Anda di halaman 1dari 3

INSTRUKSI WALI KOTA CILEGON

NOMOR 2 TAHUN 2020

TENTANG

PENCEGAHAN PENYEBARAN CORONA VIRUS DISEASE (COVID-19)

WALI KOTA CILEGON,

Sehubungan dengan pencegahan penyebaran Corona Virus Disease 19


(COVID 19) di Indonesia pada umumnya, dengan ini menginstruksikan:
Kepada : 1. Pimpinan Instansi Vertikal di Kota Cilegon;
2. Kepala Perangkat Daerah se-Kota Cilegon;
3. Kepala Satuan Pendidikan PAUD/TK/RA, MI/SD,
SMP/MTS, serta Lembaga Kursus dan Pelatihan di Kota
Cilegon;
4. Pelaku Usaha Industri di Kota Cilegon;
5. Pelaku usaha Kepelabuhanan di Kota Cilegon;
6. Pelaku Usaha Perdagangan dan Jasa di Kota Cilegon;
7. Camat/Lurah/RT/RW se-Kota Cilegon;dan
8. Masyarakat Kota Cilegon.
Untuk :
KESATU : Kepala Instansi, Kepala Perangkat Daerah, Pimpinan
Perusahaan dan masyarakat se-Kota Cilegon, untuk:
a. melakukan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Cuci
Tangan Pakai Sabun (CTPS), menggunakan Alat Pelindung
Diri (APD), dan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas);
b. mengurangi kunjungan ke tempat-tempat keramaian;
c. menyediakan sarana cuci tangan pakai sabun atau hand
sanitizer;
d. menghindari bersentuhan secara langsung atau segera
mencuci tangan setelah bersentuhan;
e. apabila mengalami gejala influenza agar menggunakan
masker sesuai standar kesehatan dan segera datang ke
Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes);
f. melakukan desinfeksi terhadap peralatan/tempat yang
sering dipegang oleh orang lain khususnya pada fasilitas
sosial dan fasilitas umum;
g. mengolah …
-2-

g. mengolah makanan dengan baik dan sehat;


h. mengurangi kegiatan-kegiatan yang melibatkan massa;dan
i. tidak menyampaikan atau meneruskan informasi baik
secara langsung dan atau melalui media sosial apabila
informasi tersebut bukan dari lembaga resmi Pemerintah.
KEDUA : Untuk kegiatan belajar mengajar pada Satuan Pendidikan
PAUD/TK/RA, MI/SD, SMP/MTS, serta Lembaga Kursus dan
Pelatihan di wilayah Kota Cilegon terhitung mulai tanggal
17 Maret 2020 sampai dengan 30 Maret 2020 diliburkan dan
dilaksanakan secara mandiri (belajar di rumah).
KETIGA : Pelaksanaan apel pagi dan sore terhadap Pegawai di lingkungan
Pemerintah Kota Cilegon ditiadakan dan untuk absensi apel dan
kehadiran dilakukan secara manual terhitung mulai tanggal
17 Maret 2020 sampai dengan batas waktu yang belum
ditentukan.
KEEMPAT : Pimpinan/Penanggungjawab usaha perdagangan dan jasa
terhitung mulai tanggal 17 Maret 2020 sampai dengan batas
waktu yang belum ditentukan untuk dapat menghentikan
sementara kegiatan:
a. Car Free Day, Pasar Budaya, dan kegiatan sejenis lainnya;
b. penyelenggaraan hiburan baik usaha khusus dan usaha
penunjang sesuai dengan ketentuan Peraturan Daerah Kota
Cilegon Nomor 2 Tahun 2003 tentang Perizinan Hiburan;
c. usaha kolam renang;dan
d. kegiatan lainnya yang melibatkan massa.
KELIMA : Pimpinan/Penanggungjawab perusahaan industri, kepelabuhanan,
perdagangan dan jasa agar melakukan scanning pada karyawan
dan Tenaga Kerja Asing pada masing-masing perusahaan.
KEENAM : Pelaku usaha kepelabuhanan agar mematuhi ketentuan
prosedur pengawasan dan pencegahan terhadap penyebaran
virus Corona sebagaimana tercantum dalam Surat
Edaran Kepala Kantor Syahbandaran dan Otoritas Pelabuhan
Kelas I Banten Nomor : UM.003/9/2/KSOP.Btn-20 tanggal
16 Maret 2020.
KETUJUH : Kepala Satuan Polisi Pamong Praja agar melakukan
pemantauan pelaksanaan Instruksi ini termasuk menertibkan
pelajar yang melakukan aktifitas di luar rumah pada jam belajar
yaitu jam 08.00 WIB sampai dengan jam 16.00 WIB.
KEDELAPAN : Pelaksanaan Instruksi Wali Kota ini, dikoordinasikan oleh
Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Cilegon dan
untuk informasi lebih lanjut terkait Corona Virus Disease 19
(COVID-19) dapat menghubungi Call Center 119 atau
0254-7870720.
Instruksi …
-3-

Instruksi ini mulai berlaku pada tanggal dikeluarkan.

Dikeluarkan di Cilegon
pada tanggal 16 Maret 2020
WALI KOTA CILEGON,

EDI ARIADI
Tembusan:
1. Yth. Gubernur Banten;
2. Yth. Ketua DPRD Kota Cilegon.

Anda mungkin juga menyukai