Anda di halaman 1dari 2

Materi Bahasa Indonesia Kelas IX

A. Teks Laporan percobaan

1. Kompetensi Dasar 3.1 Mengidentifikasi informasi dari teks laporan percobaan

yang dibaca dan didengar.

Stimulan: Teks laporan percoban hampir sama dengan teks prosedur yang sudah kalian
pernah pelajari di kelas VIII, perbedaannya teks prosedur adalah petunjuk melakukan sesuatu
atau proses tanpa ujicoba yang harus dilakukan untuk mengukur keberhasilan proses
tersebut, artinya ujicoba bisa dilakukan atau tidak dilakukan, contohnya: Memasak mie rebus,
membuat nasi goreng pete dan lainnya. Teks laporan percoban adalah paparan data dari
proses pengamatan, penelitian, dan uji coba dari sebuah objek, contohnya: Membuat teleskop
sederhana.Hasil dari uji coba harus benar-benar sesuai, sehingga alat bisa digunakan, kalau
tidak akan dianggap gagal dan harus diperbaiki lagi agar uji coba mencapai hasil yang
sempurna.

Mengidentifikasi Teks Laporan Percobaan

a. Pengertian laporan secara umum

Laporan adalah segala sesuatu informasi/berita yang disampaikan dalam bentuk lisan

ataupun tertulis berdasarkan fakta atau peristiwa.

b. Pengertian laporan percobaan

Laporan percobaan adalah teks berisi paparan data secara terperinci dari hasil praktik,

pengamatan, dan penelitian terhadap sebuah objek.

c. Ciri-ciri laporan percobaan

1) Disusun berdasarkan hasil pengamatan.

2) Pembahasan masalah teks laporan percobaan dikemukakan secara objektif sesuai.

dengan fakta dan kebenarannya dapat diuji.

3) Disusun secara secara runtut berdasarkan struktur teks secara

Sistematik.

4) Disusun menggunakan bahasa yang ilmiah/baku, jelas, dan komunikatif.

5) Ditulis dengan data lengkap sebagai pendukung laporan.


d. Penjelasan teks laporan secara umum, teks eksplanasi, dan teks deskripsi

1) Teks laporan menyampaikan informasi/berita baik lisan maupun tulis.

2) Teks eksplanasi menyampaikan proses terjadinya kejadian/peristiwa alam.

3) Teks deskripsi menyampiakan gambaran secara jelas suatu objek yang sedang dilihat

kepada orang lain.

e. Lembar kegiatan/tugas dari materi mengidentifikasi teks laporan percobaan

1) Baca buku paket Bahasa Indonesia kelas IX edisi revisi 2018(Buku paket dari

perpustakaan sekolah) Halaman 10-11 dan kerjakan soal yang ada di halaman 11!

2) Buatlah 5 judul teks prosedur dan 5 judul tek laporan percobaan!

- Terima kasih teman-teman, mudah-mudahan kita selalu diberi kemudahan untuk


belajar dalam situasi yang seperti ini dan selalu diberi kesehatan.Aamiinnn
- Tugas dikumpulkan paling lambat dipertemuan berikutnya ya!

Pengampu Mapel B.Indonesia Kelas IX

Kelas IX A-IX E: Johan Burhanuddin, S.Pd.

Kelas IX F-IX I : Zidti Emalia, S.Pd.

Anda mungkin juga menyukai