Anda di halaman 1dari 7

Soal Konsep Komunikasi Umum

1. Komunikasi adalah suatu proses penyampaian informasi, gagasan, emosi, keahlian,


dan lain-lain melalui penggunaan simbol-simbol seperti kata-kata, gambar, angka-angka,
dan lain-lain. Pengertian komunikasi diatas dikemukakan oleh…
a. Hovland, Janis & Kelley
b. Barnlund
c. Weaver
d. Berelson & Steiner
e. Harold Lasswell

2. Komunikasi adalah suatu proses yang membuat sesuatu dari semula yang dimiliki
oleh seseorang (monopoli seseorang) menjadi dimiliki oleh dua orang atau lebih.
Pengertian komunikasi diatas dikemukakan oleh…..
a. Gode
b. Barnlund
c. Weaver
d. Harold Lasswell
e. Berelson & Steiner

3. Tujuan penggunaan proses komunikasi secara spesifik menurut Hewitt (1981)


diataranya yaitu, kecuali…
a. Menyelesaikan sebuah masalah
b. Menurunkan ketegangan dan menyelesaikan konflik
c. Menstimilasi minat pada diri sendiri atau orang lain
d. Mengungkapkan perasaan
e. Memunculkan rasa ketidaksepahaman dengan orang lain
4. Dalam buku dimensi-dimensi komunikasi tujuan komunikasi yaitu diataranya
kegiatan memberikan berbagai informasi pada masyarakat dengan tujuan supaya
masyarakat akan berubah perilakunya. Hal tersebut merupakan tujuan komunikasi
dalam….
a. Social Participation
b. Opinion Change
c. Behaviour Change
d. Attitude Change
e. Mind Change

5. Manfaat komunikasi secara teoritis yaitu, kecuali…..


a. Dapat memberikan pengaruh kepada orang lain
b. Mengubah sikap dan prilaku
c. Meluapkan emosional yang berlebihan
d. Menyalurkan ekspresi diri sendiri
e. Menjalin tali silahturahmi

6. Komunikasi yang tersusun dan sistematis untuk menstimulasi pikiran seseorang, dimana
perubahan pikiran menandakan bahwa pengetahuan yang disebarkan oleh seorang
komunikator menjadi komunikasi ilmiah yang efektif merupakan manfaat komunikasi
pada…
a. Menyampaikan pengetahuan
b. Sarana komunikasi dalam edukasi
c. Meningkatkan kualitas penelitian
d. Perubahan pola pikir
e. Menciptakan teori baru
7. Bidang atau ruang yang menjadi latar belakang informasi dari pengirim maupun
penerima merupakan pengertian dari unsur komunikasi…
a. Encoding
b. Bidang pengalaman (field of experience)
c. Pertukaran makna (shared meaning)
d. Pengirim (sender)
e. Pesan (massage)

8. Individu atau kelempok yang menerima pesan, biasa disebut dengan komunikan
merupakan pengertian dari unsur komunikasi…
a. Penerima (receiver)
b. Umpan balik (feed back)
c. Gangguan (noise)
d. Pertukaran makna (shared meaning)
e. Saluran (media)

9. Pengalihan pesan ke dalam gagasan merupakan pengertian dari unsur komunikasi…


a. Gangguan (noise)
b. Umpan balik (feed back)
c. Saluran (media)
d. Encoding
e. Decoding
10. Model komunikasi yang dikembangkan oleh Wilbur Schramm pada tahun 1954 yang
menekankan pada proses komunikasi dua arah di antara para komunikator merupakan
model komunikasi…
a. Model komunikasi linier
b. Model transaksional
c. Model interaksional
d. Model komunikasi Aristoteles
e. Model komunikasi Lasswell

11. Model komunikasi yang berasumsi bahwa saat kita terus-menerus mengirimkan dan
menerima pesan, kita berurusan baik dengan elemen verbal dan nonverbal merupakan
model komunikasi yang dikembangkan oleh…
a. Barnlund
b. Wilbur Schramm
c. Claude Shannon dan Warren Weaver
d. Aristoteles
e. Lasswell

12. Model komunikasi yang pendekatannya terdiri dari tiga elemen kunci yaitu sumber
(source), pesan (massage), dan penerima (receiver) adalah….
a. Model Linier
b. Model transaksional
c. Model Interaksional
d. Model Aristoteles
e. Model Lasswell
13. Karakteristik model komunikasi lasswell yaitu, kecuali…
a. Komunikasinya berlangsung satu arah
b. Tidak konsisten karena meyatakan adanya konsep efek
c. Tidak menyertakan umpan balik
d. Umumnya digunakan untuk media
e. Dipandang secara khusus

14. Satu elemen yang penting bagi model komunikasi interaksional adalah..
a. Gangguan (noise)
b. Umpan balik (feed back)
c. Saluran (media)
d. Encoding
e. Decoding

15. Komunikasi yang menitikberatkan pada penyampaian pesan, tanpa mengharapkan


umpan balik dan bisanya dilakukan dalam bentuk instruksi dan perintah adalah…
a. Komunikasi satu arah
b. Komunikasi dua arah
c. Komunikasi nonverbal
d. Komunikasi verbal
e. Komunikasi kelompok
16. Komunikasi yang memberikan kesempatan umpan balik terhadap pesan yang
disampaikan adalah…
a. Komunikasi satu arah
b. Komunikasi dua arah
c. Komunikasi verbal
d. Komunikasi nonverbal
e. Komunikasi kelempok

17. Komunikasi dalam bentuk lisan dan tulisan dengan cara diucapkan dan bagaimana
cara atau sikap mengatakannya adalah jenis komunikasi…
a. Non verbal
b. Verbal
c. Formal
d. Informal
e. Satu arah

18. Faktor-faktor yang menjadi penghambat dalam komunikasi yaitu, kecuali..


a. Kurangnya kecakapan
b. Ketepatan sikap
c. Intonasi suara yang jelas
d. Kurang sensitive
e. Kesalahan Bahasa
19. Faktor-faktor yang mempengaruhi komunikasi menurut (Rochmawati,2009) yaitu,
kecuali…
a. Latarbelakang budaya
b. Ikatan kelompok atau grup
c. Ekonomi
d. Harapan
e. Situasi

20. Faktor penghambat antara komunikator dan komunikan yaitu, kecuali..


a. Komunikator gugup
b. Komunikan yang mengalami gangguan pendengaran
c. Komunikator tidak berwibawa
d. Komunikan merespon sesuai dengan topik
e. Komunikator yang kurang terbuka

Anda mungkin juga menyukai