Anda di halaman 1dari 6

TUGAS KLIPING

Membuat Pantun

ALMIRA DEVI AISYAH


6A/05
SDN BENOWO 1
SURABAYA
Pantun Nasehat

Pintu terbuka karena angin

Karena angin kincir berputar

Teruslah belajar yang rajin

Supaya kau jadi pintar

Baca koran mencari

Bacanya sambil rebahan

Belajarlah menjadi sabar

Orang sabar disayang Tuhan

Pergi ke laut untuk berlayar

Udaranya dingin seperti es

Kalau kamu rajin belajar

Pasti kelak akan sukses


Pantun Jenaka

Ingin belajar di tanah Jawa

Tapi enggan jauh dari orang tua

Perutku sakit sebab tertawa

Melihat rambutnya tercukur semua

Di sini gunung di sana gunung

Di tengah-tengahnya pulau Jawa

Anda bingung saya pun bingung

Eh ini pantun maksudnya apa?

Habis manis sepah dibuang

Habis gelap terbitlah terang

Habis uang terbitlah utang

Tak sanggup bayar bogem melayang


Pantun Teka-Teki

Dari malam hingga siang

Selalu main dengan asyiknya

Buah apa seperti Bintang

Saat matang kuning warnanya

Mencari batu di tengah pasar

Setelah pasar bubar semua

Kalau situ tampak pintar

Hewan apa ekor di kepala?

Burung nuri burung dara

Terbang ke sisi taman kayangan

Cobalah cari wahai saudara

Makin diisi semakin ringan


Pantun Kiasan

Berburu ke padang datar,

mendapat rusa belang di kaki.

Berguru kepalang ajar,

bagai bunga kembang tak jadi

Naik perahu dekat kemudi,

betapa harum bunga selasih.

Elok nian resminya padi,

makin tunduk jika berisi.

Tanam ubi tanam kentang,

petik jagung tiada tersisa.

Petang kini telah datang,

tinggi pula batang usia.


Pantun Peribahasa

Kehulu memotong pagar

Jangan terpotong batang durian

Cari guru tempat belajar

Jangan jadi sesal kemudian

Berakit-rakit kehulu

Berenang-renang ketepian

Bersakit-sakit dahulu

Bersenang-senang kemudian

Kerat-erat kayu diladang

Hendak dibuat hulu cangkul

Berapa berat mata memandang

Berat lagi bahu memikul

Anda mungkin juga menyukai