Anda di halaman 1dari 29

LAPORAN PRAKTIKUM

BASIS DATA

Disusun Oleh :
Nama :
NIM :

PRODI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS ISLAM NUSANTARA
BANDUNG
2021
KATA PENGANTAR

Pertama-tama penulis panjatkan puji syukur kepada yang Tuhan yang Maha
Esa.karena tanpa rahmat dan ridho-NYA, penulis tidak dapat menyelesaikan tugas
praktikum UAS yaitu membuat Laporan Praktikum Sistem Basis Data ( Mysql )
dengan baik dan selesai tepat waktu. Penulis juga mengucapkan terimakasih kepada
dosen pengampu mata kuliah ini yang memberikan kesempatan penulis untuk
menulis laporan praktikum, dan teman-teman yang selalu setia memberikan
pendapatnya. Pendapat teman-teman sangat membantu dalam mengerjakan tugas
laporan praktikum ini. Dan isi laporan ini juga diambil dari beberapa sumber lain
agar dapat mendapat kepastian materi dari yang telah disampaikan sebelumnya.
Penulis berterima kasih kepada pihak-pihak yang secara langsung atau tidak
langsung membantu dalam pembuatan laporan praktikum ini, sehingga Penulis bisa
menyelesaikan laporan ini dengan baik. Penulis memaparkan tentang pembahasan
mengenai praktikum SBD(mysql). Penulis berharap agar laporan praktium yang di
tuliskan ini nantinya dapat berguna bagi pembaca. Penulis juga berharap, laporan
ini dapat memberikan informasi yang dibutuhkan bagi siapa saja yang
memerlukannya. Dan apabila dalam pembuatan laporan ini terdapat kesalahan yang
belum penulis ketahui. Penulis menerima kritik serta saran untuk laporan yang
masih jauh dari sempurna ini, agar kedepannya Penulis dapat menyusun laporan
praktikum yang lebih baik.

Bandung, Februari 2021

Penyusun

i
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL

KATA PENGANTAR ........................................................................................ i

DAFTAR ISI ..................................................................................................... ii

BAB I PENDAHULUAN ................................................................................... 1


1.1. Latar Belakang .......................................................................................... 1
1.2. Tujuan Praktikum ...................................................................................... 1
1.3. Manfaat Praktikum .................................................................................... 2

BAB II LANDASAN TEORI ............................................................................ 3


2.1. Pengertian MySQL ................................................................................... 3
2.2. XAMPP ..................................................................................................... 3
2.3. Membuat Server (localhost) .................................................................... 10

BAB III HASIL PRAKTIKUM ...................................................................... 14


3.1. Membuat Data Base ................................................................................ 14
3.2.Membuat Tabel ........................................................................................ 15
3.3.Membuat Kolom ...................................................................................... 17
3.4.Menghitung Jumlah Baris dan Kolom ...................................................... 18
3.5.Mengelompokan Suatu Barang ................................................................ 22
3.6.Menggabungkan 2 Tabel Atau Lebih ....................................................... 23

BAB IV PENUTUP .......................................................................................... 24


4.1. Kesimpulan ............................................................................................ 24

DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................... 25

ii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Suatu aplikasi terdiri atas sekumpulan program aplikasi, file data, dan prosedur
yang mengerjakan suatu proses atau fungsi. Setiap program aplikasi didalam suatu
lingkungan pemrosesan file tradisional, khusus beroperasi pada file data yang
dibuat specifik untuk aplikasi itu. Antar file data ( di dalam satu aplikasi atau antar
aplikasi ) tidak ada hubungan, dan pada umumnya data didefinisikan dan disusun
dengan cara yang berbeda untuk setiap aplikasi. Kenyataan ini membuat sulit
dilakukannya integritas data. Dengan keterbatasan tersebut, pemrosesan file
tradisional kurang mempunyai keluwesan dan tidak mendukung pemakaian data
bersama. Hal ini menyebabkan tidak dapat dilakukannya pertukaran data antar
aplikasi, dan sering terjadi terpaksa harus dilakukan pengetikan ulang data dari satu
aplikasi ke aplikasi yang lain. Selain itu Pemrosesan basis data sebagai perangkat
andalan sangat diperlukan oleh berbagai institusi dan perusahaan. Misalnya saja
seperti sekolah, Saat ini pengolahan data Akademik di kebanyakan sekolah masih
dilakukan secara manual, yaitu data yang masih dicatat kedalam sebuah buku atau
arsip seperti data siswa, data guru, data absensi siswa, dan data nilai siswa. Karena
pengolahan data masih dilakukan secara manual, maka dalam pengolahan data
akademik sering terjadi duplikasi data, data akademik yang tidak teratur dan tidak
terorganisir dengan baik, sehingga untuk mengatasinya, dikenalkan konsep baru
yang disebut basis data.

1.2 Tujuan Praktikum


Tujuan dari penulisan ini antara lain agar mahasiswa dapat menjelaskan konsep
dasar basis data, membuat aplikasi dengan menggunakan SQLyog sehingga dapat
mengurangi terjadinya duplikasi data dan membuat data menjadi teratur serta
terorganisir dengan baik.

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 1


1.3 Manfaat Praktikum
Adapun manfaat yang diharapkan penulis dalam penelitian ini adalah sebagai
berikut :
1. Mahasiswa dapat menjelaskan konsep basis data dengan baik.
2. Mahasiswa mampu membuat aplikasi dengan menggunakan SQLyog.
3. Serta menambah wawasan dan pengetahuan sehubungan dengan
perancangan sistem basis data.

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 2


BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian MySQL

MySQL adalah sebuah database management system (manajemen


basis data) menggunakan perintah dasar SQL (Structured Query Language)
yang cukup terkenal. Database management system (DBMS) MySQL multi
pengguna dan multi alur ini sudah dipakai lebih dari 6 juta pengguna di
seluruh dunia. [1]

MySQL adalah DBMS yang open source dengan dua bentuk lisensi,
yaitu Free Software (perangkat lunak bebas) dan Shareware (perangkat
lunak berpemilik yang penggunaannya terbatas). Jadi MySQL adalah
database server yang gratis dengan lisensi GNU General Public License
(GPL) sehingga dapat Anda pakai untuk keperluan pribadi atau komersil
tanpa harus membayar lisensi yang ada. [1]

Seperti yang sudah disinggung di atas, MySQL masuk ke dalam


jenis RDBMS (Relational Database Management System). Maka dari itu,
istilah semacam baris, kolom, tabel, dipakai pada MySQL. Contohnya di
dalam MySQL sebuah database terdapat satu atau beberapa tabel. [1]

SQL sendiri merupakan suatu bahasa yang dipakai di dalam


pengambilan data pada relational database atau database yang terstruktur.
Jadi MySQL adalah database management system yang menggunakan
bahasa SQL sebagai bahasa penghubung antara perangkat lunak aplikasi
dengan database server. [1]

2.2. XAMPP
2.1.1 Pengertian XAMPP
XAMPP adalah web server open source yang berjalan pada sistem operasi cross-
platform (Windows, Linux, MacOS). Semua yang diperlukan untuk

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 3


mengelola website tersedia di XAMPP seperti Apache, MySQL/MariaDB,
PHP, dan Perl. Meski program di dalamnya lengkap, XAMPP tetap merupakan web
server yang sederhana dan ringan, XAMPP dipakai untuk membuat web
server lokal di komputer. Hal ini akan memudahkan Anda dalam mengembangkan,
mendesain, dan keperluan testing website. [1]

Biasanya XAMPP digunakan untuk mencoba berbagai tema dan plugin


WordPress, menguji fitur-fiturnya, dan mempelajari dasar-dasar WordPress.
Dengan XAMPP, Anda tak perlu khawatir mengubah kode inti program. Kalau ada
error, itu tidak akan muncul di website online. [1]

2.1.2 Fungsi XAMPP


Seperti halnya web server lokal lainnya, ada banyak sekali fungsi
dari XAMPP. Di sini kami akan menjelaskan beberapa kegunaannya yaitu:
[1]

1. Setting Database phpMyAdmin


Dengan menggunakan XAMPP Anda bisa mengakses halaman
phpMyAdmin. Sama seperti saat Anda menggunakan hosting atau VPS
pasti Anda akan membutuhkan phpMyAdmin untuk mengedit, menghapus,
menambah database, dan menambahkan user. [1]

Di XAMPP Anda juga bisa melakukan hal yang sama. Bedanya di


XAMPP Anda tidak perlu khawatir terjadi error database karena semua
perubahan yang dilakukan hanya pada server lokal komputer. [1]

Apabila Anda baru pertama kali menggunakan phpMyAdmin, XAMPP menjadi


software yang tepat untuk mempelajari fitur-fitur dari phpMyAdmin dan
mempelajari dasar-dasar menggunakan phpMyAdmin. [1]

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 4


2. Install WordPress Offline
XAMPP berguna untuk menjalankan Apache, MariaDB, dan PHP
pada localhost atau komputer tanpa harus ada koneksi internet. Dengan
Adanya XAMPP akan mempermudah pekerjaan frontend dan backend
developer. Karena mereka dapat melakukan testing pada program sebelum
nantinya akan diupload ke server online website. [1]

Untuk Anda yang baru belajar dasar-dasar WordPress, software


XAMPP sangat cocok untuk Anda. Karena Anda bisa mencoba beberapa
fitur WordPress seperti menambahkan tema, menambahkan plugin, belajar
membuat post, membuat menu dan lain-lain. [1]

3. Menjalankan Laravel Pada Komputer


Laravel adalah salah satu framework php yang dipakai untuk
mempermudah developer dalam mengembangkan website. Dengan
menjalankan Laravel pada localhost komputer Anda menggunakan
XAMPP, Anda jadi lebih mudah untuk memodifikasi script dan membuat
fitur baru website tanpa harus takut merusak kode inti website yang ada di
server. [1]

2.1.3 Cara Installer XAMPP


Gambar 1.1:

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 5


Hal yang harus kita siapkan yaitu:
1. Download terlebih dahulu XAMPP dibrowser yang ada pada laptop
atau komputer kita, baik itu chrome, mozilla, dan lain sebagainya.
Hasil download seperti gambar dibawah. (Gambar 1.2).

Gambar 1.2:

2. Buka installer-nya. Dengan cara klik kanan pada mouse lalu pilih Run
as administator. (Gambar 1.3).

Gambar 1.3:
2

Lalu akan muncul tampilan untuk memilih bahasa. Pilih saja bahasa
yang kita inginkan, kemudian klik OK. (Gambar 1.4).

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 6


3.
Gambar 1.4:

Memilih bahasa

4. Selanjutnya terkadang akan muncul pesan error. Tetapi pesan error


tersebut bisa kita abaikan, kemudian kita lanjut klik OK lalu klik Yes
pada pesan error tersebut. (Gambar 1.5).

Gambar 1.5:

5. Setelah memilih OK dan Yes seperti gambar poin 4. Maka


selanjutnya akan muncul tampilan selamat datang pada installer
XAMPP, kemudian kita klik Next >. (Gambar 1.6).

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 7


Gambar 1.6:

6. Setelah klik Next >, selanjutnya akan tampil komponen-komponen


yang akan kita perlukan pada XAMPP. Kemudian kita klik Next > lagi
untuk melanjutkan instalasi komponen. (Gambar 1.7).

Gambar 1.7:

7. Kemudian selanjutnya kita diarahkan pada lokasi untuk penginstalan


XAMPP. Biarkan saja untuk pada lokasi default yaitu di c:\xampp,
kemudian kita lanjutkan klik install. (Gambar 1.8).
8.

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 8


Gambar 1.8:

9. Setelah selesai proses instalasi, selanjutnya akan tampil pesan bahwa


instalasi XAMPP sudah selesai. Kemudian kita langsung saja klik
Finish untuk menutup instalasi. (Gambar 1.9).

Gambar 1.9:

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 9


2.3 Membuat Server (localhost) XAMPP
Apabila kita akan membuat database dengan MySQL pada XAMPP, maka
terlebih dahulu kita harus membuat server local yang kita buat sendiri, yaitu
dengan cara mengaktifkan beberapa aplikasi yang ada pada Control Panel
XAMPP. Dibawah ini akan saya jelaskan bagaimana cara membuat server
pada (localhost) tersebut.

2.3.1 Pengoperasian Localhost XAMPP


1. Bukalah XAMPP yang sudah terinstal pada laptop atau PC kita.
Dengan cara double klik pada XAMPP / klik kanan pada XAMPP
kemudian klik Run as administrator. (Gambar 1.1).

 Gambar 1.1:

Double Klik

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 10


2. Setelah jendela XAMPP terbuka seperti gambar dibawah ini:
(Gambar 1.2).

 Gambar 1.2:

3. Maka langkah selanjutnya yaitu, kita memilih dua aplikasi dari lima
aplikasi. Yaitu kita cukup pilih aplikasi Apache dan MySQL untuk
membuat server database. (Gambar 1.3).

 Gambar 1.3:

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 11


4. Setelah memilih aplikasi, kemuadian kita klik Start pada kedua
aplikasi tersebut. Setelah klik Start maka warna pada Apache dan
MySQL akan berubah menjadi hijau, itu menandakan bahwa
aplikasi berjalan lancar. (Gambar 1.4).

 Gambar 1.4:

5. Jika Apache dan MySQL sudah berjalan dengan sempurna maka


langkah selanjunya yaitu, melihat apakah server (localhost) berhasil
dibuat. Cara melihatnya yaitu dengan cara membuka browser baik
itu chrome, Mozilla dan lain sebagainya yang sudah terinstall pada
laptop atau PC kita. Lanjut kita ketikan “localhost/phpmyadmin/”
(tanpa tanda kutip) kemudian enter, maka kita akan terhubung pada
phpMyadmin. (Gambar 1.5).

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 12


 Gambar 1.5:

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 13


BAB III
HASIL PRAKTIKUM

a. Membuat DataBase
1. Buka localhost/phpmyadmin pada browser seperti gambar di bawah:

Gambar 1.1:

 Selanjutnya klik New kemudian isi Create database yang kita


perlukan, disini saya akan membuat database penjualan, jadi saya
isi dengan nama penjualan. Kemudian klik Create.
 SQL : create database penjualan
Gambar 1.2:

2 3

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 14


 Setelah kita klik Create seperti gambar 1.2 diatas, maka selanjutnya
database sudah dibuat dengan nama penjualan.

Gambar 1.3:

b. Membuat Tabel
1. Setelah membuat database dengan nama penjualan, kemuadian kita
lanjutkan dengan membuat tabel (create table). Disini saya akan mengisi
tabel dengan nama pembeli.
 Pertama klik pada database penjualan, kemudian klik SQL. Isi SQL
dengan :
 SQL : CREATE TABLE pembeli (id int PRIMARY KEY, nama
varchar (20), no_tlp varchar (13), alamat text (20), member varchar
(3))
 Jika sudah lanjutkan klik Go.

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 15


Gambar 1.4:
2
1

2. Setelah klik Go, maka hasilnya akan seperti gambar di bawah ini.
 Jadi ditabel pembeli, didalamnya terdapat 5 (lima) field yaitu id, nama,
no_tlp, dan member.
Gambar 1.5:

2
1

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 16


c. Membuat Kolom
1. klik tabel pembeli dan selanjutnya klik SQL.

Gambar 1.6:

1
2

2. ketik perintah pada menu SQL.


3. SQL : INSERT INTO pembeli VALUES ( 'id', 'nama', 'no_tlp',
'alamat, 'member' );
4. Setelah itu klik Go seperti gambar dibawah.
Gambar 1.7:

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 17


5. Untuk hasil selanjutnya setelah klik Go, kemudian klik tabel
pembeli maka hasil 5(lima) field tersebut sudah terisi tertera seperti
gambar dibawah:

Untuk Menambah field lakukan perintah SQL seperti langkah


Gambar 1.7 diatas.

Gambar 1.8:

d. Menghitung Jumlah Baris dan Kolom.


1. Selanjutnya kita akan membuat table baru dengan nama barang, dimana
table barang tersebut akan berisikan barang-barang apa saja yang ada
didatabse penjualan.

2. Yang pertama kita klik didata base penjualan, kemudian klik SQL dan
masukan perintah CREATE TABLE barang (id int PRIMARY KEY,
nama_barang varchar(20),jenis_barang varchar(20),harga_barang int
(20),keterangan text(30)). setelah itu klik Go Seperti gambar di bawah
ini:

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 18


Gambar 1.9

1 2

3. Maka table barang sudah berhasil di buat. Seperti gambar dibawah ini:

Gambar 2.1

4. Untuk proses selanjutnya kita akan mengisi kolom yang ada pada table
barang. Dengan perintah pada SQL : INSERT INTO barang VALUES
('001','Laptop','Elektronik','2000000','Tersedia'); kemuadian Klik Go.
Maka tampilan akan seperti gambar dibawah ini:
5.

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 19


Gambar 2.2

2
1

Gambar 2.3

1
2

6. Untuk menambahkan kolom, lakukan seperti gambar 2.2;


7. Menghitung jumlah baris dan kolom, pertama yang harus dilakukan yaitu:
 Klik pada table barang, kemudian klik SQL, masukan kode :
SELECT COUNT(harga_barang)FROM barang;
SELECT SUM(harga_barang)FROM barang;
SELECT AVG(harga_barang)FROM barang;
SELECT MIN(harga_barang)FROM barang;
SELECT MAX(harga_barang)FROM barang;
8. Setelah masukan kode, kemudian klik Go. Seperti gambar di bawah ini:

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 20


Gambar 2.4

2
1

Gambar 2.5

9. Pada gambar 2.5 diatas tampil COUNT (harga_barang) 1. Dikarenakan


saya mengisi kolom pada table barang hanya satu.

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 21


e. Mengelompokan Suatu Barang.
1. Pilih data base penjualan kemuadian klik SQL. Masukan kode sebagai
berikut :
SELECT harga_barang SUM(harga_barang)FROM barang GROUP BY
harga_barang HAVING SUM(harga_barang)>1;

Gambar 2.6

1 2

3
4

2. Kemudian klik Go seperti Gambar 2.6. Maka tamapilan seperti dibawah ini:
Gambar 2.7

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 22


f. Menggabungkan 2 Tabel Atau Lebih.
1. Pilih dan klik tabel barang kemudian pilih SQL, masukan kode seperti
Gambar dibawah ini:
SQL : SELECT *FROM barang INNER JOIN pembeli ON
barang.id=pembeli.id;
2. Kemudian klik Go, seperti Gambar 2.7 dibawah ini:
3. Maka tampilan seperti Gambar 2.8

Gambar 2.7

2
1

3
4

Gambar 2.8

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 23


BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Setelah melakukan praktikum terkait tema laporan praktikum basis data
yaitu “PhpMyadmin”. maka mendapatkan kesimpulan sebagai berikut :

1. Dengan PHPMyadmin seseorang dapat membuat database, membuat tabel,


mengisi data, menghapus dan mengupdate data dan lain-lain dengan mudah
tanpa harus menghafal baris perintahnya dan terasa lebih mudah, tanpa perlu
mengetikkan perintah SQL secara manual. [2]

2. Untuk memindahkan database toko online dari komputer praktikan ke


komputer yang lain menggunakan export. [2]

3. Untuk memasukkan database toko online milik praktikan gunakan import.

4. Dalam pembuatan tabel data_barang, data_pembeli, penjualan_barang dan


persediaan_barang gunakan create new table on database. [2]

5. Hasil pengisian syntax pada tabel data_barang, data_pembeli,


penjualan_barang dan persediaan_barang dapat ditampilakan menggunakan
browse. [2]

6. PhpMyAdmin berbasis web, maka phpMyAdmin dapat di jalankan di


banyak OS, selama dapat menjalankan webserver dan Mysql. [2]

7. Indeks dalam sebuah tabel berfungsi antara lain untuk membuat struktur
tabel lebih baik dan mempercepat pencarian. [2]

8. SQL statement di PHPMyAdmin terdapat di tab SQL. SQL didesain agar


bisa mengambil data dan melakukan manajemen data di database relasional.
9.

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 24


10. Salah satu kegunaan query yaitu sebagai alat bantu dari SQL statement
sehingga mempermudah pemrograman phpMyAdmin. [2]

11. Pada database ‘Toko Online’ ini dari masing-masing tabel yang telah dibuat
yang menjadi kolom utama dari setiap tabel adalah kolom id_barang karena
ditambahkannya primary key. [2]

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 25


DAFTAR PUSTAKA

1. Yasin K. 2019.PengertianMySQL
:https://www.niagahoster.co.id/blog/mysql/

2. Shofura Shofura.2016.phpMyadmin

https://www.slideshare.net/phpmyadmin/

[ Laporan Hasil Praktikum Basis Data ] 26

Anda mungkin juga menyukai