Anda di halaman 1dari 76

RENSTRA 2017-2022

RENCANA STRATEGIS

BKPSDMD KOTA CIMAHI


RENCANA STRATEGIS
ii

KATA PENGANTAR

Puji Syukur kami haturkan kehadirat Allah SWT karena atas perkenan-Nya kami dapat
menyelesaikan RENSTRA Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Daerah Kota Cimahi Tahun 2017-2022.
RENSTRA Satuan Kerja Perangkat Daerah ( RENSTRA SKPD) disusun dengan
berpedoman pada RPJMD untuk jangka waktu selama 5 (lima) tahun sesuai dengan tugas pokok
dan fungsi SKPD yang didalamnya mengandung tujuan dan sasaran serta strategi dan kebijakan
dalam mencapaiannya.
RENSTRA digunakan sebagai pedoman dan arahan dalam upaya mencapai sasaran
pembangunan yang telah ditetapkan. Dengan adanya RENSTRA ini Badan Kepegawaian dan
Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi mempunyai acuan umum tentang
arah pembangunan ke depan. Arah ini tentu saja masih harus dirinci dan dijabarkan lebih
lanjut menjadi rencana kerja tahunan, agar skala prioritas setiap kegiatan dan program
BKPSDMD Kota Cimahi dapat direalisasikan.
Pada kesempatan ini kami sampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada
semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan RENSTRA ini, tentunya tidak luput dari
kekurangan, untuk itu saran dalam rangka perbaikan dan kesempurnaan RENSTRA dimaksud
sangat kami harapkan.

Cimahi, September 2017


KEPALA BADAN KEPEGAWAIAN DAN
PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
DAERAH KOTA CIMAHI

HARJONO, S.Pd., MM
Pembina Utama Muda
NIP. 197007101992011001

II

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
iii

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR......................................................................................................................................... ii
DAFTAR ISI.................................................................................................................................................... iii
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang..................................................................................................................................... 1
1.2 Landasan Hukum................................................................................................................................. 5
1.3 Maksud dan Tujuan............................................................................................................................. 7
1.4 Sistematika Penulisan ......................................................................................................................... 8
BAB II GAMBARAN PELAYANAN BKPSDMD ................................................................................................ 10
2.1 Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi BKPSDMD Kota Cimahi .......................................................... 10
2.2 Sumber Daya Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD)
Kota Cimahi ............................................................................................................................................. 30
2.3 Kinerja Pelayanan Perangkat Daerah................................................................................................ 33
2.4 Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan......................................................................... 35
BAB III PERMASALAHAN DAN ISU-ISU STRATEGIS BKPSDMD..................................................................... 37
3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan BKPSDMD Kota Cimahi ........ 37
3.2 Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih........................ 37
3.3 Telaah Renstra K/L dan Renstra........................................................................................................ 41
3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis ............................. 43
3.5 Penentuan Isu-Isu Strategis .............................................................................................................. 44
BAB IV TUJUAN DAN SASARAN ................................................................................................................... 45
4.1 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah............................................................................................. 45
BAB V STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN ..................................................................................................... 49
5.1 Strategi dan Arah Kebijakan......................................................................................................... 49
5.2 Penyusunan Strategi...................................................................................................................... 50
BAB VI RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN SERTA PENDANAAN............................................................ 52
BAB VII KINERJA PENYELENGGARAAN BIDANG URUSAN ........................................................................... 66
BAB VIII PENUTUP. ...................................................................................................................................... 73

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
1|

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pada saat sekarang Paradigma pembangunan ASN difokuskan dalam


mendukung efektifitas pemerintahan, hal ini menjadi penting mengingat efektifitas
pemerintahan menjadi tolok ukur bagi ASN dalam penyelenggaraan layanan public bagi
masyarakat. Mengacu kepada indikator efektifitas pemerintahan yang dikeluarkan oleh
Bank Dunia, ada beberapa indikator yang diukur, antara lain : kualitas pelayanan publik,
pelayanan aparatur, kemandirian dari tekanan politik, rumusan kebijakan dan
kredibilitas komitmen pemerintah. Hasil evaluasi terhadap sejumlah indicator tersebut
posisi Indonesia saat ini jauh tertinggal dibandingkan negara-negara di kawasan Asia,
seperti Vietnam, India, Philipina, Malaysia, Jepang dan Singapura.

Undang-Undang Aparatur Sipil Negara lahir diantaranya untuk mengejar


ketertinggalan tersebut juga sebagai upaya menjawab tantangan reformasi birokrasi
menjadi birokrasi yang efektif dan efisien, bersih dan akuntabel serta melayani
sehingga untuk mewujudkan hal tersebut tentu saja kita harus memiliki SDM dengan
keunggulan kompetitif, berkinerja baik dan berorientasi pada pelayanan; maka sistem
merit sebagai amanat UU ASN merupakan suprastruktur dalam pembenahan ASN.

Arah transformasi birokrasi dan pengelolaan SDM aparatur pada 2013 masih
berorientasi pada model “rule based bureaucracy” yaitu model pelayanan administrasi
kepegawaian, era 2018 “performance based bureaucracy” yang secara teori tetap
mengacu kepada model pertama tetapi sudah lebih tertata dengan baik. Penerapan
model-model tersebut tentu saja belum cukup untuk menjawab tantangan mewujudkan
birokrasi bersih, kompeten dan melayani, maka arah ke depan road map manajemen
ASN diproyeksikan bisa menjadi “dynamic governance” model pendekatan pengelolaan
SDM yang lebih mengedepankan pengembangan potensi “human capital” untuk menuju
SDM aparatur kelas dunia pada 2025. Selanjutnya upaya pembenahan ASN dilakukan
dengan terbitnya PP no 11 tentang Manajemen ASN yang mengawal mulai dari

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
2|

rekrutment CPNS sampai dengan pensiun PNS, artinya hulu hilir kepegawaian dan
pembinaan pegawai diatur dalam PP dimaksud. Pertanyaannya apakah persoalan
reformasi birokrasi selesai sampai disitu masih dibutuhkan upaya dan kerjasama
berbagai pihak untuk mewujudkan hal tersebut, termasuk komitmen dan peran besar
pemerintahan daerah menuangkan upaya dimaksud ke dalam Visi dan Misi dalam
dokumen RPJMD. RPJMD sendiri merupakan terjemahan dari janji politik walikota
terpilih yang harus dilaksanakan selama lima tahun masa kepemimpinan Walikota dan
Wakil Walikota Terpilih, yang tentunya juga harus linier dengan upaya mewujudkan
reformasi birokrasi.

Reformasi birokrasi menjadi indicator kinerja utama dalam pelaksanaan


pembangunan di Kota Cimahi. Tentunya perlu didukung oleh sumber daya aparatur
yang dengan kapasitas yang mumpuni, yang bisa menjadi agen perubahan (agent of
change) dalam pelaksanaan pembangunan. Badan Kepegawaian dan Pengembangan
Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi sebagai lembaga teknis yang mengelola
administrasi kepegawaian daerah sesuai dengan visi, misi dan program Walikota
Cimahi sebagaimana dijelaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Daerah, mengharuskan adanya langkah-langkah strategis, terutama dalam
perencanaan di samping langkah-langkah strategis dalam pelaksanaan, pengendalian
dan pengawasan. Hal itu dilakukan dalam rangka pencapaian tujuan organisasi baik
tujuan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota
Cimahi itu sendiri maupun tujuan yang ingin dicapai Pemerintah Daerah Kota Cimahi.

Dalam Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 6 Tahun 2016 tentang


Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Cimahi dan Peraturan Wali Kota
Cimahi Nomor 33 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan
Fungsi serta Tata Kerja Perangkat Daerah Kota Cimahi disebutkan bahwa Badan
Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi adalah
unsur penunjang Urusan Pemerintahan di bidang kepegawaian serta pendidikan dan
pelatihan yang menjadi kewenangan Daerah, selanjutnya Badan Kepegawaian dan
Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi mempunyai tugas pokok
membantu Wali Kota dalam melaksanakan fungsi penunjang Urusan Pemerintahan di
kepegawaian serta pendidikan dan pelatihan yang menjadi kewenangan daerah kota.
Oleh sebab itu, kedudukan, tugas pokok dan fungsi Badan Kepegawaian dan
Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi mempunyai peran penting
dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Kota Cimahi.
Keberhasilan pembangunan di Kota Cimahi secara umum sangat ditentukan oleh
sumber daya aparatur yang tersedia yang merupakan agen perubahan (agent of

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
3|

change) dalam pelaksanaan pembangunan. Badan Kepegawaian dan Pengembangan


Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi sebagai lembaga teknis yang mengelola
administrasi kepegawaian daerah sesuai dengan visi, misi dan program Walikota
Cimahi sebagaimana dijelaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Daerah, meniscayakan adanya langkah-langkah strategis, terutama dalam
perencanaan di samping langkah-langkah strategis dalam pelaksanaan, pengendalian
dan pengawasan. Hal itu dilakukan dalam rangka pencapaian tujuan organisasi baik
tujuan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota
Cimahi itu sendiri maupun tujuan yang ingin dicapai Pemerintah Daerah Kota Cimahi.
Perencanaan strategis PD mutlak diperlukan seiring dengan perencanaan
pembangunan sebagaimana termaktub dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004
tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (SPPN) dan Undang-Undang
Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah sebagaimana telah diubah
beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang
Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan
Daerah.
Kewajiban Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Daerah Kota Cimahi sebagai perangkat daerah adalah menyiapkan rencana strategis
untuk jangka 5 (lima) tahunan sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang
Nomor 32 Tahun 2004 pasal 151 ayat (1), yakni harus menyusun rencana strategis
(Renstra) dengan berpedoman kepada Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Daerah (RPJMD) dan bersifat indikatif. Lebih lanjut Undang-Undang Nomor 25 Tahun
24 pasal 1 ayat (7) dalam Ketentuan Umum disebutkan bahwa Renstra SKPD
merupakan dokumen perencanaan SKPD untuk periode 5 (lima) tahun. Berdasarkan
ketentuan dalam aturan teknis penyusunan rencana strategis SKPD melalui Peraturan
Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan
Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tatacara Penyusunan,
Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah, ditegaskan
kembali bahwa Rencana strategis SKPD adalah dokumen perencanaan SKPD untuk
periode 5 (lima) tahun, yang disusun dengan tahapan sebagai berikut:
1. Persiapan penyusunan Renstra SKPD;
2. Penyusunan rancangan Renstra SKPD;
3. Penyusunan rancangan akhir Renstra SKPD; dan
4. Penetapan Renstra SKPD.
Namun dikarenakan adanya perubahan SOTK di Lingkungan Pemerintah
Daerah Kota Cimahi yang disahkan oleh Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 6
Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Cimahi dan

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
4|

Peraturan Wali Kota Cimahi Nomor 33 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan
Organisasi, Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja Perangkat Daerah Kota Cimahi. Maka
perangkat daerah agar menyiapkan rencana strategis untuk periode Tahun 20127-
2022.
Penyusunan dan penetapan Renstra PD sebagaimana diatur dalam Undang-
Undang Nomor 25 Tahun 2004, merupakan bagian dari proses penyusunan dan
penetapan RPJMD, yang meliputi tahapan-tahapan pokok sebagai berikut :
1. Menyiapkan rancangan awal RPJMD sebagai penjabaran dari visi, misi dan
program Kepala Daerah ke dalam strategi pembangunan daerah, kebijakan
umum, program prioritas Kepala Daerah dan arah kebijakan keuangan daerah;
2. Kepala SKPD menyiapkan rancangan Renstra–SKPD sesuai dengan tugas
pokok dan fungsinya dengan berpedoman pada rancangan awal RPJMD;
3. Penyusunan rancangan RPJMD dengan menggunakan rancangan Renstra-
SKPD dengan berpedoman kepada RPJP Daerah;
4. Renstra-SKPD ditetapkan dengan peraturan Pimpinan SKPD setelah
disesuaikan dengan RPJMD.
Perencanaan strategis tidak lain merupakan serangkaian rencana dan kegiatan
mendasar yang dibuat secara bersama-sama antara seluruh stakeholders (pemangku
kepentingan) untuk diimplementasikan dalam rangka pencapaian visi dan misi
organisasi. Karena itu, Renstra Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber
Daya Manusia Daerah Kota Cimahi disusun dengan memperhatikan keselarasan dan
keterkaitan dengan RPJMD Kota Cimahi dan kewenangan dalam pelayanan
kepegawaian di daerah dan pembinaan aparatur pemerintah Kota Cimahi.
Rencana strategis Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya
Manusia Daerah Kota Cimahi merupakan langkah awal dalam pelaksanaan evaluasi
terhadap pelaksanaan kegiatan untuk mengukur kinerja instansi pemerintah. Dalam
pelaksanaannya memerlukan integrasi keahlian SDM aparatur dan SDM lain sehingga
mampu bersinergi dengan stakeholders dalam menjawab tuntutan perkembangan dan
perubahan baik regional, nasional maupun global. Rencana strategis yang disusun
pada umumnya memuat visi, misi, tujuan, sasaran, program dan kegiatan yang realistis
sebagai upaya mengantisipasi tuntutan pelayanan yang dinamis, profesional, mudah,
cepat, tepat, transparan dan akuntabel. Sehingga diharapkan rencana strategis ini
benar-benar menjadi faktor utama pendukung terlaksananya tugas pokok dan fungsi
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi.

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
5|

1.2 Landasan Hukum


Dalam penyusunan Rencana Strategis Badan Kepegawaian dan
Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi ini, sejumlah peraturan
telah digunakan sebagai rujukan, antara lain :
1. Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2001 tentang Pembentukan Kota Cimahi
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2001 Nomor 89, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4116);
2. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4286);
3. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan
Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004
Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4421);
4. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan
antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 4438);
5. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan
Jangka Panjang Nasional Tahun 2005-2025 (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2007 Nomor 33, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 4700);
6. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 68, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4725);
7. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan
Pengelolaan Lingkungan Hidup (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2009 Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5059);
8. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan
Perundang-Undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2011
Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5234);
9. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan Daerah
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587) sebagaimana telah
diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015
tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014
tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
6|

2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor


5679);
10. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2015 Tentang
Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2
Tahun 2014 Tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun
2014 Tentang Pemerintahan Daerah Menjadi Undang-Undang (Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5657);
11. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2015 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2015-2019
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 3);
12. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan
Keuangan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005
Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4578);
13. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi
Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2008 Nomor 19, Tambahan Lembaran Negara Nomor
4815);
14. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara
Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana
Pembangunan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008
Nomor 21, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4817);
15. Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata Ruang
Wilayah Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor
48, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4725);
16. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 82, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4737);
17. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman
Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah beberapa kali
terakhir dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011
tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13
Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;
18. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 31 Tahun 2016 tentang Pedoman
Penyusunan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Tahun 2017.
19. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 18 Tahun 2016 tentang Pedoman
Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Rencana Kerja Pemerintah Daerah
Tahun 2017 (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2016 Nomor 518).

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
7|

20. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara
Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah, Tata Cara
Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah Tentang Rencana Pembangunan
Jangka Panjang Daerah dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Daerah, Serta Tata Cara Perubahan Rencana Pembangunan Jangka
Panjang Daerah, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, dan
Rencana Kerja Pemerintah Daerah;
21. Peraturan Daerah Nomor 25 Tahun 2013 tentang Rencana Pembangunan
Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Jawa Barat Tahun 2013-2018
(Lembaran Daerah Tahun 2013 Nomor 25 Seri E, Tambahan Lembaran
Daerah Provinsi Jawa Barat Nomor 10 Tahun 2013);
22. Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 21 Tahun 2011 tentang Rencana
Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kota Cimahi Tahun 2005-2025
(Lembaran Daerah Kota Cimahi Tahun 2011 Nomor 134 Seri E);
23. Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 2 Tahun 2013 tentang Pokok-Pokok
Pengelolaan Keuangan Daerah (Lembaran Daerah Kota Cimahi Tahun 2013
Nomor 158);
24. Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 4 Tahun 2013 tentang Rencana Tata
Ruang Wilayah Kota Cimahi Tahun 2012-2032 (Lembaran Daerah Kota
Cimahi Tahun 2013 Nomor 160);
25. Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 5 Tahun 2013 tentang Rencana
Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota Cimahi Tahun 2017 – 2022
(Lembaran Daerah Kota Cimahi Tahun 2013 Nomor 161) sebagaimana telah
diubah dengan Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 5 Tahun 2016 tentang
Perubahan Atas Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 5 Tahun 2013
tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota Cimahi
Tahun 2012-2017 (Lembaran Daerah Kota Cimahi Tahun 2016 Nomor 206);
26. Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 6 Tahun 2016 tentang Pembentukan
dan Susunan Perangkat Daerah Kota Cimahi (lembaran Daerah Kota Cimahi
Tahun 2016 Nomor 207);

1.3 Maksud dan Tujuan


Maksud penyusunan Rencana Strategis Badan Kepegawaian dan
Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi ini adalah sebagai berikut :
1. Sebagai penjabaran dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah
(RPJMD) Kota Cimahi Tahun 2017 – 2022 Kota Cimahi yang akan dilaksanakan

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
8|

melalui program dan kegiatan pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan


Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi.
2. Sebagai acuan atau pedoman bagi Badan Kepegawaian dan Pengembangan
Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi dalam rangka penyelenggaraan
pemerintahan dan pembangunan di bidang kepegawaian selama periode 2017-
2022 sesuai dengan tugas pokok dan fungsi yang diemban.

Sedangkan tujuan penyusunan Rencana Strategis ini adalah :


1. Sebagai dokumen perencanaan pembangunan yang menjelaskan arah
pembangunan, sasaran strategis yang ingin dicapai oleh Badan Kepegawaian
dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi serta
memberikan arahan mengenai kebijakan umum dan program pembangunan
daerah selama 5 (lima) tahun sebagai pedoman penyusunan Rencana Kerja
Tahunan (RKT).
2. Sebagai pedoman evaluasi untuk memahami dan menilai arah kebijakan dan
program-program operasional tahunan dalam rentang periode lima tahunan.
3. Terbangunnya sinergitas dan sinkronitas kegiatan di bidang kepegawaian baik di
lingkungan internal dengan ditetapkannya program berikut indikatornya sesuai
dengan tugas pokok dan fungsi, maupun lingkungan eksternal antar pengelola
bidang kepegawaian di masing-masing SKPD Pemerintah Daerah Kota Cimahi.
4. Terpeliharanya konsistensi dalam rangka pelaksanaan fungsi manajemen bidang
kepegawaian mulai dari perencanaan, pelaksanaan, supervisi dan pengawasan.

1.4 Sistematika Penulisan


Rencana Strategis Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya
Manusia Daerah Kota Cimahi periode Tahun 2017-2022 ini disusun dengan
sistematika penulisan sebagai berikut:

BAB I : PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

1.2 Landasan Hukum

1.3 Maksud dan Tujuan

1.4 Sistematika Penulisan

BAB II : GAMBARAN PELAYANAN BKPSDMD

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
9|

2.1 Tugas, Fungsi dan Struktur BKPSDMD Kota Cimahi

2.2 Sumber Daya Badan Kepegawaian dan Pengembangan


Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Cimahi

2.3 Kinerja Pelayanan Perangkat Daerah

2.4 Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan

BAB III : PERMASALAHAN DAN ISU-ISU STRATEGIS BKPSDMD

3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi


Pelayanan

3.2 Telahaan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan


Wakil Kepala Daerah Terpilih

3.3 Telaahan Renstra K/L dan Renstra

3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian


Lingkungan Hidup Strategis

3.5 Penentuan Isu-Isu Strategis

BAB IV : TUJUAN DAN SASARAN

4.1 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah

BAB V : STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN

BAB VI : RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN SERTA


PENDANAAN

BAB VII : KINERJA PENYELENGGARAN BIDANG URUSAN

BAB VIII : PENUTUP

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022
10 |

BAB II GAMBARAN PELAYANAN BKPSDMD


2.1 Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi BKPSDMD Kota Cimahi

1. Kedudukan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia


Daerah (BKPSDMD) Kota Cimahi, sebagai berikut :
a) Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah
merupakan unsur penunjang Urusan Pemerintahan di bidang
kepegawaian serta pendidikan dan pelatihan yang menjadi kewenangan
Daerah;
b) Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah
dipimpin oleh Kepala Badan;
c) Kepala Badan berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada
Wali Kota melalui Sekretaris Daerah.
2. Tugas Pokok Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya
Manusia Daerah Kota Cimahi : Badan Kepegawaian dan Pengembangan
Sumber Daya Manusia Daerah mempunyai tugas pokok membantu Wali Kota
dalam melaksanakan fungsi penunjang Urusan Pemerintahan di kepegawaian
serta pendidikan dan pelatihan yang menjadi kewenangan Daerah kota.
3. Fungsi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Daerah Kota Cimahi :
a) Perumusan kebijakan teknis fungsi penunjang Urusan Pemerintahan di
Bidang kepegawaian serta pendidikan dan pelatihan;
b) Pelaksanaan tugas dukungan teknis fungsi penunjang Urusan
Pemerintahan di bidang kepegawaian serta pendidikan dan pelatihan;
c) Pemantauan, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas dukungan teknis
fungsi penunjang Urusan Pemerintahan di bidang kepegawaian serta
pendidikan dan pelatihan;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

10
11 |

d) Pembinaan teknis penyelenggaraan fungsi-fungsi penunjang Urusan


Pemerintahan Daerah di bidang kepegawaian serta pendidikan dan
pelatihan;
e) Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Wali Kota terkait dengan
tugas dan fungsinya.

4. Susunan Organisasi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya


Manusia Daerah Kota Cimahi :

a) Kepala Badan
Tugas Pokok :
Memimpin, mengatur, merencanakan, mengawasi, mengendalikan,
membina dan mengoordinasikan pelaksanaan kebijakan teknis fungsi
penunjang urusan pemerintahan bidang kepegawaian, pendidikan dan
pelatihan.
Fungsi :
a. Perumusan kebijakan teknis fungsi penunjang urusan pemerintahan
bidang kepegawaian, pendidikan dan pelatihan;
b. Perumusan perencanaan fungsi penunjang urusan pemerintahan
bidang kepegawaian, pendidikan dan pelatihan;
c. Pembinaan, pengendalian dan evaluasi penyelenggaraan fungsi
penunjang urusan pemerintahan bidang kepegawaian, pendidikan dan
pelatihan;
d. Penyelenggaraan administrasi Kesekretariatan;
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Wali Kota sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas :
a. Menetapkan dan melaksanakan visi dan misi badan;
b. Merumuskan bahan kebijakan teknis kepegawaian Daerah;
c. Menetapkan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana Kinerja
(RENJA) badan;
d. Merumuskan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan lainnya
sesuai lingkup tugasnya;
e. Merumuskan bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

11
12 |

Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah


(RKPD) lingkup tugasnya;
f. Mengendalikan administrasi keuangan dan aset daerah di lingkup
tugasnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
g. Membina dan mengendalikan Sekretariat, Bidang Data, Kepangkatan
dan kesejahteraan serta Pengadaan, Pembinaan dan
Pengembangan;
h. Merumuskan program dan kegiatan Sekretariat, bidang Data,
Pengadaan dan kesejahteraan serta Pengangkatan, Pembinaan dan
Diklat;
i. Melaksanakan tugas pembantuan dari pemerintah atau pemerintah
provinsi sesuai dengan bidang tugasnya;
j. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi
permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
k. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan lingkup tugasnya sebagai pedoman
dalam pelaksanaan tugas;
l. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada Wali Kota;
m. Melaksanakan koordinasi dengan Sekretaris Daerah dan instansi
terkait lainnya sesuai dengan lingkup tugasnya;
n. Membagi tugas, memberi petunjuk, menilai dan mengevaluasi hasil
kerja bawahan agar pelaksanaan tugas dapat berjalan lancar sesuai
dengan ketentuan yang berlaku;
o. Menyampaikan laporan hasil pelaksanaan tugas kepada Wali Kota
melalui Sekretaris Daerah;
p. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.
b) Sekretaris
Tugas Pokok :
Memimpin, merencanakan, mengatur,mengkoordinasikan,mengendalikan,
mengevaluasi dan melaporkan operasional kesekretariatan, keuangan,
kepegawaian, urusan umum serta perencanaan program dan pelaporan.
Fungsi :

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

12
13 |

a. Perencanaan operasional administrasi umum, kepegawaian,


keuangan, perlengkapan serta pengelolaan perencanaan, evaluasi
dan pelaporan;
b. Pengelolaan dan pelayanan administrasi umum, kepegawaian,
keuangan dan perlengkapan serta pengelolaan perencanaan, evaluasi
dan pelaporan untuk mendukung kelancaran pelaksanaan tugas dan
fungsi badan;
c. Pengoordinasian urusan umum, kepegawaian, keuangan,
perlengkapan serta perencanaan, program dan pelaporan di lingkup
badan;
d. Pengendalian, evaluasi dan pelaporan urusan umum, kepegawaian,
keuangan serta pengelolaan perencanaan program dan pelaporan;
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas :
a. Menyusun Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana Kinerja
(RENJA) badan;
b. Mengoordinasikan Sub Bagian Program dan Keuangan serta Sub
Bagian Umum dan Kepegawaian;
c. Mengoordinasikan setiap bidang dalam penyusunan LPPD, LKPJ,
LKIP dan segala bentuk pelaporan lainnya;
d. Merumuskan bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
e. Merumuskan program dan kegiatan lingkup sekretariat;
f. Menyelenggarakan administrasi keuangan dan aset daerah di lingkup
tugasnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
g. Mengoordinasikan, menghimpun, menganalisa dan mengevaluasi
program dan pelaporan dari setiap bidang;
h. Mengoordinasikan penyelenggaraan urusan ketatausahaan pada
badan;
i. Menganalisa kebutuhan pegawai pada badan;
j. Membagi jumlah seluruh pelaksana badan kepegawaian untuk
ditempatkan pada setiap bidang sesuai kebutuhan dan keahlian;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

13
14 |

k. Menganalisa kebutuhan, memelihara, mendayagunakan serta


mendistribusikan sarana dan prasarana di lingkungan badan agar
efektif dan efisien;
l. Mengelola administrasi dan penatausahaan keuangan badan;
m. Mengelola administrasi kepegawaian badan;
n. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi
permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
o. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan lingkup tugasnya sebagai pedoman
dalam pelaksanaan tugas;
p. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
q. Membagi tugas, memberi petunjuk, menilai dan mengevaluasi hasil
kerja bawahan agar pelaksanaan tugas dapat berjalan lancar sesuai
dengan ketentuan yang berlaku;
r. Menyampaikan laporan hasil pelaksanaan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
s. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

1) Kepala Sub Bagian Program dan Keuangan


Tugas Pokok :
Merencanakan kegiatan, melaksanakan, membagi tugas, konsultasi,
mengontrol, mengevaluasi, dan melaporkan urusan program dan urusan
administrasi keuangan lingkup pada badan
Fungsi :
a. Perencanaan kegiatan perencanaan, evaluasi atau pelaporan, dan
administrasi keuangan pada badan;
b. Pelaksanaan perencanaan, evaluasi dan pelaporan yang meliputi
penghimpunan rencana program/kegiatan dan anggaran,
mengevaluasi dari masing-masing bidang pada badan;
c. Pelaksanaan pembagian tugas, konsultasi, mengontrol, evaluasi dan
pelaporan urusan perencanaan, evaluasi dan pelaporan yang meliputi
penghimpunan rencana program/kegiatan, administrasi keuangan,
evaluasi dan laporan dari masing-masing bidang;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

14
15 |

d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan


tugas dan fungsinya
Uraian Tugas :
a. Menghimpun dan menyusun bahan Rencana Strategis (RENSTRA)
dan Rencana Kerja (RENJA) lingkup tugasnya;
b. Menghimpun bahan dan menyusun LPPD, LKPJ, LKIP dan segala
bentuk pelaporan lainnya lingkup badan;
c. Menyusun bahan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan
lainnya sesuai lingkup tugasnya;
d. Menyusun bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
e. Menganalisa data pelaporan kegiatan dari setiapbidang sebagai
bahan evaluasi;
f. Menghimpun Rencana Kegiatan dan Anggaran (RKA) dan Dokumen
Pelaksanaan Anggaran (DPA) dari setiap bidang;
g. Menyusun SOP (Standar Operasional Prosedur);
h. Meneliti kelengkapan SPP-LS pengadaan barang dan jasa yang
disampaikan oleh bendahara pengeluaran dan diketahui/ disetujui oleh
PPTK;
i. Meneliti kelengkapan SPP-UP, SPP-GU, SPP-TU dan SPP-LS gaji
dan tunjangan PNS serta penghasilan lainnya yang ditetapkan sesuai
dengan ketentuan perundang-undangan yang diajukan oleh
bendahara pengeluaran;
j. Melakukan verifikasi SPJ lingkup badan;
k. Menyiapkan SPM lingkup badan;
l. Menyusun segala bentuk pelaporan keuangan lingkup badan sesuai
dengan peraturan dan perudang-undangan yang berlaku;
m. Mengelola administrasi perjalanan dinas lingkup badan;
n. Melaksanakan pengelolaan gaji dan tunjangan Aparatur Sipil Negara
dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di lingkup badan;
o. Melaksanakan kegiatan administrasi dan akuntansi keuangan
dilingkup badan sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan
yang berlaku;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

15
16 |

p. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi


permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
q. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan lingkup tugasnya sebagai pedoman
dalam pelaksanaan tugas;
r. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
s. Membagi tugas, memberi petunjuk, menilai dan mengevaluasi hasil
kerja bawahan agar pelaksanaan tugas dapat berjalan lancar sesuai
dengan ketentuan yang berlaku;
t. Menyampaikan laporan hasil pelaksanaan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
u. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

2) Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian


Tugas Pokok :
Merencanakan kegiatan, melaksanakan, membagi tugas, mengontrol,
mengevaluasi dan melaporkan urusan kepegawaian, kehumasan dan
dokumentasi, perlengkapan, perbekalan dan keperluan alat tulis kantor,
ruang perkantoran pada badan;
Fungsi :
a. Perencanaan kegiatan urusan tata warkat, kepegawaian, kehumasan
dan dokumentasi, perlengkapan, perbekalan dan keperluan alat tulis
kantor, ruang perkantoran;
b. Pelaksanaan urusan tata warkat, kepegawaian, kehumasan dan
dokumentasi, perlengkapan, perbekalan dan keperluan alat tulis
kantor, ruang perkantoran;
c. Pelaksanaan pembagian tugas dan mengontrol urusan tata warkat,
kepegawaian, kehumasan dan dokumentasi, perlengkapan,
perbekalan dan keperluan alat tulis kantor, ruang perkantoran;
d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya;
Uraian Tugas :
a. Menyusun bahan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana
Kinerja (RENJA) sesuai lingkup tugasnya;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

16
17 |

b. Menyusun LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan lainnya


sesuai bidang tugasnya;
c. Menyusun bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
d. Mengoordinasikan pelaksanaan urusan umum dan kepegawaian
lingkup badan;
e. Mengatur administrasi dan pelaksanaan surat masuk dan surat keluar
sesuai dengan ketentuan Tata Naskah Dinas (TND) yang berlaku;
f. Menganalisa kebutuhan, melaksanakan pengadaan, memelihara,
mendayagunakan serta mendistribusikan sarana dan prasarana di
lingkungan badan agar efektif dan efisien;
g. Melaksanakan tugas kehumasan dan protokoler badan;
h. Melaksanakan urusan administrasi kepegawaian di lingkup badan
yang meliputi layanan administrasi kenaikan pangkat, Kenaikan Gaji
Berkala (KGB), Daftar Urut Kepangkatan (DUK), data pegawai, Kartu
Pegawai (Karpeg), Karis/Karsu, tunjangan anak/keluarga, askes,
taspen, taperum, pensiun, membuat usulan formasi pegawai,
membuat usulan izin belajar, membuat usulan diklat, kesejahteraan
pegawai, penyesuaian ijazah, usulan memberi penghargaan dan
tanda kehormatan, memberikan layanan Penilaian Angka Kredit (PAK)
Jabatan Fungsional, pembinaan/teguran disiplin pegawai, membuat
konsep usulan cuti pegawai sesuai aturan yang berlaku, membuat
konsep memberi izin nikah dan cerai, membuat usulan pemberhentian
dan pengangkatan dari dan dalam jabatan, membuat dan atau
mengusulkan perpindahan / mutasi pegawai sesuai dengan peraturan
yang berlaku, melaksanakan pengelolaan Sasaran Kerja Pegawai
(SKP);
i. Melaksanakan administrasi aset daerah di lingkup tugasnya sesuai
dengan ketentuan yang berlaku;
j. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi
permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

17
18 |

k. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan dan


perundang-undangan yang berlaku yang berkaitan dengan lingkup
tugasnya sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas;
l. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
m. Membagi tugas, memberi petunjuk, menilai dan mengevaluasi hasil
kerja bawahan agar pelaksanaan tugas dapat berjalan lancar sesuai
dengan ketentuan yang berlaku;
n. Menyampaikan laporan pelaksanaan tugas dan/atau kegiatan kepada
atasan;
o. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

c) Kepala Bidang Data, Kepangkatan dan Kesejahteraan


Tugas Pokok :
Memimpin, merumuskan, membina, memfasilitasi, mengkoordinasikan
dan mengendalikan penyelenggaraan fungsi penunjang urusan
pemerintahan bidang kepegawaian dalam data, kepangkatan dan
kesejahteraan
Fungsi :
a. Perencanaan program kegiatan fungsi penunjang urusan
pemerintahan bidang kepegawaian dalam data, kepangkatan dan
kesejahteraan;
b. Perumusan kebijakan teknis fungsi penunjang urusan pemerintahan
bidang kepegawaian dalam data, kepangkatan dan kesejahteraan ;
c. Penyelenggaraan dan fasilitasi fungsi penunjang urusan pemerintahan
bidang kepegawaian dalam data, kepangkatan dan kesejahteraan ;
d. Pembinaan, pengoordinasian, pengendalian, evaluasi dan pelaporan
penyelenggaraan fungsi penunjang urusan pemerintahan bidang
kepegawaian dalam data, kepangkatan dan kesejahteraan ;
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas :
a. Merumuskan bahan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana
Kinerja (RENJA) sesuai lingkup bidangnya;
b. Merumuskan bahan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan
lainnya sesuai lingkup bidangnya;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

18
19 |

c. Merumuskan bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan


Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
d. Menyusun rencana dan program kerja lingkup bidang data,
kepangkatan dan kesejahteraan;
e. Merumuskan bahan kebijakan dan mengoordinasikan pelaksanaan
data dan informasi, kepangkatan dan jabatan serta kesejahteraan dan
pensiun;
f. Mengoordinasikan bahan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis
pengadministrasian kepangkatan dan jabatan;
g. Merumuskan bahan kebijakan dan mengoordinasikan pelaksanaan
data, kepangkatan dan kesejahteraan ;
h. Mengoordinasikan pengelolaan, pemeliharaan, perekaman,
rekonsiliasi, updating data pegawai (elektronik dan fisik);
i. Mengoordinasikan bahan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis
pengadministrasian kesejahteraan dan pensiun;
j. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi
permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
k. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan bidang tugasnya sebagai pedoman
dalam melaksanakan tugas;
l. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
m. Membagi tugas kepada bawahan, memberi petunjuk, menilai dan
mengevaluasi hasil kerja agar dapat berjalan lancar sesuai dengan
ketentuan yang berlaku;
n. Menyampaikan laporan melaksanakan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
o. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

1) Kepala Sub Bidang Data dan Informasi Kepegawaian


Tugas Pokok :
Merencanakan,melaksanakan, membagi tugas, mengevaluasi dan
melaporkan pelaksanaan tugas subbidang data dan informasi
kepegawaian

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

19
20 |

Fungsi :
a. Perencanaan program kegiatan subbidang data dan informasi
kepegawaian;
b. Pelaksanaan kegiatan subbidang data dan informasi kepegawaian;
c. Pelaksanaan pembagian tugas, pengoordinasian, evaluasi dan
pelaporan pelaksanaan tugas subbidang data dan informasi
kepegawaian ;
d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas :
a. Menyusun bahan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana
Kinerja (RENJA) sesuai lingkup tugasnya;
b. Menyusun bahan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan
lainnya sesuai lingkup tugasnya;
c. Menyusun bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
d. Merencanakan, menyusun dan melaksanakan program dan kegiatan
sesuai lingkup tugasnya;
e. Menghimpun dan melaksanakan pengelolaan, pemeliharaan dan
updating data sistem informasi kepegawaian;
f. Melaksanakan pengelolaan, perekaman dan pemeliharaan data fisik
dan data elektronik pegawai;
g. Melakukan verifikasi, validasi dan rekonsiliasi data pegawai;
h. Menyusun daftar nominatif dan daftar urut kepangkatan;
i. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi
permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
j. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan bidang tugasnya sebagai pedoman
dalam melaksanakan tugas;
k. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

20
21 |

l. Membagi tugas kepada bawahan, memberi petunjuk, menilai dan


mengevaluasi hasil kerja agar dapat berjalan lancar sesuai dengan
ketentuan yang berlaku;
m. Menyampaikan laporan melaksanakan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
n. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

2) Kepala Sub Bidang Kepangkatan dan Jabatan


Tugas Pokok :
Merencanakan,melaksanakan, mengontrol, mengevaluasi dan
melaporkan pelaksanaan tugas subbidang kepangkatan dan jabatan
Fungsi :

a. Perencanaan program kegiatan subbidang kepangkatan dan jabatan;


b. Pelaksanaan kegiatan subbidang kepangkatan dan jabatan;
c. Pelaksanaan pembagian tugas, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan
tugas subbidang kepangkatan dan jabatan;
d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas :
a. Menyusun bahan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana
Kinerja (RENJA) sesuai lingkup tugasnya;
b. Menyusun bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
c. Menyusun bahan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan
lainnya sesuai lingkup tugasnya;
d. Merencanakan, menyusun dan melaksanakan program dan kegiatan
sesuai lingkup tugasnya;
e. Menyiapkan bahan kebijaksanaan, pedoman dan petunjuk teknis
pengadministrasian kepangkatan dan jabatan;
f. Melaksanakan pengelolaan administrasi kenaikan pangkat;
g. Melaksanakan pengelolaan administrasi Peninjauan Masa Kerja
(PMK);

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

21
22 |

h. Melaksanakan pengelolaan administrasi Penetapan Angka Kredit


(PAK) Jabatan Fungsional;
i. Melaksanakan pengelolaan seleksi dan pengangkatan Jabatan
Pimpinan Tinggi ;
j. Melaksanakan pengelolaan Asessmen Pegawai;
k. Melaksanakan pengelolaan administrasi pengangkatan dan
pemberhentian jabatan struktural;
l. Melaksanakan pengelolaan administrasi pengangkatan, pembebasan
sementara dan pemberhentian dalam jabatan fungsional;
m. Melaksanakan pelantikan jabatan struktural dan yang diberikan tugas
tambahan;
n. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi
permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
o. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan bidang tugasnya sebagai pedoman
dalam melaksanakan tugas;
p. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
q. Membagi tugas kepada bawahan, memberi petunjuk, menilai dan
mengevaluasi hasil kerja agar dapat berjalan lancar sesuai dengan
ketentuan yang berlaku;
r. Menyampaikan laporan melaksanakan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
s. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

3) Kepala Sub Bidang Kesejahteraan dan Pensiun


Tugas Pokok :
Merencanakan,melaksanakan, mengontrol, mengevaluasi dan
melaporkan pelaksanaan tugas subbidang kesejahteraan dan pensiun.
Fungsi :

a. Perencanaan program kegiatan subbidang kesejahteraan dan


pensiun;
b. Pelaksanaan kegiatan subbidang kesejahteraan dan pensiun;
c. Pelaksanaan pembagian tugas, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan
tugas subbidang kesejahteraan dan pensiun;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

22
23 |

d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan


tugas dan fungsinya
Uraian Tugas :
a. Menyusun bahan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana
Kinerja (RENJA) sesuai lingkup tugasnya;
b. Menyusun bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
c. Menyusun bahan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan
lainnya sesuai lingkup tugasnya;
d. Merencanakan, menyusun dan melaksanakan program dan kegiatan
sesuai lingkup tugasnya;
e. Menyiapkan bahan kebijaksanaan, pedoman dan petunjuk teknis
pengadministrasian kesejahteraan dan pensiun;
f. Melaksanakan pengelolaan administrasi Kenaikan Gaji Berkala ASN;
g. Melaksanakan pengelolaan Kartu Istri (KARIS) , Kartu Suami
(KARSU) dan Kartu Pegawai/Elektronik (KARPEG/KPE), Tabungan
Asuransi Pegawai Negeri (TASPEN), dan Asuransi Kesehatan
(ASKES/BPJS), Badan Pertimbangan Tabungan Perumahan
(BAPERTARUM), Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian;
h. Melaksanakan / memfasilitasi pemberian penghargaan dan
Satyalancana Karya Satya ;
i. Melaksanakan administrasi pengelolaan cuti Aparatur Sipil Negara
(ASN);
j. Melaksanakan pengelolaan Human Capital Care;
k. Memfasilitasi upaya peningkatan kesejahteraan pegawai;
l. Memfasilitasi upaya bantuan hukum bagi Aparatur Sipil Negara ;
m. Melaksanakan pembekalan bagi pegawai yang akan memasuki Purna
bakhti;
n. Melaksanakan pengelolaan administrasi pensiun dan tewas pegawai;
o. Melaksanakan pengelolaan administrasi pemberhentian Pegawai
Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K);

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

23
24 |

p. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi


permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
q. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan bidang tugasnya sebagai pedoman
dalam melaksanakan tugas;
r. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
s. Membagi tugas kepada bawahan, memberi petunjuk, menilai dan
mengevaluasi hasil kerja agar dapat berjalan lancar sesuai dengan
ketentuan yang berlaku;
t. Menyampaikan laporan melaksanakan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
u. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

d) Kepala Bidang Pengadaan, Pembinaan dan Diklat


Tugas Pokok :
Memimpin, merumuskan, membina, memfasilitasi, mengkoordinasikan
dan mengendalikan penyelenggaraan fungsi penunjang urusan
pemerintahan bidang kepegawaian dalam pengadaan, pembinaan dan
diklat.
Fungsi :
a. Perencanaan program kegiatan urusan pemerintahan bidang
kepegawaian dalam pengadaan, pembinaan dan diklat;
b. Perumusan kebijakan teknis fungsi penunjang urusan pemerintahan
bidang kepegawaian dalam pengadaan, pembinaan dan diklat;
c. Penyelenggaraan dan fasilitasi pelaksanaan fungsi penunjang urusan
pemerintahan bidang kepegawaian dalam pengadaan, pembinaan dan
diklat;
d. Pembinaan, pengoordinasian, pengendalian, evaluasi dan pelaporan
penyelenggaraan fungsi penunjang urusan pemerintahan bidang
kepegawaian dalam pengadaan, pembinaan dan diklat;
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas :

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

24
25 |

a. Menyusun bahan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana


Kinerja (RENJA) sesuai lingkup tugasnya;
b. Merumuskan bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
c. Menyusun bahan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan
lainnya sesuai lingkup tugasnya;
d. Menyusun rencana dan program kerja lingkup bidang pengadaan,
pembinaan dan diklat;
e. Merumuskan bahan kebijakan dan mengoordinasikan pelaksanaan
pengadaan dan mutasi, pembinaan dan disiplin, pendidikan pelatihan
dan pengembangan karir ;
f. Mengoordinasikan bahan kebijakan, pedoman dan petunjuk teknis
pengadministrasian pengadaan dan mutasi;
g. Meengoordinasikan bahan kebijakan pedoman dan petunjuk teknis
pengadministrasian pendidikan pelatihan dan pengembangan karir;
h. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi
permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
i. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan bidang tugasnya sebagai pedoman
dalam melaksanakan tugas;
j. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
k. Membagi tugas kepada bawahan, memberi petunjuk, menilai dan
mengevaluasi hasil kerja agar dapat berjalan lancar sesuai dengan
ketentuan yang berlaku;
l. Menyampaikan laporan melaksanakan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
m. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

1) Kepala Sub Bidang Pengadaan dan Mutasi


Tugas Pokok :
Merencanakan,melaksanakan, membagi tugas, mengevaluasi dan
melaporkan pelaksanaan tugas subbidang pengadaan dan mutasi

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

25
26 |

Fungsi :
a. Perencanaan program kegiatan subbidang pengadaan dan mutasi;
b. Pelaksanaan kegiatan subbidang pengadaan dan mutasi;
c. Pelaksanaan pembagian tugas, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan
tugas subbidang pengadaan dan mutasi;
d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas :
a. Menyusun bahan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana
Kinerja (RENJA) sesuai lingkup tugasnya;
b. Menyusun bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
c. Menyusun bahan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan
lainnya sesuai lingkup tugasnya;
d. Merencanakan, menyusun dan melaksanakan program dan kegiatan
sesuai lingkup tugasnya;
e. Menyiapkan bahan kebijaksanaan, pedoman dan petunjuk teknis
pengadministrasian pengadaan dan mutasi;
f. Menyusun e-formasi dalam bentuk fisik dan data elektronik formasi (e-
formasi);
g. Melaksananan bezzeting pegawai;
h. Melaksanakan penyiapan pengadaan Calon Aparatur Sipil Negara;
i. Menyusun rencana kebutuhan Aparatur Sipil Negara;
j. Melaksanakan seleksi penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara dan
proses lanjutannya;
k. Melaksanakan pengelolaan administrasi perpindahan masuk dan
keluar Kota Cimahi;
l. Melaksanakan pengelolaan administrasi perpindahan antar unit kerja
di Lingkungan Pemerintah Daerah Kota Cimahi;
m. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi
permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

26
27 |

n. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-


undangan yang berkaitan dengan bidang tugasnya sebagai pedoman
dalam melaksanakan tugas;
o. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
p. Membagi tugas kepada bawahan, memberi petunjuk, menilai dan
mengevaluasi hasil kerja agar dapat berjalan lancar sesuai dengan
ketentuan yang berlaku;
q. Menyampaikan laporan melaksanakan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
r. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

2) Kepala Sub Bidang Pembinaan dan Disiplin


Tugas Pokok :
Merencanakan,melaksanakan, membagi tugas, mengevaluasi dan
melaporkan pelaksanaan tugas subbidang pembinaan dan disiplin.
Fungsi :
a. Perencanaan program kegiatan subbidang pembinaan dan disiplin;
b. Pelaksanaan kegiatan subbidang pembinaan dan disiplin;
c. Pelaksanaan pembagian tugas, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan
tugas subbidang pembinaan dan disiplin;
d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas :
a. Merumuskan bahan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana
Kinerja (RENJA) sesuai lingkup bidangnya;
b. Menyusun bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
c. Merumuskan bahan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan
lainnya sesuai lingkup bidangnya;
d. Merencanakan, menyusun dan melaksanakan program dan kegiatan
sesuai lingkup tugasnya;
e. Melaksanakan Pembinaan dan disiplin Aparatur Sipil Negara;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

27
28 |

f. Melaksanakan penyelesaian masalah kepegawaian yang


berhubungan dengan pelanggaran disiplin sesuai dengan ketentuan
peraturan perundang-undangan yang berlaku;
g. Melaksanakan pelayanan dan pengurusan pengaduan masyarakat
yang berkaitan dengan pelanggaran hukum yang dilakukan oleh
Aparatur Sipil Negara;
h. Melaksanakan pengelolaan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP);
i. Melaksanakan pengelolaan daftar hadir pegawai;
j. Melaksanakan pengelolaan Laporan Harta Kekayaan
Penyelenggaraan Negara (LHKPN);
k. Melaksanakan permohonan izin/surat keterangan perkawinan dan
perceraian pegawai;
l. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi
permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
m. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan bidang tugasnya sebagai pedoman
dalam melaksanakan tugas;
n. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
o. Membagi tugas kepada bawahan, memberi petunjuk, menilai dan
mengevaluasi hasil kerja agar dapat berjalan lancar sesuai dengan
ketentuan yang berlaku;
p. Menyampaikan laporan melaksanakan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
q. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

3) Kepala Sub Bidang Pendidikan Pelatihan dan Pengembangan Karir


Tugas Pokok :
Merencanakan,melaksanakan, memfasilitasi, mengevaluasi dan
melaporkan pelaksanaan tugas subbidang pendidikan pelatihan dan
pengembangan karir.

Fungsi :
a. Perencanaan program kegiatan subbidang pendidikan pelatihan dan
pengembangan karir;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

28
29 |

b. Pelaksanaan fasilitasi subbidang pendidikan pelatihan dan


pengembangan karir;
c. Pelaksanaan pembagian tugas, koordinasi , evaluasi dan pelaporan
subbidang pendidikan pelatihan dan pengembangan karir;
d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas :
a. Menyusun bahan Rencana Strategis (RENSTRA) dan Rencana
Kinerja (RENJA) sesuai lingkup tugasnya;
b. Menyusun bahan kebijakan teknis Perencanaan Pembangunan
Jangka Panjang (RPJP), Perencanaan Pembangunan Jangka
Menengah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Kinerja Daerah
(RKPD) lingkup tugasnya;
c. Menyusun bahan LPPD, LKPJ, LKIP dan segala bentuk pelaporan
lainnya sesuai lingkup tugasnya;
d. Merencanakan, menyusun dan melaksanakan program dan kegiatan
sesuai lingkup tugasnya;
e. Mengoordinasikan penyelenggaraan ujian dinas dan ujian
penyesuaian ijazah;
f. Melaksanakan penerimaan benchmarking/ obeservasi lapangan
peserta diklat.
g. Menyelenggarakan diklat struktural, fungsional, teknis, prajabatan dan
pengembangan sumber daya manusia lainnya;
h. Melaksanakan identifikasi kebutuhan pengembangan sumber daya
manusia;
i. Melaksanakan pengiriman peserta diklat struktural, fungsional, teknis,
prajabatan dan pengembangan sumber daya manusia lainnya ke
lembaga/instansi yang berkompeten;
j. Melaksanakan administrasi tugas belajar dan ijin belajar;
k. Memfasilitasi bantuan bagi Pegawai Negeri Sipil yang akan mengikuti
tugas belajar, diklat struktural, fungsional, teknis dan pengembangan
sumber daya manusia lainnya;
l. Melaksanakan penyusunan pola karir;

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

29
30 |

m. Mengevaluasi pelaksanaan tugas dan menginventarisasi


permasalahan di lingkup tugasnya serta mencari alternatif
pemecahannya;
n. Mempelajari, memahami dan melaksanakan peraturan perundang-
undangan yang berkaitan dengan bidang tugasnya sebagai pedoman
dalam melaksanakan tugas;
o. Memberikan saran dan pertimbangan teknis kepada atasan;
p. Membagi tugas kepada bawahan, memberi petunjuk, menilai dan
mengevaluasi hasil kerja agar dapat berjalan lancar sesuai dengan
ketentuan yang berlaku;
q. Menyampaikan laporan melaksanakan tugas dan/atau kegiatan
kepada atasan;
r. Melaksanakan tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh atasan.

2.2 Sumber Daya Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Daerah (BKPSDMD) Kota Cimahi

BKPSDMD Kota Cimahi sebagai salah satu perangkat daerah di


Lingkungan Pemerintah Daerah Kota Cimahi melaksanakan kewenangan di
bidang kepegawaian. Dalam perkembangannya, pelaksanaan tugas pokok dan
fungsi dalam urusan kepegawaian ini telah mengalami penyesuaian Susunan
Organisasi Tata Kerja (SOTK) yang didasrkan pada perubahan kebijakan di
tingkat pemerintahan yang lebih tinggi. Disamping itu juga didasarkan pada
penyesuaian terhadap kebutuhan Pemerintah Kota Cimahi. Perkembangan
tersebut dapat digambarkan sebagai berikut :
a. Tahun 2001 berdasarkan Keputusan Wali Kota Cimahi Nomor 2 Tahun
2001 tentang Pembentukan Organisasi Perangkat Pemerintahan Kota
Cimahi, kelembagaan pelaksana bidang kepegawaian berupa unit kerja
Bagian Kepegawaian pada Sekretariat Daerah Kota Cimahi dan berada di
lingkup Asisten Pemberdayaan Aparatur.
b. Tahun 2003 berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2003
tentang Pedoman Organisasi Perangkat Daerah dan Peraturan Daerah
Kota Cimahi Nomor 2 Tahun 2003 tentang Pembentukan dan Susunan
Organisasi Perangkat Pemerintahan Kota Cimahi. Pelaksanaan
kewenangan bidang aparatur dilaksanakan oleh Kantor Kepegawaian

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

30
31 |

Daerah. Sedangkan penjabaran tugas dan fungsi Kantor Kepegawaian


Daerah Kota Cimahi pada waktu itu berdasar pada Keputusan Wali Kota
Cimahi Nomor 060/Kep.47-Ortala/2003 tentang Tugas Pokok dan Fungsi
pada Lembaga Teknis Daerah Kota Cimahi.
c. Tahun 2008 dalam rangka tindak lanjut terbitnya Peraturan Pemerintah
Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah, Kantor
Kepegawaian Daerah Kota Cimahi kembali dibentuk dengan Peraturan
Daerah Kota Cimahi Nomor 9 Tahun 2008 tentang Lembaga Teknis Daerah
dan Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu Kota Cimahi. Sedangkan
penjabaran tugas dan fungsi Kantor Kepegawaian Daerah Kota Cimahi
pada waktu itu berdasar pada Peraturan Wali Kota Cimahi Nomor 28 Tahun
2008 tentang Tugas Pokok, Fungsi dan Uraian Tugas pada Lembaga
Teknis Daerah dan Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu Kota Cimahi.
d. Tahun 2011, sehubungan dengan meningkatnya beban kerja Kantor
Kepegawaian Daerah dan berdasarkan pada Peraturan Pemerintah Nomor
41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah, maka dilakukan
revisi terhadap kelembagaan pelaksana kewenangan bidang kepegawaian
melalui Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 3 Tahun 2011 tentang
Perubahan Atas Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 9 Tahun 2008
tentang Lembaga Teknis Daerah dan Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu
Kota Cimahi, yang ditandai dengan perubahan status Kantor Kepegawaian
Daerah menjadi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya
Manusia Daerah. Sedangkan penjabaran tugas dan fungsinya tertuang
dalam Peraturan Wali Kota Cimahi Nomor 12 Tahun 2011 tentang Tugas
Pokok, Fungsi dan Uraian Tugas pada Lembaga Teknis Daerah dan Kantor
Pelayanan Perizinan Terpadu Kota Cimahi.
e. Tahun 2016, berdasarkan tujuan untuk memberikan arah dan pedoman
yang jelas dalam menata Perangkat Daerah secara efisien, efektif dan
rasional sesuai dengan kebutuhan nyata dan kemampuan daerah serta
adanya koordinasi, integrasi, sinkronisasi dan simplikasi serta komunikasi
kelembagaan antara pusat dan daerah, maka dilakukan revisi terhadap
kelembagaan pelaksana kewenangan bidang kepegawaian melalui
Peraturan Daerah Kota Cimahi Nomor 6 Tahun 2016 tentang Pembentukan
dan Susunan Perangkat Daerah Kota Cimahi, yang ditandai dengan
perubahan SOTK Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

31
32 |

Manusia Daerah menjadi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber


Daya Manusia Daerah. Sedangkan penjabaran tugas dan fungsinya
tertuang dalam Peraturan Wali Kota Cimahi Nomor 33 Tahun 2016 tentang
Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja
Perangkat Daerah Kota Cimahi.

2.1.1 Kelembagaan
BKPSDMD Kota Cimahi dibentuk berdasarkan Peraturan Daerah
Kota Cimahi Nomor 6 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan
Perangkat Daerah Kota Cimahi, dimana penjabaran tugas pokok, fungsi
dan uraian tugasnya tertuang dalam Peraturan Wali Kota Cimahi Nomor
33 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan
Fungsi serta Tata Kerja Perangkat Daerah Kota Cimahi.

2.1.2 Keadaan Pegawai


Jumlah pegawai pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan
Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi adalah 40 (empat puluh) orang
dan seluruhnya berstatus sebagai PNS yang merupakan pelaksana tugas
pokok dan fungsi bidang kepegawaian pada Pemerintah Daerah Kota
Cimahi. Jumlah pegawai pada BKPSDMD Kota Cimahi dapat dirinci pada
tabel sebagai berikut.
Tabel 1
Keadaan PNS BKPSDMD Kota Cimahi
Berdasarkan Pendidikan
No. Jenjang Pendidikan Jumlah (Orang)

1. Pasca Sarjana (S-2) 12

2. Sarjana (S-1) 18

3. Sarjana Muda (D-3) 8

4. SLTA 2

Jumlah 40

Tabel 2
RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

32
33 |

Keadaan PNS BKPSDMD Kota Cimahi


Berdasarkan Pangkat/Golongan Ruang

No. Pangkat/Gol. Ruang Jumlah (Orang)

1. Pembina Utama Muda (IV/c) 1

2. Pembina Tingkat I (IV/b) 1

2. Pembina (IV/a) 5

3. Penata Tingkat I (III/d) 3

4. Penata (III/c) 5

5. Penata Muda Tingkat I (III/b) 10

6. Penata Muda (III/a) 7

7. Pengatur Tingkat I (II/d) 3

8. Pengatur (II/c) 4

9. Pengatur Muda (II/a) 1

Jumlah 40

Tabel 3
Keadaan Pejabat Struktural BKPSDMD Kota Cimahi
No. Eselon Jumlah (Orang)

1. Eselon II 1

2. Eselon III.a 1

3. Eselon III.b 2

4. Eselon IV.a 8

Jumlah 12

2.3 Kinerja Pelayanan Perangkat Daerah

Dalam bidang pengelolaan sumber daya aparatur sebagai pelaksanaan


kewenangan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

33
34 |

Daerah Kota Cimahi, utamanya untuk meningkatkan kompetensi pegawai antara


lain telah dilaksanakan bimbingan teknis dan diklat bagi PNS di lingkungan
Pemerintah Daerah Kota Cimahi, pengiriman peserta diklat kepemimpinan, diklat
teknis, diklat prajabatan, pengiriman PNS yang melaksanakan tugas belajar serta
pemberian izin belajar. Penghargaan kepada pegawai berupa pelayanan kenaikan
pangkat tepat waktu, terdiri dari kenaikan pangkat reguler, kenaikan pangkat pilihan
dan kenaikan pangkat penyesuaian ijazah, fasilitasi pemberian penghargaan Satya
Lencana Karya Satya. Bagi pegawai yang akan memasuki purna tugas diberikan
pembekalan termasuk diantaranya dari tenaga pendidik.
Selanjutnya secara umum, gambaran kinerja pelayanan pada Badan
Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi
sesuai dengan tugas pokok dan fungsi yang diembannya, yaitu melaksanakan
penyusunan dan pelaksanaan kebijakan daerah yang bersifat spesifik di bidang
manajemen kepegawaian, termasuk pengelolaan administrasi kepegawaian di
daerah dengan sistem dan prosedur yang diatur dalam peraturan perundang-
undangan, yang meliputi :
 Bezzeting pegawai
 Administrasi Kenaikan Pangkat Pegawai
 Administrasi Kenaikan Gaji Berkala Pegawai
 Pengurusan mutasi pegawai
 Pengurusan penempatan PNS
 Pengurusan Ijin Belajar;
 Pengurusan Tugas Belajar
 Pemberian bantuan dana bagi PNS Tugas Belajar
 Prosedur Pengajuan Fasilitasi Penerbitan Kartu Pegawai dan Kartu Suami/Isteri
 Administrasi pengajuan cuti pegawai
 Pemberian penghargaan/reward dan sanksi/punishment bagi PNS
 Pengurusan Ujian Dinas dan Ujian Penyesuaian Ijazah
 Pengelolaan absensi pegawai
 Administrasi pensiun
 Fasilitasi pengiriman PNS yang melaksanakan diklat teknis/bintek
 Pelaksanaan Open Bidding bagi Jabatan Tinggi di Lingkungan Pemerintah Kota
Cimahi.

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

34
35 |

Jumlah Pegawai Negeri Sipil Daerah (PNSD) Pemerintah Kota Cimahi yang
menjadi target pelayanan pada tahun 2017-2022 menurut golongan, dapat dilihat
pada table berikut .
Tabel 4
Jumlah PNSD Kota Cimahi Tahun 2007 - 2012
GOLONGAN
NO. TAHUN JUMLAH
IV III II I

1. 2007 1.935 2.389 1.001 103 5.428

2. 2008 2.159 2.208 1.219 149 5.735

3. 2009 2.301 2.120 1.354 181 5.956

4. 2010 2.440 2.072 1.550 157 6.219

5. 2011 2.471 1.960 1.504 131 6.066

6. 2012 2.460 1.924 1.422 107 5.913

Capaian kinerja pelaksanaan program dan kegiatan yang disusun dalam


Rencana Strategis Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Daerah Kota Cimahi Tahun 2017-2022 melalui strategi, kebijakan, program dan
kegiatan berdasarkan capaian pengelolaan anggaran dan fisik kegiatan berdasarkan
ketentuan yang berlaku, dapat dilihat pada table berikut ini :
Tabel 5
Gambaran Capaian Kinerja Anggaran BKD Kota Cimahi
Tahun 2012 - 2016
TARGET ANGGARAN REALISASI
THN %
BTL BL JUMLAH BTL BL JUMLAH
2012 3.085.736.200 9.128.262.000 12.213.998.200 2.848.273.669 7.719.921.185 10.513.524.854 86,08

2013 4.088.246.500 9.829.283.900 13.917.530.400 3.733.274.053 9.171.991.038 12.905.265.091 92,73

2014 1.539.598.590 10.557.202.530 12.096.801.120 1.188.885.004 9.293.837.869 10.482.722.873 86,65

2015 1.905.529.900 5.621.479.054 7.633.508.954 1.213.572.896 5.214.155.100 6.427.727.996 84,20

2016 2.563.205.100 6.859.482.980 9.422.688.080 2.086.704.090 5.448.411.908 7.535.115.998 79,97

2017

2.4 Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

35
36 |

Berdasarkan kondisi terkini dan fenomena yang mewarnai pelaksanaan


tugas pokok dan fungsi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya
Manusia Daerah Kota Cimahi selama 5 (lima) tahun terakhir, maka dapat
digambarkan tantangan yang ada pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan
Sumber Daya Manusia Daerah untuk 5 tahun ke depan, yaitu :
1. Adanya perubahan dan perkembangan peraturan bidang kepegawaian yang harus
ditangani secara cepat, tepat dan terpadu.
2. Jumlah PNS yang memasuki batas usia pensiun untuk 5 tahun kedepan yang
perlu disiapkan penggantinya.
3. Wacana peningkatan kesejahteraan PNS yang terus bergulir dan belum terwujud
hingga saat ini.
4. Posisi jabatan struktural maupun fungsional di Lingkungan Pemerintah Daerah
Kota Cimahi yang masih belum terisi.
5. Masih adanya pelanggaran disiplin yang dilakukan PNS.
6. PNS yang masih memerlukan pendidikan penjenjangan untuk meningkatkan
kompetensi.
Adapun peluang yang dapat dimanfaatkan untuk menghadapi tantangan ke
depan adalah :
1. Adanya perkembangan sistem teknologi informasi dan komputerisasi pengelolaan
kepegawaian yang mendukung pelayanan yang prima, cepat dan tepat.
2. Adanya potensi sumber daya manusia aparatur yang dapat dikembangkan dan
ditingkatkan kapabilitas dan profesionalismenya.
3. Peraturan perundang-undangan yang tegas dalam pembinaan, pengembangan
dan pengawasan kepada aparatur agar PNS berdisiplin dan akuntabel.
Adanya kebijakan pemerintah di bidang kepegawaian dalam hal perbaikan terhadap
kesejahteraan pegawai guna mendukung perwujudan aparatur yang jujur dan bersih

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

36
37 |

BAB III PERMASALAHAN DAN ISU-ISU STRATEGIS BKPSDMD

3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan


BKPSDMD Kota Cimahi
Dari identifikasi pemasalahan berdasarkan tugas pokok dan fungsi pada
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah
Kota Cimahi, terdapat beberapa hal yang harus menjadi perhatian untuk 5 (lima)
tahun ke depan dalam rangka pengelolaan kepegawaian untuk merealisasikan dan
melanjutkan program serta kegiatan yang belum tercapai pada target Renstra
periode sebelumnya. Adapun permasalahan yang menjadi perhatian dan dicari
solusi yaitu::
1. Adanya moratorium PNS dari pusat sedangkan SKPD menyatakan kekurangan
pegawai
2. Data base kepegawain kurang akurat
3. Belum optimalnya penanganan masalah disiplin PNS
4. Belum optimalnya analisis beban kerja
5. Terbatasnya sarana dan prasarana penunjang kegiatan
6. Terbatasnya Anggaran untuk peningkatan kompetensi pegawai ( pendidikan dan
keterampilan, assesment dll)

3.2 Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah
Terpilih

Adapun visi Kota Cimahi yang tertuang dalam RPJMD Kota Cimahi Tahun
2017-2022 sebagai cerminan visi dari Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cimahi
terpilih periode 2017-2022 adalah :
“MEWUJUDKAN CIMAHI BARU MAJU, AGAMIS DAN BERBUDAYA”

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

37
38 |

Dalam Visi Kota Cimahi tahun 2017-2022 tersebut, ada 3 (tiga) kata kunci, yakni
: Maju, Agamis dan Berbudaya, yang diuraikan sebagai berikut :
Pertama, Maju. Mengandung pengertian seiring dengan bertambahnya waktu
Kota Cimahi harus terus maju ke depan, mengalami peningkatan dan bertambah baik di
semua aspek kehidupan. Terdepan dimaknai sebagai kondisi dimana masyarakat Kota
Cimahi harus mampu menjadi pelopor dalam proses pembangunan daerah sehingga
menempatkan masyarakat sebagai subyek pembangunan, bukan obyek pembangunan.
Dalam konteks ini, terdepan dijabarkan pada tingkatan nasional atau regional dengan
bisnis inti di bidang jasa dan perdagangan. Semua sektor pembangunan daerah Kota
Cimahi, seperti pendidikan, kesehatan, dan tenaga kerja diarahkan untuk menunjang
bisnis inti tersebut.
Maju merupakan cara pandang untuk berprestasi dan memiliki keunggulan yang
dimiliki oleh Kota Cimahi. Masyarakat Cimahi harus selalu berada paling depan dengan
mengambil berbagai prakarsa dan terobosan untuk meningkatkan proses
pembangunan di daerah dengan tetap mengacu pada upaya menggali nilai-nilai dan jati
diri masyarakat Kota Cimahi sebagai karakteristik yang khas dalam kearifan lokal.
Kedua, Agamis. Mengandung pengertian bahwa keyakinan yang berbasis
agama menjadi landasan pengikat kebersamaan dalam seluruh aspek
penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan.
Hal itu merupakan substansi makna inti dari religius dalam pemerintahan karena
amanah merupakan proses dimana para pengambil keputusan di pemerintahan, sektor
swasta dan organisasi masyarakat bertanggung jawab, baik kepada masyarakat
maupun kepada lembaga-lembaga yang berkepentingan. Bentuk pertanggungjawaban
tersebut berbeda sate dengan yang lainnya tergantung dari jenis organisasi yang
bersangkutan.
Pertanggungjawaban kepada masyarakat adalah dengan memenuhi dan menepati
berbagai janji dan harapan yang ditawarkan oleh Kepala Daerah kepada masyarakat
pada saat kampanye Pilkada karena hal ini sebagai kontrak politik. Apabila hal ini tidak
dipenuhi, maka masyarakat boleh menyuarakan aspirasinya kepada DPRD.
Pertanggungjawaban kepada lembaga politik dilakukan melalui DPRD dengan cara
kepala daerah memberikan laporan pertanggungjawaban tahunan kepada DPRD yang
isinya tentang kinerja yang telah dilakukan Kepala Daerah selama periode tertentu atau
tahunan.
Nilai-nilai keagamaan merupakan pondasi operasional yang harus sesuai
dengan berbagai ketetapan dan aspirasi serta dilaksanakan dengan ketentuan yang

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

38
39 |

sudah ditetapkan. Diharapkan menjadi perwujudan jati diri setiap komponen


masyarakat, khususnya jajaran aparatur sebagai komponen utama penyelenggaraan
pemerintahan dan pembangunan untuk menguatkan kesepakatan dan tekad dalam
melaksanakan tugas.
Pemerintah harus mampu pula untuk mengaktualisasikan penegakan hukum sesuai
dengan Peraturan dan Perundang-undangan yang sudah ditetapkan, apalagi bila
ditopang oleh adanya rasa kepercayaan dari masyarakat untuk dipercaya dalam
melaksanakan tugas kepemerintahan.
Penyelenggaraan pemerintahan (fungsi pemerintahan, pembangunan dan
kemasyarakatan) harus mampu merumuskan kebijakan dan rencana pembangunan
yang sesuai dengan permasalahan dan aspirasi masyarakat secara objektif dan dengan
mempertimbangkan tingkat kemampuan kapasitas daerah untuk melaksanakannya.
Ketiga, Berbudaya. Mengandung pengertian di dalam melaksanakan
pembangunan haruslah tetap memiliki kepribadian dalam kebudayaan. Hal ini
mendukung revolusi karakter bangsa yang disesuaikan dengan realitas potensi lokal
dan kemampuan sumber daya lokal yang akan diperkuat untuk menghadapi pengaruh
global dengan indikator capaian yang terukur melalui pendidikan. Kata kunci
kemampuan sumber daya lokal menyangkut pengaturan daerah yang menciptakan
sinergi antara pemerintah, masyarakat dan swasta. Membangun dengan pondasi
kepribadian dalam berkebudayaan, memerlukan dialog antara pelaku-pelaku penting di
daerah, agar semua pihak mampu berperan aktif dalam membangun integritas
masyarakat Kota Cimahi.
Jatidiri masyarakat yang substansinya membangun kepribadian dalam
berkebudayaan akan menjadi pondasi kuat dalam membangun kesejahteraan rakyat,
penggunaan wewenang ekonomi, politik dan tatakelola urusan daerah pada semua
tingkat pemerintahan, hat ini menyangkut dimensi struktural, dimensi fungsional dan
dimensi kultural dalam rangka mengendalikan perubahan berbasis kepemimpinan yang
kuat dan visioner.
Membangun jatidiri akan menjadi pondasi kuat dan rasional menjadi dalam
sebagai pembuatan kebijakan, pengendalian dan melakukan pengawasan dalam
pelaksanaan pembangunan yang akan mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan
yang mampu mewujudkan kepemerintahan yang baik (good governance) dan
Pemerintahan yang Bersih (clean goverment), anti korupsi dan bebas KKN, serta
menjunjung tinggi prinsip partisipasi, rule of law, transparansi, daya tanggap,

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

39
40 |

berorientasi pada consensus, keadilan, efektif dan efisien, akuntabilitas serta visi
strategis.
Seiring dengan bertambahnya waktu, maka Kota Cimahi harus maju, bertambah
baik di semua aspek kehidupan. Output-nya adalah kesejahteraan sebagai wujud rasa
masyarakat Cimahi akan menjadi subyek dan obyek pembangunan dalam budaya
gotong royong, sehingga dapat menikmati semua hasil pembangunan Kota Cimahi
tanpa terkecuali untuk menikmati pendidikan yang terjamin, kesehatan keluarga dan
lingkungan tercukupi, dan keseharian hidup masyarakat yang tercukupi kebutuhannya
dengan tetap mengacu pada dan jati diri masyarakat Kota Cimahi sebagai karakteristik
yang khas dalam kearifan lokal.
Bahwa pemimpin dan masyarakat Kota Cimahi harus sinergi dalam memaknai
budaya sebagai bentuk kreativitas yang sebagai suatu kemampuan untuk
menyelesaikan masalah yang memberi kesempatan individu untuk menciptakan ide-ide
asli/adaptif fungsi kegunaannya secara penuh untuk berkembang. Kemampuan untuk
menentukan pertalian baru, melihat subjek dari perspektif baru, dan menentukan
kombinasi-kombinasi baru dari dua atau lebih konsep yang telah tercetak dalam pikiran
dan kemampuan berpikir ataupun melakukan tindakan yang bertujuan untuk mencari
pemecahan sebuah kondisi ataupun permasalahan secara cerdas, berbeda, tidak
umum, orisinil, serta membawa hasil yang tepat dan bermanfaat.
Diharapkan melalui pengembangan budaya, masyarakat Kota Cimahi bersama
Pemerintah Kota Cimahi menjadi masyarakat yang kreatif dan inovatif yang mampu
mendayagunakan pikiran dan sumber daya yang ada di sekelilingnya untuk
menghasilkan suatu karya yang benar-benar baru yang orisinil, serta bermanfaat bagi
banyak orang.
Oleh karena itu, budaya yang melahirkan ide kreatif dan inovatif itu sangatlah
diperlukan dalam kehidupan sehari hart Karena kreatif dan inovatif itu sangat
menentukan kualitas hidup kita dalam bidang pemerintahan dan kerakyatan yang
dituntut untuk memiliki jiwa yang kreatif karena akan menentukan keberlangsungan
Kehidupan Kota Cimahi.
Agar Visi tersebut dapat diwujudkan maka visi tersebut dijabarkan dalam
beberapa misi. Misi adalah rumusan umum mengenai upaya-upaya yang akan
dilaksanakan untuk mewujudkan visi. Dalam upaya perwujudan visi pembangunan
jangka menengah Kota Cimahi 2017-2022 tersebut akan dicapai melalui 5 (lima) misi
sebagai berikut :

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

40
41 |

1. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berkepribadian, berakhlak


mulia, cerdas, sehat dan unggul.
2. Meningkatkan penyelenggaraan pemerintahan yang amanah, profesional, efektif,
efisien, dan ekonomis yang berbasis pada sistem penganggaran yang pro publik.
Hal ini dimaknai bahwa penyelenggaraan pemerintahan menyangkut 3 dimensi
yaitu : Pertama, dimensi struktural meliputi tata hubungan antara Pemerintah
Pusat dengan Pemerintah Daerah, struktur hubungan antara eksekutif dengan
legislative ataupun struktur hubungan antara pemerintahan dengan masyarakat.
Kedua, dimensi fungsional yang menyangkut perubahan fungsi yang dijalankan
oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah maupun masyarakat dan; Ketiga,
perubahan kultural menyangkut perubahan pada tata nilai dan budaya yang
melandasi hubungan kerja intra organisasi, antar organisasi maupun ekstra
organisasi, untuk mengendalikan perubahan kultural diperlukan kepemimpinan
yang kuat, amanah dan memiliki visi. Tujuan akhirnya adalah tata laksana
pemerintahan harus mampu mewujudkan kepemerintahan yang Baik (good
governance) dan Pemerintahan yang bersih (clean goverment), anti korupsi dan
bebas KKN, serta menjunjung tinggi prinsip partisipasi, rule of law, transparansi,
daya tanggap, berorientasi pada konsensus, keadilan, efektif dan efisien,
akuntabilitas serta visi strategis.
3. Memberdayakan perekonomian daerah berbasis ekonomi kerakyatan yang
berorientasi pada pengembangan sektor jasa berbasis teknologi informasi dan
industri kecil menengah dalam upaya pengentasan kemiskinan.
4. Mewujudkan pembangunan berkelanjutan berwawasan lingkungan
meningkatkan kualitas derajat kehidupan masyarakat yang berkeadilan.
5. Peningkatan kapasitas pemerintahan dan pemberdayaan masyarakat secara
berkesinambungan dan berkelanjutan.
Misi yang sesuai dengan tugas pokok dan fungsi BKPSDMD Kota Cimahi
adalah Misi ke 2
“Meningkatkan penyelenggaraan pemerintahan yang amanah,
profesional, efektif, efisien, dan ekonomis yang berbasis pada sistem
penganggaran yang pro publik “

3.3 Telaah Renstra K/L dan Renstra


RPJM Nasional Tahun 2015-2019 menyebutkan bahwa visi Indonesia adalah
“Terwujudnya Indonesia Yang Berdaulat, Mandiri, dan Berkepribadian

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

41
42 |

berlandaskan Gotong Royong”. Sedangkan agenda prioritas nawacita cita ke- 2 yaitu
membuat pemerintah tidak absen dengan membangun pemerintah bersih, efektif
demokrasi dan terpecaya selaras dengan RPJPD Kota Cimahi yang ke- 2 yaitu
mewujudkan tata kelola pemerintah yang baik. Visi, misi dan agenda pembangunan
secara nasional tersebut sesuai dengan tugas pokok dan fungsi BKPSDMD Kota
Cimahi yaitu melaksanakan kegiatan pembangunan dan pengembangan manajemen
sumber daya aparatur melalui pembinaan dan pengembangan aparatur yang
profesional dan responsif.
Sehubungan dengan arah kebijakan BKPSDMD Kota Cimahi yang tergambar
tersebut, diharapkan implementasinya dapat selaras dengan arah kebijakan Badan
Kepegawaian Nasional (BKN) selaku Lembaga Negara yang berwenang di bidang
kepegawaian. Sehingga diharapkan kebijakan BKPSDMD Kota Cimahi dapat selaras
dengan arah kebijakan pembangunan nasional sebagaimana tertuang dalam RPJM
Nasional 2015-2019, khususnya pembangunan nasional bidang aparatur. Kebijakan
dan strategi Badan Kepegawaian Nasional (BKN) merupakan upaya untuk mencapai
sasaran dan tujuan melalui penyelenggaraan 6 (enam) Misi untuk mewujudkan Visi
melalui kebijakan dan strategi dalam rangka mencapai sasaran dan tujuan
pembangunan kepegawaian, serta mendukung arah kebijakan pembangunan bidang
aparatur, yaitu:
1. Mengembangkan seluruh komponen sistem manajemen kepegawaian guna
mendukung terwujudnya profesionalisme, netralitas, dan kesejahteraan Pegawai
Negeri Sipil;
2. Membangun dan menyempunakan seluruh kebijakan kepegawaian;
3. Menerapkan ISO dalam pelayanan pengadaan, kepangkatan/mutasi, pensiun,
peninjauan status, dan kedudukan kepegawaian;
4. Mengembangkan sistem informasi kepegawaian berbasis Teknologi Informasi
dan dokumentasi data kepegawaian;
5. Membangun sistem dan mengoptimalkan fungsi pengawasan dan pengendalian
kepegawaian dalam rangka menjamin terselenggaranya birokrasi yang
akuntabel, profesional dan netral;
6. Meningkatkan daya guna seluruh komponen internal untuk mendukung
pelaksanaan tugas dan fungsi BKN.

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

42
43 |

3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup
Strategis
3.4.1 Telaahan Renstra BKPSDMD dengan
Renstra Badan Kepegawaian Negara
Dengan Perencanaan Jangka menengah, BKN berkomitmen dengan visi
renstra periode 2015 - 2019 yaitu:
“Menjadi Pembina dan Penyelenggara Manajemen Kepegawaian yang
profesional dan bermartabat Tahun 2025” .
bahwa BKN merupakan mandori ASN dibidang pembinaan penyelenggaraan
manajemen ASN, pengawasann dan pengendalian pelaksanaan norma, standar,
prosedur dan kriteria manajemen asn secara profesional dan bermartabat.

Visi BKPSDMD Kota Cimahi adalah

“Terselenggaranya Manajemen SDM ASN yang profesional,


efektif dan efisien”.

Misi BKPSDMD Kota Cimahi

“Meningkatkan kualitas pelayanan dan pengembangan SDM aparatur


yang profesional berbasis Teknologi Informasi”

3.4.2 Telahaan Renstra BKPSDMD dengan Renstra Kementerian Pendayagunaan


Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi

Visi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi


tahun 2015 – 2019 adalah “Mewujudkan aparatur negara yang berkepribadian,
bersih, dan kompeten untuk mencapai kualitas pelayanan publik yang berkinerja
tinggi”.

Dari visi Kemenpan juga selaras dengan visi BKPSDMD bahwa untuk
mencapai kualitas pelayanan publik yang berkinerja tinggi diperlukan profesional
asn.

3.4.3 Telaahan Renstra BKPSDMD dengan Renstra BKD Propinsi Jawa Barat
Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah
Provinsi Jawa Barat memiliki komitmen yang dituangkan dalam Visi 2013-2018
yaitu “Terwujudnya Manajemen Kepegawaian yang Bermutu, Akuntabel, Inovatif
Dan Kreatif (BAIK).”

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

43
44 |

Dari hasil telaahan Visi BKD Provinsi tersebut di atas, visi BKPSDMD Kota
Cimahi sejalan dengan visi BKD Provinsi Jawa Barat.

3.5 Penentuan Isu-Isu Strategis


Penentuan isu-isu strategis BKPSDMD Kota Cimahi Tahun 2017 - 2022 yang
berkaitan erat dengan tugas pokok dan fungsi BKPSDMD diantaranya adalah:
1. Masih terjadinya pelanggaran disiplin PNS
2. Perlunya peningkatan kompetensi PNS
3. Belum optimalnya tingkat kualifikasi (penyesuaian pendidikan dengan jabatan)
PNS
4. Belum optimalnya pendistribusian PNS karena belum selesainya analisa beban
kerja dan analisa jabatan.
5. Belum optimalnya kinerja PNS
6. Masih adanya data pegawai yang belum akurat
7. GAP tunjangan kinerja

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

44
45 |

BAB IV TUJUAN DAN SASARAN

4.1 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah


Tujuan adalah sesuatu yang akan dicapai atau dihasilkan dalam jangka waktu 1
(satu) sampai dengan 5 (lima) tahunan. Tujuan ditetapkan dengan mengacu kepada
pernyataan visi dan misi serta didasarkan pada isu-isu dan analisis strategis. Tujuan
tidak harus dinyatakan dalam bentuk kuantitatif, akan tetapi harus dapat menunjukkan
suatu kondisi yang ingin dicapai di masa mendatang.
Tujuan mengandung kata sifat dan/atau keterangan sehingga memperjelas atau
mengarahkan dalam rumusan solusi, oleh karena pernyataan tujuan terbentuk dari
kualitas solusi yang ideal untuk design issue. Pernyataan tujuan mengandung kata
harus atau kata yang berarti perkiraan/ memprediksi sehingga pernyataan tujuan
merupakan pernyataan yang mewakili kondisi masa depan yang ingin dicapai.
Pernyataan tujuan harus dibuat sederhana dan harus diikuti sasaran untuk mencakup
beberapa komponennya. Pernyataan tujuan harus mencakup isu yang utama (a priority
issue) serta mengandung komponen dan kepentingan yang sama dari tujuan lain dari
suatu kegiatan. Pernyataan tujuan lebih bersifat positif dan proaktif.
Sasaran adalah hasil yang akan dicapai secara nyata oleh instansi pemerintah
dalam rumusan yang lebih spesifik, terukur, dalam kurun waktu yang lebih pendek dari
tujuan. Sasaran merupakan penjabaran dari tujuan, yang akan dicapai atau dihasilkan
oleh instansi pemerintah dalam jangka waktu tahunan, semesteran, triwulanan atau
bulanan.
Sasaran diusahakan dalam bentuk kuantitatif sehingga dapat diukur. Oleh
karena itu, sasaran harus menggambarkan hal yang ingin dicapai melalui tindakan-
tindakan yang akan dilakukan untuk mencapai tujuan. Sasaran memberikan fokus pada
penyusunan kegiatan sehingga bersifat spesifik, terinci, dapat diukur dan dapai dicapai.
Kata kerja yang dominan pada pernyataan sasaran mengindikasikan fungsi.
Pernyataan sasaran merupakan pernyataan bagaimana suatu fungsi dapat diwujudkan

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

45
46 |

dan apa penanganan ke depan. Kata harus merupakan kata utama dalam pernyataan
sasaran dan tujuan. Pernyataan sasaran harus sederhana dan masih memungkinkan
munculnya konsep yang terkandung di dalamnya. Pernyataan sasaran harus mencakup
sub issue sehingga setiap aspek utama pada tujuan dapat tercapai. Pernyataan
sasaran harus lebih bersifat positif dan proactive.
Adapun hubungan antara Tujuan , sasaran dan indikator adalah sebagai berikut
pada tabel 4.1

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

46
47 |

Tabel 4.1.

Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah BKPSDMD Kota Cimahi

Target Tujuan
Rumus Indikator
No. Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Rumus Perhitungan
Perhitungan Sasaran
1 2 3 4 5

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12)

Persentase Jumlah Gap


Meningkatnya Nilai Indeks Meningkatnya kompetensi
Indeks profesionalitas pegawai yg
I. profesionalitas profesionalitas 75 77 79 82 85 kompetensi
ASN tidak Jumlah pegawai yg
aparatur ASN pegawai
kompeten
dinilai

Jumlah Nilai SKP


Meningkatnya Penilaian
Kinerja kinerja seluruh pegawai
pegawai pegawai (SKP)
Jumlah pegawai

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

47
48 |

Target Tujuan
Rumus Indikator
No. Tujuan Indikator Tujuan Sasaran Rumus Perhitungan
Perhitungan Sasaran
1 2 3 4 5

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12)

Jumlah selisih
Gap tunjangan
terhadap nilai
kinerja
terendah TKD

Jumlah total jenis


Berkurangnya Persentase
pelanggaran
pelanggaran pelanggaran
disiplin disiplin
Total pegawai

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

48
49 |

BAB V STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN

5.1 Strategi dan Arah Kebijakan


Strategi adalah suatu langkah untuk memecahkan permasalahan yang penting,
mendesak dan harus segera dilaksanakan dalam kurun waktu 5 (lima) tahun serta
berpengaruh besar terhadap pencapaian tujuan dan sasaran.
Kebijakan adalah pedoman pilihan yang dijadikan rumusan strategi untuk
mencapai tujuan dan sasaran dari waktu ke waktu selama 5 (lima) tahun yang selaras
dengan RPJMD Kota Cimahi, BKD Propinsi Jawa Barat,Badan Diklat Propinsi Jawa
Barat, BKN serta Kemenpan RB.
Strategi dan arah kebijakan merupakan rumusan perencanaan komprehensif
mengenai bagaimana BKPSDMD Kota Cimahi mencapai tujuan dan sasaran Renstra
dengan efektif dan efisien. Selain melakukan perencanaan komprehensif, perencanaan
strategis juga dapat digunakan untuk melakukan transformasi, reformasi dan perbaikan
kinerja birokrasi. Perencanaan strategis tidak saja mengagendakan aktivitas
pembangunan, tetapi juga segala program yang mendukung dan menciptakan layanan
masyarakat tersebut dapat dilakukan dengan baik, termasuk di dalamnya upaya
memperbaiki kinerja dan kapasitas birokrasi, sistem manajemen, dan pemanfaatan
teknologi informasi.
Dalam merumuskan strategi dan kebijakan yang harus diperhatikan adalah
kekuatan, kelemahan, peluang dan tantangan dalam mengembangkan kelembagaan
secara menyeluruh. Untuk itulan diperlukan analisa terhadap faktor – faktor tersebut
dengan melakukan pengelompokan sebagai berikut:
1. FAKTOR INTERNAL
Yang termasuk kedalam faktor Internal adalah:
a) aspek kekuatan

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

49
50 |

b) aspek kelemahan
2. FAKTOR EKTERNAL
Yang termasuk kedalam faktor ekternal adalah:
a) Aspek peluang
b) Aspek ancaman

5.2 Penyusunan Strategi


Strategi diperlukan untuk memperjelas arah dan tujuan pengembangan dan
peningkatan kinerja BKPSDMD. Dalam mengemban tugas dan kewenangannya,
BKPSDMD harus memiliki acuan langkah agar pelaksanaan tugas tetap berada pada
koridor yang ditetapkan dan hasilnya dapat dirasakan secara nyata baik oleh aparatur
maupun masyarakat. Oleh karena itu penentuan strategis yang tepat menjadi sangat
penting.
Pengembangan dan peningkatan kinerja BKPSDMD yang dilaksanakan memiliki
harapan-harapan masa depan yang ingin dicapai, yang bertitik tolak pada kondisi
internal dan eksternal dengan keanekaragamannya. Strategi merupakan suatu respon
terhadap visi, misi dan tujuan yang akan menjadi rujukan dari seluruh kebijakan dan
program kegiatan yang dikeluarkan dalam penyelenggaraan pemerintahan. Selain itu
strategi yang disusun harus sesuai pula dengan kebijakan dan tujuan pembangunan
Kota Cimahi secara keseluruhan.
Strategi menentukan garis besar atau dasar-dasar pokok pedoman pencapaian
tujuan dan sasaran organisasi. Untuk mencapai tujuan dan sasaran organisasi maka
strategi memerlukan persepsi dan tekanan khusus dalam bentuk kebijakan. Kebijakan
adalah pedoman pelaksanaan tindakan-tindakan tertentu. Seringkali strategi dinyatakan
dalam ukuran-ukuran umum yang interpretasinya dapat berbeda-beda. Pemilihan
kebijakan secara hati-hati dapat mempertajam arti strategi dan menjadi pedoman bagi
keputusan-keputusan dalam suatu arah yang mendukung strategi.
Berbagai kebijakan yang diambil merupakan penjabaran dari strategi BKPSDMD
Kota Cimahi yang selanjutnya akan dioperasionalkan dengan program dan kegiatan.
Kebijakan-kebijakan yang diambil dalam rencana strategi ini, disesuaikan dengan
sasaran yang akan dicapai.
Dengan berpedoman pada tujuan dan sasaran yang telah diuraikan diatas maka
untuk mencapainya telah dipilih beberapa strategi dan arah kebijakan.
Berikut disajikan tabel tujuan, sasaran, strategi dan kebijakan BKPSDMD Tahun
2017- 2022 (tabel 4.2) :

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

50
51 |

Tabel 4.2

Tujuan, Sasaran, Strategi dan Kebijakan BKPSDMD Kota Cimahi

Tujuan Sasaran Strategi Kebijakan

Meningkatnya Meningkatnya kompetensi Peningkatan kompetensi


Peningkatan kompetensi teknis
profesionalitas aparatur pegawai dan kulifikasi ASN

Peningkatan kompetensi manajerial

Kompetensi sosial cultural

Kompetensi pemerintahan

Penyesuaian latar belakang pendidikan


dengan jabatan

Penambahan jumlah ASN sesuai kebutuhan

Peningkatan Orientasi, Integritas, komitmen,


Peningkatan kinerja dan displin dan kerjasama ASN
disiplin

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

51
52 |

BAB VI RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN SERTA PENDANAAN

Program pada dasarnya merupakan kumpulan kegiatan yang dihimpun dalam


satu kelompok yang sama secara sendiri-sendiri atau bersama-sama untuk mencapai
tujuan dan sasaran. Program yang baik akan menuntun pada hasil-hasil yang
diinginkan. Oleh karena itu, penetapan program dilakukan dengan melihat kebijakan
yang telah ditetapkan, tujuan dan sasaran serta visi dan misi.
Kegiatan adalah bagian dari program yang dilaksanakan oleh satu atau
beberapa SKPD sebagai bagian dari pencapaian sasaran terukur pada suatu program,
dan terdiri dari sekumpulan tindakan pengerahan sumberdaya, baik yang berupa
personil (SDM), barang modal termasuk peralatan dan teknologi, dana, atau kombinasi
dari beberapa atau ke semua jenis sumberdaya tersebut sebagai masukan (input) untuk
menghasilkan keluaran (output) dalam bentuk barang atau jasa.
Untuk mencapai tujuan dan sasaran dalam perencanaan strategis BKPSDMD
Kota Cimahi Tahun 2017 sampai dengan 2022, maka perlu dijabarkan ke dalam bentuk
program dan kegiatan yang akan dilaksanakan dalam kurun waktu dimaksud.
Berdasarkan tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan, maka program dan kegiatan
yang akan dilaksanakan oleh BKPSDMD Kota Cimahi dapat dimasukkan ke dalam 2
(dua) jenis program dan kegiatan. Program dan kegiatan yang pertama bersifat rutin
dan berfungsi sebagai penunjang pelaksanaan tugas pokok dan fungsi BKPSDMD Kota
Cimahi, yang kedua adalah program dan kegiatan yang merupakan implementasi dari
tugas pokok dan fungsi yang melekat pada BKPSDMD Kota Cimahi sebagai PD
pengelola bidang kepegawaian. Adapun program kegiatan dan pendanaan untuk 5
(lima) tahun mendatang dapat dilihat pada :

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

52
53 |

Data
Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan
Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

Meningkatkan
Akuntabilitas
Pemerintah
Daerah

(1)Sang
Meningkatnya (1)Sangat (1)Sanga (1)Sanga (1)Sanga (1)Sanga (1)Sanga
at
Akuntabilitas Tinggi t Tinggi t Tinggi t Tinggi t Tinggi t Tinggi
(1)Nilai LPPD; Tinggi
Kinerja Indeks; Indeks; Indeks; Indeks; Indeks; Indeks;
(2)SAKIP; Indeks;
Pemerintah (2)CC (2)CC (2)BB (2)BB (2)A (2)A
(2)B
Daerah Indeks; Indeks; Indeks; Indeks; Indeks; Indeks;
Indeks;
Program
(1)Meningkatny
Peningkatan
aa Pemahaman
Pemahaman (1)100 (1)100 (1)- (1)- (1)- (1)- (1)0
Dan 124.935.000 0 0 0 0 124.935.000
Dan Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
Pengamalan
Pengamalan
Agama;
Agama
Peningkatan Meningkatnya
Pemahaman Pemahaman dan
15 0 Kota
Dan Pengamalan 0 Kegiatan 124.935.000 0 0 0 0 124.935.000
Kegiatan Kegiatan Cimahi
Pengamalan Agama ASN
Agama Kota Cimahi
Meningkatkan
Tata Kelola
Pemerintah
Daerah

Meningkatnya
Akuntabilitas
BB BB
Kinerja SAKIP CC Indeks B Indeks A Indeks A Indeks A Indeks
Indeks Indeks
Pemerintah
Daerah

Program (1)Terlaksanany
Pelayanan a Pelayanan (1)100 (1)100 1.321.961.14 (1)- (1)- (1)- (1)- (1)100
0 0 0 0 1.321.961.148
Administrasi Administrasi Persen; Persen; 8 Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
Perkantoran Perkantoran;
Terlaksananya
Program
Penyediaan Pelayanan
Kota
Alat Tulis Administrasi 12 Bulan 12 Bulan 129.284.000 0 0 0 0 12 Bulan 129.284.000
Cimahi
Kantor Perkantoran
(Penyediaan Alat
Tulis Kantor)

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

53
54 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
Terlaksananya
Penyediaan
Program
Bahan
Pelayanan
Bacaan Dan Kota
Administrasi 12 Bulan 12 Bulan 12.000.000 12 Bulan 12.000.000
Peraturan Cimahi
Perkantoran
Perundang-
(Bahan Bacaan
Undangan
Koran/Majalah)
Penyediaan Terpenuhinya
Bahan Kebutuhan Kota
12 Bulan 12 Bulan 11.319.000 12 Bulan 11.319.000
Logistik Logistik Harian Cimahi
Kantor Pegawai
Terlaksananya
Program
Penyediaan Pelayanan
Barang Administrasi Kota
12 Bulan 12 Bulan 98.610.000 12 Bulan 98.610.000
Cetakan Dan Perkantoran Cimahi
Penggandaan (Barang Cetakan
dan
Penggandaan)
Penyediaan
Terciptanya
Jasa Kota
Kebersihan 12 Bulan 12 Bulan 12.000.000 12 Bulan 12.000.000
Kebersihan Cimahi
Kantor
Kantor
Terlaksananya
Penyediaan Program
Jasa Pelayanan
Kota
Komunikasi, Administrasi 12 Bulan 12 Bulan 42.000.000 12 Bulan 42.000.000
Cimahi
Sumber Daya Perkantoran
Air Dan Listrik (Jasa
Komunikasi)
Terlaksananya
Program
Penyediaan
Pelayanan
Jasa
Administrasi
Pemeliharaan
Perkantoran Kota
Dan Perizinan 12 Bulan 12 Bulan 107.050.000 12 Bulan 107.050.000
(Pemeliharaan Cimahi
Kendaraan
dan Perizinan
Dinas/Operasi
Kendaraan
onal
Dinas/Operasion
al)
Terlaksananya
Penyediaan Program
Jasa Pelayanan
Kota
Perbaikan Administrasi 12 Bulan 12 Bulan 30.000.000 12 Bulan 30.000.000
Cimahi
Peralatan Perkantoran
Kerja (Perbaikan
Peralatan Kerja)
Terlaksananya
Program
Penyediaan
Pelayanan Kota
Jasa Surat 12 Bulan 12 Bulan 10.000.000 12 Bulan 10.000.000
Administrasi Cimahi
Menyurat
Perkantoran
(Surat Menyurat)

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

54
55 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
Terlaksananya
Program
Pelayanan
Penyediaan
Administrasi Kota
Makanan Dan 12 Bulan 12 Bulan 42.000.000 12 Bulan 42.000.000
Perkantoran Cimahi
Minuman
(Penyediaan
Makan dan
Minum)
Terlaksananya
Program
Penyediaan Pelayanan
Peralatan Administrasi Kota
12 Bulan 12 Bulan 5.422.000 12 Bulan 5.422.000
Rumah Perkantoran Cimahi
Tangga (Penyediaan
Peralatan
Rumah Tangga)
Terlaksananya
Program
Rapat-Rapat
Pelayanan
Kordinasi Dan Kota
Administrasi 12 Bulan 12 Bulan 822.276.148 12 Bulan 822.276.148
Konsultasi Ke Cimahi
Perkantoran
Luar Daerah
(Rapat Kordinasi
dan Konsultasi)
Program
Peningkatan (1)Persentase
(1)100 (1)- (1)100 120.000.0 (1)100 130.000.0 (1)100 140.000.0 (1)100 150.000.0 (1)100
Kapasitas ASN Yang 0 540.000.000
Persen; Persen; Persen; 00 Persen; 00 Persen; 00 Persen; 00 Persen;
Aparatur Dibina;
Sipil Negara
Pengembang
an Kapasitas Persen ASN 100 100 120.000.0 100 130.000.0 100 140.000.0 100 150.000.0 100 Kota
0 Persen 0 540.000.000
Sumberdaya yang dibina Persen Persen 00 Persen 00 Persen 00 Persen 00 Persen Cimahi
Pegawai
Program
Peningkatan (1)Persentase
(1)100 (1)100 (1)- (1)- (1)- (1)- (1)100
Kapasitas ASN Yang 107.000.000 0 0 0 0 107.000.000
Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
Sumber Daya Dibina;
Aparatur
Pengembang
an jumlah ASN 1 1 Kota
1 Kegiatan 107.000.000 0 0 0 0 107.000.000
Kompetensi yang dibina Kegiatan Kegiatan Cimahi
Pegawai
Program
Peningkatan
Pengembang
(1)Persentase
an Sistem (1)85 (1)85 (1)85 593.000.0 (1)85 640.000.0 (1)85 670.000.0 (1)85 700.000.0 (1)85
Realisasi 276.940.000 2.879.940.000
Pelaporan Persen; Persen; Persen; 00 Persen; 00 Persen; 00 Persen; 00 Persen;
Anggaran;
Capaian
Kinerja Dan
Keuangan

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

55
56 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
Terlaksananya
Program
Pengembangan
Sistem
Monitoring,
Pelaporan 4 4 4 Kota
Evaluasi Dan 136.266.000 0 0 0 0 136.266.000
Capaian Kinerja Dokumen Dokumen Dokumen Cimahi
Pelaporan
dan Keuangan
(Monitoring,
Evaluasi dan
Pelaporan)
Peningkatan Peningkatan
Pemantauan Pemantauan 4 4 4 Kota
101.002.000 101.002.000
Kinerja Pada Kinerja pada Dokumen Dokumen Dokumen Cimahi
Skpd SKPD
Terlaksananya
Program
Peningkatan
Pengembangan
Penyusunan
Sistem
Laporan
Pelaporan
Capaian
Capaian 4 4 4 Kota
Keuangan 29.872.000 29.872.000
Keuangan Dokumen Dokumen Dokumen Cimahi
Dan Ikhtisar
(Penyusunan
Realisasi
Laporan
Keuangan
Capaian
Keuangan dan
Ikhtisar Realisasi
Keuangan)
Terlaksananya
Program
Penyusunan
Pengembangan
Laporan
Sistem
Capaian
Pelaporan 6 6 6 Kota
Kinerja Dan 9.800.000 9.800.000
Capaian Kinerja Dokumen Dokumen Dokumen Cimahi
Ikhtisar
(Sistem
Realisasi
Pelaporan
Kinerja Skpd
Capaian Kinerja
BKPSDMD)
Penyusunan jumlah dokumen 6
6 0 35.000.00 6 40.000.00 6 45.000.00 6 50.000.00 6 Kota
Laporan Laporan 0 Dokume 170.000.000
Dokumen Dokumen 0 Dokumen 0 Dokumen 0 Dokumen 0 Dokumen Cimahi
Keuangan Keuangan n
Penyusunan
Monitoring
1
Dan Evaluasi jumlah dokumen 1 0 136.000.0 1 150.000.0 1 155.000.0 1 160.000.0 1 Kota
Dokume 601.000.000
Pelaksaan LKIP Dokumen Dokumen 00 Dokumen 00 Dokumen 00 Dokumen 00 Dokumen Cimahi
n
Kegiatan, Lkip
Dan Lppd Pd
1
jumlah dokumen 1 0 1 1 1 1 Kota
Dokume
LPPD Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Cimahi
n
3
jumlah dokumen 3 0 3 3 3 3 Kota
Dokume
monev Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Cimahi
n

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

56
57 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
Penyusunan 1
jumlah dokumen 1 0 50.000.00 1 50.000.00 1 55.000.00 1 60.000.00 1 Kota
Renstra Dan Dokume 215.000.000
RENJA Dokumen Dokumen 0 Dokumen 0 Dokumen 0 Dokumen 0 Dokumen Cimahi
Renja Pd n
0
jumlah dokumen 1 0 1 1 1 1 Kota
Dokume
RENSTRA Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen Cimahi
n
Penyusunan
Standar
1
Pelayanan 1 0 1 1 50.000.00 1 50.000.00 1 Kota
jumlah SOP Dokume 200.000.000
Operasional Dokumen Dokumen Dokumen Dokumen 0 Dokumen 0 Dokumen Cimahi
n
Dan Prosedur
Pd
Program (1)Persentase
Peningkatan Koordinasi Dan
(1)100 (1)100 (1)100 3.999.000. (1)100 4.394.700. (1)100 4.833.770. (1)100 5.310.047. (1)100 18.865.492.00
Sarana Dan Konsultasi 327.975.000
Persen; Persen; Persen; 000 Persen; 000 Persen; 000 Persen; 000 Persen; 0
Prasarana Yang
Aparatur Difasilitasi;
Koordinasi
Dan jumlah 868.000.0 954.800.0 1.050.280. 1.155.308. Kota
12 Bulan 0 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 4.028.388.000
Konsultasi perjalanan dinas 00 00 000 000 Cimahi
Kedinasan
Terlaksananya
Program
Pemeliharaan Peningkatan
Rutin/Berkala Sarana dan
Kota
Kendaraan Prasarana 12 Bulan 12 Bulan 191.975.000 0 0 0 0 12 Bulan 191.975.000
Cimahi
Dinas/Operasi Aparatur
onal (Penyediaan
Sarana dan
Prasarana)
Penataan jumlah arsip aktif 50.000.00 55.000.00 60.500.00 66.550.00 Kota
12 Bulan 0 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 232.050.000
Arsip Daerah dan inaktif 0 0 0 0 Cimahi
Pengadaan
jumlah
Dan
kendaraan 530.000.0 583.000.0 641.300.0 705.430.0 Kota
Pemeliharaan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 2.459.730.000
asuransi yang 00 00 00 00 Cimahi
Kendaraan
dibayar
Dinas
jumlah
Kota
kendaraan yang 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
Cimahi
dipelihara
jumlah
Kota
pengadaan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
Cimahi
kendaraan
Pengadaan
Dan
100.000.0 110.000.0 121.000.0 133.100.0 Kota
Pemeliharaan jumlah kursi 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 464.100.000
00 00 00 00 Cimahi
Meubeleur
Kantor
Kota
jumlah lemari 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
Cimahi

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

57
58 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

Kota
Jumlah Meja 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
Cimahi

Kota
jumlah set partisi 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
Cimahi
Pengadaan
Dan
jumlah unit 150.000.0 165.000.0 181.500.0 199.650.0 Kota
Pemeliharaan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 696.150.000
komputer 00 00 00 00 Cimahi
Peralatan
Kantor
jumlah unit Kota
12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
printer Cimahi

jumlah unit Kota


12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
server Cimahi
Pengadaan jumlah set
75.000.00 82.500.00 90.750.00 99.825.00 Kota
Seragam seragam 0 Set 80 Set 80 Set 80 Set 80 Set 80 Set 348.075.000
0 0 0 0 Cimahi
Pegawai pegawai
Terlaksananya
Program
Peningkatan
Peningkatan
Sarana dan
Sarana Dan Kota
Prasarana 12 Bulan 12 Bulan 136.000.000 0 0 0 0 12 Bulan 136.000.000
Prasarana Cimahi
Aparatur
Aparatur
(Penyediaan
Sarana dan
Prasarana)
Penyediaan
Jumlah Bulan 150.000.0 160.000.0 175.000.0 185.000.0 Kota
Alat Tulis 12 Bulan 0 Bulan 0 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 670.000.000
Alat Tulis Kantor 00 00 00 00 Cimahi
Kantor
Penyediaan
42.000.00 46.200.00 50.820.00 55.902.00 Kota
Gudang jumlah gudang 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 194.922.000
0 0 0 0 Cimahi
Kantor
Penyediaan
Jumlah Bulan
Jasa 12.000.00 14.000.00 16.000.00 18.000.00 Kota
Jasa Kebersihan 12 Bulan 0 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 60.000.000
Kebersihan 0 0 0 0 Cimahi
Kantor
Kantor
Penyediaan
Jasa jumlah bulan 42.000.00 46.200.00 50.820.00 55.902.00 Kota
12 Bulan 0 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 194.922.000
Komunikasi, jasa komunikasi 0 0 0 0 Cimahi
Listrik Dan Air
jumlah bulan
Penyediaan
penyediaan 70.000.00 77.000.00 84.700.00 93.170.00 Kota
Makanan Dan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 324.870.000
makanan dan 0 0 0 0 Cimahi
Minuman
minuman
Penyediaan
Media Massa,
jumlah bulan 125.000.0 137.500.0 151.250.0 166.375.0 Kota
Barang 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 580.125.000
penggandaan 00 00 00 00 Cimahi
Cetakan Dan
Penggandaan

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

58
59 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
jumlah bulan
Kota
penyediaan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
Cimahi
media informasi

Meningkatkan
Akuntabilitas
Pemerintah
Daerah
MENINGKATN
YA KUALITAS (1)Indeks
(1)75 (1)75 (1)77 (1)79 (1)82 (1)85 (1)85
DATA Kualitas Data
persen; persen; persen; persen; persen; persen; persen;
KEPEGAWAIA Kepegawaian;
N
Program
Pembinaan (1)Penilaian
(1)76 (1)76 6.989.465.80 (1)79 31.797.04 (1)81 35.571.01 (1)83 40.338.50 (1)85 40.653.00 (1)85 155.349.020.8
Dan Kinerja
Angka; Angka; 0 Angka; 5.000 Angka; 0.000 Angka; 0.000 Angka; 0.000 Angka; 00
Pengembang Pegawai (SKP);
an Aparatur
Jumlah PNS
yang datanya
tersedia dan
Pengembang
terpelihara 4600 4600 4600 200.000.0 4600 250.000.0 4600 300.000.0 4600 350.000.0 4600 Kota
an Data 200.477.000 1.300.477.000
dalam Program Orang Orang Orang 00 Orang 00 Orang 00 Orang 00 Orang Cimahi
Kepegawaian
SAPK dan
SIMPEG sesuai
Kebutuhan,

MENINGKATN
YA (1)Indeks
(1)75 (1)75 (1)77 (1)79 (1)82 (1)85 (1)85
MANAJEMEN profesionalitas
Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
KEPEGAWAIA ASN;
N
Program
Pembinaan (1)Persentase
(1)75.466 (1)75 6.989.465.80 (1)76 31.797.04 (1)77 35.571.01 (1)78 40.338.50 (1)80 40.653.00 (1)80 155.349.020.8
Dan ASN Yang
Persen; Persen; 0 Persen; 5.000 Persen; 0.000 Persen; 0.000 Persen; 0.000 Persen; 00
Pengembang Kompeten;
an Aparatur
Pemberian
Bantuan
Jumlah PNS 60 300.000.0 350.000.0 350.000.0 350.000.0 Kota
Tugas Belajar 60 Orang 60 Orang 331.795.000 60 Orang 60 Orang 60 Orang 60 Orang 1.681.795.000
yang Izin Belajar Orang 00 00 00 00 Cimahi
Dan Ikatan
Dinas
Jumlah PNS
30 Kota
yang mengikuti 30 Orang 30 Orang 30 Orang 30 Orang 30 Orang 30 Orang
Orang Cimahi
tugas belajar
Jumlah PNS
75 Kota
yang mengikuti 75 Orang 75 Orang 75 Orang 75 Orang 75 Orang 75 Orang
Orang Cimahi
Ujian Dinas

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

59
60 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
meningkatnya
keikutsertaan
SDM yang
memenuhi
Pemindahan 100 100 Kota
syarat dalam 100 Orang 114.880.000 0 0 0 0 114.880.000
Tugas Pns Orang Orang Cimahi
proses
pemindahan
masuk dan
keluar PNS
Peningkatan
pembinaan dan 1 1 Kota
1 Kegiatan
pengembangan Kegiatan Kegiatan Cimahi
Aparatur
Jumlah PNS
Penempatan 0 1 500.000.0 1 650.000.0 1 785.000.0 1 785.000.0 1 Kota
yang di "" Kegiatan 638.901.000 3.358.901.000
Pns Kegiatan Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan Cimahi
Assesment
Jumlah 1 1 1 1 1 1 Kota
1 Kegiatan
Baperjakat Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
Jumlah
Penggangkatan
dan
pengambilan 4 4 4 4 4 4 Kota
4 Kegiatan
sumpah jabatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
dalam jabatan
struktural/fungsio
nal
Jumlah seleksi
1 1 1 1 1 1 Kota
Jabatan Tinggi 1 Kegiatan
Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
Pratama
Jumlah pns
Pengadaan pindah datang 80 1.175.000. 1.175.000. 1.425.000. 1.425.000. Kota
80 Orang 80 Orang 0 80 Orang 80 Orang 80 Orang 80 Orang 5.200.000.000
Pns yang mengikuti Orang 000 000 000 000 Cimahi
seleksi
Terselenggarany
a pelaksanaan
100 100 100 100 100 Kota
rekruitmen PNS
Orang Orang Orang Orang Orang Cimahi
menggunakan
Aplikas CAT
Pengembang
Jumlah CPNS
an 100 2.689.630. 100 3.005.126. 100 3.264.187. 100 3.259.750. 100 12.218.694.37 Kota
yang mengikuti 8 orang 8 orang
Kompetensi orang 625 orang 250 orang 500 orang 000 orang 5 Cimahi
prajabatan
Pegawai
Jumlah PNS
30 Kota
yang di Uji "" Orang 0 Orang 40 Orang 50 Orang 60 Orang 60 Orang
Orang Cimahi
Kompetensi
Jumlah PNS
50 Kota
yang dikrim 50 Orang 50 Orang 50 Orang 50 Orang 50 Orang 50 Orang
Orang Cimahi
untuk diklat
Jumlah PNS
yang Mengikuti 50 Kota
49 Orang 49 Orang 50 Orang 50 Orang 50 Orang 50 Orang
Diklat Orang Cimahi
Kepemimpinan

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

60
61 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
Jumlah PNS
80 120 160 160 160 Kota
yang mengikuti 40 Orang 40 Orang
Orang Orang Orang Orang Orang Cimahi
diklat teknis
Jumlah PNS
yang mengikuti 10 Kota
"" Orang 0 Orang 10 Orang 10 Orang 10 Orang 10 Orang
kompetensi Orang Cimahi
pemerintahan
Jumlah PNS
yang mengikuti
40 Kota
pengembangan 40 Orang 40 Orang 40 Orang 40 Orang 40 Orang 40 Orang
Orang Cimahi
kompetensi
pegawai
Jumlah produk
hukum tentang 1 1 1 1 1 1 Kota
1 Kegiatan
rencana Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
pembinaan karir
Jumlah
Peningkatan pelaksanaan
Dan kegiatan 15 15 15 125.000.0 15 125.000.0 15 150.000.0 15 200.000.0 15 Kota
600.000.000
Pengamalan keagamaan Kegiatan Kegiatan Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan Cimahi
Agama (Pengajian
Rutin)
Terfasilitasinya
Penyelenggar
keikutsertaan
aan Kompetisi 1 1 300.000.0 1 350.000.0 1 350.000.0 1 350.000.0 1 Kota
ASN Kota 1 Kegiatan 1.350.000.000
Olahraga Bagi Kegiatan Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan Cimahi
Cimahi pada
Aparatur
PORPEMDA
Penyusunan Bertambahnya
Rencana SDM calon Kota
78.247.500 0 0 0 0 78.247.500
Pembinaan pejabat Cimahi
Karir Pns Struktural
Peningkatan
pembinaan dan 1 1 1 Kota
pengembangan Dokumen Dokumen Dokumen Cimahi
pegawai
Pembinaan dan
Pengembangan
Aparatur
Seleksi
(Terselenggaran 100 100 Kota
Penerimaan 100 Orang 979.120.000 979.120.000
ya pelaksanaan Orang Orang Cimahi
Calon Pns
rekruitmen PNS
menggunakan
Aplikas CAT)
Program (1)Meningkatny
(1)1 (1)1 (1)- (1)- (1)- (1)- (1)
Pendidikan a Mutu Sumber 185.542.500 0 0 0 0 185.542.500
Tahun; Tahun; Tahun; Tahun; Tahun; Tahun; Tahun;
Kedinasan Daya Aparatur;
Pendidikan Meningkatnya
Kota
Dan Pelatihan Mutu Sumber 80 Orang 80 Orang 185.542.500 0 0 0 0 80 Orang 185.542.500
Cimahi
Teknis Daya Aparatur

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

61
62 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
(1)Meningkat
Meningkatnya
Kualitas (1)75 (1)75 (1)77 (1)79 (1)82 (1)85 (1)85
Pelayanan
Pelayanan Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
Kepegawaian
Kepegawaian;
Program
(1)Pelayanan
Fasilitas (1)100 (1)100 (1)- (1)- (1)- (1)- (1)
Fasilitasi Purna 46.090.000 0 0 0 0 46.090.000
Pindah/Purna Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
Bhakti PNS;
Tugas Pns
Meningkatnya
Penyelesaian pelayanan
1 0 0 0 0 1 Kota
Pensiun Dan fasilitasi 1 Kegiatan 23.045.000 0 0 0 0 23.045.000
Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
Kpp Pns Purnabhakti
PNS
Pembinaan dan
Pengembangan
Aparatur
(Penyelesaian
169 169 Kota
administrasi 169 Orang 0 Orang 0 Orang 0 Orang 0 Orang
Orang Orang Cimahi
Pensiun dan
Kenaikan
Pangkat
Pengabdian)
Program
Pembinaan (1)Persentase
(1)0.1 (1)0.1 6.989.465.80 (1)0.08 31.797.04 (1)0.07 35.571.01 (1)0.06 40.338.50 (1)0.05 40.653.00 (1)0.05 155.349.020.8
Dan Pelanggaran
Persen; Persen; 0 Persen; 5.000 Persen; 0.000 Persen; 0.000 Persen; 0.000 Persen; 00
Pengembang Disiplin;
an Aparatur
Fasilitasi
Bantuan
Hukum Bagi Jumlah fasilitasi
1 1 50.000.00 1 50.000.00 1 100.000.0 1 100.000.0 1 Kota
Angotta Korpri Bantuan Hukum 1 Kegiatan 0 300.000.000
Kegiatan Kegiatan 0 Kegiatan 0 Kegiatan 00 Kegiatan 00 Kegiatan Cimahi
Dan Bagi PNS
Penyuluhan
Hukum
Pelayanan Jumlah
Sumber Daya Dokumen 11
11 1 1 100.000.0 11 150.000.0 11 200.000.0 11 250.000.0 11 Kota
Aparatur Laporan 54.553.000 Dokume 754.553.000
Dokumen Dokumen 00 Dokumen 00 Dokumen 00 Dokumen 00 Dokumen Cimahi
(Human Evaluasi n
Capital Care) Pelaksanaan
Terlaksananya
1 1 1 1 1 1 Kota
Rakor Evaluasi 1 Kegiatan
Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
Akhir HCC
Terlaksananya
1 1 1 1 1 1 Kota
Rapat Evaluasi 1 Kegiatan
Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
Awal HCC
Terlaksananya
Rapat
1 1 1 1 1 1 Kota
Penguatan 1 Kegiatan
Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
Kapasitas
pengelola HCC
Pemberian Jumlah PNS
Penghargaan Yang 350 350 350 350 350 350 Kota
350 Orang 138.246.000 838.246.000
Bagi Pns Mendapatkan Orang Orang Orang Orang Orang Orang Cimahi
Berprestasi Penghargaan

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

62
63 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
Penataan
Sistem Jumlah PNS
100 100 300.000.0 100 350.000.0 100 400.000.0 100 400.000.0 100 Kota
Administrasi yang Mengikuti 100 Orang 360.171.900 1.810.171.900
Orang Orang 00 Orang 00 Orang 00 Orang 00 Orang Cimahi
Kenaikan Sosialisasi PAK
Pangkat
1000 1000 1000 1000 1000 1000
Jumlah SK KP 1000 Surat Surat Surat Surat Surat Surat Surat Kota
yang diterbitkan Keputusan Keputusa Keputus Keputusa Keputusa Keputusa Keputusa Cimahi
n an n n n n
2200 2500 2200 2500 2200 2200
Peningkatan
Jumlah SK KGB 1800 Suat Suat Suat Suat Suat Suat Suat Kota
Kesejahteraan 374.583.000 1.824.583.000
yang diterbitkan. Keputusan Keputusa Keputus Keputusa Keputusa Keputusa Keputusa Cimahi
Pegawai
n an n n n n
Jumlah pegawai
Peningkatan yang
325.000.0 325.000.0 450.000.0 450.000.0 Kota
Kinerja mengajukan "" 0 00 0 00 00 00 00 00 1.550.000.000
00 00 00 00 Cimahi
Pegawai proses izin kawin
cerai
jumlah PNS
1 1 1 1 1 1 Kota
yang melakukan 1 Kegiatan
Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
tes urine.
Jumlah dokumen
Rekapitulasi
absensi SKPD 2 2 2 2 2 2 Kota
2 Kegiatan
HUT Kota Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
Cimahi dan HUT
RI.
Jumlah PNS
yang mengikuti
120 120 120 120 120 120 Kota
pembinaan 120 Orang
Orang Orang Orang Orang Orang Orang Cimahi
peningkatan
disiplin pegawai
Jumlah PNS
yang mengikuti 75 Kota
75 Orang 75 Orang 75 Orang 75 Orang 75 Orang 75 Orang
sosialisasi Orang Cimahi
LHKPN
Jumlah waktu
pelaksanaan
fasilitasi tes Kota
12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
kelayakan Cimahi
kesehatan bagi
PNS
LHKPN bagi
PNS di 32 Kota
32 Orang 32 Orang 32 Orang 32 Orang 32 Orang 32 Orang
lingkungan Orang Cimahi
Pemkot Cimahi
Pengelolaan dan
Kota
Pelaporan E- 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan 12 Bulan
Cimahi
SKP
Sosialisasi
tentang 1 1 1 1 1 1 Kota
1 Kegiatan
pemantauan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Kegiatan Cimahi
kinerja pegawai

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

63
64 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)
160 160
Penyelesaian Jumlah SK 160 Surat 160 Surat 160 Surat 160 Surat
160 Surat Surat Surat 30.000.00 30.000.00 35.000.00 35.000.00 Kota
Pensiun Dan pensiun yang Keputusa Keputusa Keputusa Keputusa 130.000.000
Keputusan Keputusa Keputus 0 0 0 0 Cimahi
Kpp diterbitkan n n n n
n an
Proses
Penanganan Pembinaan dan
Kota
Kasus-Kasus Pengembangan 12 Bulan 12 Bulan 210.620.000 12 Bulan 0 12 Bulan 0 12 Bulan 0 12 Bulan 0 12 Bulan 210.620.000
Cimahi
Pelanggaran Aparatur
Disiplin Pns
Terlaksananya
Tes Urine,
LHKPN bagi 3 3 Kota
3 Kegiatan
PNS di Kegiatan Kegiatan Cimahi
Lingkungan
Pemkot Cimahi
Program
Peningkatan (1)Cakupan
(1)100 (1)100 3.472.063.22 (1)- (1)- (1)- (1)- (1)
Kapasitas Aparatur Yang 0 0 0 0 3.472.063.222
Persen; Persen; 2 Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
Sumberdaya Terlatih;
Aparatur
Meningkatnya
Kapasitas dan
Kompetensi
Fasilitasi
Aparatur (Ikut
Pengembang Kota
sertanya 80 Orang 80 Orang 329.985.222 0 0 0 0 80 Orang 329.985.222
an Sumber Cimahi
Aparatur dalam
Daya Manusia
Pendidikan dan
Pelatihan
Formal)
Pendidikan
Terlaksananya
Dan Pelatihan
pengiriman Kota
Prajabatan 8 Orang 8 Orang 29.345.000 8 Orang 29.345.000
Peserta Diklat Cimahi
Bagi Calon
Prajabatan
Pns Daerah
Pendidikan
Dan Pelatihan Meningkatnya
1.556.366.50 Kota
Struktural Mutu Sumber 70 Orang 70 Orang 70 Orang 1.556.366.500
0 Cimahi
Bagi Pns Daya Aparatur
Daerah
Tersedianya
SDA yang
terlatih dan
bersertifikat yang
Kota
dapat 15 Kali 15 Kali 15 Kali
Cimahi
meningkatkan
kompetensi dan
wawasan
aparatur

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

64
65 |

Data Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Capaian Unit Kerja
Program Indikator Pada Kondisi Kinerja pada Perangkat
Tujuan Sasaran Kode dan Program/Kegi Tahun Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5 akhir periode Renstra Daerah Lokasi
Kegiatan atan (output) Awal Perangkat Daerah Penanggung
Perenca Jawab
Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp
naan
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

Meningkatnya (1)Indeks
(1)75 (1)75 (1)0 (1)0 (1)0 (1)0 (1)0
Profesionalitas profesionalitas
Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
Aparatur ASN;
Program
(1)Persentase
Pembinaan
Sumberdaya (1)18.18 (1)32.73 (1)- (1)- (1)- (1)- (1)0
Dan 300.000.000 0 0 0 0 300.000.000
Manusia Yang Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
Pemasyaraka
Terbina (atlit);
tan Olahraga
Terfasilitasinya
Penyelenggar keikutsertaan
1 1 Kota
aan Kompetisi KORPRI Kota 1 Kegiatan 300.000.000 0 0 0 0 300.000.000
Kegiatan Kegiatan Cimahi
Olahraga Cimahi pada
PORPEMDA

Optimalnya
Tata Kelola
(1)WTP (1)WTP (1)WTP (1)WTP (1)WTP (1)WTP (1)WTP
Keuangan Dan (1)Opini BPK;
Index; Index; Index; Index; Index; Index; Index;
Barang Milik
Daerah

(1)
Program Meningkatnya
Peningkatan Efisiensi, Efekti
Sistem Fitas,
Pengawasan Akuntabilitas
Internal Dan Penyeleng (1)100 (1)100 (1)- (1)- (1)- (1)- (1)-
39.305.000 0 0 0 0 39.305.000
Pengendalia Garaan Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen; Persen;
n Pemerintahan
Pelaksanaan Dan Kepatuhan
Kebijakan Peraturan
Kdh Perundang-
undangan;
Fasilitasi
Bantuan
Hukum Bagi Meningkatkan
Kota
Anggota Disipin dan 1 Kali 1 Kali 39.305.000 0 0 0 0 1 Kali 39.305.000
Cimahi
Korpri Dan Kinerja Aparatur
Penyuluhan
Hukum

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

65
66 |

BAB VII KINERJA PENYELENGGARAAN BIDANG URUSAN

Sebagaimana diuraikan pada bab-bab sebelumnya bahwa renstra BKPSDMD


Kota Cimahi tahun 2017-2022 merupakan salah satu pendukung RPJMD Kota Cimahi
Tahun 2017-2022, karena BKPSDMD merupakan salah satu PD yang mengelola
aparatur sehingga ada keterkaitan dengan Misi-2 yakni “

Meningkatkan penyelenggaraan pemerintahan yang amanah, profesional, efektif,


efisien, dan ekonomis yang berbasis pada sistem penganggaran yang pro publik “

Keterkaitan misi terdapat pada :


- Tujuan :
Meningkatkan profesionalitas aparatur
- Sasaran :
Meningkatnya kompetensi pegawai
Meningkatnya kinerja pegawai
GAP tunjangan Kinerja
Berkurangnya pelanggaran disiplin
- Indikator kinerja :
Persentase pegawai yang tidak kompeten
Penilaian kinerja pegawai (SKP)
GAP Tunjangan kinerja
Persentase pelanggaran disiplin
Untuk mendukung pencapaian tujuan dan sasaran RPJMD serta Visi dan Misi
Kota Cimahi, maka BKPSDMD telah menyusun Indikator Kinerja Utama (IKU) yang
secara langsung menunjukkan kinerja yang akan dicapai oleh BKPSDMD Kota Cimahi
dalam lima tahun (2017-2022) mendatang dengan mengoptimalkan semua sumberdaya
yang ada, seperti tertuang dalam tabel 7.1

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

66
67 |

Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator


Isu Strategis VISI MISI Tujuan Program Kegiatan
Tujuan Strategis Sasaran Program Program Kegiatan Kegiatan

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13

Meningkatkan
kualitas
Pelayanan dan
Terselenggaranya 1.
Belum pengembangan Persentase Meningkatnya
Manajemen SDM Meningkatnya Indeks meningkatnya Pembinaan dan Meningkatkan Persentase Jumlah PNS yang
optimalnya SDM Aparatur ASN yang Pendidikan dan Kompetensi
ASN yang profesionalitas profesionalitas kompetensi pengembangan Manajemen ASN yang mengikuti diklat
profesionalitas yang tidak pelatihan teknis Sumber Daya
profesional, aparatur ASN pegawai aparatur Kepegawaian tidak teknis
ASN profesional kompeten Aparatur
efektif dan efisien kompeten
berbasis
Teknologi
Informasi
Jumlah PNS
1. yang dikrim
Fasilitasi untuk diklat
Pengembangan
SDM Jml PNS yang
2. di Uji
Kompetensi

Pendidikan
Jumlah PNS yang
pelatihan
mengikuti diklat
struktural PNS
Kepemimpinan
daerah

Pendidikan
pelatihan Jumlah CPNS yang
prajabatan bagi mengikuti
calon PNS prajabatan
daerah

Pengembangan
kompetensi
pegawai
Jumlah PNS yang
mengikuti
Pendidikan dan kompetensi
pelatihan pemerintahan
pemerintahan
dalam negeri

Program Pemberian Jumlah PNS


Pembinaan dan bantuan tugas yang
1.
pengembangan belajar dan mengikuti
aparatur ikatan dinas tugas belajar

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

67
68 |

Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator


Isu Strategis VISI MISI Tujuan Program Kegiatan
Tujuan Strategis Sasaran Program Program Kegiatan Kegiatan

Jumlah PNS
2. yang Izin
Belajar
Jumlah PNS
yang
3.
mengikuti
Ujian Dinas
Jumlah pns
pindah datang
1 yang
mengikuti
seleksi
Pemindah tugas Jumlah PNS
PNS datang yang
2
diterima dan
ditempatkan
Terpenuhinya
Jumlah PNS
Kebutuhan
3 yang Mutasi
pegawai
Antar OPD
Jumlah
1 dokumen
bezzeting
Seleksi CPNS Jumlah
2 Dokumen
Formasi
3 Seleksi ASN

2. jumlah PNS
berkurangnya persentase
Persentase yang
pelanggaran pelanggaran 1
pelanggaran melakukan tes
pegawai disiplin
disiplin urine.
LHKPN bagi
PNS di
2 lingkungan
Pemkot
Terciptanya
Penanganan Cimahi
PNS Pemkot
kasus Jumlah PNS
Cimahi yang
pelanggaran yang
disiplin,
disiplin 3 mengikuti
berkinerja baik.
sosialisasi
LHKPN
Jumlah PNS
yang
mengikuti
4 pembinaan
peningkatan
disiplin
pegawai

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

68
69 |

Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator


Isu Strategis VISI MISI Tujuan Program Kegiatan
Tujuan Strategis Sasaran Program Program Kegiatan Kegiatan

Jumlah
pegawai yang
5 mengajukan
proses izin
kawin cerai
Jumlah
dokumen
Rekapitulasi
6 absensi SKPD
HUT Kota
Cimahi dan
HUT RI.

3.
Jumlah Waktu
Penilaian Persentase
meningkatnnya Peningkatan Pelaksanaan
kinerja penilaian
kinerja pemantauan 1 Pengelolaan
pegawai kinerja
pegawai Program kinerja dan Pelaporan
(SKP) pegawai
peningkatan dan E-SKP
(SKP)
pengembangan
sistem
pelaporan
capaian kinerja Jumlah PNS
dan keuangan yang
mengikuti
Sosialisasi
2
tentang
pemantauan
kinerja
pegawai

4,
Persentase
Program
penempatan Jumlah seleksi
Pembinaan dan Penempatan
ASN dalam 1 Jabatan Tinggi
Pengembangan PNS
jabatan Pratama
Aparatur
sesuai
sistem merit

Pengangkatan
2 Dalam
Jabatan Tinggi
Jumlah PNS
3 yang di
assment

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

69
70 |

Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator


Isu Strategis VISI MISI Tujuan Program Kegiatan
Tujuan Strategis Sasaran Program Program Kegiatan Kegiatan

Penataan
5.
sistem
Meningkatkan Persentase Jumlah SK KP
administrasi
Pelayanan terlayaninya 1 yang
kenaikan
Kepegawaian administrasi meningkatnya diterbitkan
pangkat
kepegawaian kuatitas dan
otomatis
kualitas
layanan Jumlah PNS
yang
2 Mengikuti
Sosialisasi
PAK

Program Penyelesaian Jumlah SK


Fasilitasi pindah pensiun dan 1 pensiun yang
purna tugas KPP diterbitkan

Jumlah PNS
yang
2
mengikuti
Pembekalan
Jumlah
Dokumen
Laporan
Program
Evaluasi
Pembinaan dan
1 Pelaksanaan
Pengembangan
Kegiatan
Aparatur
Human
Meningkatkan Capital Care
Kualitas yang tersusun;
Pelayanan Terlaksananya
Pelayanan
kesejahteraan
sumber daya Rapat
dan
aparatur Penguatan
administrasi 2
(human capital Kapasitas
kepegawaian pengelola
care)
HCC
Terlaksananya
Rapat
3
Evaluasi Awal
HCC
Terlaksananya
Rakor
4
Evaluasi Akhir
HCC
Terlaksananya
Pemberian verifikasi data
penghargaan dan
1.
bagi PNS pemberian
berprestasi Penghargaan
SLKS

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

70
71 |

Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator


Isu Strategis VISI MISI Tujuan Program Kegiatan
Tujuan Strategis Sasaran Program Program Kegiatan Kegiatan

Terlaksananya
2. Seleksi PNS
berprestasi
Jumlah SK
3 KGB yang
diterbitkan.
Jumlah Surat
4 cuti yang
diterbitkan
Jumlah
Administrasi
Karpeg/KPE,
5
Kari/Karsu
yang
diterbitkan

Jumlah
Senam
6 Kesejahteraan
Jasmani yang
dilaksanakan

Program Pengembangan Jumlah


Peningkatan Kecerdasan pelaksanaan
Pemahaman mental spritual kegiatan
dan ASN keagamaan
Pengamalan Pemerintah (Pengajian
Agama Kota CImahi Rutin)

Terlaksananya Terfasilitasinya
Program
fasilitasi keikutsertaan
Pembinaan dan
pengiriman asn KORPRI Kota
Pemasyarakatan
untuk event Cimahi
Olahraga
olah raga padaPORPEMDA
Program
Peningkatan Tersedianya
Sistem fasilitas
Jumlah fasilitasi
Pengawasan bantuan hukum
bantuan hukum
Internal dan bagi ASN
bagi PNS
Pengendalian Pemerintah
Pelaksanaan Kota Cimahi
Kebijakan KDH

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

71
72 |

Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator Sasaran Indikator


Isu Strategis VISI MISI Tujuan Program Kegiatan
Tujuan Strategis Sasaran Program Program Kegiatan Kegiatan

6.
Program
Meningkatkan Persentase Jumlah data PNS
Pembinaan dan
kualitas data data yang sinkron dan
Pengembangan tersedianya
kepegawaian kepegawaian valid
Aparatur data
yang valid
kepegawaian
yang valid dan
sinkron serta terkelolanya data
Pembangunan
terwujudnya kepegawaian
7. /pengembangan
pengelolaan
Persentase sistem informasi terintegrasi data
aplikasi
data kepegawaian kepegawaian dalam
kepegawaian
kepegawaian daerah aplikasi
dan
yang kepegawaian
terbangunya
singkron rekonsiliasi data
aplikasi e-skp
dan e-kinerja kepegawaian
8. online
Persentase
Berkurangnya Persentase
gap Terkelolanya E-
gab tunjangan Gap
tunjangan SKP dan E-Kinerja
kinerja tunjangan
kinerja
Kinerja

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI TAHUN 2017- 2022

72
73 |

BAB VIII Penutup.


Sejalan misi ke 2 Kota Cimahi yang tertuang dalam RPJMD Kota Cimahi 2017 –
2022 yaitu: “Meningkatkan Penyelenggaraan pemerintahan yang amanah,
profesional, efektif, efisin dan ekonomis yang berbasis pada sistem
penggarnggaran yang pro publik”. BKPSDMD telah menetapkan isue-isue strategis
yang diangkat dari evaluasi kinerja pelayanan BKPSDMD Kota Cimahi selama periode
sebelumnya yang kemudian menjadi prioritas dalam pengembangan kinerja pelayanan
BKPSDMD dimasa akan datang.

Namun demikian kesuksesan dari pelaksanaan program dan kegiatan untuk


mewujudkan misi kota cimahi tersebut tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak, baik
itu pemerintah pusat, daerah serta Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintah Kota
Cimahi yang turut andil dalam memberikan saran dan masukan demi perbaikan kinerja.

Penyusunan Rencana Strategis Badan Kepegawaian dan Pengembangan


Sumber Daya Manusia Daerah Kota Cimahi Tahun 2017-2022 disusun sebagai acuan
dalam penyusunan Rencana Kerja pada tahun tersebut, sehingga Rencana Kerja yang
dibuat harus sesuai dengan rencana yang tertuang dalam Rencana Strategis
BKPSDMD Kota Cimahi 2017 - 2022 tersebut.

RENCANA STRATEGIS BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH KOTA CIMAHI
TAHUN 2017- 2022

73

Anda mungkin juga menyukai