Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH PJOK

“PERGAULAN SEHAT PADA REMAJA”

Disusun oleh:
Ilham Insan Nurazizi
X MIPA 6
11
KATA PENGANTAR

Bismilahirrahmanirrahim. Segala puji syukur kita panjatkan kehadirat


Allah swt, yang telah memberikan limpahan karunia-Nya kepada kita
semua sehingga pada hari ini saya masih dapat menyelesaikan makalah
ini.

Selama menyusun makalah ini pasti ada hambatan dan kesalahan


dikarenakan sedikitnya pengetahuan penyusun terhadap materi yang
dibahas, dan setelah mendapat bantuan dari beberapa pihak akhirnya saya
dapat menyelesaikan makalah ini, maka dari itu dengan kerendahan hati
saya ucapkan banyak terimakasih kepada seluruh pembimbing yang telah
membimbing selama proses penyusunan dan akhirnya tersusunlah
makalah yang diberi judul “Makalah PJOK ( Bab Pergaulan Sehat Pada
Remaja)”

Saya sebagai penyusun hanyalah manusia biasa yang pastinya memiliki


segala kekurangan karena kesempurnaan hanya milik Allah swt, maka
dari itu kritik dan saran guna menyempurnakan makalah ini sangat saya
harapkan. Terimakasih.

Orang tua/Wali
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pergaulan adalah hubungan sosial antara seseorang dengan orang lain yang
berlangsung dalam jangka relatif lama sehingga terjadi saling mempengaruhi
satu dengan lainnya. Pergaulan merupakan kelanjutan dari proses interaksi
sosial yang terjalin antara individu dalam lingkungan sosialnya. Kuat lemahnya
suatu interaksi sosial mempengaruhi erat tidaknya pergaulan yang terjalin.
Remaja adalah fase anak-anak menuju fase dewasa awal, jadi remaja tidak
bisa dikatakan anak-anak dan juga tidak bisa dikatakan dewasa. Dalam fase ini
manusia biasaya akan labil dan sangat mudah dipengaruhi sehingga dibutuhkan
perhatian serta pendampingan agar remaja mampu melakukan pergaulan yang
sehat. Pada umumnya remaja mengalami berbagai kesulitan dan masalah dalam
melakukan penyesuaian diri terhadap dirinya dan lingkungan pergaulannya.

B. Tujuan Makalah

 Makalah ini saya buat bertujuan agar remaja-remaja masa kini terarah
pergaulannya yaitu dengan melakukan kegiatan yang positif yang berguna
untuk diri sendiri, keluarga dan masyarakat
PEMBAHASAN

A. Pergaulan Sehat

1. Pengertian Pergaulan
Pergaulan berasal dari kata gaul yang diartikan dalam KBBI sebagai hidup
berteman (bersahabat). Pergaulan adalah suatu proses intraksi yang
dilakukan oleh seseorang dengan orang lain, atau bisa juga di antara orang-
orang dalam perkumpulan, yang berarti bahwa manusia sebagai makhluk
sosial tidak akan pernah terpisah dari pergaulan dengan orang lain.
Pergaulan memiliki dampak yang luar biasa dalam penataan karakter
seorang. Pergaulan yang dimiliki mencerminkan karakternya, baik positif
maupun negatif.

Pergaulan sehat dapat berupa interaksi antar individu dalam perkumpulan


untuk melakukan hal-hal yang positif. Sedangkan pergaulan negatif dapat
memicu bahaya yang dapat mengancam nasib seseorang. Ini adalah sesuatu
yang harus dijauhi, terutama bagi remaja yang masih mencari kepribadian
mereka. Di usia yang masih muda ini, biasanya seseorang masih labil,
mudah terpengaruh oleh bujukan dan bahkan dia menginginkan untuk
mencoba sesuatu yang baru yang dia mungkin tidak tahu apakah itubaik atau
tidak.

2. Pengertian Sehat
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia sehat berarti baik seluruh badan
maupun bagian-bagiannya (terbebas dari penyakit). Sehat adalah suatu
keadaan dimana segala sesuatu berjalan dengan normal dan bekerja sesuai
dengan kapasitasnya dan sebagaimana mestinya. Secara sederhana, kata
sehat sama dengan tidak sakit. Selain itu, kata sehat tidak hanya identik
dengan tubuh, tetapi juga semua yang dapat berkerjai, jika itu terjadi secara
normal dan tepat maka akan disebut sehat. Namun, jika terganggu, itu
disebut tidak sehat.

3. Pengertian Remaja

Remaja dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia diartikan sebagai mulai


dewasa. Pada fase ini, seseorang biasanya tidak memiliki tempat yang jelas
karena dia tidak memiliki tempat dengan kelas anak-anak tetapi juga tidak
memiliki tempat dengan kelompok orang dewasa atau tua. Masa remaja
berlangsung dari umur 10-19 tahun

B. Pergaulan Sehat Pada Remaja

Pergaulan yang sehat juga dapat diartikan sebagai suatu proses kerjasama
yang dilakukan oleh individu dengan individu, atau individu dengan
perkumpulanya, dengan normal, baik tubuh, jiwa dan aktivitas sosialnya.
Yang dimaksud dengan normal adalah remaja memahami bahwa pergaulan
mereka merupakan keharusan untuk melengkapi kapasitas sosial mereka
sehingga setiap anak mendapatkan keuntungan individu dalam hal
peningkatan karakter.

C. Indikasi Pergaulan Yang Sehat

1. Berakhlak mulia
2. Berprasangka baik
3. Pemaaf.
4. Jauh dari kecemburuan
5. Memiliki sifat pemalu.
6. Berusaha untuk menjaga amanah.
7. Sopan dan santun
8. Selalu tersenyum
9. Terus mengingat kebaikan
10. Mengunjungi sahabat yang terkena musibah.
11. Membantu menndampingi dalam situasi sulit.
12. Tawarkan bimbingan dan arahan
13. Tidak membicarakan aib

D. Cara Remaja Bergaul Secara Sehat

1. Adanya kesadaran beragama bagi remaja


2. Memiliki perasaan setia kawan
3. Memilih teman
4. Mengisi waktu dengan kegiatan positif
5. Mengetahui batasan tertentu
6. Menstabilkan emosi
E. Sikap-sikap yang baik dalam Pergaulan Remaja

1. Bicara dan bersikap sopan


2. Mulai memberi dan berbagi
3. Jauhkan dari diskusi yang tidak ada gunanya
4. Peduli saat sahabat menumpahkan isi hatinya
5. Rendah hati
6. Bertindak secara alami

F. Pergaulan yang Tidak Sehat

Pergaulan yang tidak sehat atau biasa disebut pergaulan bebas adalah jenis
perilaku yang menyimpang. "bebas" yang dimaksudkan adalah melewati
batas standar norma yang ada. Secara bahasa, pergaulan adalah proses
bergaul, sementara bebas berarti terlepas dari ikatan. Dengan demikian,
pergaulan bebas ialah proses bergaul dengan orang lain yang terlepas dari
ikatan yang mengatur pergaulan

G. Penyebab Pergaulan Tidak Sehat

1. Agama dan Iman yang tidak kokoh


2. Perubahan Zaman
3. Kesenjangan sosial
4. Kurangnya Kontrol.

H. Dampak Pergaulan Tidak Sehat

1. Pergaulan bebas
2. Konsumsi obat terlarang
3. Menurunnya derajat kesehatan
4. Peningkatan kriminalitas
5. Hubungan keluarga yang renggang
6. Menyebarkan penyakit.
7. Menurunnya prestasi
I. Upaya untuk Mencegah Pergaulan Tidak Sehat

1. Membekali diri dengan iman dan taqwa yang kokoh


2. Saat meninggalkan rumah, biasakan untuk meminta persetujuan dan
menjelaskan tujuan kepergian dan dengan siapa harus pergi dan jam
berapa pulang ke rumah agar orang tua tahu.
3. Salurkan bakat dan minat Anda dalam hal-hal positif
4. Memiliki keyakinan bahwa prinsip-prinsip yang diberikan oleh wali atau
guru tidak dimaksudkan untuk mengekang namun untuk kebaikan di
masa depan
5. Mulailah berbicara dengan orang tua, ceritakan tentang peristiwa yang
telah terjadi, jadikan orang tua atau guru tempat untuk menumpahkan isi
hati.
6. Kita harus menjadi pelopor kaum muda yang berpegang pada pergaulan
yang sehat
PENUTUP

A. Kesimpulan

Pergaulan yang sehat adalah suatu proses interaksi yang dilakukan oleh
individu dengan individu, atau individu dengan kelompok dengan normal,
baik tubuh, jiwa dan aktivitas sosial. Pergaulan yang tidak sehat adalah
jenis perilaku yang menyimpang, di mana "tidak sehat" dimaksudkan untuk
adalah melewati batas norma ketimuran yang ada.

Remaja yang telah memasuki lingkungan yang salah akan merasa sangat
sulit untuk kembali ke lingkungan yang baik karena anak-anak remaja
memiliki jiwa dan mental yang labil. Oleh karena itu, peran wali dan orang
terdekat sangat penting dalam membuat remaja menjadi orang yang baik.

Anda mungkin juga menyukai