berapakah tegangan pada tali di titik ini?

44. Para penyidik dari kepolisian, yang tengah memeriksa tempat kejadian sebuah
kecelakaan yang melibatkan dua movil, mengukur bekas gesekan sepanjang 72 m yang
ditinggalkan oleh ban salah satu mobil, yang mana mobil ini dalam keadaan hampir
berhenti saat tabrakan terjadi. Koefisien gesek kinetic antara karet ban dan permukaan
aspal adalah sekitar 0,80. Estimasilah kelajuan awal mobil ini dengan mengasumsikan
jalnan yang datar.
1. Menyadari mobilnya terjebak di dalam lumpur, seorang sarjana fisika yang cerdas
mengikatkan seutas tali yang kuat pada bumper belakang mobilnya, dan mengikatkan
ujung lainnya pada sebuah batu besar, seperti diperlihatkan dalam Gbr. 4–78a. Ia
kemudian mendorong sekuat tenaga pada titik pertengahan tali tersebut, dengan gaya
yang ia estimasi sebesar Fp = 300 N. Mobil tepat mulai bergerak dengan tali berada
pada sudut θ, yang diestimasinya sebesar 5o. Dengan gaya sebesar berapakah tali
tersebut menarik mobil? Abaikan massa tali. (b) Berapakah ‘keuntungan mekanis’
dari teknik ini [Subbab 4-7] (c) Pada sudut θ berapakah teknik ini akan menjadi
kontraproduktif? [Petunjuk: Perthatikan gaya pada segmen tali yang kecil di mana Fp
bekerja, Gbr. 4 – 78b.]
PERTEMUAN 2

Halaman 122-123
1. Mengapa seorang anak yang berdiri di atas sebuah kereta akan tampak terjengkang ke
belakang ketika kereta tersebut bergerak maju secara mendadak?
10. Gaya gravitasi pada batu seberat 2 kg dua kali lebih besar daripada gaya gravitasi pada
batu seberat 1 kg. Lalu mengapakah batu yang lebih berat tidak jatuh lebih cepat?

11. (a) Anda menarik sebuah kotak dengan gaya konstan pada permukaan meja tanpa-
gesekan, dengan menggunakan seutas tali yang dipegang secara horizontal. Jika sekarang
Anda menarik tali itu dengan gaya yang sama besar namun dengan membentuk sudut
terhadap garis horizontal (kotaknya tetap mendatar pada permukaan meja), akankah
percepatan kotak itu bertambah, berkurang, atau tetap sama? Jelaskan. (b) bagaimana jika
pada meja terdapat gesekan?
14. Menurut hokum ketiga Newton, setiap tim dalam permainan Tarik-tambang menarik
dengan gaya yang sama kuatnya pada tim lawannya. Lantas, apakah yang menentukan
tim mana yang akan menang?

Halaman 123-125
1. Sebuah truk melaju secara horizontal ke kanan (Gbr. 4-38). Ketika truk mulai melambat,
peti pada bak truk (tanpa gesekan) mulai meluncur. Akan berarah ke manakah gaya neto
pada peti ini?

(a) Tidak ada arah. Gaya neto adalah nol.

(b) Lurus ke bawah (karena gravitasi).


(c) Lurus ke atas (gaya normal).

(d) Horizontal dan ke kanan.

(e) Horizontal dan ke kiri.

2. Anda mencoba untuk mendorong mobil Anda yang mogok. Meskipun Anda memberikan
gaya horizontal 400 N ke mobil, mobil itu tidak bergerak, dan demikian juga dengan
Anda. Gaya manakah yang juga harus memiliki magnitudo 400 N?

(a) Gaya yang dikerahkan oleh mobil pada Anda.

(b) Gaya gesekan yang dikerahkan oleh mobil pada jalan.

(c) Gaya normal yang dikerahkan oleh jalan pada Anda.

(d) Gaya gesekan yang dikerahkan oleh jalan pada Anda.

3. Matt, di latar depan Gbr. 4-39, mampu menggerakan truk besar karena

(a) ia lebih kuat daripada truk.

(b) ia lebih berat dalam beberapa hal daripada truk.

(c) ia menggerakan gaya yang lebih besar pada truk dibandingkan truk mengerahkan gaya
balik padanya.

(d) tanah mengerahkan gaya gesekan yang lebih besar pada Matt dibandingkan yang
dikerahkan tanah pada truk.

(e) truk tidak memberikan perlawanan karena rem yang tidak aktif.

4. Gantungan beruang, Gbr. 4-40, digunakan di beberapa taman nasional untuk menempatkan
makanan backpacker (turis) di luar jangkauan beruang. Ketika backpacker menaikkan tas
dengan menarik tali ke bawah, gaya F yang diburuhkan:

(a) menurun seiring naiknya tas sampai tali merentang lurus.

(b) tidak berubah.


(c) meningkat sampai tali lurus.

(d) meingkat tetapi tali selalu melengkung di tempat tas tergantung.

5. Apa yang menyebabkan perahu pada Gbr.4-41 bergerak maju?

(a) Gaya yang dikerahkan pria pada dayung.

(b) Gaya yang dikerahkan dayung pada air.

(c) Gaya yang dikerahkan air pada dayung.

(d) Gerakan air itu sendiri.

6. Seseorang berdiri di atas timbangan badan di dalam


lift. Berat semuanya akan paling besar ketika lift

(a) tetap diam.

(b) bergerak ke atas pada kecepatan konstan.

(c) dipercepat ke atas.

(d) bergerak ke bawah pada kecepatan konstan.


7. Ketika seorang pemain ski menuruni bukit, gaya normal yang dikerahkan pada pemain ski
oleh bukit adalah

(a) sama dengan berat pemain ski.

(b) lebih besar dari berat pemain ski.

(c) kurang dari berat pemain ski.

8. Sebuah bola golf dipukul dengan tongkat golf. Ketikabola terbang melintasi udara, gaya
apa yang bekerja pada bola? Abaikan hambatan udara.

(a) Gaya dari tongkat golf yang bekerja pada bola.

(b) Gaya gravitasi yang bekerja pada bola.

(c) Gaya dari bola yang bergerak maju melintasi udara.

(d) Semua jawaban di atas.

(e) Baik (a) maupun (c)


9. Misalkan sebuah benda dipercepat oleh gaya 100 N. Tiba-tiba gaya kedua sebesar 100 N
dalam arah yang berlawanan dikerahkan pada benda itu, sehingga gayanya saling
meniadakan benda itu.

(a) diantarkan untuk berhenti dengan cepat.

(b) diperlambat secara bertahap hingga diam.

(c) masih terus pada kecepatannya itu sebelum gaya kedua diberikan.

(d) diantarkanuntuk diam dan kemudian dipercepat dalam arah gaya kedua.

10. Anda mendorong sebuah kotak yang berat di atas lantai kasar. Ketika anda pada awalnya
mendorong dan kotak itu dipercepat,

(a) Anda mengerahkan gaya pada kotak, tetapikotak tidak mengerahkan gaya pada Anda.

(b) kotak yang sangat berat itu mengerahkan gaya pada Anda,tetapi anda tidak
mengerahkan gaya pada kotak.

(c) gaya yang anda kerahkan pada kotak lebih besar daripada gaya yang didorong balik
oleh kotak pada Anda.

(d) gaya yang anda kerahkan pada kotak sama besar dengan gaya yang didorong balik oleh
kotak pada anda.

(e) gaya yang dikerahkan pada Anda lebih besar daripada gaya yang Anda kerahkan pada
kotak.

11. Sebuah peti 50 N diletakkan dilantai horizontal dimana koefisien gesek statik antara peti
dan lantai adalah 0,50. Sebuah gaya 20 N diberikan pada peti, yang bekerja ke kanan.
Bagaimanakah gaya gesekan statik yang dihasilkan, yang bekerja pada peti?

(a) 20 N ke kanan.

(b) 20 N ke kiri.

(c) 25 N ke kanan.

(d) 25 N ke kiri.
(e) Tidak satupun dari yang di atas; peti mulai bergerak.

12. Gaya normal pada pemain ski ekstem yang sedang


menuruni lereng sangat curam (Gbr. 4-42) bisa
menjadi nol jika

(a) Kelajuannya cukup besar

(b) ia terangkat di atas lereng (tidak lagi menyentuh


salju)

(c) kemiringannya lebih besar dari 750

(d) kemiringannya vertikal (900).

13. Untuk menarik sebuah tunggul tua dari tanah, Anda dan teman mengekitkan dua tali pada
tunggul itu. Anda menariknya dengan gaya 500 Nke utara sementara teman Anda menarik
dengan gaya 450 N ke barat laut. Gaya total dari kedua tali adalah

(a) kurang dari 950 N

(b) tepat 950 N

(c) lebih dari 950 N


Halaman 125-134
4. (II) Menurut sebuah model sederhana untuk jantung mamalia, pada setiap denyut sekitar 20g
darah dipercepat alirannya dari 0,25 m/s menjadi 0,35 m/s dalam waktu 0,10 s. Berapakah
magnitude gaya yang dikerahkan oleh otot jantung?

6. (II) Seseorang memiliki peluang yang cukup baik untuk dapat selamat dari tabrakan mobil
jika perlambatan pada kendaraan yang ditumpanginya tidak melebihi 30g. Hitunglah gaya
pada seeorang bermassa 65kg yang mengalami percepatan ini. Berapakah jarak yang
ditempuh sebelum akhirnya berhenti dengan perlambatan ini dari kelajuan 95 km/jam?
16. (II) Seorangberdiri di atas timbangan badan di dalam elevator yang diam tak bergerak.
Ketika elevator mulai bergerak, timbangan secara sesaat menunjukan hasil pengukuran
hanya 0,75 kali berat biasanya. Hitunglah percepatan elevator, dan tentukan arah
percepatan ini.

23.(II) arlene akan berjalan menyebrangi


seutas tambang yang diikakan secara
hori*ontal di antara dua gedung yang
berjarak 10,0 m. Lengkungn yang
terbentuk pada tali saat arlene berada di
titik tengah tali membentuk sudut 10,0 ⁰,
seperti ditunjukkan gambar. Bila massa
Arlene 5000kg, berapakah tegangan
pada tali di titik ini?
34. (III) Tiga balok pada permukaan horizontal tanpa-gesekan
disusun saling bersentuhan seperti gambar. Gaya F
diberikan pada balok A (bermassa mA).

(a) gambarlah diagram bend- bebas untuk setiap balok.

(b) tentukan percepatan sistem (dalam variabel mA, mB,


mC).

(c) gaya neto pada setiap balok, dan

(d) gaya kontak yang dikerahkan oleh setiap pada balok di sebelahnya.

(e) Jika mA = mB = mC=10,0 kg dan F=96,0 N, berikan jawaban numerik untuk (b) dan
(c). (d) Jelaskan bagaimana jawaban Anda masuk akal secara intuitif.
51. (II) Seorang anak di kereta luncur mencapai dasar bukit dengan kecepatan 10,0m/s dan
menempuh 25,0 m sepanjang jalur horzontal sebelum berhenti. Jika anak dan kereta luncur
memiliki massa total 60,0 kg, berapakah gaya perlambatan rata-rata pada kereta luncur
pada jalur horizontal itu?

52. (II) (a) Sebuah kotak tergeletak diam pada bidang kasar yang miring 33⁰. Gambarlah
diagram benda-bebas yang memperlihatkan semua gaya yang bekerja di kotak ini.

(b) Bagaimana diagram ini akan berubah jika kotak tersebut meluncur turun?.

(c) Bagaimanakah diagram ini akan berubah jika kotak meluncur naik setelah mendapat
dorongan awal?.
74. Bob melintasi jurang degan mengikatkan tali
antara pohon di satu sisi jurang dan pohon di
sisi yang berlawanan, yang berjarak 25 m.
Asumsikan tali dapat memberikan gaya tarik
hingga 29 kN sebelum menjadi putus dan
gunakan “faktor keamanan” sebesar 10
(artinya, tali sehausnya hanya diperlukan
untuk menangung daya tarik sebesar 2,9 kN).

(a) Jika massa Bob adalah 72,0 kg, tentukan


jarak tali x yang harus dilengkungkan tali
di suatu titik di pertengahan jalan jika tali itu berada dalam rentang keamanan yang
dianjurkan.

(b) Jika tali melengkung dengan hanya seperempat dari jarak yang ditentukan dalam (a),
tentukan gaya tarik pada tali. Akankah tali itu putus?

91. Seorang pemain ski air bermassa 72kg sedang


dipercepat oleh perahu ski di atas danau yang
datar (seperti kaca). Koefisien gesek kinetik
antara ski dan permukan air adalah µk=0,25.

(a) Berapakah percepatan pemain ski jika tali


yang menariknya di belakang perahu
memberikan gaya tarik hori*ontal
bermagnitudo FT= 240 N padanya
(θ=0⁰)?.
(b) Berapaka percepatan hori*ontal pemain ski jika tali yag menariknya mengerahkan
gaya FT=240 N padanya dengan sudut ke atas θ = 12⁰?.

(c) Jelaskan mengapa percepatan pemain ski di bagian (b) lebih besar daripada bagian (a)

Halaman 134
1. Mengapa seorang anak yang berdiri di atas sebuah kereta akan tampak terjengkang ke
belakang ketika kereta tersebut bergerak maju secara mendadak?.

Pertemuan 3
2. Sebuah benda yang ringan dan sebuah benda yang berat memiliki energi kinetik yang
sama besarnya. Benda manakah yang memiliki momentum palinng besar? Jelaskan.
14.Sebuah bola superball dijatuhkan dari ketinggian h ke permukaan sebuah pelat baja keras
(yang dipasang di permukaan Bumi) dan terpantul balik hingga mencapai ketinggian yang
sangat mendekati ketinggian awalnya.

(a) Apakah momentum bola terkonservasikan di dalam sebagian atau seluruh proses ini?

(b) Jika kita mengambil bola danBumi sebagai sistem kita, dalam bagian-bagian manakah
dari proses tersebut momentum bola terkonservasikan?

(c) Jawablah soal (b) untuk sebuah bola lilin yang jatuh dan kemudian menempel pada
permukaan pelat baja tersebut.

18.Mengapa seseorang dapat melontarkan sebuah bola baseball lebih jauhbila ia


memukulnya dengan tongkat darpada bila ia melempar bola itu dengan tanganya saja?

21.Mengapa anda cenderung menyondongkan badan Anda ke belakang ketika membawa


beban yang berat dengan kedua tangan Anda?

7. (II) Seorang anak di dalam perahu sekoci


melempar sebuah dus bermassa 5,30 kg ke air
pada arah horizontal dengan kecepatan 10,0 m/s,
Gbr. 7-31. Hitunglah kecepatan perahu sesaat
sesudahnya, dengan mengasumsikan bahwa
perahu dalam keadaan diam pada awalnya.
Massa anak itu adalah 24,0 kg, dan massa perahu
adalah 35,0 kg. Abaikan gaya tahanan air.

10. (II) Sebuah benda yang sedang diam tiba-tiba terbelah menjadi dua pecahan oleh suatu
ledakan. Salah satu pecahan menerima energi kinetik dua kali lipat daripada yang
diperoleh pecahan yang lainya. Berapakah rasio massa kedua pecahan ini?

20. (II) Hujan turun dengan laju 2,5 cm/jam dan terakumulasi dalam sebuah wadah. Jika tetes
hujan jatuh dengan kecepatan 8,0 m/s, estimasikan gaya pada dasar wadah seluas 1,0 m/s
akibat tumbukan air hujan yang kita asumsikan tidak memantul. Air memiliki massa jenis
1,00 x 103 kg/m3.

PERTEMUAN 4

Halaman 315
1. Seorang wanita bermasa 60 kg beridiri di ujung sebuah papan homogen sepanjang 1, yang
ditumpu pada seperempat bagian panjang papan dari ujung tersebut dan berasa dalam
kondisi seimbang. Berapa massa papan tersebut?

Halaman 316

2. (I) Hitunglah massa pemberat m yang


diperlukan untuk menahan kaki seorang yang
cidera dalam gambar. Asumsikan bahwa
kaki ini (dengan pembalut gipsnya) memiliki
massa sebesar 15,0 kg dan PG-nya terletak
pada jarak 35,0 cm dari sendiri paha, sabuk
penahan kaki berada pada jarak 78,0cm dari
sendi paha ini.
Halaman 317
4. Berapa massa atlet di gambar, jika ia mengerahkan torque 1800m.N pada papan terhadap
dudukan (A)?

8. (II) Dua pohon dalam gambar terpisah 6,6 m satu sama lainnya. Seorang petualang
sedang mencoba menjauhkan tas ranselnya dari jangkauan beruang. Hitunglah magnitudo
gaya E yang harus diberikan oleh si petualang ke arah bawah untuk menahan tas
ranselnya yang bermassa 19kg itu, sedemikian rupa sehingga tali gantungannya melesak
(melengkung turun) tepat di pertengahan sejauh:
a.1,5 m

b.0,15 m

11. (II) Seorang dewasa berubuh 75kg duduk disalah satu ujung papan sepanjang 9,0 m.
Anaknya yang bertubuh 25kg duduk diujung lain papan itu.

a. Dimanakah titik tumpu (pivot) harus diletakkan agar papan ini berada dalam
keseimbangan, dengan mengabaikan massa papan?
b. Tentukan letak titik pivot jika papan tersebut homogen dan bermassa 15 kg

Halaman 318
17. (II) Tiga orang anak mencoba untuk menyeimbangkan sebatan papan ungkat-ungkit yang
dibentuk dari sebuah batu lancip besar sebagai tumpuannya, dan sebatang papan yang sangat
ringan sepanjang 3,2 m. Dua diantara tiga anak itu telah duduk ditiap-tiap ujung papan. Anak
lelaki A memiliki massa tubuh 45kg dan anak perempuan B memiliki massa tubuh 35kg.
DImanakah anak perempuan C, yang memilii massa tubuh 25kg, harus duduk pada papan
agar papan itu dapat seimbang?

Halaman 319

24. (II) Seseorang bertinggi badan 172 cm


berbaring pada sebuah papan yang ringan (tak
bermassa) yang pada gilirannya diletakkan di atas
dua buah timbangan, satu dibawah kepalanya dan
yang lainnya dibawah telapak kakinya. Kedua
timbangan itu masaing-masing menunjukkan
pembacaan 35,1kg dan 31,6kg. Berapakah jarak
dari pusat gravitasi tubuh orang ini ke telapak kakinya?

25. Seorang pria sedang melakukan gerakan push up dalam posisi yang ditunjukkan. Massa
tubuh pria ini adalah m=68 kg. Tentukan gaya normal yang diberikan oleh permukaan lantai
(a) pada tiap tangannya; (b) pada tiap kakinya

Halaman 320

31. (I) Misalkan titik insersi otot tubu bsep pada lengan bawah sebagaimana dilkuskian pada
gambar adalah pada 6,0 cm ketimbang pada 5,0 cm. Berapa besar massa yang dapat
digenggam oleh tangan bila otot tersebut menegang dengan gaya sebesar450 N?

32. Berapakah kira-kira magnitudo gaya FM yang harus diberikan oleh otot ekstensor lengan
atas pada lengan bawah untuk menggenggam sebuah bola peluru bermassa 7,3kg? Asumsikan
bahwa lengan bawah tersebut memiliki massa 2,3 kg dan PG-nya berada pada jarak 12,0 cm
dari sendi siku sebagai pivot.

34. a. Hitunglah gaya FM yang harus dikerjakan otot “deltoid” untuk menarik lengan ke posisi
lurus sebagaimana dilukiskan dalam gambar. Massa total lengan adalah 3,3 kg
b. Hitunglah magnitudo gaya F1 yang diberikan oleh sendi bahu pada lengan atas dan
sudut arah kerjanya terhadap horizontal

36. Otot tendon Achilles melekat pada ujung belakang tulang tumit kaki seperti dilukiskan
dalam gambar. Bilamana sesorang berdiri berjingkat dengan bertumpu pada “bantalan
kaki”, taksirah besar gaya tegangan FT pada tendon Achilles (yang menarik tumit kaki keatas)
dan gaya Fa (ke bawah) yang diberikan oleh tulang tungkai pada tumit. Asumsikan orang
si pemilik kaki ini bermassa tubuh 72kg dan bahwa panjang D adalah dua kali panjang d.
37. Jika 25kg adalah massa maksimum m yang dapat diangku tangan seseorang ketika lengan
diposisikan menyudut 105o pada siku seperti ditunjukkan gambar, berapa gaya maksimum
Fmaks yang harus dikerahkan otot biseps kepada lengan depan? Asumsikan bahwa lengan
depan dan telapak tangan memiliki massa total 2,0kg dengan PG 15cm dari siku, dan
bahwa otot biseps terpasang 5,0 cm dari siku.

PERTEMUAN 5

Halaman 357
7. Mengapa kapal laut yang terbuat dari besi tidak tenggelam?

Halaman 359
5. (II) Sebuah botol memiliki massa 35,00 g ketika kosong dan 98,44 g ketika terisi air.
Ketika diisi dengan suatu cairan lainnya, massanya menjadi 89,22 g. Berapakah gravitasi
jenis dari cairan lain ini?

Halaman 360
9. (I) Taksirlah tekanan yang dikenakan pada lantai oleh (a) sebuah tumit sepatu hak tinggi
(high heel) runcing yang luas bidang penampangnya = 0,45 cm2, dan sebuah tumit sepatu
hak lebar (wide heel) yang luas bidang penampangnya = 16 cm2, Gbr. 10-48. Orang yang

memakai kedua sepatu tersebut bermassa tubuh 56 kg.

10. (I) Berapakah selisih tekanan darah (mm-Hg) di antara ujung kepala dan ujung (dasar)
telapak kaki seseorang bertinggi tubuh 1,75 m yang sedang berdiri tegak?

17. (II) Sebuah rumah di dasar bukit menerima pasokan air dari sebuah tangki berisi air
sedangkan 6,0 m dan terhubung ke rumah dengan sebuah pipa [lurus] sepanjang 75 m
yang membentuk sudut 61o terhadap arah horizontal (Gbr. 10-49). (a) Tentukan tekanan
ukur [air] di dalam rumah. (b) Seberapa tinggi air dapat memancur jika air keluar dari
sebuah lubang bocoran pada pipa tepat di depan rumah?
24. (II) Seorang ahli geologi mendapatkan bahwa sebutir batu dari Bulan yang bermassa 9,28
kg memiliki massa asemu 6,18 kg bila ditenggelamkan di dalam air. Berapakah densitas
batu ini?

32. (II) Hukum Archimedes dapat digunakan untuk menentukan gravitasi jenis suatu benda
padat dengan menggunakan sebuah zat cair yang telah diketahui (Contoh 10-8). Hal yang
sebaliknya juga dapat dilakukan. (a) Sebagai contoh, sebuah bola alumunium 3,80 kg akan
memiliki densitas 2,10 kg bilamana dicelupkan di dalam suatu cairan tertentu; hitunglah
densitas cairan tersebut. (b) Turunkan sebuah rumus untuk menghitung densitas suatu cairan
dengan menggunakan prosedur yang sama.
35. (II) Sepotong kayu bermassa 0,48 kg mengapung di air namun diketahui tenggelam di
dalam alkohol (SG = 0,79), yang
mana di dalam cairan ini (alkohol)
kayu diketahui memiliki massa semu
0,047 kg. Berapa SG kayu tersebut?

Anda mungkin juga menyukai