Anda di halaman 1dari 1

Kisah di Jogja

Karya
(Alif Zikri Fadhali)

Jogja ramai malam ini


Pasang muda mudi bercumbu mesra
Penjajah asongan banting tulang demi kehidupan
Musikus jalanan penuh syahdu mainkan irama nan merdu

Perlahan sepasang kakiku melangkah pelan


Langkah demi langkah yang membuat kepalaku diisi oleh kenangan
Tentang dia, tentang kita, atau bahkan tidak diantara kami
Sudahlah, rasa ini mulai sendu

Tak sengaja lagu legendaris itu ku dengar


Lagu dari band ternama negeri ini
Percayalah padaku akupun ridukanmu
kuakan pulang, melepas semua kerinduan yang terpendam
Sedikit namun tepat sasaran

Seketika baru kusadari


Kota ini memang kota mesra
Sudut kota diisi dengan kenangan
Pusat kota diisi dengan cinta

Malam semakin larut


Tubuh nan penat kuseret beranjak
Memang kota ini indah,
namun tak lebih indah saat dirimu hadir disini

Anda mungkin juga menyukai