Anda di halaman 1dari 2

NAMA : HIKMAH FAJAR

KELAS : XI ATPH

TEKS EKSPLANASI GLOBALISASI


Pernyataan Umum

Globalisasi adalah proses mendunia yang berkaitan dengan tananan sosial. Globalisasi
bisa terjadi hampir di seluruh aspek kehidupan manusia, mulai sosial, politik, budaya,
ilmu pengetahuan, ideologi, ekonomi, dan yang paling utama teknologi.

Proses penyebaran informasi yang cepat dan luas serta perubahan politik merupakan
penyebab utama terjadinya globalisasi.

Urutan Sebab Akibat

Teknologi merupakan faktor yang sangat berpengaruh terhadap globalisasi, terutama


bidang perkembangan telekomunikasi dan informasi. Teknologi yang dimaksud
berupa telepon genggam, televisi, radio, dan internet.

Dengan adanya akses internet, seluruh umat manusia dimudahkan untuk mengakses
informasi sehingga berbagai transaksi di dunia yang melibatkan antarnegara sekali
pun, bisa terlaksana dengan mudah.

Globalisasi dapat memberikan pengaruh yang baik bagi perusahaan karena bisa
membantu perkembangannya dengan cepat.

Manusia juga akan dimudahkan dalam mendapatkan barang atau mengekspornya ke


luar negeri. Keberadaan globalisasi akan memudahkan terjadinya kerja sama ekonomi
dan kesepakatan internasional.

Interpretasi
Selain berdampak positif, sayangnya globalisasi juga menimbulkan dampak negatif,
seperti masuknya budaya asing yang dapat memengaruhi gaya hidup masyarakat dan
mengikis budaya serta rasa cinta tanah air.

Untuk itu, sebagai warga negara yang bijak, kita perlu menyaring informasi yang
masuk agar tidak menimbulkan dampak negatif dan malah merugikan masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai