Anda di halaman 1dari 3

SOAL BAHASA INDONESIA 2 (KALIMAT INTI DAN STRUKTUR)

1. Adik saya belum pernah menjadi juara kelas.


Inti kalimat di atas adalah...
a. belum pernah
b. pernah menjadi
c. menjadi juara kelas
d. juara kelas
e. adik menjadi juara
2. Pencemaran air sungai, sumur penduduk, dan udara oleh sejumlah pabrik industri
merupakan masalah utama yang diderita masyarakat yang tinggal di lokasi pabrik
atau daerah yang dilalui sungai tercemar ini.
Kalimat luas tersebut dibangun dari kalimat inti…
a. pencemaran air sungai, sumur penduduk, dan udara
b. pencemaran pabrik industri merupakan masalah utama
c. pencemaran diderita masyarakat
d. pencemaran air sungai, sumur penduduk, dan udara di lokasi pabrik
e. pencemaran merupakan masalah
3. Pembangunan yang menyangkut semua aspek kehidupan manusia harus dilakukan
secara merata dan berkesinambungan sehingga dapat meningkatkan kemakmuran
dan kesejahteraan masyarakat.
Kalimat intinya adalah…
a. Pembangunan yang menyangkut aspek kehidupan.
b. Semua aspek kehidupan manusia.
c. Pembangunan harus dilakukan.
d. Pembangunan harus merata dan berkesinambungan.
e. Meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan.
4. Stres yang dirasa sangat berat oleh seseorang dapat menjadi ancaman bagi kesehatan
orang itu.
Berikut ini adalah bagian inti dari kalimat tersebut…
a. stres berat mengancam
b. stres berat menjadi ancaman
c. stres dirasa berat
d. stres mengancam kesehatan
e. stres menjadi ancaman kesehatan
5. Kematian tokoh oposisi Benazir Bhuto ketika sedang berkampanye itu menyebabkan
kerusuhan hebat yang memakan banyak korban.
Kalimat di atas berasal dari kalimat inti…
a. Kerusuhan menyebabkan
b. Benazir Bhuto berkampanye menyebabkan kerusuhan
c. Kerusuhan memakan korban
d. Kematian Benazir Bhuto
e. Kematian menyebabkan kerusuhan
6. Melaut merupakan pekerjaan rutin bagi nelayan.
Pola kalimat di atas adalah…
a. K P S O
b. S P O K
c. P K S
d. S P Pel K
e. P Pel K S
7. Melaut merupakan pekerjaan rutin bagi nelayan.
Pola kalimat di atas sama dengan pola kalimat…
a. Para nelayan berlayar ke tengah laut dengan semangat.
b. Nelayan itu juga berjualan ikan di pasar.
c. Mereka bekerja dengan sungguh-sungguh.
d. Di tengah laut banyak ikan yang besar.
e. Hasil tangkapan nelayan dijual di pasar.
8. Yang menduduki jabatan subjek kalimat Gedung sekolah dasar inpres di kampung baru
kebanjiran adalah…
a. Gedung
b. Gedung sekolah dasar
c. Gedung sekolah dasar inpres
d. Gedung sekolah dasar inpres kampung baru
e. Kebanjiran
9. Untuk tahun 2014, anggaran Negara yang mencapai Rp. 150 triliun sebagian besar
akan dialokasikan untuk merevitalisasi industrI pertahanan.
Kalimat yang memiliki pola yang sama dengan pola kalimat di atas adalah…
a. Alat yang sudah tidak berfungsi pun, sebagaimana dipaparkan military balance, ada
yang masih dimasukkan anggaran pemeliharaan.
b. Ada empat belas upaya yang telah dilakukan BNPB untuk menanggulangi dampak
bencana sosial.
c. Presiden meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memantau proses
pengadaan barang dan jasa, yang tergolong rawan korupsi termasuk di tubuh TNI.
d. Pada salah satu industry strategis, pemesanan barang dan jasa malah dikurangi,
bahkan dibatasi.
e. Berdasarkan kajian ini, perebutan posisi di komisi yang menduduki peringkat
tertinggi beberapa di antaranya direspon secara berlebihan oleh petinggi partai.
10. Generasi muda yang lebih mendambakan peri hidup yang lebih bebas dengan tata
nilai yang lebih individual serta memiliki persepsi sendiri mengenai hidup ini tidak
mau begitu saja menerima segala sesuatu dari generasi sebelumnya.
Kalimat di atas mempunyai kalimat yang sama dengan pola kalimat…
a. Negara itu kaya sekali dengan barang mineral.
b. Adik menjerit dan menangis karena kesal.
c. Pimpinan sekolah yang baru amat galak.
d. Siswa sekolah kelas tiga suka membaca buku di perpustakaan.
e. Sekolah kami akan direnovasi secara bertahap minggu depan.
Jawaban
1 a belum pernah
2 b pencemaran pabrik industri merupakan masalah utama
3 d Pembangunan harus merata dan berkesinambungan.
4 b stres berat menjadi ancaman
5 e Kematian menyebabkan kerusuhan
6cPKS
7 e Hasil tangkapan nelayan dijual di pasar.
8 b Gedung sekolah dasar
9 e Berdasarkan kajian ini, perebutan posisi di komisi yang menduduki peringkat tertinggi
beberapa di antaranya direspon secara berlebihan oleh petinggi partai.
10 a Negara itu kaya sekali dengan barang mineral.

Anda mungkin juga menyukai