Anda di halaman 1dari 4

SENAPATI MANGGALA KORPS PRAJA

INSTITUT PEMERINTAHAN DALAM NEGERI KAMPUS KALIMANTAN BARAT

PERATURAN DAERAH MANGGALA KORPS PRAJA


NOMOR 1 TAHUN 2020

TENTANG
PEMBAYARAN KAS DAERAH

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

SENAPATI MANGGALA KORPS PRAJA,

Menimbang : Bahwa sebagai tindak lanjut dari pengangkatan Senapati dan Wakil
Senapati serta Organisasi Perangkat Daerah Periode 2020/2021 IPDN
Kampus Kalimantan Barat dan pelaksanaan pembayaran kas daerah di
lingkungan Manggala Korps Praja perlu dilakukan penegasan dan
diberikan dasar hukum dalam bentuk kodifikasi pengaturan pembayaran
kas daerah;

Mengingat : 1. Peraturan Rektor Institut Pemerintahan Dalam Negeri


Nomor 4 Tahun 2010 tentang Pedoman Kegiatan
Ekstrakurikuler Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri;
2. Peraturan Rektor Institut Pemerintahan Dalam Negeri
Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pedoman Organisasi dan
Tata Kerja Manggala Korps Praja Institut Pemerintahan
Dalam Negeri;
3. Surat Keputusan Senapati Manggala Korps Praja periode
2020/2021 Nomor 242/003/SMKP/2020 tanggal 20
Agustus 2020 IPDN Kampus Kalimantan Barat tentang
Pengangkatan Fungsionaris Manggala Korps Praja
periode 2020/2021 IPDN Kampus Kalimantan Barat;
MEMUTUSKAN:

Menetapkan : PERATURAN DAERAH MANGGALA KORPS PRAJA TENTANG


PEMBAYARAN KAS DAERAH DI LINGKUNGAN MANGGALA
KORPS PRAJA INSTITUT PEMERINTAHAN DALAM NEGERI
KAMPUS KALIMANTAN BARAT.

BAB I
KETENTUAN UMUM

Pasal 1

Dalam Peraturan Daerah ini yang dimaksud dengan:

1. Daerah adalah Manggala Korps Praja.

2. Senapati adalah pimpinan Manggala Korps Praja tertinggi.

3. Pemerintah Daerah adalah Senapati sebagai unsur penyelenggara Pemerintah


Daerah yang memimpin pelaksanaan urusan pembangunan yang menjadi
kewenangan daerah otonom Manggala Korps Praja.

4. Camat adalah pemimpin kecamatan sebagai Perangkat Daerah Manggala Korps


Praja

5. Lurah adalah pimpihan dari kelurahan sebagai Perangkat Daerah Manggala Korps
Praja yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada camat.

6. Organisasi Perangkat Daerah yang selanjutnya disingkat OPD adalah Organisasi


Perangkat Daerah Pemerintah Daerah yang terdiri dari Sekretariat Daerah,
Sekretariat Dewan, Demusprada, Inspektorat, Dinas, dan Kecamatan, dan
Kelurahan meliputi Satuan Kerja Perangkat Daerah.

7. Unit Kegiatan Praja disingkat UKP adalah organisasi swadaya praja di bidang
pengembangan minat, bakat dan kehidupan berorganisasi, yang menjadi bagian
dari kegiatan ekstrakurikuler dalam rangka peningkatan kreativitas dan potensi
praja di Kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri.

8. Pembayaran Kas Daerah Manggala Korps Praja adalah kontribusi wajib kepada
Pemerintah Daerah Manggala Korps Praja yang berupa uang dengan nominal
yang telah ditentukan untuk keperluan Daerah Manggala Korps Praja yang bersifat
wajib bagi seluruh Praja.
BAB II
DASAR PENENTUAN PEMBAYARAN KAS DAERAH

Pasal 2

1) Jenis pajak daerah manggala korps praja meliputi :


a. Pajak per-orang;

2) Dasar penentuan nominal pajak ditetapkan berdasarkan :


a. Ketentuan penarikan nominal uang yang telah disesuaikan dengan kebutuhan
rencana kerja;
b. Keputusan hasil musrenbang yang telah disetujui oleh semua peserta
musrenbang.

3) Peruntukan pembayaran kas daerah ditujukan untuk :


a. Sejumlah 90% dari hasil pembayaran kas daerah digunakan untuk keperluan
pelaksanaan pemerintah daerah Manggala Korps Praja.
b. Sejumlah 10% dari hasil pembayaran kas daerah digunakan untuk membantu
praja yang mendapatkan musibah dan/atau duka cita.

BAB III
PROSEDUR PENARIKAN PEMBAYARAN KAS DAERAH

Pasal 3

1) Sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) huruf a, prosedur penarikan


pembayaran kas daerah per-orang dikumpulkan kepada ketua wisma yang
kemudian di serahkan kepada lurah yang terdapat pada masing-masing blok, hasil
pembayaran kas daerah yang telah terkumpul akan disetorkan lurah kepada camat,
yang kemudian diserahkan kepada Kabag Keuangan dan selanjutnya dilaporkan
kepada Senapati melalui Sekda, batas penyerahan hasil pembayaran kas daerah
oleh camat kepada Kabag Keuangan adalah maksimal tanggal 10 dalam bulan
berjalan.
2) Pembayaran kas daerah dimulai pada bulan September 2020 dan berakhir pada
bulan Juli 2021.
BAB IV
KETENTUAN PENUTUP

Pasal 4

1. Peraturan ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan.


2. Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan Peraturan
Dearah Manggala Korps Praja ini dan melaksanakannya sesuai dengan
ketentuan yang telah ditetapkan.

Ditetapkan di Kubu Raya


pada tanggal Agustus 2020

SENAPATI
MANGGALA KORPS PRAJA,

NP. SATRIA HARI P. HERMAWAN


NPP. 29.0372

Diundangkan di Kubu Raya


pada tanggal Agustus 2020
SEKRETARIS DAERAH MANGGALA KORPS PRAJA,

NP. AHMAD JALALUDDIN


NPP. 29.0303

MENGETAHUI :
AN. DIREKTUR IPDN KALIMANTAN BARAT
KEPALA BAGIAN ADMINISTRASI KEPRAJAAN,

NIKOLAUS PRAPASKA, S.STP


Pembina (IV/a)
NIP. 19820421 200212 1 002

Anda mungkin juga menyukai