Anda di halaman 1dari 4

KOP SEKOLAH MASING-MASING

SURAT PERJANJIAN KONTRAK


Nomor :

Pada hari ini . . . . . . tanggal . . . . . . bulan . . . . . . . tahun . . . . . . yang bertanda tangan di bawah ini:

1. Nama : PPK (Pejabatt Pembuat Komitmen)


NIP :............................
Jabatan :............................
Alamat :............................
Telepon :............................

Berdasarkan Keputusan WALI KOTA Nomor . . . . . . . . . adalah Pejabat Pembuat Komitmen pada kegiatan . . . . . . . . oleh
karenanya memiliki wewenang untuk melakukan Perjajian Kontrak Kerja ini selanjutnya sebagai PIHAK PERTAMA:

2. Nama :......................
NIK :......................
Tempat/Tgl. Lahir : . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
Pendidikan :......................
Alamat :......................
Telepon :......................

Berdasarkan hasil seleksi administrasi dinyatakan memenuhi syarat untuk melakukan Perjanjian Kontrak Kerja ini
selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA

Berdasarkan Surat Lamaran Kerja dari PIHAK KEDUA dan hasil seleksi administrasi, selanjutnya PIHAK PERTAMA dan PIHAK
KEDUA bersepakat untuk Mengadakan Perjanjian Kontrak Kerja berdasarkan syarat dan ketentuan yang diatur pada pasal-
pasal sebagai berikut:

PASAL 1
RUANG LINGKUP PEKERJAAN

(1) PIHAK PERTAMA dengan ini memberikan tugas kepada PIHAK KEDUA sebagai . . . . . . . . . . . (Tenaga Non PNS) pada
Perangkat Daerah Dinas Pendidikan Bidang SD /UPT/ . . . . . . . . . dengan uraian/lingkup pekerjaan sebagai berikut:
a. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
b. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
c. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
d. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
e. Melaksanakan tugas lainnya sesuai arahan PIHAK PERTAMA
(2) PIHAK KEDUA menerima dengan baik serta sanggup untuk melaksanakan tugas sebagai . . . . . . . . . . . dengan ruang
lingkup tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1)
(3) Dalam Melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud ayat (1) PIHAK KEDUA bersedia ditempatkan baik sebagai
tenaga administrasi dan/atau tenaga lapangan di Wilayah Kota Depok (khusus meng-cover tenaga lapangan seperti
supir, pesapon, petugas makam, tenaga kesehatan,

PASAL 2
HARI DAN JAM KERJA
(1) PIHAK KEDUA wajib mematuhi ketentuan Hari dan Jam Kerja sebagaimana tersebut dibawah ini:
a. Tenaga Pendidik dan Kependidikan :
1) Hari Kerja yaitu Senin sampai dengan Sabtu
2) Jam Kerja :
a) Hari Senin sampai dengan Hari Sabtu, Pagi Jam 07.00 s/d 14.00 WIB, Siang Jam 11.00 s/d 17.00 WIB
b) Istirahat Jam 12.00 s/d 13.00 WIB, Hari Jumat Istirahat Jam 11.30 s/d 13.00 WIB
(2) Hari Libur yaitu Hari diluar Hari Kerja, Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama yang ditetapkan oleh Pemerintah.
(3) Dalam keadaan tertentu, PIHAK PERTAMA dapat memerintahkan PIHAK KEDUA untuk bekerja di luar Hari dan Jam
Kerja yang telah ditentukan dengan kompensasi lembur sesuai dengan peraturan yang berlaku.

PASAL 3
KEHADIRAN DAN PELAPORAN
(1) Kehadiran PIHAK KEDUA tercatat dalam lembar absensi kehadiran setiap hari sesuai dengan Hari Kerja
(2) Ketidak hadiran PIHAK KEDUA diberikan hanya untuk alasan sakit dengan melampirkan Surat Keterangan Dokter
dan karena pengajuan cuti.
(3) PIHAK KEDUA membuat laporan pekerjaan yang dibuat setiap harinya dalam bentuk tertulis dan dilaporkan
kepada PIHAK PERTAMA setiap bulan.

PASAL 4
HAK DAN KEWAJIBAN
Paragraf 1
HAK DAN KEWAJIBAN PIHAK PERTAMA
(1) Hak PIHAK PERTAMA dalam perjanjian ini yaitu:
a. Menerima hasil pekerjaan yang baik dari PIHAK KEDUA berdasarkan laporan pekerjaan yang dibuat dalam Pasal 3
Ayat (3)
b. Memberikan teguran/peringatan kepada PIHAK KEDUA yang tidak melaksanakan pekerjaan dan kewajiban sesuai
dengan ketentuan yang tertuang dalam Surat PerJanjian ini
c. Mengakhiri Perjanjian sebelum batas waktu perjanjian ini berakhir apabila :
1) PIHAK KEDUA mengundurkan diri
2) PIHAK KEDUA terbukti secara sah melakukan pelanggaran terhadap salah satu kewajiban yang diatur dalam
perjanjian ini, dengan pemberitahuan kepada PIHAK KEDUA minimal 1 (satu) minggu sebelumnya.
d. Meninta kembali seluruh Aset, Atribut, dan Sarana Prasarana pendukung kerja yang diberikan selama pelaksanaan
tugas bagi PIHAK KEDUA yang diberhentikan sebagaimana dimaksud pada huruf b

(2) Kewajiban PIHAK PERTAMA dalam perjanjian ini yaitu:


a. Menyediakan anggaran yang dibutuhkan untuk pelaksaan perjanjian kerja ini
b. Menyediakan fasilitas kerja yang dibutuhkan PIHAK KEDUA
c. Menyediakan Jaminan Kesehatan dan Jaminan Ketenagakerjaan
d. Melaksanakan pembinaan secara berjenjang dan peningkatan kompetensi kepada PIHAK KEDUA

Paragraf 2
HAK DAN KEWAJIBAN PIHAK KEDUA
(1) Hak PIHAK KEDUA dalam perjanjian ini yaitu:
a. Menerima imbalan/upah dari PIHAK PERTAMA atas pekerjaan yang telah dilaksanakan sesuai dengan uraian tugas
yang diatur dalam perjanjian ini
b. Menerima Seragam dan fasilitas kerja lainnya yang dibutuhkan dalam pelaksanaan pekerjaan
c. Menerima Uang Lembur sesuai dengan ketentuan yang berlaku
d. Menerima Jaminan Kesehatan dan Jaminan Ketenagakerjaan sesuai dengan ketentuan yang berlaku
e. Menerima Tunjangan Hari Raya Idul Fitri dengan besaran 1 (satu) bulan gaji.
f. Mengajukan cuti dengan alasan penting (khusus untuk keluarga inti yang meninggal) tanpa mengurangi jatah cuti
tahunan yang diberikan dengan waktu paling banyak lima hari kerja.
g. Menerima upah penuh selama menggunakan hak waktu cuti tahunan, cuti melahirkan dan cuti dengan alasan
penting.

(2) Kewajiban PIHAK KEDUA dan perjanjian ini yaitu:


a. Bekerja dengan baik sesuai dengan uraian tugas yang telah ditetapkan
b. Menjaga nama baik Perangkat Daerah dan Pemerintah Kota Depok
c. Menjaga informasi dan dokumen-dokumen yang menurut sifatnya patut dirahasiakan oleh Perangkat Daerah dan
Pemerintah Kota Depok.
d. Bertanggungjawab apabila menyebabkan kebocoran data dan informasi
e. Tidak menerima imbalan dalam bentuk apapun dari pihak manapun selain PIHAK PERTAMA terkait dengan
pelaksanaan tugasnya
f. Tidak mengonsumsi Narkoba, minum-minuman beralkohol/miras atau sejenisnya
g. Mematuhi Hari dan Jam Kerja yang telah ditetapkan
h. Tidak mengalihkan sebagian atau seluruhnya tugas dan tanggungjawab yang diberikan kepada PIHAK lainnya
i. Tidak terikat kontrak dengan instansi lain
j. Tidak tergabung dalam Organisasi Masyarakat
k. Tidak menuntut untuk diangkat sebagai Pegawai Negeri Sipil maupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian
Kerja pada Pemerintah Kota Depok
l. Melaksanakan tugas lainnya yang diperintahkan oleh PIHAK PERTAMA

PASAL 5
PEMBIAYAAN DAN MEKANISME PEMBAYARAN
(1) Pembiayaan yang ditimbulkan atas pelaksanaan Perjanjian Kotrak Kerja ini dibebankan kepada APBD Kota Depok
Tahun Anggaran 2022 pada Kegiatan Pengelolaan Pendidikan Sekolah Dasar Sub Kegiatan Penyediaan Pendidik dan
Tenaga Kependidikan bagi Satuan Pendidikan Sekolah Dasar.
(2) Imbalan/Upah yang menjadi hak PIHAK KEDUA dalam pelaksanaan perjanjian ini adalah sebesar RP . . . . . . . .
perbulan sebelum dipotong pajak dan iuran BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan
(3) Besaran iuran BPJS Kesehatan adalah 4% ditanggung oleh PIHAK PERTAMA dan 1% ditanggung oleh PIHAK KEDUA,
sedangkan besaran iuran BPJS Ketenagakerjaan adalah 4% ditanggung oleh PIHAK PERTAMA dan 1% ditanggung oleh
PIHAK KEDUA.
(4) Pembayaran imbalan/upah yang menjadi hak PIHAK KEDUA dilakukan secara sekaligus pada akhir bulan
(5) Pembayaran Tunjangan Hari Raya dilakukan paling lambat 7 (tujuh) hari sebelumnya Hari Raya Idul Fitri.

PASAL 6
KETENTUAN PERUBAHAN
(1) Setiap Penambahan dan/atau perubahan terhadap sebagian Kontrak Kerja ini harus dianggap sah apabila
disepakati dan ditandatangani oleh KEDUA BELAH PIHAK melalui ADENDUM PERJANJIAN KONTRAK KERJA.

PASAL 7
PERSELISIHAN
(1) Segala bentuk perselisihan sebagai akibat dari perjanjian kerja ini akan diselesaikan oleh kedua belah pihak secara
musyawarah mufakat
(2) Bila penyelesaian secara musyawarah sebagaimana dimaksud dalam ayat 1 tidak tercapai, maka akan diselesaikan
melalui Pengadilan Negeri Depok.

PASAL 8
PENUTUP

Surat perjanjian ini ditandatangani oleh keduabelah pihak di Depok pada hari dan tanggal tersebut diatas, dibuat dalam
rangkap 2 (dua) dan bermaterai cukup. Pada saat Surat Perjanjian ini dibuat PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA dalam
keadaan sehat jasmani dan rohani tanpa ada unsur paksaan dari pihak manapun. Surat Perjanjian ini berlaku sejak tanggal
ditandatangani oleh PARA PIHAK dengan ketentuan akan diadakan perbaikan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan
di dalamnya.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA


PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN

Materai 10000

Nama : Nama
NIP :

Anda mungkin juga menyukai