Anda di halaman 1dari 5

PERALATAN DASAR LABORATORIUM KIMIA

Secara umum peralatan yang digunakan di laboratorium kimia di kelompokkan menjadi tiga,
yaitu peralatan gelas, peralatan non gelas dan peralatan mekanik/elektronik. Berikut ini akan
dijelaskan jenis-jenis peralatan gelas, non gelas dan elektronik yang sering digunakan di
laboratorium.

A. Peralatan Gelas
Peralatan laboratorium kimia Sebagian besar terbuat dari gelas. Gelas dipilih sebagai bahan
pembuatan peralatan karena mempunyai sifat-sifat yang menguntungkan. Sifat-sifat gelas yang
menguntungkan antara lain: tembus cahaya atau tembus pandang (opaque), kaku (rigid), tidak
mudah bereaksi dengan bahan kimia, mempunyai titik didih tinggi segingga tidak mudah meleleh
terutama pada pemanasan biasa di bawah 100°C dan mudah dilas jika retak atau pecah. Peralatan
laboratorium yang terbuat dari gelas juga tahan terhadap perubahan suhu yang mendadak. Suatu
perusahaan pembuatan peralatan gelas mengeluarkan merek dagang Pyrex, yang merupakan
peralatan gelas yang tahan panas.
Bahan gelas ada banyak jenisnya. Untuk keperluan pembuatan peralatan laboratorium
terdapat dua jenis yang umum digunakan, pertama jenis borosilikat dan kedua jenis soda lime.
Gelas yang terbuat dari bahan borosilikat dan soda lime mempunyai karakteristik tertentu yang
menguntungkan. Gelas jenis borosilikat mempunyai karakteristik tahan terhadap perubahan suhu
yang mendadak, sedangkan gelas dari soda lime mempunyai karakteristik dapat dipanaskan
dengan pembakar Bunsen tanpa kusam. Kedua bahan trsebut mempunyai sifat tahan terhadap
bahan kimia. Gelas jenis borosilikat mempunyai sifat tahan terhadap senyawa asam tetapi kurang
tahan terhadap senyawa alkali, sedangkan bahan gelas jenis soda lime mempunyai sifat sebaliknya,
lebih tahan terhadap senyawa alkali dan kurang tana terhadap senyawa asam.
B. Jenis dan Fungsi Alat Gelas Dasar
1. Peralatan Gelas Dasar
Nama Alat Gambar Alat Fungsi Alat
Erlenmeyer Digunakan dalam proses titrasi untuk
menampung titrat. Pada sisi luar Erlenmeyer
terdapat skala yang menunjukkan perkiraan
volume cairan. Erlenmeyer tidak bisa digunakan
untuk mengukur volume.

Corong Digunakan untuk memindahkan cairan dari


Gelas/Corong wadah yang satu ke wadah yang lain terutama
Penyaring yang bermulut kecil serta digunakan untuk
meletakkan kertas saring dalam proses
penyaringan.

Beaker Gelas Digunakan untuk memanaskan cairan,


menampung bahan kimia dan untuk mengukur
volume yang tidak membutuhkan ketelitian.

1 TDPLK_Tri Arwinda, S. Si
Pipet Tetes Digunakan untuk mengambil dan menambahakn
larutan atau zat cair dalam skala tetesan kecil.

Gelas Ukur Digunakan untuk mengukur volume larutan atau


zat cair pada berbagai ukuran volume.

Kaca Arloji Digunakan untuk menimbang zat berbentuk


padatan yang stabil, untuk mengeringkan
padatan dalam desikator, Sebagai tempat benda
yang tengah berada dalam proses pengamatan.
Desikator Digunakan untuk menyimpan sampel bebas air.

Pembakar Digunakan untuk pemanasan larutan.


Spiritus

Pipet Ukur Digunakan untuk memindahkan larutan secara


terukur sesuai dengan volumenya.

Pipet Volume Digunakan untuk memindahkan larutan secara


terukur sesuai dengan volumenya.

Kondensor Digunakan untuk mendinginkan cairan panas


dan mengembunkan uap.

Thermometer Digunakan untuk mengukur suhu.

2 TDPLK_Tri Arwinda, S. Si
Tabung Reaksi Digunakan untuk mencampur, menampung dan
memanaskan bahan-bahan kimia cair atau untuk
uji kualitatif.

Piknometer Digunakan untuk mengukur massa jenis zat cair.

Buret Digunakan untuk menambahkan larutan


pereaksi dimana volume penambahan harus
diketahui/dicatat.

Corong Digunakan untuk memisahkan dua macam


Pemisah pelarut yang tidak saling bercampur
sebagaimana dalam proses ektraksi cair-cair.

Labu Takar Digunakan untuk keperluan pengenceran larutan


sampai dengan volume tertentu sebagaimana
tertera dalam badan labu takar.

Labu Alas Digunakan untuk memanaskan larutan atau zat


Datar cair dengan pemanas plat.

Labu Alas Digunakan untuk memanaskan atau


Bulat mendidihkan larutan dengan set penangas air,
penangas minyak ataupun penangas pasir.

Labu Leher Digunakan dalam proses destilasi.


Tiga

Labu Destilasi Digunakan dalam proses destilasi.

Labu Digunakan untuk penyaringan Buchner

3 TDPLK_Tri Arwinda, S. Si
Penyaring berpasangan dengan corong Buchner dan
pompa vakum.

C. Peralatan Non Gelas


Peralatan non gelas merupakan peralatan yang biasanya digunakan dalam percobaan di
laboratorium kimia. Peralatan non gelas ini bukanlah merupakan peralatan utama yang harus
tersedia di laboratorium. Apabila tidak tersedia peralatan-peralatan ini dapat diusahakan peralatan
lain yang dapat menggantikan secara fungsi kegunaan. Namun demikian, peralatan non gelas harus
sedapat mungkin diusahakan keberadaannya agar percobaan dan kegiatan di laboratorium kimia
dapat berjalan dalam lancar sebagaimana yang diinginkan.
D. Jenis dan Fungsi Alat Non Gelas Dasar
Nama Alat Gambar Alat Fungsi Alat
Plat Tetes Digunakan untuk tempat penguji keasaman
suatu larutan atau mereaksikan larutan yang
volumenya sedikit.
Cawan Digunakan sebagai wadah saat akan dilakukan
Penguap penguapan pelarut.
Kawat Kasa Digunakan untuk menahan beaker atau labu
ketika proses pemanasan menggunakan
pemanas bunsen atau pemanas spiritus.
Lumpang & Digunakan untuk menghancurkan atau
Alu menghaluskan suatu bahan atau zat yang masih
bersifat padat atau kristal.

Klem Ring Digunakan untuk memasangkan corong


pemisah atau corong gelas pada saat pemisahan
atau penyaringan larutan.
Botol Semprot Digunakan sebagai tempat akuades.

Rak Tabung Digunakan untuk tempat menyimpan tabung


Reaksi reaksi, mengeringkan dan menjaga tabung
reaksi agar tidak berjamur.
Standar/Statif Digunakan untuk menopang peralatan gelas,
digunakan Bersama-sama dengan klem.

Bulb Digunakan untuk menyedot larutan, yang


biasanya dipasang pada pangkal pipet
ukur/volume.

4 TDPLK_Tri Arwinda, S. Si
Klem Universal Digunakan untuk menyanggah atau
penghubung peralatan gelas.

Bros Tabung Digunakan untuk menggosok tabung reaksi


Reaksi ataupun peralatan labor lainnya.
Pembakar Digunakan untuk pemanasan, pembakaran dan
Bunsen sterilisasi jarum ose atau lainnya.

Penjepit Digunakan untuk menjepit tabung reaksi disaat


Tabung Reaksi proses pemanasan.

Kaki Tiga Digunakan untuk proses pemanasan.

5 TDPLK_Tri Arwinda, S. Si

Anda mungkin juga menyukai