Anda di halaman 1dari 2

KASUS :

Seorang mahasiswa semester 4 yang terkenal rajin, pintar, dan aktif dalam mengikuti kegiatan
yang ada dikampusnya, tiba-tiba sifatnya tersebut berubah drastis bahkan sampai memutuskan
untuk berhenti kuliah. Penyebab perubahan sifat mahasiswa tersebut dipicu oleh masalah kedua
orang tuanya yang tiba-tiba bertengkar dan memutuskan untuk bercerai, sehingga membuat
mahasiswa tersebut frustasi dan akhirnya memilih untuk tidak melanjutkan kuliahnya.

TUGAS :

1. Tulis permasalahan tersebut diatas?


2. Bagaimana cara mahasiswa tersebut dapat mengambil keputusan?
3. Bagaimana mahasiswa tersebut dapat mengatasi permasalahan?
4. Tulis persepsi anda mengenai memori jangka panjang dan jangka pendek?

JAWABAN :

1. Permasalahan dari kasus diatas adalah perceraian kedua orang tua yang mengakibatkan
mahasiswa tersebut tidak mau melanjutkan pendidikannya.
2. Cara mahasiswa tersebut dalam mengambil keputusan adalah dengan tidak emosi atau
dengan berpikir menggunakan kepala dingin. Jangan mengambil keputusan yang
akhirnya malah membuatnya semakin terpuruk
3. Cara mahasiswa tersebut mengatasi masalahnya adalah dengan selalu berdoa kepada
Allah SWT agar diberikan kesabaran, ketegaran hati, dan kekuatan dalam menghadapi
masalah yang sedang menimpanya, mencari pelarian yang positif misalnya mengikuti
kegiatan-kegiatan yang dapat membuatnya lupa akan masalah yang sedang dihadapinya,
tetap optimis, jangan menyalahkan kedua orang tua atau dirinya sendiri, dan fokus pada
impian dan cita-cita.

4. Persepsi mengenai memori jangka panjang dan jangka pendek:


 Jangka panjang dari kasus tersebut adalah mahasiswa tetap memprioritaskan
pendidikannya walaupun masalah besar sedang menimpanya, karena dengan
pendidikan yang tinggi sebagai motivasi mahasiswa tersebut dalam mencapai
masa depan yang cerah.
 Jangka pendek dari kasus tersebut adalah menerima kenyataan bahwa kedua
orang tuanya telah bercerai dan tetap fokus pada pendidikannya.

Anda mungkin juga menyukai