Anda di halaman 1dari 27

Gubernur Jawa Barat

PERATURAN GUBERNUR JAWA BARAT


NOMOR 25 TAHUN 2007

TENTANG

PEDOMAN PELAKSANAAN KURIKULUM MUATAN LOKAL


PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP

GUBERNUR JAWA BARAT,

Meninmbang : a. bahwa dalam rangka mengantisipasi terjadinya kerusakan


lingkungan yang semakin tinggi dan sebagai perwujudan misi
akselerasi pembangunan Jawa Barat yaitu peningkatan mutu
implementasi pembangunan berkelanjutan, perlu adanya upaya
simultan dan berkesinambungan dengan menerapkan kurilkulum
muatan lokal pendidikan lingkungan hidup di lingkungan
persekolahan;
b. bahwa sehubungan dengan pertimbangan pada hurup a tersebut
diatas, perlu menetapkan Peraturan Gubernur Jawa Barat tentang
Pedoman Pelaksanaan Kurikulum Muatan Lokal Pendidikan
Lingkungan Hidup;
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 11 Tahun 1950 tentang Pembentukan
Provinsi Jawa Barat (Berita Negara tanggal 4 Juli 1950);
2 Undang-Undang Nomor 23 Tahun 1997 tentang Pengelolaan
Lingkungan Hidup (Lembaran Negara Tahun 1997 Nomor 68,
Tambahan Lembaran Negara Nomor 3699);
3 Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional (Lembaran Negara Tahun 2003 Nomor 78, Tambahan
Lembaran Negara Nomor 4301);
4 Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan
Daerah (Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan
Lembaran Negara Nomor 4437); jo. Undang-Undang Nomor 8
Tahun 2005 tentang Penetapan Peranturan Pemerintah Pengganti
Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2005 Tahun tentang Perubahan
atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan
Daerah menjadi undang-undang (Lembaran Negara Tahun 2005
Nomor 108 , Tambahan Lembaran Negara Nomor 4548);
5 Peraturang Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar
Nasional Pendidikan (Lembaran Negara Tahun 2005 Nomor 41);

1
6 Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 22 Tahun 2006
tentang Standar Isi Untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah;
7 Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 23 Tahun 2006
tentang Standar Kompetensi Kelulusan Untuk Satuan Pendidikan
Dasar dan Menengah;
8 Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 24 Tahun 2006
tentang Pelaksanaan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional
Nomor 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi Untuk Satuan
Pendidikan Dasar dan Menengah dan Peraturan Menteri Pendidikan
Nasional Nomor 23 Tahun 2006 tentang Standar Kompetensi
Kelulusan Untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah;
9 Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat Nomor 1 Tahun 2004
tentang Rencana Strategis Pemerintah Provinsi Jawa Barat Tahun
2003-2008 (Lembaran Daerah Tahun 2004 Nomor 1 seri D,
Tambahan Lembaran Daerah Nomor 6);
Memperhatikan : Keputusan Gubernur Jawa barat Nomor 420/Kep.184-Disdi/2007
tentang Tim Pengembang Kurikulum Pendidikan Lingkungan
Hidup.

MEMUTUSKAN

Menetapan : PERATURAN GUBERNUR TENTANG PEDOMAN


PELAKSANAAN KURIKULUM MUATAN LOKAL
PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP.

Pasal 1
Dalam Peraturan Gubernur ini yang dimaksud dengan:

1. Daerah adalah Provinsi Jawa Barat.


2. Pemerintah Daerah Adalah Gubernur dan perangkat daerah sebagai unsur
penyeenggara pemerintahan daerah.
3. Gubernur adalah Gubernur Jawa Barat.
4. Dinas adalah Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.
5. Kepala Dinas adalah Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.
6. Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan
bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagi pedoman penyelenggaraan
kegiatan pembejalaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu.
7. Kurikulum Muatan Lokal adalah kegiatan kurikuler untuk mengembangan
kompetensi yang disesuaikan dengan ciri khas dan potensi daerah, termasuk
keunggulan daerah, yang materinya tidak dikelompokan ke dalam mata pelajaran
yang ada.
8. Kurikulum Muatan Lokal Pendidikan Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat
adalah kurikulum yang disusun oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk
peningkatan Kualitas peserta didik dalam mengelola keseimbangan lingkungan
hidup daerah.

Pasal 2

(1) Sistematika Pedoman Pelaksanaan adalah sebagai berikut:

2
BAB I : PENDAHULUAN
Memuat uraian mengenai latar belakang, tujuan, dasar, ranah dan
tahapan ranah kompetensi, ruang lingkup, sistimatika, arah
pengembangan.
BAB II : STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR TAMAN
KANAK-KANAK(TK)/RAUDATHUL ATHFAL (RA)
Memuat uraian mengenai standar kompetensi dan kompetensi dasar
TK/RA kelompok A dan B semester 1 dan 2
BAB III : STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR
SEKOLAH DASAR (SD)/MADRASAH IBTIDAIYAH (MI)
Memuat uraian mengenai standar kompetensi dan kompetensi dasar
SD/MI mulai dari kelas 1 sampai dengan kelas 6 semester 1 dan 2.
BAB IV : STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR
SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP)/MADRASAH
TSANAWIYAH (MTs)
Memuat uraian mengenai standar kompetensi dan kompetensi dasar
SMP/MTs mulai dari kelas 7 sampai dengan kelas 9 semester 1 dan 2.
BAB V : STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR
SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA)/MADRASAH ALIYAAH
(MA)
Memuat uraian mengenai standar kompetensi dan kompetensi dasar
SMA/MA mulai dari kelas 10 sampai dengan kelas 11 semester 1 dan
2.
BAB VI : STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK)
Memuat uraian mengenai standar kompetensi dan kompetensi dasar
SMK mulai dari kelas 10 sampai dengan kelas 11 semester 1 dan 2.
BAB VIII : PENUTUP

(2) Isi dan uraian pedoman pelaksanaan sebagaimana dimaksud pasal 2 Ayat (1),
tercantum dalam lampiran yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari
Peraturan Gubernur ini.
Pasal 3

3
Hal-hal yang belum cukup diatur dalam Peraturan Gubernur ini sepanjang mengenai
teknis pelaksaannya, dapat diatur dalam petunjuk teknis yang ditetapkan oleh kepala
Dinas.
Pasal 4
Peraturan Gubernur ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan.
Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan Peratutan Gubernur
ini dengan penempatannya dalam Berita Daerah Provinsi Jawa Barat.

Ditetapkan di Bandung
Pada tanggal 27 April 2007

GUBERNUR JAWA BARAT


WAKIL,

ttd

H. NU’MAN A. HAKIM

Diundangkan di Bandung
Pada tanggal 27 April 2007

SEKERTARIS DAERAH PROVINSI


JAWA BARAT,

ttd

LEX LAKSAMANA

BERITA DAERAH PROVINSI JAWA BARAT TAHUN 2007 NOMOR 27 SERIE E

4
LAMPIRAN : PERATURAN GUBERNUR JAWA BARAT
NOMOR : 25 TAHUN 2007
TANGGAL : 27 APRIL 2007
TENTANG : PEDOMAN PELAKSANAAN
KURIKULUM MUATAN LOKAL
PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP

ISI DAN URAIAN

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Fungsi pendidikan adalah mengembangkan kemampuan dan membantu
watak serta peradaban bangsa yang bertamat dalam rangka mencerdaskan
kehidupan bangsa, sedangkan tujuan pendidikan adalah mengembangkan potensi
peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan
Yang Maha Esa, berahlaq mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan
menjadi warga yang demokratis serta bertanggung jawab.
Berdasarkan data empirik dari hasil analisis potensi unggulan serta ciri
khas masing-masing kabupaten/kota di Provinsi Jawa Barat untuk mencapai Visi,
dan Misinya maka diperlukan Kurikulum Muatan lokal Pendidikan Lingkungan
Hidup.
Kurikulum Muatan lokal Pendidikan Lingkungan Hidup. Provinsi Jawa
Barat bertujuan untuk membentuk pribadi peserta didik yang harmonis dengan
memperhatikan kebutuhan perkembangan anak dalam mencapai kecerdasan
intrapersonal, interpersonal, visual spasial, musikal, kecerdasan adpertensi,
kecerdasan kreativitas, kecerdasan spiritual dan moral, dan kecerdasan emosional
dalam mengelola keseimbangan lingkungan.
Dalam pelaksanaannya, kurikulum di setiap satuan pendidikan
menggunakan prinsip-prinsip sebagai berikut:
a. Pelaksanaan kurikulum didasarkan pada potensi, perkembangan dan kondisi
peserta didik untuk menguasai kompetensi yang berguna bagi dirinya. Dalam
hal ini peserta didik harus mendapatkan pelayanan pendidikan yang bermutu,
serta memperoleh kesempatan untuk mengekspresikan dirinya secara bebas,
dinamis dan menyenangkan.

b. Kurikulum dilaksakan degan menggunakan kelima Pilar belajar, yaitu: (a)


belajar untuk beriman dan bertqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, (b) belajar
untuk memahami dan menghayati, (c) belajar untuk mampu melaksakan dan
berbuat secara efextif, (d) belajar untuk hidup bersama dan berguna bagi orang
lain, dan (e) belajar untuk membangun dan menemukan jati diri, melalui
proses pembelajaran yang aktif kreatif efektif dan menyenangkan.

c. Pelaksanaan kurikulum memungkinkan peserta didik mendapat pelayanan


yang bersifat perbaikan, pengayaan, dan atau percepatan sesuai dengan
potensi, tahap perkembangan, dan kondisi peserta didik dengan tetap
memperhatikan keterpaduan pengembangan pribadi yang berdimensi
keTuhanan, keindividuan, kesosialan, dan kemoralan.

5
d. Kurikulum dilaksanakan dalam suasana hubungan peserta didik dan pendidik
saling menerima dan menghargai, akrab, terbuka dan hangat dengan prinsip
tut wuri handayani ing madia mangun karsa ing ngarsa sung tulada (di
belakang memberikan daya dan kekuatan, di tengah membangun semangat
dan prakarsa di depan memberikan contoh dan teladan).

e. Kurikulum dilaksakan dengan menggunakan pendekatan multi strategi dan


multimedia, sumber belajar dan teknologi yang memadai, dan memanfaatkan
lingkungan sekitar sebagai sumber belajar, dengan prinsip alam tatakambang
jadi guru ( semua yang terjadi, tergelar dan berkembang di masyarakat dan
lingkungan sekitar serta lingkungan alam semesta dijadikan sumber belajar,
contoh dan teladan).

f. Kurikulum dilaksankan dengan mendayagunakan kondisi alam, sosial dan


budaya serta kekayaan daerah untuk krberhasilan pendidikan dengan muatan
seluruh bahan kajian secara optimal.

g. Kurikulum yang mencakup seluruh komponen kompetensi mata pelajaran,


muatan lokal dan pengembangan diri diselenggarakan dalam keseimbangan,
keterkaitan, dan kesenimbangungan yang cocok dan memadai antarkelas dan
jenis serta jenjang pendidikan.

1.2 Tujuan
Muatan Lokal Pendidikan Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat
bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut:
a. Memahami konsep dan pentingnya lingkungan hidup dalam kehidupan
di Provinsi Jawa Barat sebagai provinsi dengan segala karakteristiknya.

b. Menampilkan sikap dan apresiatif terhadap pengelolaan lingkungan


hidup di daerah masing-masing khususnya dan Provinsi Jawa Barat
pada umumnya.

c. Menampilkan kreativitas melalui kegiatan nyata dalam rangka


meningkatkan daya dukung lingkungan dan upaya pelestarian
keseimbangan lingkungan hidup

d. Menampilkan peran serta secara nyata dalam setiap dalam setiap upaya
pemanfaatan daya dukung lingkungan dan upaya pelestarian
lingkungan untuk menyukseskan Visi Jawa Barat.

e. Megembangkan pengetahuan dan pemahaman peserta didik tentang:

a) Konsep Dasar Lingkungan Hidup

b) Pelestarian dan pemanfaatan sumber daya alam

c) Pencemaran dan kerusakan lingkungan

d) Pengelolaan (pemanfaatan, penataan, pengembangan, pemeliharaan


dan pemulihan Lingkungan Hidup (Pembibitan, Penanaman,

6
Pemeliharaan dan Pengawasan Lingkungan Hidup), Ketertiban,
Kebersihan dan Keindahan, sanitasi lingkungan misalnya: endemi
flu burung, cikungunyah, DBD, dll).

e) Peranan/pemanfaatan teknologi ramah lingkungan dalam


kehidupan

f) Bencana alam dan Penanggulangannya

g) Pengelolaan Lingkungan Sosial Budaya

h) Pemanfaatan Teknologi Informassi dalam Manajemen pengelolaan


Lingkungan Hidup

f. Membiasakan peserta didik untuk melakukan kegiatan pelestarian dan


pemanfaatan sumber daya alam serta gerakan Pemanfaatan, Penataan,
Pengembangan, Pemeliharaan dan Pemulihan Lingkungan Hidupdi
lingkungan rumah, sekolah dan masyarakat.

g. Meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat tentang


ketertiban, keberdihan dan keinfahan untuk menuju suatu kondisi
daerah yang aman, nyaman dan bersih.

1.3 Ranah dan Tahapan Ranah Kompetensi


Ranah dan tahapan ranah kompetensi untuk semua jenjang pendidikan diguanakan
lengkap, tetapi pencapaiannya oleh setiap jenjang pendidikan disesuaikan dengan
kemampuan para siswa, seperti yang tertera pada tabel berikut.

7
TABEL
RINCIAN RANAH DAN TAHAPAN RANAH KOMPETENSI

JENJANG PENDIDIKAN
TAHAPAN (STANDAR
RANAH SMA/
KOMPETENSI) TK SD SMP
SMK
1. Kognitif 1) Mengingat √ √ √ √
2) Memahami √ √ √ √
3) Menerapkan √ √ √ √
4) Menganalisis √ √ √
5) Mengevaluasi √ √
6) Memecahkan masalah √ √
7) Mengembangkan √
2. Afektif 1) Menerima, mereaksi √ √ √ √
2) Menilai √ √ √
3) Mengembangkan, √ √
memadukan
3. Psikomotor 1) Meniru √ √ √ √
2) Menyusun √ √ √
3) Melakukan √ √ √
4) Membiasakan diri √ √
*) Catatan: tahapan tersebut diatas merupakan standar minimal

1.4 Ruang Lingkup

Kurikulum Muatan Lokal pendidikan lingkunag hidup Provinsi Jawa Barat


meliputi Standar Kompetensi, Kompetensi Dasar dan Indikator Minimal.
Sedangkan inti pembahsan materi Pendidikan Lingkugan Hidup Provinsi Jawa
Barat yang tersebar mulai jenjang Taman Kanak-kanak/Raudhatul Athfal, Sekolah
Dasar/MI, Sekolah Menegah Pertama/MTs, Sekolah Menengah Atas/MA, Hingga
Sekolah Menengah Kejuruan terdiri atas:
a. Konsep Dasar Lingkungan Hidup

b. Pelestarian dan pemanfaatan sumber daya alam

c. Pencemaran dan kerusakan lingkungan

d. Pengelolaan (pemanfaatan, penataan, pengembangan, pemeliharaan dan


pemulihan Lingkungan Hidup (Pembibitan, Penanaman, Pemeliharaan dan
Pengawasan Lingkungan Hidup), Ketertiban, Kebersihan dan Keindahan,
sanitasi lingkungan misalnya: endemi flu burung, cikungunyah, DBD, dll).

e. Peranan/pemanfaatan teknologi ramah lingkungan dalam kehidupan

f. Bencana alam dan Penanggulangannya

g. Pengelolaan Lingkungan Sosial Budaya

8
h. Pemanfaatan Teknologi Informassi dalam Manajemen pengelolaan
Lingkungan Hidup

1.5 Arah Pengembangan


Standar Kompetensi dan kompetensi dasar menjadi arah dan landasan untuk
mengembangkan materi pokok, kegiatan pembelajaran, dan indikator pencapaian
kompetensi untuk penilaian. Dalam merancang keiatan pembelajaran dan
penilaian perlu memperhatikan Standar Proses dan Standar Penilaian.

9
BAB II

STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR


TAMAN KANAK-KANAK (TK)/RAUDATHUL ATHFAL (RA)

2.1 Kelompok A
2.1.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Memahami konsep dasar lingkungan hidup 1.1 Mengenal jenis-jenis lingkungan biotik dan
abiotik
1.2 Menyenangi lingkungan biotik dan abiotik
1.3 Melakukan kegiatan pemeliharaan lingkungan
biotik dan abiotik
2. Mencegah pencemaran dan pengrusakan 2.1 Mengenal lingkungan yang tercemar.
lingkungan 2.2 Membiasakan diri menjaga lingkungan yang
bersih
2.3 Melakukan upaya pencegahan pencemaran
lingkungan
3. Menerapkan perilaku hemat dalam 3.1 Membiasakan menghemat kebutuhan sehari-
kehidupan sehari-hari hari (pakaian, makanan, alat mandi, dll)

2.1.2 Semester 2

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Memahami pengelolaan lingkungan hidup 1.1 Mengenal berbagai jenis tanaman (obat, sayur,
buah, tanaman hias, dan tanaman pelindung)
1.2 Mengenal cara menanam tanaman sederhana
sesuai dengan lahan yang ada (pot, teras,
rumah dll)
1.3 Meniru cara merawat tanaman
2. Membiasakan bersikap siaga menghadapi 2.1 Mengenal jenis-jenis bencana alam.
bencana alam 2.2 Menunjukan empati terhadap bencana alam
yang terjadi
2.3 Melakukan sumulasi cara menghadapi
bencana alam

10
2.2 Kelompok B
2.2.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Memahami pengelolaan lingkungan hidup 1.1 Mengetahui jenis-jenis lingkungan biotik dan
abiotik
1.2 Menyenangi pelestarian lingkungan biotik dan
abiotik
1.3 Melakukan pelestarian lingkungan biotik dan
abiotik
2. Mencegah pencemaran dan pengrusakan 2.1 Mengatahui lingkungan yang tercemar
lingkungan 2.2 Menyenangi lingkungan sehat dan bersih
2.3 Melakukan penanggulangan pencemaran
lingkungan
3. Menerapkan perilaku hemat dalam 3.1 Membiasakan menghemat kebutuhan sehari-
kehidupan sehari-hari hari (pakaian, makanan, alat mandi, dll)
3.2 Membiasakan menghemat listrik
3.3 Membiasakan menghemat air

2.2.2 Semester 2

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Memahami pengelolaan lingkungan hidup 1.1 Mengenal berbagai jenis tanaman (obat,
sayur, buah, tanaman hias, dan tanaman
pelindung)
1.2 Mengenal bahaya dan manfaat berbagai jenis
tanaman
1.3 Menanam tanaman sesuai dengan lahan yang
ada (pot, teras rumah dll)
2. Menerapkan dan menampilkan teknologi 2.1 Mengenal berbagai jenis limbah yang bernilai
sederhana tambah (botol air mineral, kaleng susu,
kemasan makanan, dll
2.2 Memanfaatkan barang-barang bekas
3. Membiasakan bersikap siaga menghadapi 3.1 Mengetahui jenis-jenis bencana alam
bencana alam 3.2 Menunjukan empati dan peduli terhadap
bencan alam yang terjadi
3.3 Melakukan simulasi menghadapi bencana
alam

11
BAB III

STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR


SEKOLAH DASAR (SD)/MADRASAH IBTIDAIYAH (MI)

3.1 Kelas 1
3.1.1 Semester 1
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Menerapkan kebersihan di rumah, dan 1.1 Mengenal hidup bersih dan sehat dirumah dan
sekolah sekolah
1.2 Menyenangi kebersihan dan kesehatan di
rumah dan sekolah
1.3 Melaksanakan pola hidup bersih dan sehat di
rumah dan sekolah
2. Melakukan pemeliharaan lingkunga biotik 2.1 Mengenal jenis-jenis lingkungan biotik
2.2 Menyenangi keindahan lingkungan
2.3 Mempraktikan cara memlihara
lingkungan biotik
3. Berperilaku disiplin dalam memlihara 3.1 Menyebutkan cara-cara berperilaku disiplin
tanaman dalam memlihara lingkungan biotik.
3.2 Menyenangi perilaku disiplin dalam
memelihara tanaman
3.3 Membiasakan berperilaku disiplin dalam
memelihara tanaman

3.1.2 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Membiasakan kesiagaan dalam 1.1 Mengenal cara-cara menghadapi bencana


menghadapi bencana alam alam
1.2 Menunukan sikap empati terhadap orang lain
1.3 Mensimulasikan cara bersiap siaga
menghadapi bencana alam (misalnya: gunung
meletus)
2 Menerapkan teknologi sederhana dalam 2.1 Menjelaskan jenis-jenis teknologi sederhana
pemeliharaan lingkungan dalam pemeliharaan lingkungan (misalnya:
botol kemasan air mineral, kaleng besar,
kantong plastik)
2.2 Membuat hasil karya dengan memanfaatkan
teknologi sederhana dalam pemeliharaan
lingkungan
2.3 Melaksanakan pameran hasil teknologi
sederhana di kelas/sekolah

12
3.2 Kelas 2

3.2.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Melakukan berbagai cara pembibitan 1.1 Menjelaskan cara-cara pembibitan tanaman


sesuai dengan jenis tanaman 1.2 Menyenangi kegiatan pembibitan tanaman
1.3 Mempraktikan pembibitan tanaman
2. Menerapkan pola hidup sederhana abiotik 2.1 Menjelaskan pola hidup sederhana
2.2 Menyenangi pola hidup sederhana
2.3 Menyenangi keindahan lingkungan
2.4 Mempraktikan cara memelihara lingkungan
biotik dan abiotik
3. Menunjukan sikap hidup hemat 3.1 Menyebutkan tata tertib pemeliharaan
lingkungan sekolah
3.2 Menghargai tata tertib pemeliharaan
lingkungan sekolah
3.3 Melaksanakan tata tertib pemeliharaan
lingkungan sekolah

3.3.2 Semester 2
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Membiasakan kesiagaan menghadapi 3.4 Menjelaskan terjadinya bencana alam dan


bencana alam penanggulangannya
3.5 Menunjukan sikap empati terhadap orang lain
3.6 Melakukan simulasi cara menghadapi
bencana alam (misalnya: longsor)
4. Menerapkan teknologi sederhana 4.1 Menjelaskan pemanfaatan barang-barang
bekas (misalnya, dus-dus , bekas, kaleng, dll)
4.2 Membuat hasil karya dari barang bekas
4.3 Menampilkan hasil karya dalam pameran
kelas/sekiolah

3.4 Kelas 4

3.4.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Melakukan cara penanaman berbagai jenis 1.1 Mengenal berbagai tanaman bunga dalam
tanaman pot
1.2 Menyenangi penanaman bunga dalam pot
1.3 Mempraktikan penanaman bunga dalam
pot
2. Berpartisipasi aktif dalam mencegah 2.1 Menjelaskan terjadinya pencemaran
pencemaran lingkungan lingkungan
2.2 Memberi contoh cara berpartisipasi dalam
mencegah pencemaran lingkungan
2.3 Melaksanakan kebersihan dan penataan
kelas
3. Menerapkan kepedulian terhadap 3.1 Menjelaskan kepedulian terhadap lingkungan
lingkungan 3.2 Memberi contoh sikap peduli terhadap
lingkungan

13
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

3.3 Melakukan pengawasan terhadap lingkungan


*) Akhir semester 1 lomba kebersihan kelas dan penataan

3.4.2 Semester 2
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Membiasakan bersiap siaga menghadapi 1.1 Mengidetifikasikan bencana alam dan


bencana alam penanggulangannya
1.2 Menunjukan sikap empati terhadap orang
lain
1.3 Mempraktikan cara menghadapi bencana
alam (misalnya: kebakaran hutan)
2. Menerapkan teknologi sederhana 2.1 Menjelaskan pemanfaatan barang-barang
bekas (misalnya: gelas plastik kemasan
air mineral)
2.2 Membuat hasil karya dari barang bekas
2.3 Menampilkan hasil karya dalam pameran
kelas/sekolah

3.5 Kelas 5
3.5.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Melakukan cara penanaman berbagai jenis 1.1 Mengenal jenis-jenis tanaman obat (apoik
tanaman hidup)
1.2 Mensyukuri manfaat tanaman obat
1.3 Membiasakan diri memelihara tanaman obat
(apotik hidup)
2. Menerapkan pola hidup sederhana 2.1 Mengenal pola hidup sederhana
2.2 Menghargai pola hidup sederhana
2.3 Melaksanakan pola hidup sederhana
3. Melakukan penanggulanganpencemaran 3.1 Menjelaskan upaya penanggulangan
lingkungan pencemaran lingkungan
3.2 Menyenangi kondisi lingkungan yang tidak
tercemar
3.3 Mempraktikan kegiatan penanggulangan
pencemaran lingkungan
*) Akhir semester 1 Lomba kebersihan Kelas dan Penataan Kelas

3.5.2 Semester 2

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Membiasakan kesiagaan menghadapi 1.1 mengenal bencana alam


bencana alam 1.2 Menunjukan sikap empati terhadap orang
lain
1.3 Melakukan simulasi cara menghadapi
bencana alam (misalnya: gempa berskala

14
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

kecil)
2. Menerapkan teknologi sederhana 2.1 Menjelaskan pemanfaatan barang-barang
bekas (misalnya: gelas plastik kemasan air
mineral)
2.2 Membuat hasil karya dari barang bekas
2.3 Menampilkan hasil karya dalam pameran
kelas/sekolah
*) Akhir semester 2 Kegiatan Pameran Kelas/Sekolah, disesuaikan dengan
kondisi sekolah

3.6 Kelas 6
3.6.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Menerapkan kebersihan, kesehatan dan 1.1 Menjelaskan pola hidup bersih, sehat dan
keindahan di rumah, dan sekolah indah di rumah, di sekolah dan di masyarakat
1.2 Menyenangi kehidupan yang bersih dan sehat
dan indah di rumah, di sekolah dan di
masyarakat
1.3 Melaksanakan pola hidup bersih, sehat dan
indah di rumah, di sekolah dan di masyarakat
2. Melakukan pemeliharaan lingkungan biotik 2.1 Menyebutkan jenis-jenis lingkungan biotik
dan abiotik dan abiotik
2.2 Membiasakan melaksanakan pola hidup
sederhana
3. Melakukan penanggulangan pencemaran 3.1 Menyebutkan cara-cara penanggulangan
dan perusakan lingkungan pencemaran dab perusakan lingkungan
3.2 Menyenangi penanggulangan pencemaran
dab perusakan lingkungan
3.3 Melakukan penanggulangan pencemaran dab
perusakan lingkungan
*) Akhir semester 1 Lomba kebersihan Kelas dan Penataan Kelas

3.6.2 semester 2

15
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Membiasakan kesiagaan menghadapi 1.1 mengenal bencana alam


bencana alam

1.2 Menunjukan sikap empati terhadap orang


lain
1.3 Melakukan simulasi cara menghadapi
bencana alam (misalnya: Tsunami)
2. Menerapkan teknologi sederhana 2.4 Menjelaskan pemanfaatan teknologi
sederhana dalam pemeliharaan lingkungan
(misalnya:mendaur ulang sampah organik
menjadi kompos)
2.5 Membuat hasil karya dengan pemanfaatan
teknologi sederhana dalam pemeliharaan
lingkungan
2.6 Menampilkan hasil karya dalam pameran
kelas/sekolah
*) Akhir semester 2 Kegiatan Pameran Kelas/Sekolah, disesuaikan dengan
kondisi sekolah

16
BAB IV

STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR


SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP)/MADRASAH TSANAWIYAH(MTs)

4.1 Kelas 7
4.1.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Memahami tujuan pelestarian dan 1.1 Menjelaskan norma-norma pelestarian


pemanfaatan sumber daya alam sumber daya alam
1.2 Mengenal jenis – jenis sumber daya alam
1.3 Menjelaskan saling ketergan-tungan antara
makhluk hidup dan lingkungan
1.4 Menjelaskan manfaat Sumber daya alam
1.5 Menjelaskan prinsip peman-faatan sumber
daya alam
1.6 Menjelaskan pelestarian sumber daya alam
2. Mengembang-kan pelestarian dan 2.1 Mencintai lingkungan hidup mulai dari
peman faatan sumber daya alam lingkungan terdekat (rumah, seko-lah, kota
dll).
2.2 Berperan aktif dalam pelestarian dan
pemanfaatan sumber daya alam sebagai rasa
syukur terhadapa Tuhan Y.M.
3. Membiasakan diri dalam 3.1 Memelihara lingkungan hidup terdekat
pelestarian dan pemanfaatan (rumah, sekolah dan sekitarnya)
3.2 Melakukan pelestarian hewan langka di
sumber daya alam lingkungan sekitar
3.3 Melakukan upaya pelestarian tumbuh-
tumbuhan langka dilingkungan sekitar
3.4 Melakukan pelestarian dan pemanfaatan
tanaman budi daya (tanaman hias, tanaman
obat keluarga/ toga)

4.1.2 Semester 2

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Memecahkan masalah pencemaran 1.1 Menganalisis pencemaran dan kerusakan


lingkungan lingkungan ( air, udara dan tanah)
1.2 Mengidentifikasi sumber pencemaran
lingkungan
1.3 Menjelaskan dampak pencemaran lingkungan
1.4 Mencari alternatif penanganan pencemaran
lingkungan
2. Mencegah terjadinya pencemaran 2.1 Berperan aktif dalam mengurangi pencemaran
lingkungannya lingkungan
2.2 Menyenangi lingkungan yang tidak tercemar
3. Melakukan penanggulangan 3.1 Pemanfaatan limbah (sedotan, botol/gelas,
pencemaran lingkungan kertas dan lain-lain) sekitar lingkungan menjadi
barang yang bermanfaat

17
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

3.2 Penerapan pembuatan kompos dari


limbah/sampah organik
3.3 Melaksanakan program kali bersih (prokasih)*)
3.4 Mengadakan program langit biru*)
3.5 Melaksanakan Program pantai lestari
pengendalian pencemaran laut dan pesisir **)
*) khususnya daerah-daerah perkotaan
**) untuk daerah-daerah pesisir pantai

4.2 Kelas 8
4.2.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Merumuskan upaya 1.1. Menjelaskan penataan


pemulihan lingkungan hidup lingkungan hidup yang meliputi : keindahan,
kenyamanan, kebersihan dan kerindangan
1.2. Menjelaskan pembibit-an, penanaman,
pemeliharaan tamanan
1.3. Menerapkan penga-wasan lingkungan hidup.
1.4. Menjelaskan konsep sanitasi lingkungan
1.5. Melakukan upaya pencegahan penyebaran
penaykit yang bersifat endemik.
1.6. Melakukan upaya penanggulangan penyakit
endemik.
2. Mengembangkan pengelolaan lingkungan 2.1. Mencintai nilai pena-taan, pemanfaatan,
hidup pengembangan, pemeliharaan dan
pengawasan kondisi lingkungan hidup.
2.2. Melakukan kegiatan pemanfaatan,
pengembangan, pemeliharaan dan pemulihan
lingkungan hidup di lingkungan sekitar,
sekolah, dan tempat umum.
3. Membiasakan diri dalam pengelolaan 3.1. Merencanakan kegiat-an pemanfaatan,
lingkungan hidup pengembangan, pemeliharaan, dan pemulihan
lingkungan hidup.
3.2. Melakukan tindakan pencegahan pelanggaran
aturan pengelolaan lingkungan hidup

4.2.2 Semester 2

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Menerapkan fungsi teknologi dalam 1.1. Menjelaskan teknologi ramah lingkungan.


pengelolaan lingkungan hidup 1.2. Menjelaskan penggu-naan teknologi ramah
lingkungan dalam memenuhi kebutuhan
pokok manusia.
1.3. Mengidentifikasi dampak perkembangan

18
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

teknologi terhadap lingkungan.


2. Mengembangkan pengunaan teknolo-gi 2.1. Berperan aktif dalam mengantisipasi damapak
dalam pengelola-an lingkungan. negatif penggunaan teknologi terhadap
lingkungan.
2.2. Menerima penggunaan teknologi ramah ling-
kungan.
2.3. Memilih penggunaan teknologi ramah
lingkungan dalam kehidupan sehari-hari.
3. Melakukan kegiatan pemanfaatan tekno-logi 3.1. Membiasakan diri me-manfaatkan teknologi
dalam pengelo-laan lingkungan dalam kehidupan sehari-hari.
3.2. Menampilkan hasil pengamatan terhadap
dampak negatif dan positif dari pemanfaat-an
teknologi

4.3 Kelas 9
4.3.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Mengidentifi kasi tanda tanda bencana 1.1. Menjelaskan tanda-tanda bencana alam
alam (gempa, longsor, tsunami, gunung meletus,
kebakaran hutan, dll) *)

1.2. Mengidentifikasi wilayah-wilayah yang


rentan bencana alam.
1.3. Merasa senang ikut dalam penanggulang an
bencana alam di lingkungan sekitar/ tempat
bencana

2 Menilai tanda-tanda bencana alam 2.1 Berperan atif dalam menginformasikan


mengenai tanda-tanda bencana alam
2.2 Merasa senang ikut dalam penanggulangan
bencana alam di lingngan sekitar/tempat
bencana/
4.4 Melakukan upaya-upaya 3.1 Membuat rencana sosialisasi tanda-tanda
penanggulangan bencana alam bencana alam.
3.2 Melakukan sosialisasi tanda-tanda bencana
alam dan penanggulanganya.
3.3 Menjadi relawan pada daerah-daerah yang
terkena.
*) disesuaikan dengan kondisi sosial budaya daerah
4.3.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

4.4.1.1 Memahami pelestarian 1.1 Menjelaskan pelestarian peninggalan sosial


peninggalan sosial budaya budaya
1.4. Mendata peninggalan sosial budaya di
lingkungan sekitar

1.3 Menjelaskan makna dari peninggalan


sosial budaya

19
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

2. Mengembangkan pelestari an peninggal 2.1 Berperan aktif dalam menjaga pelestarian


an sosial budaya budaya di lingkungan sekitar.
2.2 Berperan aktif dalam mengembangkan nilai-
nilai sosial budaya

3. Membiasakan diri dalam pelestarian 3.1 melakukan identifikasi peninggalan sosial


peninggalan sosial budaya budaya di lingkungan sekitar.

3.2 Mengunjungi daerah-daerah yang


meimiliki peninggalan sosial budaya

3.3 Menguasai kesenian daerah (tarian, lau,


seni pahat, dll.) *)

*) disesuaikan dengan kondisi sosial budaya daerah

20
BAB V

STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR


SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA)/MADRASAH ALIYAH(MA)

5.1 Kelas 10
5.1.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Memahami konsep dasar linglungan hidup 1.1 Menjelaskan norma- norma tentang
dan permasalahannya melalui pengamatan lingkungan hidup
1.2 Mengamati lingkungan hidup dan
permasalahannya
1.3 Membedakan lingkungan hidup yang meliputi
lingkungan alami, lingkungan binaan,
lingkungan sosbud dan permasalahannya
1.4 Menjelaskan konsep dasar lingkungan hidup
1.5 Menjelaskan manfaat lingkungan hidup
2. Mencintai lingkungan hidup dalam upaya 2.1 Mensyukuri keberadaan lingkungan hidup
menumbuhkan kepedulian terhadap yang tertata dengan baik sebagai anugrah
lingkungan Tuhan Yang Maha Esa
2.2 Membiasakan diri menata dan memelihara
lingkungan hidup melalui ketertiban,
kebersihan keindahan dan P4LH (Pembibitan,
Penanaman, Pemeliharaan dan Pengawasan
Lingkungan Hidup) di lingkungan sekitar
3. Menerapkan konsep dasar lingkungan hidup 3.1 Mendata kondisi lingkungan sekitar
3.2 Melakukan upaya perbaikan terhadap kondisi
lingkungan
3.3 Melakukan upaya pencegahan penyebaran
penyakit yang bersifat endemik
3.4 Melakukan upaya penanggulangan penyakit
endemik
4. Menganalisa kondisi ketertiban, kebersih- 4.1 Mengamati kondisi ketertiban, kebersihan dan
an dan keindahan lingkungan sekitar keindahan lingkungan sekitar.
melalui kegiatan pengamatan 4.2 Mendata kondisi ketertiban, kebersihan dan
keindahan lingkungan sekitar
4.3 Menjelaskan kondisi ketertiban, kebersihan
dan keindahan lingkungan sekitar
5. Mencintai keter-tiban, kebersihan dan 5.1 Menilai kondisi ketertiban, kebersihan dan
keindahan lingkungan hidup keindahan lingkungan sekitar
5.2 Menyadari pentingnya kondisi ketertiban,
kebersihan dan keindahan lingkungan sekitar
sebagai rahmat dari Tuhan Yang Maha Esa
5.3 Memelihara ketertiban, kebersihan dan
keindahan lingkungan sekitar sebagai
permujudan IMTAQ (Iman dan Taqwa)
6. Menerapkan ketertiban, kebersihan dan 6.1 Merancang kegiatan ketertiban, kebersihan
keindahan lingkungan sekitar lingkungan dan keindahan ling-kungan sekitar
6.2 Melaksanakan kegiatan ketertiban, kebersihan
dan keindahan lingkung-an sekitar
6.3 Membuat laporan kegiat-an pelaksanaan
ketertib-an, kebersihan dan kein-dahan
lingkungan sekitar

21
5.1.2 Semester 2

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Menganalisis Etika Ling-kungan 1.1 Mengamati lingkungan sekitar yang berkaitan


dengan etika lingkungan
1.2 Memahami etika ling-kungan sekitar
1.3 Mengidentifikasi kebijakan yang berkaitan
dengan etika lingkungan
1.4 Mendeskripsikan tentang etika lingkungan
sekitar yang sesuai dengan peraturan yang
berlaku
2. Mencintai etika Lingkungan 2.1 Menilai pelaksanaan etika lingkungan
2.2 Menyadari pelaksanaan etika lingkungan yang
baik sebagai wujud keimanan dan ketaqwaan
2.3 Mengembangkan nilai-nilai etika lingkungan
yang sesuai dengan norma kehidupan
3. Menerapkan Etika Lingkungan 3.1 Membuat aturan mengenai etika lingkungan
dalam berbagai aktifitas di lingkungan sekitar
3.2 Merancang kegiatan yang berhubungan dengan
etika lingkungan
3.3 Mengkomunikasikan hasil kegiatan yang
berwawasan etika lingkungan
3.4 Membiasakan diri melaksanakan aturan-aturan
yang berhubungan dengan etika lingkungan.

5.2 Kelas 11
5.2.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Menganalisis karakterisitik biogeografi dan 1.1 Mengamati kondisi karakteristik biogeografi


sosioantroplogi wilayah dan sosioantropologi wilayah Jawa Barat
1.2 Memahami kerakteristik Biogeografi dan
sosioantroplogi wilayah Jawa Barat
1.3 Mendeskripsikan sumber daya alam, sumber
daya manusia dan budaya yang dimiliki oleh
wilayah Jawa Barat
2. Mencintai karakteris-tik biogeografi dan 2.1 Menilai karakteristik biogeografi dan
sosioantroplogi wilayah sosioantropologi
2.2 Menghindari pola/gaya hidup yang tidak sesuai
dengan karakteristik biogeografi dan
sosioantroplogi
2.3 Mensyukuri keanekara-gaman sumber daya
yang dimiliki oleh wilayah
3. Melestarikan karakte-risitik biogeografi 3.1 Memanfaatkan sumber daya alam di wilayah
dan sosioantroplogi wilayah serta masing-masing
pemanfaatannya dalam kedidupan 3.2 Melestarikan sumber daya alam di wilayah
masing-masing
3.3 Melestarikan potensi budaya di wilayah
masing-masing.
3.4 Membiasakan perilaku sesuai dengan
karakteris-tik biogeografi dan sosioantroplogi

22
5.2.2 Semester 2

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Menganalisis macam-macam kerusakan 1.1 Mengamati macam-macam kerusakan


lingkungan lingkungan
1.2 Membandingkan komponen alam (air, tanah
dan udara) yang baik dengan yang tercemar
1.3 Mendeskripsikan macam-macam kerusakan
lingkungan
1.4 Membedakan kerusakan lingkungan yang
disebabkan oleh manusia dan bencana alam
1.5 Mendeskripsikan gejala- gejala bencana alam
1.6 Mendeskripsikan upaya pencegahan bencana
alam
1.7 Mengembangkan upaya-upaya
penanggulangan bencana alam
2. Menilai macam-macam kerusakan 2.1 Mengidentifikasi gejala-gejala kerusakan
lingkungan lingkungan yang ada di wilayah masing-
masing
2.2 Mereaksi akibat kerusakan lingkungan
2.3 Menghindari perilaku yang menyebabkan
kerusakan lingkungan sebagai perwujudan
IMTAQ.
3. Membiasakan diri dalam upaya 3.1 Melakukan pencegahan terhadap terhadap
pencegahan dan penanggulangan pencemaran lingkungan
kerusakan lingkungan 3.2 Melakukan upaya penanggulangan
pencemaran lingkungan
3.3 Melakukan upaya pence-gahan terhadap
bencana alam melalui P4LH (Pembibitan,
Penanam-an, Pemeliharaan dan Pengawasan
Lingkungan Hidup)
3.4 Melakukan Upaya penanggulangan bencana
alam melalui P4LH (Pembibitan, Penanaman,
Pemelihaaraan dan Pengawasan Lingkungan
Hidup)
3.5 Mendemonstrasikan penanggulangan bencana
alam yang sering terjadi di wilayah masing-
masing
3.6 Memelihara pelestarian lingkungan hidup

23
5.3 Kelas 12

5.3.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Mengembangkan jenis dan peranan IPTEK 1.1 Mengidentifikasikasi jenis dan peranan IPTEK
dalam pengelolaan Lingkungan Hidup. dalam pengelolaan lingkungan hidup
1.2 Memecahkan masalah lingkungan hidup di
wilayah masing-masing dengan menggunakan
IPTEK
2. Menilai jenis dan peranan IPTEK dalam 2.1 Membandingkan penggunaan beberapa jenis
pengelolaan Lingkungan Hidup IPTEK dalam pengelolaan lingkungan hidup
2.2 Menentukan jenis IPTEK dalam pengelolaan
lingkungan hidup
2.3 Menyenangi IPTEK dalam mengelola
lingkungan hidup sebagai perwujudan dari
IMTAQ
3. Menerapkan IPTEK dalam pengolaan 3.1 Merencanakan penggunaan IPTEK dalam
Lingkungan Hidup pengelolaan lingkungan hidup
3.2 Menggunakan IPTEK dalam pengelolaan
lingkungan hidup
3.3 Memanfaatkan hasil pengelolaan lingkungan
hidup dengan menggunakan IPTEK

24
BAB VI

STANDAR KOMPETENSI DAN KOMPETENSI DASAR


SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK)

6.1 Kelas 10
6.1.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Memahami konsep dasar Lingkungan 1.1 Menjelaskan norma- norma tentang


Hidup. lingkungan hidup
2. Memahami Peranan manusia dalam 2.1 Menjelaskan prinsip-prinsip dasar kewajiban
Lingkungan Hidup. pemeliharaan Lingkungan Hidup
2.2 Menjelaskan kepedulian Manusia terhadap
lingkungan hidup
2.3 Menjelaskan kebutuhan hidup manusia
2.4 Menjelaskan Peranan manusia dalam
lingkungan Hidup
3. Menganalisis Pengelolaan Lingkungan 3.1 Menguraikan masalah-masalah Lingkungan
Hidup hidup dewasa ini
3.2 Menguraikan kegiatan-kegiatan yang
mengakibatkan dampak negatif dan positif
terhadap lingkungan
3.3 Menyusun Penataan, Pemanfaatan, dan
pemulihan Lingkungan hidup
4. Mengembangkan Pengelolaan Lingkungan 4.1 Menyenangi Penataan dan Pemelharaan
Hidup lingkungan Hidup.
4.2 Mencintai budaya tertib, budaya bersih dan
nilai-nilai keindahan dalam lingkungan hidup
4.3 Mencintai jenis-jenis tanaman yang aa di
lingkungan sekitar
5. Membiasakan diri dalam pengelolaan 5.1 Membiasakan diri menata, dan memelihara
Lingkungan Hidup. lingkungan
5.2 Membiasakan diri menata, dan memelihara
sanitasi lingkungan
5.3 Membiasakan diri dalam pemeliharaan dan
pemulihan tanaman/pohon pada lingkungan
sekitar (rumah, sekolah, masyarakat)

6.1.2 Semester 2

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Mengembangkan Pengelolaan Sumber 1.1 Merencanakan Pelestarian dan Pemanfaatan


Daya Alam Sumber Daya Alam Hayati
1.2 Merencanakan Pelestarian dan Pemanfaatan
Sumber Daya Alam Non-Hayati
2. Membiasakan diri dalam Pengelolaan 1.1 Membiasakan diri dalam Pengelolaan Sumber
Sumber Daya Alam Daya Alam Hayati
1.2 Membiasakan diri dalam Pengelolaan Sumber
Daya Alam Non-Hayati Lingkungan Hidup
3. Menganalisis Pencemaran Lingkungan 3.1 Menguraikan bahan/sumber pencemar
lingkungan.
3.2 Menguraikan jenis-jenis pencemaran

25
STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

lingkungan (pada air, udara dan tanah).


3.3 Menjelaskan dampak pencemaran lingkungan
4. Membiasakan diri mencegah pencemaran 4.1 Melakukan pencegahan pencemaran
lingkungan lingkungan.
4.2 Membiasakan diri mengurangi, memilah dan
mengolah sampah serta limbah
4.3 Melakukan usaha-usaha kesehatan lingkungan

6.2 Kelas 11
6.2.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Memahami pelestarian nilai-nilai budaya. 1.1 Menjelaskan nilai-nilai budaya


2. Mengembangkan pelestarian nilai-nilai 2.1 Mencintai nilai-nilai budaya yang ada di
budaya. Lingkungan Jawa Barat.
3. Melakukan pelestarian nilai-nilai budaya. 3.1 Memelihara pelestarian nilai-nilai
budaya.Jawa Barat
3.2 Memelihara pengembangan pelestarian nilai-
nilai budaya.yang ada di lingkungan Jawa
Barat.
4. Memahami bencana alam 4.1 Mendiskusikan bencana alam yang terjadi di
Jawa Barat.
4.2 Mengelompokan jenis-jenis bencana alam
4.3 Menjelaskan gejala-gejala terjadinya bencana
alam
5. Membiasakan diri dalam penanggulangan 5.1 Melakukan penyelamatan diri ketika bencana
bencana alam alam terjadi seusai dengan petunjuk

26
6.2.1 Semester 1

STANDAR
KOMPETENSI DASAR
KOMPETENSI

1. Menerapkan IPTEK dalam pengolaan 1.1 Mengunakan IPTEK dalam kehidupan


Lingkungan Hidup
2. Mengembangkan IPTEK dalam pengolaan 2.1 Menerima perkembangan IPTEK dalam
Lingkungan Hidup pengolaan Lingkungan Hidup
2.2 Memecahkan masalah yang ditimbulkan oleh
dampak negatif dari pemanfaatan teknolgi
dalamkehidupan
3. Menerapkan Pemanfaatan IPTEK dalam 3.1 Meniiru perkembangan IPTEK dari daerah
pengolaan Lingkungan Hidup yang sudah maju
Meyusun/merancang teknologi sederhana dalam
pengelolaan lingkungan
BAB VII

PENUTUP

Pedoman Pelaksanaan Kurikulum Muaatan Lokal Pendidikan Lingkungan Hidup


disusun untuk dijadikan pedoman oleh setiap satuan pendidikan mulai dari TK/RA,
SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA dan SMK di Jawa Barat.

Ditetapkan di Bandung
Pada tanggal 27 April 2007

GUBERNUR JAWA BARAT


WAKIL,

ttd

H. NU’MAN A. HAKIM

27

Anda mungkin juga menyukai