Anda di halaman 1dari 10

SOAL UTS SI KEBIDANAN SEMESTER V

UNIVERSITAS KADER BANGSA PALEMBANG

Mata Kuliah : Askeb Persalinan


Dosen Pengampuh : - Hj. Siti Aisyah., S.Psi., SST., M.Keb
- Shendy., SST., M. Keb
Tanggal : 3 Desember 2021

A. Pilihan Ganda
Jawablah soal di bawah ini, pilihlah jawaban yang paling tepat.

1. Seorang perempuan usia 21 tahun datang ke PMB mengaku hamil anak


pertama, tidak pernah keguguran, dengan UK 9 bulan. Sudah mules sejak
semalam, keluar lender bercampur darah sedikit. Hasil pemeriksaan TTV
normal, palvasi normal, DJJ normal. PD: porsio tipis, pembukaan 3 cm,
Ketuban positif terbawah kepala. Apa diagnose ibu tersebut?
a. G1 Ab 0 hml atrn, inpartu kala I fase laten, preskeb JTH
b. G1 Ab 0 hml atrn, inpartu kala I fase, preskeb JTH
c. Ibu sudah memasuki tanda-tanda impart
d. Ibu sudah memasuki kala I persalinan

2. Dari kasus no.1, pada waktu periksa dalam tidak terasa lagi pinggir bawah
sympisis. Pernyataan ini menunjukkan bahwa sudah terjadi penurunan di?
a. H I
b. H II
c. H III
d. H IV

3. Seorang perempuan usia 21 tahun datang ke BPM hamil aterm anak pertama
dengan keluhan mulai merasa sakit perut menjalar kepinggang, ada dorongan
meneran, adanya tekanan pada anus dan rektum. Ibu tersebut sudah mengalami:
a. Tanda dan gejala kala II
b. Tanda pasti kala II
c. Kala I fase aktif
d. Kala I fase laten

Soal Askeb 1
4. Seorang wanita usia 26 tahun mengaku hamil anak pertama cukup bulan, tidak
pernah abortus, hamil aterm datang ke BPM. Hasil pemeriksaan TTV normal,
tinggi fundus 32 cm, preskep, jth, pada periksa dalam portio teraba tipis,
pembukaan 6 cm, pendataran 75%, ketuban utuh, penurunan hodge 3+.
Diagnosa apa yang dapat ditegakkan pada ibu tersebut ?
a. G1A0 hamil aterm inpartu kala I fase laten
b. G1A0 Inpartu kala I fase aktif
c. G1A0 Inpartu kala II
d. G1A0 Inpartu kala I fase aktif akselerasi

5. Asuhan sayang ibu seperti apa yang kita berikan pada kasus no. 4 ?
a. Ibu disuruh tiduran, miring ke kiri
b. Ibu dianjurkan untuk berjalan-jalan sampai menunggu bukaan lengkap
c. Dilakukan kateterisasi untuk mengosongkan kandung kemih
d. Dilakukan pencukuran rambut pubis

6. 4 jam kemudian, pada ibu dengan kasus diatas (soal no. 4 & 5) dilakukan
pemeriksaan dalam portio sudah tidak teraba, ketuban (+), kepala sudah turun
di hodge 3+ penunjuk UUK, tidak ada molase. Diagnosa apa yang dapat
ditegakkan pada ibu tersebut ?
a. G1A0 hamil aterm inpartu kala II fase aktif, preskeb JTH
b. G1A0 hamil aterm inpartu kala II, preskeb JTH
c. G1A0 inpartu kala I pembukaan lengkap, preskeb JTH
d. G1A0 inpartu kala III, preskeb JTH

7. Seorang perempuan usia 21 tahun G1A0 UK 40 minggu datang ke BPM


dengan keluhan: hasil pemeriksaan: TTV: dalam batas normal, diperiksa dalam:
Pembukaan lengkap, Ketuban utuh, UUK kiri depan, Penurunan HIV+, dan
tidak teraba bagian-bagian kecil janin, apakah tindakan yang tepat dilakukan
bidan pada kasus tersebut?
a. Mengajarkan ibu cara meneran
b. Melakukan amniotomi
c. Menjelaskan posisi meneran
d. Ibu disuruh miring ke kiri

Soal Askeb 2
8. Pada kasus no. 7, setelah dilakukan amniotomi tindakan selanjutnya adalah:
a. Persiapan Memimpin Persalinan
b. Mengisap Oksitoksin
c. Memeriksa DJJ setelah mencuci tangan
d. Melengkapi Partograf

9. Seorang bayi baru dilahirkan normal beberapa detik yang lalu di PMB (Praktik
Mandiri Bidan), tindakan apa yang harus segera dilakukan bidan ?
a. Menghisap lendir
b. Menjepit tali pusat
c. Nilai dengan cepat, keringkan, ganti dengan kain kering, selimuti bayi
kecuali tali pusat
d. Menyuntikan oksitosin 10 unit

10. Seorang perempuan usia 21 tahun PIA0 baru saja melahirkan, bayi sudah di
keringkan dan diselimuti, tindakan apa selanjutnya yang harus segera bidan
lakukan?
a. Passtikan bahwa tidak ada janin kedua dan segera suntikan oxitosin 10
unit
b. Lakukan Peregangan Tali pusat terkendali
c. Lahirkan plasenta
d. Suntikan Oxitosin

11. Seorang perempuan usia 21 tahun telah di periksa dalam oleh bidan di BPM.
Hasil pemeriksaan yang dilakukan yaitu mengaku anak pertama pembukaan
lengkap, ketuban masih utuh, teraba kepala, kepala masih berada diatas PAP,
dan bagian-bagian terkecil tidak teraba. Kondisi di atas yang manakah yang
berbahaya untuk dilakukan pemecahan ketuban:
a. Pembukaan Lengkap
b. Ketuban Utuh
c. Bagian terbawah kepala
d. Kepala masih di atas PAP

Soal Askeb 3
12. Seorang perempuan datang ke Bidan mengaku hamil 9 bulan, anak pertama,
mulai sakit perut menjalar ke pinggang, kontraksi 2 x dalam 10 menit DJJ +
136 x /menit, presentase: kepala, TD 120/80. Setelah periksa dalam ditemukan
hasil : Porsio lunak, pembukaan 3 cm, ketuban positif, terbawah kepala, pinggir
bawah simpisis tidak teraba lagi. Menurut anda apa diagnose perempuan
tersebut?
a. G1A0 hamil aterm, Inpartu, kala I persalinan fase laten JTH.
b. G1A0 hamil aterm, kala satu persalinan JTH.
c. G1A0 hamil aterm, kala II persalianan JTH.
d. G1A0 hamil aterm, kala I persalinan fase aktif JTH.

13. Masih mengenai kasus no. 12, menurut anda waktu periksa dalam penurunan
kepala berada dalam bidang?
a. Hodge I
b. Hodge II
c. Hodge III
d. Hodge IV

14. Masih kasus no.12&13, 4 jam berikutnya (pukul 17.30). Bidan melalukan
periksa dalam kembali didapatkan hasil : Portio tipis, pembukaan 6 cm,
ketuban positif, terbawa kepala, penunjuk UUK kiri depan, penurunan Hodge
III, kontraksi 3x dalam 10 menit lamanya 39 detik Menurut anda apa diagnose
tersebut?
a. G1A0 hamil aterm, preskep inpartu Kala II JTH
b. G1A0 hamil aterm, preskep, inpartu, kala I fase aktif JTH.
c. G1A0 hamil aterm, preskep, inpartu, fase aktif akselerasi JTH.
d. G1A0 hamil aterm, preskep, Kala I JTH.

15. Pada kasus no. 14, kapan saat yang tepat anda mulai melakukan observasi,
kemajuan persalinan, dengan menggunakan partograf:
a. Kala I Fase aktif.
b. Pukul 17.30.
c. Portio tipis pembukaan 6 cm
d. Semua benar.

Soal Askeb 4
16. Menurut anda dari kasus diatas soal no.15, pada kolom kontraksi di partograf
digambarkan:
a. Arsir pada 3 kotak
b. Blok pada 3 kotak
c. Titik-titik pada 3 kotak
d. Semua salah

17. Dari kasus diatas asuhan sayang ibu yang anda berikan?
a. Ibu disuruh berbaring telentang.
b. Ibu disuruh jalan-jalan dan diberi nutrisi, minimal 2 jam sekali BAK.
c. Ibu tidak boleh didampingi agar bisa istirahat.
d. Ibu tidak boleh makan dan minum supaya rektum tidak penuh.

18. 4 jam kemudian ibu mengeluh sakitnya bertambah ingin BAB keluar lendir dan
darah, perinium menonjol, anus dan Vulva membuka, bidan periksa dalam
kembali didapatkan hasil porsio tidak teraba, pembukaan lengkap, ketuban
positif, terbawah kepala, penunjuk ubun-ubun kiri depan, penurunan Hodge IV,
pendataran 100%. Apa diagnosa ibu tersebut?
a. G1A0 hamil aterm, inpartu kala III
b. G1A0 hamil aterm, inpartu kala I
c. G1A0 hamil aterm, inpartu kala II
d. G1A0 hamil aterm, inpartu kala IV.

19. Dari soal-soal no. 18, tindakan apa yang dibutuhkan ibu tersebut:
a. Episiotomi
b. Amniotomi
c. Pimpin persalinan
d. Semua benar

20. Kapan anda mulai memimpin persalinan?


a. Ketika anda mengetahui bahwa pembukaan sudah lengkap/kala II.
b. Ketika ibu mengeluarkan air (ketuban pecah)
c. Ketika sudah keluar blood slym
d. Ketika kepala tampak di Vulva 5-6cm.

Soal Askeb 5
21. Perempuan ini sudah melahirkan 1 jam kemudian, anak sehat sudah di
keringkan, diselimutkan dan diletakkan di perut Ibu. Tidakan apa yang
dilakukan selanjutnya?
a. Nilai keadaan bayi
b. Keringkan seluruh tubuh bayi kecuali telapak tangan
c. Ganti dengan kain kering, selimuti kecuali tali pusat
d. Suntikkan oksitosin 10 IU setelah andiagnose twin

22. Setelah tindakan pada soal No. 21, lakukan:


a. Segera menjepit tali pusat bayi.
b. Jepit tali pusat setelah menunggu lebih kurang 2 menit, lakukan
pengguntingan.
c. Palpasi perut ibu untuk memastikan apakah ada janin kedua.
d. Segera suntikkan oksitosin.

23. Kapan saat yang tepat melakukan penyuntikan oksitosin:


a. Segera setelah bayi lahir.
b. Sebelum 1 menit setelah bayi lahir, setelah dipastikan tidak ada janin ke
dua
c. 2 menit setelah bayi lahir.
d. Setelah menjepit tali pusat.

24. Ketika anda sudah menunggu 15 menit setelah bayi lahir plasenta masih belum
lepas dari dinding endometrium apa yang anda harus lakukan?
a. Kosongkan kandung kemih.
b. Suntik oksitosin ke dua.
c. Lakukan PTT.
d. Lakukan masase uterus.

25. Kapan saat yang tepat untuk melakukan Amniotomi?


a. Ketika pembukaan lengkap, kepala masuk PAP ketuban masih utuh
b. Pembukaan lengkap
c. Ibu sudah ada rasa mau meneran.
d. Ketika selaput ketuban tampak di Vulva.

Soal Askeb 6
26. Apa yang menjadi alasan kita tidak segera menjepit tali pusat segera setelah
bayi lahir tetapi kita keringkan tunggu 2 menit dan tali pusat tidak berdeyut
lagi?
a. Memberi kesempatan bayi untuk istirahat
b. Mencegah Anemia
c. Mencegah kejang
d. Mencegah aspeksia

27. Apa indikasi anda melakukan episiotomi pada perinium?


a. Supaya bayi cepat lahir
b. Tidak terjadi partus macet
c. Gawat janin.
d. Menghindari Odema pada perinium.

28. Ketika melaksanakan jahitan pada laserasi 1-2 atau luka episiotomi, jahitan
selalu dimulai pada :
a. Lingkaran hymen
b. 1 cm pada puncak luka
c. Ujung perineum
d. Subkutis

29. Manakah diantara pernyataan berikut ini sesuai dengan diskripsi menejemen
aktif kala III :
a. satu tangan menegangkan dengan menegangkan tali pusat, ujungnya
dijepit dengan klem dan tangan lainnya menekan fundus kearah dorso
cranial sesudah adanya tanda-tanda pelepasan plasenta
b. pemberian oksitosin sehera setelah bayi lahir, melakukan penegangan tali
pusat terkendali ketika uterus mulai kontraksi dan rangsangan taktil
(masasse) fundus segera setelah plasenta lahir.
c. Memotong tali pusat segera mungkin, lakukan PTT dan berikan oksitosin
segera sesudah plasenta lahir
d. Beri oksitosin setelah bayi lahir, lakukan PTT dan perhatikan tanda-
tanda lepasnya plasenta kemudian lakukan PTT untuk mengeluarkan
plasenta

Soal Askeb 7
30. Plasenta lepas dari dinding uterus karena :
a. Terhentinya aliran darah menuju plasenta
b. Kontraksi uterus
c. Tarikan pada tali pusat
d. Dorongan tenaga meneran dari ibu

31. Ketika kita melakukan amniotomi pada presentasi kepala, ternyata air ketuban
bercampur mekonium, artinya:
a. Ada gawat janin.
b. CPD.
c. IUFD
d. Presbo

32. Yang termasuk kala II adalah:


a. Ibu merasa kepala bayi telah turun ke vagina.
b. Kepala dengan diameter 5 – 6 cm membuka introitus vagina atau vulva.
c. Ibu merasa adanya dorongan untuk meneran.
d. Ibu merasa mules dan nyeri pinggang.

33. Penurunan kepala sudah di Hodge III. jelaskan apa yang dimaksud dengan
Hodge III?
a. Bidang yang dibentuk melalui promontorium dan pinggir atas simpisis.
b. Bidang yang dibentuk sejajar dengan Hodge I melewati os koksigeus.
c. Bidang yang dibentuk sejajar dengan Hodge I melewati spina ischiadika
d. Bidang yang dibentuk sejajar dengan Hodge I melewati pinggir bawah
simpisis.

34. Pernyataan mana dibawah ini yang menggambarkan konsep “sayang ibu” pada
kala II persalinan:
a. Menganjurkan ibu tidak minum untuk mencegah muntah dan perut
kembung.
b. Suami diminta menunggu di luar agar tidak pingsan bila melihat darah ibu.
c. Ibu diminta meneran panjang tanpa istirahat agar bayi cepat lahir.

Soal Askeb 8
d. Membantu ibu memilih posisi yang paling nyaman bagi dirinya dan aman
untuk bayi didalam kandungannya
35. Yang menjadi syarat amniotomi adalah:
a. Kepala sudah masuk PAP.
b. Tidak teraba tali pusat atau bagian kecil janin.
c. Ketuban utuh.
d. Jawaban a dan b yang benar.

36. Ketika kepala sudah lahir dan sudah melakukan putaran paksi luar secara
spontan, manuver menarik kepala dengan perlahan ke arah bawah adalah
tindakan untuk
a. Melahirkan bahu posterior
b. Melahirkan bahu anterior
c. Melahirkan badan
d. Mengetahui adakah lilitan tali pusat

37. Seorang bayi baru dilahirkan sehat beberapa menit yang lalu, sudah dilakukan
pemotongan tali pusar, diikat. Apa tindakan selanjutnya?
a. IMD
b. Bounding attachment
c. Penilaian fisik bayi
d. Memandikan bayi

38. Dari kasus no. 37, berapa lama IMD dilakukan pada bayi tersebut?
a. Min. 1 jam
b. Setengah jam
c. Min. setengah jam
d. Sesuka Ibu

39. Penurunan kepala sudah di Hodge III jelaskan apa yang dimaksud dengan
Hodge III?
a. Bidang yang dibentuk melalui promontorium dan pinggir atas simpisis.
b. Bidang yang dibentuk sejajar dengan Hodge I melewati os koksigeus.
c. Bidang yang dibentuk sejajar dengan Hodge I melewati spina ischiadika

Soal Askeb 9
d. Bidang yang dibentuk sejajar dengan Hodge I melewati pinggir bawah
simpisis.
40. Seorang perempuan usia 22 tahun datang ke BPM, mengaku hamil 7 bulan
anak ke 2, mengeluh pusing, pemeriksaan TTV: normal, palpasi: JTH, peskep
td inspeksi, conjungtiva agak pucat. Pemeriksaan apa yang diperlukan pada ibu
tersebut
a. Pemeriksaan Hb
b. Pemeriksaan protemi
c. Pemeriksaan golda
d. Pemeriksaan Glukosa

B. Essay

41. Tuliskan definisi persalinan dan jenisnya menurut usia kehamilan


42. Tuliskan faKtor-faktor yang mempengaruhi proses persalinan!
43. Tulis dan jelaskan kala dalam persalinan!

Soal Askeb 10

Anda mungkin juga menyukai