Anda di halaman 1dari 24

PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN

YANG TERDAFTAR DI LQ45 PADA TAHUN 2016 – 2018

Proposal Skripsi Oleh :

NINA ANITIA NASHARUDIN


01031381821031
AKUNTANSI

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Meraih Gelar Sarjana Ekonomi

KEMENTRIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS SRIWIJAYA
FAKULTAS EKONOMI
2020

0
i
ii
SURAT PERNYATAAN INTEGRITAS KARYA ILMIAH

Yang bertanda tangan dibawah ini:


Nama : Nina Anitia
NIM : 01031381821031
Fakultas : Ekonomi
Jurusan : Akuntansi
Bidang Kajian : Manajemen

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi yang berjudul:


“Pengaruh Intellectual Capital Terhadap Nilai Perusahaan Yang Terdaftar Di
LQ45 Pada Tahun 2016 – 2018”

Pembimbing:
Ketua : Dr. E. Yusnaini, S.E.,M.Si.,Ak
Anggota : Efva Octavina Donata G, S.E.,M.Si.,Ak
Tanggal Ujian : 18 Agustus 2020
Adalah benar hasil karya saya sendiri. Dalam skripsi ini tidak ada kutipan hasil
karya orang lain yang tidak disebutkan sumbernya.
Demikianlah pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya, dan apabila pernyataan
ini tidak benar dikemudian hari, saya bersedia dicabut predikat kelulusan dan
gelar kesarjanaan.
Palembang, 22 September 2020
Yang Memberi Pernyataan,

Nina Anitia
01031381821031

iii
KATA PENGANTAR

Segala puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, taufik dan

hidayah-Nya, penulis mampu menyelesaikan Skripsi ini dengan judul Pengaruh

Intellectual Capital Terhadap Nilai Perusahaan Yang Terdaftar Di LQ45 Pada

Tahun 2016 – 2018.

Penyusunan skripsi ini dilakukan untuk memenuhi syarat guna mencapai

gelar sarjana ekonomi di Universitas Sriwijaya Palembang. Penulis menyadari

bahwa Skripsi ini bukanlah tujuan akhir dari suatu proses belajar karena belajar

adalah sesuatu yang tidak terbatas.

Dalam penulisan skripsi ini penulis mengucapkan banyak terima kasih

kepada beberapa pihak yang membantu penyelesaian skripsi. Oleh karena itu,

penulis menyampaikan rasa terimakasih dan penghargaan kepada :

1. Prof. Dr. Ir. H. Anis Saggaff, MSCE Selaku Rektor Universitas Sriwijaya.
2. Prof. Dr. Mohamad Adam, S.E, M.E Selaku Dekan Fakultas Ekonomi
Universitas Sriwijaya.
3. Arista Hakiki, S.E, M.Acc, Ak., CA. Selaku Ketua Jurusan Akuntansi
Program Sarjana Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya.
4. Hj. Rina Tjandrakirana DP, S.E, M.M, Ak., CA. Selaku Koordinator
Jurusan Akuntansi Program Sarjana Fakultas Ekonomi Universitas
Sriwijaya.
5. Dr. Luk Luk Fuadah, SE, MBA, Ak selaku Dosen Pembimbing Akademik.
6. Dr. E. Yusnaini, S.E.,M.Si.,Ak dan Efva Octavina Donata G,
S.E.,M.Si.,Ak selaku Dosen Pembimbing skripsi yang telah meluangkan
waktu untuk membimbing memberikan ilmu dan nasihat kepada penulis
selama proses penulisan skripsi.

iv
7. Seluruh Dosen Pengajar, Staff, dan segenap pegawai Program Sarjana
Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya yang telah memberikan ilmu
pengetahuan yang sangat bermanfaat selama pekuliahan.
8. Orang Tua penulis ayah dan ibu yang telah memberikan semangat,
dukungan finansial maupun dukungan moril serta doa yang tiada henti-
hentinya serta juga saudaraku Abel Dwi Arisandi dan Erin Trylukerta yang
telah memberikan semangat, bantuan serta doa kepada penulis hingga
skripsi ini dapat terselesaikan.
9. Orang – orang terkasihku Nurmaliza, Rani, Putri, Tara, Nacan, Silky dan
Armadhani Pranata yang telah banyak ku repotkan, mendengar keluh
kesahku dan memberikan semangat serta doa kepada penulis.
10. Teman-teman seperjuangan S1 Akuntansi Asal D3.
11. Semua pihak yang telah banyak membantu saya dan tidak saya sebutkan
satu-persatu.
Semoga Allah SWT membalas kebaikan dan ketulusan semua pihak yang

telah membantu menyelesaikan laporan akhir ini dengan melimpahkan rahmat dan

karunia-Nya. Semoga laporan akhir ini dapat memberikan manfaat dan kebaikan

bagi banyak pihak demi kemaslahatan bersama serta bernilai ibadah di hadapan

Allah SWT. Aamiin allahumma aamiin.

Palembang, 22 September 2020

Penulis

v
vi
vii
viii
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

DATA PRIBADI
Nama Mahasiswa : Nina Anitia Nasharudin

Jenis Kelamin : Perempuan


Tempat/ Tanggal Lahir : Palembang, 25 Maret 1997
Agama : Islam

Status : Belum Menikah


Alamat Rumah : Jalan Mayorsalim Batubara no. 94,
Kota Palembang

Alamat Email : anitianina@gmail.com

PENDIDIKAN FORMAL
Tahun 2015-2018 : Diploma III Akuntansi Universitas Sriwijaya

PENGALAMAN ORGANISASI

Anggota Tax Center Universitas Sriwijaya (2017)

ix
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ..................................................................................... I

HALAMAN TANDA PERSETUJUAN SKRIPSI ..................................... I

HALAMAN PERNYATAAN INTEGRITAS..........................................III

KATA PENGANTAR ................................................................................ IV

ABSTRAK .................................................................................................. VI

ABSTRACT .............................................................................................. VII

SURAT PERNYATAAN ABSTRAK .................................................... VIII

RIWAYAT HIDUP .................................................................................... IX

DAFTAR ISI ................................................................................................ X

DAFTAR TABEL.................................................................................... XIII

DAFTAR GAMBAR ............................................................................... XIV

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................ XV

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang .................................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah ............................................................................... 6

1.3 Tujuan Penelitian................................................................................. 6

1.4 Manfaat Penelitian ............................................................................... 6

BAB II STUDI KEPUSTAKAAN

2.1 Studi Kepustakaan ............................................................................... 7

2.1 Landasan Teori .................................................................................... 7

2.1.1 Resource based theory .............................................................. 7

2.1.2 Modal Intelektual / Intellectual Capital (IC) ............................ 9

2.1.3 Value added intellectual coefficient (VAIC) ........................... 11

2.1.4 Nilai Perusahaan ...................................................................... 13

x
2.2 Penelitian Terdahulu.......................................................................... 15

2.3 Alur Pikir ........................................................................................... 19

2.4 Hipotesis Penelitian ........................................................................... 20

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Rancangan Penelitian ........................................................................ 22

3.2 Populasi dan Sampel ......................................................................... 22

3.3 Definisi Operasional & Pengukuran Variabel ................................... 24

3.4 Metode Pengumpulan Data ............................................................... 27

3.5 Metode Analisis Data ........................................................................ 27

3.5.1 Statistik Deskriptif................................................................... 27

3.5.2 Uji Asumsi Klasik ................................................................... 27

3.5.2.1 Uji Normalitas ................................................................. 28

3.5.2.2 Uji Multikolinearitas........................................................ 28

3.5.2.3 Uji heteroskedastisitas ..................................................... 38

3.5.2.4 Uji Autokorelasi .............................................................. 30

3.5.3 Uji Hipotesis ............................................................................ 31

3.5.3.1. Uji Statistik T.................................................................. 31

3.5.3.2 Analisis Regresi ............................................................... 31

3.5.3.3 Uji R2 (Koefisien determinasi). ....................................... 32

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Penelitian ............................................................................... 34

4.1.1 Analisis Statistik Deskriptif .................................................... 34

4.1.2 Uji Asumsi Klasik ................................................................... 36

4.1.2.1 Uji Normalitas ................................................................. 36

4.1.2.2 Uji Autokorelasi .............................................................. 37

xi
4.1.2.3 Uji Heteroskedastisitas .................................................... 38

4.1.2.4 Uji Multikolinearitas........................................................ 39

4.1.3 Uji Hipotesis ............................................................................ 41

4.1.3.1 Analisis Regresi Berganda............................................... 41

4.1.3.2 Uji Statistik F (Signifikan keseluruhan) .......................... 42

4.1.3.3 Uji Statistik T (Signifikan parameter individual) ............ 43

4.1.3.4 Koefisien Determinasi (R2) ............................................. 43

4.2 Pembahasan..................................................................................... 44

4.2.1 Pengaruh VACA terhadap nilai perusahaan ............................ 44

4.2.2 Pengaruh VAHU terhadap nilai perusahaan ........................... 45

4.2.3 Pengaruh STVA terhadap nilai perusahaan............................. 45

4.2.4 Pengaruh VAIC terhadap nilai perusahaan ............................. 46

BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan ..................................................................................... 48

5.2 Saran ............................................................................................... 49

5.3 Keterbatasan Penelitian ................................................................... 50

Daftar Pustaka ............................................................................................ 51

Lampiran .................................................................................................... 52

xii
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu ............................................................................ 15


Tabel 3.1 Kriteria Pengambilan Sampel .............................................................. 23
Tabel 4.1 Daftar Sampel Yang Digunakan .......................................................... 34
Tabel 4.2 Statistik Deskriptif ............................................................................... 34
Tabel 4.3 Uji Normalitas ....................................................................................... 36
Tabel 4.4 Uji Autokorelasi ................................................................................... 38
Tabel 4.5 Uji Heteroskedastisitas ......................................................................... 39
Tabel 4.6 Uji Multikolinearitas ............................................................................ 40
Tabel 4.7 Analisis Regresi Persamaan Linier Berganda ....................................... 41
Tabel 4.8 Uji Statistik F ........................................................................................ 42
Tabel 4.9 Uji Koefisien Determinasi (R2) ........................................................... 43

xiii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Alur Pikir .......................................................................................... 19

Gambar 4.1 Normal Plot Uji Normalitas .............................................................. 37

xiv
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Daftar nama sampel perusahaan yang terdaftar di LQ45 .............. 53


Lampiran 2. Data hasil perhitungan Intellectual Capital Indikator Value Added
Capital Employed (VACA) ........................................................... 54
Lampiran 3. Data hasil perhitungan Intellectual Capital Indikator Value Added
Human Capital (VAHU) ............................................................... 55
Lampiran 4. Data hasil perhitungan Intellectual Capital Indikator Structural
Capital Value Added (STVA) ....................................................... 56
Lampiran 5. Data hasil perhitungan nilai perusahaan Indikator price book value
(PBV) ............................................................................................. 57
Lampiran 6. Hasil transformasi data Value Added Capital Employed (VACA)
dengan Log10 ........................................................................... .... 58
Lampiran 7. Hasil transformasi data Value Added Human Capital (VAHU)
dengan Log10 ........................................................................... .... 59
Lampiran 8. Hasil transformasi data Structural Capital Value Added (STVA)
dengan Log10 ................................................................................ 60
Lampiran 9. Hasil transformasi data Price Book Value (PBV) dengan Log10 . 61

xv
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Pendahuluan

Dalam kegiatan operasi perusahaan pasti membutuhkan sumber – sumber

daya yang disebut dengan aset (Warren, 2015) tidak hanya aset berwujud

(tangible assets) yang berguna secara teknis tetapi juga aset tidak berwujud

(intangible assets) untuk mendukung jalannya aset berwujud tersebut

(Harahap, 2011).

Di era berbasis teknologi semua kegiatan dituntut cepat dan

memudahkan, produsen dituntut untuk terus berinovasi dalam

mengembangkan dan menciptakan berbagai produk dan jasa yang

memanjakan konsumen karena konsumen di masa sekarang cenderung lebih

menyukai segala sesuatu yang instan. Kemajuan teknologi juga berdampak

pada perkembangan di bidang ekonomi yang ditandai dengan perubahan

strategi bisnis yang didasarkan pada tenaga kerja labour based business

menuju knowledge based business / bisnis berdasarkan pengetahuan. Dengan

bisnis berdasarkan pengetahuan (knowledge based business), perusahaan juga

berfokus pada pengelolaan aset tidak berwujud (Baroroh, 2013).

Salah satu aset tidak berwujud perusahaan adalah modal intelektual

(intellectual capital). Modal intelektual telah diidentifikasi sebagai

seperangkat aset tak berwujud (sumber daya, kemampuan dan kompetensi)

yang menggerakkan kinerja organisasi dan penciptaan nilai. Modal intelektual

memberikan kemampuan bagi perusahaan untuk menciptakan nilai tambah.

1
Pada umumnya, intellectual capital terbagi menjadi tiga komponen yaitu

customer capital dengan membangun hubungan yang baik dengan konsumen,

human capital yang mencakup pengetahuan dan keterampilan pegawai, dan

structural capital yang mencakup teknologi dan infrastruktur informasi yang

mendukungnya (Putra, 2012).

Modal intelektual (intellectual capital) dapat diukur melalui teori Pulic

(1998) dengan metode VAIC (Value Added Intellectual Coeffitient). VAIC ini

terdiri dari tiga komponen yaitu VACA (value added capital employed) yang

merupakan indikator terkait modal. VAHU (value added human capital)

terkait modal manusia. STVA (structural capital value added) terkait modal

struktural yang digunakan (Kazhimy & Sulasmiyati, 2019).

Di Indonesia sendiri kesadaran akan pentingnya modal intelektual

(intellectual capital) mulai dipertimbangkan oleh para pebisnis setelah

munculnya PSAK No.19 tentang aset tak berwujud. Terkait dengan modal tak

berwujud, World Intellectual Property Organization (WIPO), merilis World

Intellectual Property Report 2017. Dalam WIPR 2017 bertajuk Intangible

Capital in Global Value Chains, ditemukan juga bahwa nilai riil yang

dihasilkan dari intangibles asset mencapai US$5,9 triliun pada 2014 atau

meningkat 75% dibandingkan dengan nilai pendapatan pada tahun 2000.

Lebih lanjut pemerintah Indonesia pun turut memperhatikan kekayaan

intelektual di Indonesia hingga mengundang World Intellectual Property

Organization (WIPO) dan bersama-sama membahas mengenai jumlah hak

2
paten Indonesia yang hanya 11% untuk ditingkatkan mencapai 40% sama

seperti China (Okezone, 2017).

Modal intelektual merupakan salah satu unsur penting dalam menentukan

nilai perusahaan. Nilai perusahaan merupakan persepsi investor terhadap

tingkat keberhasilan perusahaan dalam mengelola sumber daya yang

tercermin pada harga sahamnya (Lailiyah, 2016).

Nilai perusahaan dapat diukur dengan menggunakan harga saham.

Metode yang dapat digunakan yaitu price earning ratio (PER), price to book

value (PBV) dan Tobin’s Q. Metode yang dipilih dalam penelitian ini adalah

Price to Book Value (PBV). PBV diperoleh dengan cara membagi nilai pasar

per lembar saham dengan nilai buku per lembar saham. PBV

menggambarkan seberapa besar pasar menghargai nilai buku saham suatu

perusahaan. Harga saham yang tinggi membuat nilai perusahaan juga tinggi

(Kazhimy & Sulasmiyati, 2019).

Fenomena penurunan harga rata-rata saham LQ45 pada periode Juli s/d

September 2017 disinyalir karena pengaruh capital outflow, namun demikian

informasi mengenai kinerja keuangan pada semester I 2017 yang dirilis oleh

emiten turut mempengaruhi pergerakan harga saham LQ45 sehingga

penurunan tersebut dinilai wajar (Kontan, 2017). Kondisi tersebut secara

tidak langsung mempengaruhi nilai perusahaan, karena nilai perusahaan

dilihat dari kemakmuran para pemegang saham yang diukur melalui harga

saham di pasar modal. Kondisi yang menunjukan terjadinya penurunan saham

3
LQ45 menjadi hal yang menarik untuk mengetahui bagaimana pengaruhnya

nilai perusahaan yang dilihat dari segi intellectual capital (Santiani, 2018).

Fenomena tersebut dapat dihubungkan dengan Resource based theory

yang menyatakan bahwa dengan memiliki sumber daya yang unik dan

pengetahuan yang dikelola dengan baik, maka dapat memperoleh keunggulan

kompetitif yang berkesinambungan. Peran modal intelektual semakin

strategis, bahkan modal intelektual dikatakan memiliki peran penting dalam

upaya melakukan peningkatan nilai di berbagai perusahaan, hal ini

disebabkan adanya kesadaran bahwa modal intelektual merupakan landasan

bagi perusahaan untuk unggul dan bertumbuh (Faradina & Gayatri, 2016).

Penelitian terdahulu yang dilakukan oleh Baroroh (2013), Pratiwi dan

Yusnaini (2018) serta Putra (2012) menunjukkan hasil bahwa modal

intelektual berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Penelitian lainnya

yang dilakukan oleh Kazhimy & Sulasmiyati (2019), Hermawan &

Mardiyanti (2016), Randa & Solon (2012) Serta Sirojudin & Nazaruddin

(2014) menunjukkan bahwa modal intelektual berpengaruh positif dan

signifikan terhadap nilai perusahaan. Dalam hal ini semakin tinggi modal

intelektual yang dimiliki perusahaan ternyata berpengaruh pada nilai

perusahaan. Investor akan memberikan nilai yang lebih tinggi pada

perusahaan yang memiliki sumber daya intelektual yang lebih tinggi.

Penelitian yang dilakukan oleh Lailiyah (2016) di perusahaan property

dan real estate berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan. Hal ini

menjelaskan bahwa banyaknya modal intelektual tidak selalu dapat

4
meningkatkan nilai perusahaan tetapi dapat membuat nilai perusahaan

semakin menurun apabila perusahaan tidak mampu memanfaatkan dan

mengelolanya secara maksimal. Kemudian penelitian yang dilakukan oleh

Aida (2015) dan Yuniasih (2010) menyatakan bahwa modal intelektual tidak

memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan. Hal ini berarti investor kurang

mempertimbangkan modal intelektual dalam menilai atau mengukur kinerja

perusahaan.

Penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Putra (2012) dan Randa &

Solon (2012) yang menggunakan populasi di sektor perbankan dan

manufaktur. Selain itu berdasarkan hasil penelitian Sirojudin & Nazaruddin

(2014) yang menyarankan agar memperluas populasi penelitian maka penulis

bermaksud menggunakan perusahaan - perusahaan yang terdaftar di LQ45

karena dianggap memiliki kondisi keuangan, prospek pertumbuhan dan nilai

transaksi yang tinggi.

Dengan mengikuti saran peneliti sebelumnya, Baroroh (2013) untuk

menilai perusahaan dapat menggunakan price book value agar mendapatkan

hasil yang maksimal, maka penulis memilih price book value sebagai variabel

penelitian. Lebih lanjut price book value dipilih untuk menilai perusahaan

karena mampu menggambarkan besarnya premi yang diberikan pasar atas

modal intelektual yang dimiliki perusahaan. Price book value itu relatif lebih

stabil dan konsisten serta dapat melakukan penilaian yang tidak dapat

dilakukan dengan price earning ratio (PER) (Sudibya & Restuti, 2014).

5
Berdasarkan hasil penelitian yang masih belum konsisten tersebut dan

mengikuti saran – saran peneliti sebelumnya maka peneliti bermaksud untuk

melanjutkan penelitian terkait dengan pengaruh modal intelektual terhadap

nilai perusahaan yang berjudul “Pengaruh Intellectual Capital terhadap

Nilai Perusahaan Yang Terdaftar Di LQ45 Pada Tahun 2016 – 2018”.

1.2 Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah yang dibahas pada penelitian ini, yaitu “Apakah

pengaruh modal intelektual terhadap nilai perusahaan yang di ukur dengan

PBV?”

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan masalah yang telah di uraikan di atas, adapun tujuan

penelitian ini yaitu untuk menguji dan memberikan bukti empiris mengenai

hubungan modal intelektual terhadap nilai perusahaan.

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Manfaat teoritis :

Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai sebagai bahan

literatur untuk penelitian selanjutnya tentang modal intelektual

khususnya pengaruh dalam nilai perusahaan.

1.4.2 Manfaat praktis :

Penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan sumber pembelajaran dan

alat bantu analisis bagi perusahaan dalam mencari solusi mengenai

masalah terkait kebijakan modal intelektual.

6
DAFTAR PUSTAKA
Aida, R. N., & Rahmawati, E. (2015). Pengaruh Modal Intelektual Dan
Pengungkapannya Terhadap Nilai Dan Kinerja Perusahaan. Jurnal Akuntansi
Dan Investasi, 16(2), 96–109. Https://Doi.Org/10.18196/Jai-2015.0035
Baroroh, N. (2013). Analisis Pengaruh Modal Intelektual Terhadap Kinerja
Keuangan Perusahaan Manufaktur Di Indonesia. Jurnal Dinamika Akuntansi,
5(2), 172–182.
Ciptaningsih, T. (2013). Uji Pengaruh Modal Intelektual Terhadap Kinerja
Keuangan BUMN Yang Go Public Di Indonesia. Jurnal Manajemen
Teknologi, 12(3), 330–348. Https://Doi.Org/10.12695/Jmt.2013.12.3.7
Faradina, I., & Gayatri. (2016). Pengaruh Intellectual Capital Dan Intellectual
Capital Disclosure Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan. E-Jurnal
Akuntansi Universitas Udayana, 15(2), 1623–1653.
Https://Doi.Org/10.1017/Cbo9781107415324.004
Fariana, R. (2014). Pengaruh Value Added Capital Employed (VACA), Value
Added Human Capital (VAHU) Dan Structural Capital Value Added
(STVA) Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan Jasa Keuangan Yang Go
Public Di Indonesia. Majalah Ekonomi, 18(2), 79–108.
Ghozali, I. (2018). Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program Ibm Spss 25
(9th Ed.). Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Harahap, S. S. (2011). Teori Akuntansi (12th Ed.). Jakarta: Rajawali Pers.
Hermawan, S., & Mardiyanti, U. I. (2016). Intellectual Capital Dan Kinerja
Keuangan Perusahaan Manufaktur High IC Intensive. Benefit: Jurnal
Manajemen Dan Bisnis, 1(1), 70–78.
Https://Doi.Org/10.23917/Benefit.V1i1.2367
Kazhimy, A. F., & Sulasmiyati, S. (2019). Pengaruh Intellectual Capital Terhadap
Profitabilitas Perusahaan ( Studi Pada Sektor Properti Dan Real Estate Yang
Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2017 ). Jurnal Administrasi
Bisnis (Jab), 72(2), 30–39.
Lailiyah, M. (2016). Pengaruh Modal Intelektual Dan Pengungkapannya
Terhadap Nilai Perusahaan. 1–14.
Mustika, A., Dp, R. T., & Ferina, I. S. (2015). Pengaruh Intellectual Capital
Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek
Indonesia. Akuntabilitas ; Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Akuntansi,
9(2), 141–162. Https://Doi.Org/10.33369/J.Akuntansi.6.1.53-74
Pratiwi, T. A., Yusnaini, & Ermadiani. (2018). Pengaruh Pengungkapan
Intellectual Capital Terhadap Kinerja Perusahaan Telekomunikasi Yang

7
Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. Akuntabilitas: Jurnal Penelitian Dan
Pengembangan Akuntansi, 12(1), 57–67.
Putra, I. G. C. (2012). Pengaruh Modal Intelektual Pada Nilai Perusahaan
Perbankan Yang Go Public Di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Ilmiah
Akuntansi Dan Humanika, 2(1), 1–22.
Randa, F., & Solon, S. A. (2012). Pengaruh Modal Intelektual Terhadap
Profitabilitas Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang
Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2013). Jurnal Sistem
Informasi Manajemen Dan Akuntansi, 10(1), 24–47.
Santiani, N. P. (2018). Pengaruh Intellectual Capital Dan Struktur Modal
Terhadap Nilai Perusahaan. 13(2), 69–78.
Sekaran, U., & Bougie, R. (2017). Metode Penelitian Untuk Bisnis (6th Ed.).
Jakarta: Salemba Empat.
Sirojudin, G. A., & Nazaruddin, I. (2014). Pengaruh Modal Intelektual Dan
Pengungkapannya Terhadap Kinerja Perusahaan. Jurnal Akuntansi Dan
Investasi, 14(1), 78–89. Https://Doi.Org/10.9744/Jak.14.1.16-31
Sudana, I. Made. (2011). Manajemen Keuangan Perusahaan Teori Dan Praktek.
Jakarta: Erlangga.
Sudibya, D. C. N. A., & Restuti, M. M. D. (2014). Pengaruh Modal Intelektual
Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Kinerja Keuangan Sebagai Variabel
Intervening. Benefit Jurnal Manajemen Dan Bisnis, 18(1), 14–29.
Sukma, A. (2018). Perspektif The Resource Based View (RBV) Dalam
Membangun Competitive Advantage. Ad-Deenar. Jurnal Ekonomi Dan
Bisnis Islam, 1(01), 75–89.
Ulum, I. (2017). Intellectual Capital: Model Pengukuran, Framework
Pengungkapan& Kinerja Organisasi. Malang: Uum Press.
Warren, C. S. (2015). Pengantar Akuntansi (25th Ed.). Jakarta: Salemba Empat.
Yuniasih, N. W., Wirama, D. G., & Badera, D. N. (2010). Eksplorasi Kinerja
Pasar Perusahaan: Kajian Berdasarkan Modal Intelektual(Studi Empiris Pada
Perusahaan Keuangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia). Simposium
Nasional Akuntansi Xiii, 1–29.

Anda mungkin juga menyukai