Anda di halaman 1dari 38

HALAMAN JUDUL

BUKU PANDUAN
PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN

Program Mahasiswa
Wirausaha Disusun oleh :
Tim PENGELOLA PMW

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI


UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
PURWOKERTO
2022
PRAKATA

Alhamdulillahirobbil ’alamiin… Tim Pengelola PMW Unsoed tahun 2022 dapat


menyelesaikan “ Buku Panduan PMW Unsoed 2022 ”. Buku ini diharapkan dapat menjadi acuan
dalam menyelenggarakan kegiatan PMW bagi para mahasiswa peserta PMW dan tim pengelola PMW
2022.
Tim penyusun tidak lupa menyampaikan terimakasih kepada para pihak yang telah
banyak membantu penyusunan Buku Panduan PMW ini, antara lain kepada:
1. Pimpinan Unsoed Purwokerto beserta staf
2. Koordinator Pengembangan Mahasiswa dan Alumni Unsoed beserta staf
3. Tim Pengelola PMW Unsoed
4. Semua pihak yang tidak dapat penulis sebut satu per satu
Semoga Allah SWT membalas budi baik Bapak dan Ibu atas bantuannya kepada tim
penyusun. Saran dan masukan tetap kami harapkan untuk kesempurnaan dalam
menyelenggarakan kegiatan PMW. Terakhir, semoga buku ini dapat bermanfaat bagi kita
semua. Aamiin...

Purwokerto, 17 Februari 2022

Tim Pengelola PMW Unsoed

ii PANDUAN PMW 2022


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL....................................................................................................................i
PRAKATA..................................................................................................................................ii
DAFTAR ISI..............................................................................................................................iii
BAB I. PENDAHULUAN...........................................................................................................1
BAB II. RANCANGAN PELAKSANAAN TAHAPAN PMW.................................................4
BAB III. SISTEMATIKA PROPOSAL DAN LAPORAN AKHIR PROGRAM ...................12
WIRAUSAHA (PMW)..............................................................................................12
BAB IV. PERSYARATAN PESERTA, TIM SELEKSI PMW DAN JENIS USAHA............18
BAB V. DOSEN PEMBIMBING, DOSEN PENDAMPING...................................................20
DAN TATA CARA PENCAIRAN MODAL USAHA...............................................20
BAB VI. TATA TERTIB BAGI PESERTA.............................................................................22
PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA (PMW)...............................................22
BAB VII. PENILAIAN PESERTA PMW 2022.......................................................................26
BAB VIII. PENUTUP...............................................................................................................31
LAMPIRAN..............................................................................................................................32

iii PANDUAN PMW 2022


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Indonesia
saat ini sedang giat mengaplikasikan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka
(MBKM). Salah satu kegiatan MBKM salah Program Kewirausahaan pada mahasiswa.
Kegiatan kewirausahaan di Unsoed dinamai dengan Program Mahasiswa Wirausaha
(PMW) yang dimulai sejak tahun 2011 dan penyelenggaraannya semakin gencar seiring
dengan adanya kebijakan MBKM dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan
Teknologi..
PMW merupakan pembelajaran praktek berwirausaha berupa serangkaian kegiatan
yang menumbuhkan karakter mahasiswa seperti: jujur, disiplin, tekun, kreatif dan
bersemangat dalam berikhtiar serta sabar dalam menghadapi masalah. Mahasiswa berlatih
berpikir kritis dalam mengambil prakarsa dari peluang usaha dengan memperhatikan
sumberdaya yang ada. Mahasiswa berlatih mandiri, mengatur waktu dan menggalang
kerjasama dengan orang lain, berani mengambil risiko kerugian atau kegagalan tanpa harus
putus asa serta mampu bertindak sebagai motivator dan inovator. Mahasiswa juga diberi
kesempatan menjalankan usaha dengan pemberian modal usaha sebagai media
pembelajaran dalam mengelola keuangan dalam bisnis. Kegiatan PMW mensinergikan soft
skill dengan hard skill.
Luaran PMW adalah meningkatkan jumlah alumni Unsoed yang menjadi
wirausahawan muda. Pimpinan universitas dan Koordinator Mahasiswa terus membekali
para mahasiswa dengan beberapa kegiatan untuk menumbuhkembangkan mental
kewirausahaan dan meningkatkan kemampuan dalam menciptakan lapangan kerja.
Kegiatan PMW dapat menjadi media bagi mahasiswa untuk belajar tentang dunia usaha
(bisnis riil) melalui fasilitas start up businuss dan memfasilitasi para mahasiswa yang
mempunyai minat dan bakat kewirausahaan untuk memulai usaha (bisnis) sesuai dengan
basis ilmu pengetahuan dan teknologi (Ipteks) yang sedang dipelajari di bangku kuliah.

1 PANDUAN PMW 2022


B. Tujuan Dan Manfaat
1. Tujuan
a. Menumbuhkan motivasi berwirausahaan di kalangan mahasiswa.
b. Membangun mental wirausaha: jujur, disiplin, percaya diri, pandai mengatur
waktu kegiatan, motivasi kerja, pantang menyerah, kreatif, inovatif, berani
mengambil risiko, berjiwa kepemimpinan, memilki visi jelas, dan lain-lain.
c. Meningkatkan kompetensi soft skill terutama kecakapan dan keterampilan
mahasiswa khususnya dalam hal sense of bussines.
d. Menumbuhkan wirausaha-wirausaha baru yang berpendidikan tinggi setelah
menjadi alumni.
e. Menciptakan unit bisnis baru yang berbasis Ipteks.
f. Membangun jejaring bisnis dan mitra usaha antara pelaku bisnis, khususnya
antara wirausaha pemula dengan pengusaha yang sudah mapan.
g. Mengembangkan terbentuknya model pembelajaran kewirausahan untuk
mahasiswa.
2. Manfaat
a. Bagi Mahasiswa
1) Memberikan kesempatan untuk terlibat langsung dengan dunia usaha (bisnis)
sehingga kompetensi soft skill meningkat.
2) Memberikan kesempatan untuk terlibat langsung dalam kegiatan di UMKM guna
meningkatkan jiwa kewirausahaan..
3) Menumbuhkan jiwa bisnis sehingga mempunyai keberanian untuk memulai usaha
(bisnis).
b. Bagi Unsoed
1) Meningkatkan capaian Indeks Kinerja Utama (IKU) terutama bidang
kewirausahaan pada mahasiswa dan alumni.
2) Meningkatkan kemampuan Unsoed dalam pengembangan pendidikan
kewirausahaan
3) Mempererat hubungan antara Unsoed dengan dunia usaha (UMKM)

2 PANDUAN PMW 2022


4) Mengembangkan kurikulum mata kuliah kewirausahaan
5) Menghasilkan alumni yang menjadi wirausahawan muda pencipta lapangan kerja.
c. Bagi Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM)
1) Mempererat hubungan antara UMKM dengan pihak Unsoed.
2) Memberi peluang akses informasi Ipteks yang ada di Unsoed oleh pihak UMKM.

3 PANDUAN PMW 2022


BAB II
RANCANGAN PELAKSANAAN TAHAPAN PMW

A. Tahapan PMW
Tahapan pelaksanaan PMW Unsoed tahun 2022 seperti pada Tabel 1 di bawah ini.

Tabel 1. Jadwal Pelaksanaan Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) Tahun 2022

NO KEGIATAN WAKTU
1. SOSIALISASI (TALK SHOW PER FAKULTAS) 22 Feb s/d 05 Maret 2022
2. PELATIHAN PENYUSUNAN PROPOSAL PMW 12 Maret 2022
3. PENDAFTARAN PESERTA PMW 14 Maret – 26 Maret 2022
4. SELEKSI 1 : SELEKSI ADMINISTRASI PROPOSAL PMW 30 Maret 2022
5. PENGUMUMAN HASIL SELEKSI 1 05 April 2022
6. SELEKSI 2 : PRESENTASI PROPOSAL PMW 9 April 2022
7. PENGUMUMAN HASIL SELEKSI 2 (FINAL) 14 April 2022
8. PEMBEKALAN PESERTA PMW DAN
PEMBUKAAN NO.REKENING BNI PESERTA PMW 22 April 2022

9. PELAKSANAAN USAHA & PENDAMPINGAN USAHA 13 Juni – 10 Des 2022


10. A. MONEV KELAS 27 Agust 2022
B. MONEV LAPANGAN 5 Sept – 17 Sept 2022
11. PELKSANAAN Expo PMW I 11 – 17 Oktober 2022
12. PELAKSANAAN Expo PMW 2 07 Desember 2022

13. PENYERAHAN LAPORAN AKHIR, LOG BOOK, LPJ 25 November 2022


KEUANGAN, FOTO DAN CONTOH PRODUK PMW

Catatan : 02 April s/d 01 Mei 2022 : Puasa Ramadhan 1443 H.


02 - 03 Mei 2022 : Hari Raya Iedhul Fitri 1443 H.
Tgl pelaksanaan Ekspo I dan II menyesuaikan dengan kalender akademik
dan kebijakan Pimpinan UNSOED.

4 PANDUAN PMW 2022


B. Penjelasan Tahapan PMW
1. Tahap sosialisasi PMW
Kegiatan sosialisasi melibatkan berbagai pihak yaitu: Pimpinan Universitas dan
Fakultas serta unit-unit kegiatan mahasiswa. Kegiatan sosialisasi dilakukan secara
daring (online) mulai tanggal 21 Feb s/d 05 Maret 2022. Koordinator kegiatan adalah
Suryanto, SKM, MSc. dan dr. Lieza Dwianasari Susiawan, M.Kes. Sosialisasi
mempergunakan media sosial (Webb, FB, IG) dimulai tanggal 21 Feb s/d 05 Maret
2022. Sosialisasi kepada mahasiswa pada setiap fakultas di lingkungan Unsoed oleh
Dosen Pengelola PMW secara daring mulai tanggal 21 Feb s/d 05 Maret 2022. Media
yang dipergunakan sebagai berikut:
a. Spanduk yang dipasang pada tempat-tempat strategis di lingkungan fakultas
b. Flyer kegiatan PMW disosialisasikan melalui media sosial
c. Website Unsoed dan Bagian Kesejahteraan Mahasiswa Unsoed
2. Pelatihan Penyusunan Proposal PMW
Kegiatan pelatihan penyusunan proposal PMW dilakukan pada hari Sabtu, 12
Maret 2022 secara daring. Koordinator kegiatan adalah Tuti Purwati, M.Pd dan Dr.
Yusmi Nur Wakhidati, M.Si. Peserta pelatihan adalah mahasiswa aktif program D3
dan S-1 Unsoed angkatan tahun 2018, 2019, 2020 dan 2021 dari 12 fakultas di
lingkungan Unsoed. Link pendaftaran pelatihan penyusunan proposal PMW:
https://bit.ly/Pelatihan_Penyu_Proposal_PMW
Narasumber ada 3 orang yaitu 2 orang dari Tim pengelola PMW Unsoed dan 1
orang dari luar Unsoed (motivator dari wirausahawan muda yang sudah sukses).
No. Materi Nara Sumber
1 Tantangan dan Peluang Berwirausaha di Praktisi, Wirausahawan
Masa Pandemi Corona Muda
2 Merdeka Belajar dengan Program Pengelola PMW Unsoed
Mahasiswa Wirausaha (PMW)
3 Teknik Penyusunan Proposal PMW Tahun Pengelola PMW Unsoed
2022

5 PANDUAN PMW 2022


Output dari kegiatan pelatihan adalah para peserta dapat menyusun proposal
PMW dengan baik dan sesuai ketentuan yang berlaku.

3. Pendaftaran Peserta PMW


Waktu pendaftaran peserta PMW pada tanggal 14 – 26 Maret 2022. Ketua
kelompok usaha mendaftar secara online yang dilengkapi dengan Proposal PMW
lengkap dengan lampiran sesuai ketentuan yang telah ditetapkan. Proposal dalam bentuk
soft file diunggah dalam bentuk pdf pada Gdrive yang telah disediakan oleh Petugas
Bagian Kemahasiswaan. File proposal yang akan dikirim diberi nama : Nama Ketua_
Fakultas_Proposal PMW2022. Link pendaftaran : https://bit.ly/PendaftaranPMW2022
diakses dengan akun Unsoed. Ketua kelompok dapat mendownload bukti pengiriman
proposal sebagai dokumen.
4. Tahapan Seleksi Pmw
Proses seleksi ada 2 tahap: Seleksi tahap I (seleksi administrasi dan isi proposal)
dan Seleksi tahap II (presentasi proposal PMW bagi peserta yang lolos seleksi tahap I).
a. Seleksi tahap I (Seleksi administrasi dan isi proposal) tanggal 30 Maret 2022.
Koordinator kegiatan adalah Emyliana Listiowati, S.Si, M. Sc. dan Sugito, S.Si,
M.Si.
Penilaian tahap 1 meliputi penelian terhadap administrasi dan substansi proposal.
Penilaian : setiap aspek penilaian diberi skor 1 – 5 dan dikalikan bobot kemudian
dijumlah total. Pengumuman seleksi I pada tanggal 05 April 2022.
b. Seleksi tahap II (Presentasi proposal bagi peserta yang lolos seleksi tahap I)
tanggal 9 April 2022.
Penilaian seleksi tahap II meliputi :
1) Penilaian terhadap sikap dan kepribadian calon peserta PMW melalui interview
secara daring (pengalaman kwu, pengalaman organisasi, minat kewirausahaan,
dll).
2) Penilaian terhadap presentasi rencana usaha (Business Plan) di hadapan tim seleksi
secara daring. Aspek yang dinilai: kreativitas, inovasi, jenis usaha, multiplier

6 PANDUAN PMW 2022


effect (dampak), kelayakan financial, keberlanjutan usaha dan aspek manajemen
usaha.

3) Penilaian : setiap aspek penilaian diberi skor 1 – 5 dan dikalikan bobot


kemudian dijumlah total. Nilai akhir adalah nilai rata-rata dari nilai seleksi tahap
I dan tahap II. Pengumuman seleksi II (Final) pada tanggal 14 April 2022.
5. Pelatihan Pembekalan Usaha Dan Pembuatan Rekening BNI
Kegiatan pembekalan usaha (bisnis) dilakukan oleh Tim pengelola PMW Unsoed
selama 1 hari secara daring. Acara diselenggarakan pada hari Jum’at, 22 April 2022
Koordinator kegiatan adalah Ekaningtyas W, SE., Msi dan Widhiatmoko Herry P,
ST, MT. Peserta pembekalan adalah semua ketua dan anggota kelompok PMW yang
lolos seleksi tahap II. Ketua tim/kelompok PMW harus hadir dalam kegiatan
pembekalan usaha ini.
Tujuan pembekalan adalah peserta PMW mempunyai pengetahuan dan
pemahaman dalam menjalankan usaha (bisnis). Narasumber dalam pelatihan
pembekalan usaha dan pembuatan nomor rekening BNI ada 2 orang sebagai berikut :
No. Materi Keterangan
1 Pengelolaan dan Pembukuan Keuangan Pengelola PMW Unsoed
dalam Berwirausaha
2 Pembuatan Nomor Rekening BNI dan Petugas BNI Cabang
Prosedur Pencairan Dana Modal Usaha Unsoed

Output kegiatan pembekalan usaha adalah setiap tim/kelompok PMW sudah


membuat nomor rekening BNI.

Tambahan : Pemberian Dana Modal Usaha PMW


Pemberian dana modal usaha dilakukan oleh Unsoed melalui Dosen Pendamping
PMW kepada ketua kelompok PMW. Dana modal usaha ini bersifat hibah, sehingga
ketua tim/kelompok PMW tidak mempunyai kewajiban mengembalikan dana kepada
Unsoed. Besar dana modal usaha PMW tahun 2021 maksimal Rp 10.000.000,- (Sepuluh
juta rupiah). Bantuan modal usaha hanya diperuntukkan untuk melaksanakan

7 PANDUAN PMW 2022


kegiatan bisnis sesuai dengan proposal milik tim peserta PMW dan besarnya
sesuai dengan rekomendasi tim reviewer pada seleksi tahap II.

Tata cara (Prosedur) pencairan dana modal usaha sebagai berikut :


a. Pemberian dana modal usaha akan diberikan setelah disepakati dan ditandatangani
MoU antara Ketua tim/kelompok peserta PMW dan Pimpinan Unsoed.
b. Dana modal usaha hanya dapat dicairkan di Bank BNI Cabang Unsoed Purwokerto
oleh Ketua kelompok dengan persetujuan Dosen Pendamping PMW.
c. Pencairan dana modal usaha dilakukan 2 tahap yaitu:
Tahap I sebesar 70% :
Dana dapat diambil 2 kali yaitu 50% pertama dan 50% kedua. Dana 50% pertama
dapat dicairkan oleh Ketua kelompok dengan mengajukan RAB kepada Dosen
Pendamping dan dana 50% kedua dapat cairkan oleh Ketua kelompok dengan
mengajukan RAB kedua dan laporan keuangan hasil belanja dana 50% pertama.
Tahap II sebesar 30%:
Dana dapat dicairkan setelah Ketua kelompok menyerahkan berkas laporan akhir,
video kegiatan PMW (durasi 3-4 menit), log book, LPJ keuangan, contoh produk dan
foto 7 R yang dipigura.
d. Waktu pencairan modal usaha tahap I sebesar 70% dilakukan bulan Juni s/d Juli
2022. Pencairan modal usaha tahap II (30%) dilakukan setelah menyerahkan berkas
Laporan akhir, video kegiatan PMW, log book, LPJ keuangan, contoh produk dan
foto 7 R dipigura (paling akhir 25 November 2022).

6. Pelaksanaan Usaha Dan Pendampingan Usaha (13 Juni s/d 10 Desember 2022)
a. Peserta yang lolos seleksi tahap II yang telah mengikuti pembekalan usaha dan telah
membuat nomor rekening BNI akan memperoleh SK Rektor Unsoed yang dapat
dipergunakan oleh mahasiswa untuk keperluan akademik.
b. Setiap peserta atau kelompok usaha dalam melaksanakan kegiatan bisnisnya akan
didampingi oleh Dosen Pendamping.

8 PANDUAN PMW 2022


c. Ketua kelompok beserta anggota tim usaha dalam menjalankan usaha wajib membuat
laporan kemajuan usaha dan laporan akhir.
d. Ketua kelompok beserta anggota tim usaha dalam menjalankan usaha wajib
melakukan komunikasi, koordinasi dan konsultasi secara rutin kepada Dosen
Pendamping.
e. Lama waktu pendampingan usaha oleh Dosen Pendamping sampai bulan Desember
2022.
f. Selama pelaksanaan bisnis oleh kelompok usaha akan dilakukan monitoring dan
evaluasi oleh Tim pengelola PMW 2022 yang dibentuk oleh Rektor Unsoed.
7. Monitoring Dan Evaluasi Kemajuan Usaha
Pelaksanaan kegiatan monitoring dan evaluasi (monev) pada setiap kelompok
PMW dilakukan setelah kelompok PMW sudah mencairkan dana modal usaha tahap I
sebesar 70%. Koordinator kegiatan adalah Drs. Simin, M.Si. dan Dwiki Oktobrian,
S.H, M.H. Kegiatan monev pada kelompok PMW dilakukan oleh Tim Pengelola PMW
2022. Kegiatan monev dilakukan 2 tahap yaitu :
a. Monev Kelas.
Dilakukan secara daring tanggal 27 Agustus 2022.
Tata cara monev kelas :
1). Setiap kelompok PMW (Ketua dan anggota) harus hadir untuk melaporkan
(mempresentasikan) pelaksanaan usaha (bisnis) sesuai proposalnya secara daring.
2). Setiap kelompok PMW harus menyerahkan laporan kemajuan pelaksanaan usaha dan
menunjukkan contoh produk dan/atau foto usaha sesuai proposalnya.
3). Ketua kelompok usaha memaparkan kendala atau masalah dan solusi yang dilakukan
selama menjalankan usahanya.
4). Setiap kelompok PMW harus siap untuk dimonitoring di lapangan pada minggu
berikutnya.
b. Monev Lapangan tanggal 5 Spetember s.d 17 September 2022.
Dilakukan secara langsung di masing-masing tempat usaha. Monev lapangan dilakukan
Dosen Pendamping dengan tata cara sebagai berikut:

9 PANDUAN PMW 2022


1). Kegiatan monitoring dilakukan di tempat usaha dan waktu pelaksanaan disesuaikan
dengan kesepakatan Dosen Pendamping dengan kelompok PMW.
2). Setiap kelompok PMW (Ketua dan anggota) harus hadir di tempat usaha saat
dilakukan monitoring dan evaluasi di lapangan oleh Dosen Pendamping.
3). Setiap kelompok PMW di tempat usaha bisa menunjukkan kegiatan usahanya dan
menceritakan kendala-kendala dalam menjalankan usaha (bisnis) beserta solusi
yang telah dilakukan.
4). Dosen pendamping memberikan bimbingan berupa saran, masukan, petunjuk
beberapa alternatif sebagai solusi untuk membantu mengatasi kendala atau masalah
yang dihadapi kelompok PMW.
5). Dosen Pendamping membuat laporan/kesimpulan pelaksanaan monev pada setiap
kelompok PMW. Dosen Pendamping berdasarkan hasil monev kelas dan monev
lapangan memberikan rekomendasi terkait pencairan dana modal usaha tahap II.

8. Kegiatan Expo Hasil PMW Unsoed


Kegiatan Expo Hasil PMW Unsoed dilakukan 2 kali yaitu Expo I pada saat acara
Diesnatalis Unsoed pada bulan Oktober 2022 dan Expo II pada saat Wisuda Unsoed
pada periode bulan Desember adalah Dr. Purwanto, SP, MSc dan Eko Setio Wibowo,
S.Si, M.Si. Tata cara peserta expo sebagai berikut :
a. Tim pengelola PMW dan Dosen Pendamping menyerahkan video kegiatan PMW
setiap kelompok PMW kepada Tim Pengelola Expo Unsoed untuk didaftar sebagaai
peserta expo Expo I.
b. Semua tim/kelompok PMW diwajibkan untuk mengikuti Expo II yang
diselenggarakan pada saat wisuda mahasiswa Unsoed periode bulan Desember 2022.
Catatan : Jadwal waktu pelaksanaan kegiatan Expo I dan II menyesuaikan dengan
kebijakan dan kalender akademik UNSOED

9. Penyusunan Laporan Akhir


a. Kegiatan terakhir adalah setiap kelompok PMW harus menyusun dan menyerahkan
Berkas Laporan Akhir PMW pada hari Jumat, 25 November 2022.

10 PANDUAN PMW 2022


b. Ketua Tim/kelompok PMW harus menyerahkan berkas Laporan Akhir PMW ke
Bagian Kemahasiswaan Pusat sesuai jadwal yang telah ditentukan.
c. Berkas-berkas yang harus dikumpulkan adalah :
1). Laporan akhir yang didalamnya berisi : laporan kegiatan PMW, Log Book
dan Laporan keuangan (dilampiri dengan foto copy nota/kwitansi belanja)
2). Video kegiatan PMW (durasi 3-4 menit)
3). Contoh produk PMW dan Foto produk ukuran 7R dipigura.
Catatan : Laporan akhir ditandatangani oleh Ketua tim, Dosen Pendamping dan Wakil
Dekan bidang Kemahasiswaan dan Alumni.

11 PANDUAN PMW 2022


BAB III
SISTEMATIKA PROPOSAL DAN LAPORAN AKHIR PROGRAM
MAHASISWA WIRAUSAHA (PMW)

A. Sistematika Proposal Program Mahasiswa Wirausaha (PMW)


Proposal disusun dalam Bahasa Indonesia yang baku dan ditulis sesuai tata aturan
format yang telah ditentukan. Proposal PMW disusun dengan ketentuan tata cara
pengetikan sebagai berikut :
1. Cover proposal PMW menggunakan kertas jenis buffalo berwarna hijau dan dijilid
langsung tanpa lakban.
2. Proposal diketik pada kertas HVS ukuran A4 dan berjumlah maksimal 15 halaman
(tidak termasuk halaman sampul, halaman pengesahan dan lampiran),
3. Jenis huruf Times New Roman dengan ukuran font 12 (kecuali hueuf didalam tabel
ukuran font 10),
4. Jarak baris 1,5 spasi (kecuali jarak baris kalimat di dalam tabel berjarak 1 spasi),
5. Nnomor halaman di atas bagian kanan (kecuali nomor halaman bagian sebelum Bab I,
nomor halaman di bawah bagian tengah)
Proposal Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) mengikuti sistematika yang telah
ditetapkan sebagai berikut :
- Cover
 Halaman sampul atau cover warna hijaui (Format seperti pada Lampiran 1)
- Halaman Pengesahan
 Halaman Pengesahan, berisi scan lembar pengesahan yang telah ditandatangani oleh
Ketua kelompok, dosen pembimbing dan Wakil Dekan 3 (Lampiran 2)
- Daftar isi
 Jelas
- Ringkasan
 Berisi rangkuman singkat (ringkasan) satu halaman (spasi 1) tentang profil usaha
berjalan sejak kapan, alamat usaha, rencana usaha yang akan dilakukan, jenis usaha,

12 PANDUAN PMW 2022


proses produksi, jenis produk apa (luaran), segmen pasar (konsumen) siapa, strategi
pemasaran,pengembangan usaha kedepannya dan jumlah modal usaha yang diusulkan.

Bab I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
 Berisikan penjelasan masalah/kebutuhan masyarakat yang ingin diselesaikan
terkait dengan usaha, solusi yang ditawarkan dari produk yang diajukan dan
sejarah inovasi dan pengembangan produk.
B. Analisis Situasi
 Berisikan diskripsi keunggulan dan keunikan dari produk, sasaran
konsumen atau segmen pasar dari produk yang ditawarkan, strategi
pemasaran dan potensi pengambangan usahanya.
C. Tujuan
 Berisikan tujuan mulia dari usaha yang akan diusulkan oleh tim. Luaran
D. Luatan
 Berisikan penjelasan jenis produk yang dihasilkan dalam usaha yang akan
dilakukan.
E. Manfaat
 Manfaat berisikan secara spesifik manfaat dari produk untuk pihak terkait
dengan usaha tersebut.
Bab II PROFIL USAHA DAN ANALISIS USAHA
A. Deskripsi Profil Usaha
 Berisi tentang deskripsi singkat dari usaha/bisnis seperti : nama usaha,
identitas nama pemilik (perorangan/kelompok), alamat usaha secara
lengkap, kapan mulai usaha (tanggal, bulan dan tahun), jenis bidang usaha,
omset per bulan, jumlah tenaga kerja atau karyawan, segmen pasar, dan
wilayah pemasaran.
B. Analisis Usaha
 Analisis usaha berisikan perhitungan Fix cost, Variabel cost, Total cost,
Total pemasukan, Break Even Point (BEP) dan Payback periode. Pada bab

13 PANDUAN PMW 2022


ini juga dijabarkan tentang Rencana Anggaran Belanja (RAB) usulan dana
maksimal Rp. 10.000.000,00 per kelompok. Penyusunan anggaran harus
obyektif, realistis dan sesuai kebutuhan belanja.
Bab III RENCANA KEGIATAN USAHA (BISNIS)
A. Langkah-langkah usaha (proses produksi)
 Berisikan narasi urutan kegiatan usaha sesuai dengan jenis usaha yang
diusulkan oleh tim PMW.
B. Bahan dan peralatan yang dibutuhkan
 Berisikan penjelasan tentang bahan apa saja yang dibutuhkan dalam proses produksi
termasuk peralatan atau mesin yang digunakan.
C. Strategi pemasaran (marketing)
 Berisikan penjelasan pemasaran dilakukan secara luring atau online atau
kombinasi dari keduanya.
D. Pengembangan usaha
 Berisikan pengembangan usaha pada masa depannya dilakukan apa saja,
termasuk menceritakan pengembangan variasi jenis produk, mutu produk,
dan pengembangan area atau wilayah pemasarannya dengan pembukaan
cabang di daerah lain.
E. Jadwal kegiatan usaha
 Berisikan jadwal kegiatan usaha selama 6 bulan (Juli-Desember).
Bab IV PENUTUP
 Berisikan narasi kalimat terminasi/penutup usulan proposal PMW.
- Lampiran :
1. Biodata Ketua dan anggota (bertanda tangan), termasuk pengalaman usaha/bisnis
2. Biodata Dosen Pembimbing (bertanda tangan),
3. Piagam/sertifikat kegiatan pelatihan atau kegiatan yang terkait kewirausahaan.
4. Surat keterangan mitra usaha dari UMKM (jika ada),
5. Surat keterangan sudah mempunyai usaha/bisnis dari Kepala Desa atau Lurah atau
Foto Copy Surat Ijin Usaha
6. Surat rekomendasi dari Dosen Pendamping tentang hasil PMW tahun sebelumnya.

14 PANDUAN PMW 2022


15 PANDUAN PMW 2022
B. Sistematika Laporan Kemajuan dan Laporan Akhir PMW
Sistematika Laporan Kemajuan dan Laporan Akhir pada dasarnya sama hanya untuk
sistematika Laporan Kemajuan berisikan laporan penggunaan anggaran tahap I (70%)
sedangkan untuk Laporan Akhir berisikan laporan penggunaan anggaran tahap I dan II
(tahap I 70% dan tahap II 30%).
Sistematka Laporan Kemajuan
- Cover
- Hal Pengesahan => tanda tangan ketua kelompok dan dosen pembimbing
- Daftar isi
Bab I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Tujuan
C. Luaran
D. Manfaat
Bab II KEGIATAN YANG SUDAH DILAKUKAN
 Berikan kegiatan usaha yang telah dijalankan oleh kelompok dengan
menggunakan dana tahap I (70%).
Bab III KENDALA DAN SOLUSI PEMECAHANA MASALAH
A. Kendala
=> Berisikan kendala-kendala yang dihadapi oleh kelompok selama
menjalankan usaha.
B. Solusi Pemecahan Masalah
=> Berisikan cara pemecahan masalah yang telah dilakukan dalam mengatasi
masalah yang dihadapi.
Bab IV LAPORAN PENGGUNAAN ANGGARAN
A. Laporan Pemasukan dan Pengeluaran
 Berisikan laporan keuangan hasil penjualan/pemasaran (pemasukan) dan
belanja bahan dan peralatan dan belanja lainnya (pengeluaran) selama
usaha.

16 PANDUAN PMW 2022


B. Rencana Pengelolaan Keuangan Selanjutnya (RAB Tahap II)
 Berisikan rencana tindak lanjut penggunaan anggaran tahap II (30%).
Bab V PENUTUP
A. Simpulan
 Berisikan kalimat simpulan dari kelompo tentang hasil kegiatan usaha
yang telah dilaksakan.
B. Saran
 Berisikan saran dari kelompok kepada pihak-pihak terkait untuk
meningkatkan usahanya.

- Lampiran:
A. Log book
B. Nota / kwitansi belanja barang habis pakai (BHP) dan lainnya
C. Foto kegiatan usaha (Foto proses produksi, foto contoh produk PMW
dan foto pemasaran produk)

Catatan :
1. Laporan kemajuan dikumpulkan 2 exemplar, makalah dijilid langsung dengan cover
memakai kertas buffalo warna hijau.
2. Laporan akhir berisikan sama dengan laporan kemajuan namun untuk laporan
keuangannya adalah penggunaan dana tahap I (70%) dan tahap II (30%).
3. Laporan akhir dikumpulkan 2 exemplar, makalah dijilid langsung dengan cover memakai
kertas buffalo warna hijau.

17 PANDUAN PMW 2022


BAB IV
PERSYARATAN PESERTA, TIM SELEKSI PMW DAN JENIS USAHA

A. Persyaratan Ketentuan Peserta PMW


1. Mahasiswa yang diperbolehkan mendaftar/mengajukan proposal PMW 2022 adalah
mahasiswa mahasiswa Unsoed yang masih aktif, yaitu mahasiswa Program D.III dan
S1 angkatan 2018, 2019, 2020 dan 2021. Mahasiswa angkatan 2018 dan 2019
disarankan untuk menjadi anggota karena kesibukan KKN, PKL, Tugas Akhir
(Skripsi), atau kegiatan MBKM.
2. Jumlah anggota setiap tim/kelompok adalah 3 – 5 orang mahasiswa.
3. Ketua dan anggota tim/kelompok sebaiknya berbeda tahun angkatan (semester) atau
dan/atau lintas program studi / lintas jurusan / lintas fakultas.
4. Ketua anggota tim/kelompok PMW 2021 yang telah telah menjalankan usaha dengan
baik pada kegiatan PMW tahun 2020/2021 mendapatkan prioritas utama untuk
melanjutkan kegiatan usahanya (kegiatan tahun kedua/ketiga). Ketua/anggota
tim/kelompok tersebut tetap harus mengikuti seleksi proposal (dengan melampirkan
Surat Rekomendasi dari Dosen Pendamping). Form Surat Rekomendasi dapat
diperoleh oleh ketua/anggota tim/kelompok di Bagian Kemahasiswaan Kantor Pusat
Administrasi dengan menunjukkan SK Rektor Unsoed tentang peserta PMW tahun
2020/2021.
5. Calon peserta PMW 2022 harus mengisi formulir pendaftaran yang telah disediakan
oleh Tim Pengelola PMW 2022 secara on line. File proposal dapat diunggah dalam
bentuk pdf ke link : : https://bit.ly/PendaftaranPMW2022. Link pendaftaran hanya
dapat diakses dengan akun Unsoed.
6. Lampiran proposal antara lain : Rencana usaha, bukti surat kerjasama dengan mitra
usaha, sertifikat/piagam PMW/KWU atau surat keterangan lain yang mendukung
keterangan lain yang mendukung kompetensi calon peserta PMW.
7. Seorang mahasiswa calon peserta PMW 2022 hanya diperkenankan terdaftar pada satu
tim/kelompok usaha.

18 PANDUAN PMW 2022


B. Tim Seleksi Pmw

Tim seleksi PMW Unsoed Tahun 2022 (Reviewer) adalah dosen Unsoed yang
termasuk dalam Tim Pengelola PMW Tahun 2022 berdasarkan SK Rektor Unsoed.

C. Jenis Usaha Peserta PMW


1. Jenis usaha yang dapat diajukan untuk peserta PMW 2022 ada 5 macam yaitu :
a. Bidang Teknologi: contoh IT, Rancang bangun, teknologi bidang computer, energi
terbarukan dan sejenisnya.
b. Bidang Kuliner (makanan dan minuman): contoh makanan kekinian, makanan khas
tradisional, minuman khas suatu daerah dan sejenisnya.
c. Bidang jasa dan perdagangan: contoh aneka jasa yang dibutuhkan oleh masyarakat
seperti jasa translate (terjemahan) bahasa asing, jasa analisis data, jasa pelatih senam,
jasa bimbingan belajar, jasa tata rias, jasa ekspedisi/pengiriman barang, dan
sejenisnya.
d. Bidang Budidaya: contoh aneka budidaya bidang pertanian, aneka budidaya bidang
peternakan, aneka budidaya bidang perikanan, dan sejenisnya.
e. Bidang Ekonomi kreatif / Industry Kreatif: contoh bisnis aneka produk secara online,
konveksi, sablon, fotografi, kaligafi, bidang seni (lukis), cindera mata, dan
sejenisnya.
2. Kegiatan usaha yang diajukan dalam proposal dapat dilakukan dengan cara menjalin
kerjasama dengan mitra kerja seperti kelompok Usaha Mikro Kecil dan Menengah
(UMKM), baik pada tataran pengadaan bahan baku/bahan mentah, proses produksi
maupun pemasaran.

19 PANDUAN PMW 2022


BAB V
DOSEN PEMBIMBING, DOSEN PENDAMPING
DAN TATA CARA PENCAIRAN MODAL USAHA

A. Dosen Pendamping
Dosen Pembimbing adalah seorang dosen Unsoed yang telah membimbing kelompok
mahasiswa calon peserta PMW dalam menyusun proposal PMW untuk mengikuti seleksi
proposal PMW dan membimbing kegiatan usaha.
Tugas Dosen Pembimbing adalah :
1. Membimbing kelompok mahasiswa calon peserta PMW dalam proses penyusunan
proposal PMW.
2. Mengarahkan kelompok mahasiswa calon peserta PMW dan membantu memecahkan
permasalahan dalam penyusunan proposal PMW.
3. Memberikan motivasi dan dorongan kepada kelompok mahasiswa calon peserta PMW
dalam proses penyusunan proposal PMW dan pelaksanaan kegiatan usaha.
B. Dosen Pendamping
Dosen Pendamping adalah seorang dosen Unsoed yang ditunjuk oleh Rektor untuk
mengelola tahapan-tahapan kegiatan PMW.
Tugas Dosen Pendamping adalah :
1. Mendampingi kelompok mahasiswa peserta PMW dalam proses menjalankan usaha
(bisnis).
2. Mengarahkan kelompok mahasiswa peserta PMW dan membantu memecahkan
permasalahan atau kendala selama menjalankan kegiatan usaha (bisnis).
3. Memberikan motivasi dan dorongan kepada kelompok mahasiswa peserta PMW dalam
proses menjalankan usaha (bisnis).
4. Melakukan kegiatan pelatihan penyusunan proposal PMW kepada mahasiswa Unsoed.
5. Melakukan seleksi tahap 1 dan seleksi tahap 2 terhadap calon peserta PMW.
6. Melakukan pembekalan usaha kepada peserta PMW yang lolos seleksi tahap II.
7. Melakukan monev 1 dan monev 2 kepada kelompok PMW Unsoed.

20 PANDUAN PMW 2022


8. Memberikan laporan hasil kegiatan monev 1 dan monev 2 setiap tim/kelompok PMW
kepada Bagian Kemahasiswaan.
9. Mengusulkan kepada Tim pengelola PMW untuk memberikan sanksi kepada peserta
PMW yang melakukan pelanggaran etika dan peraturan PMW Unsoed.
10. Memberikan rekomendasi kepada tim/kelompok PMW yang telah menjalankan usaha
dengan baik dan lancar untuk mengikuti kegiatan PMW tahun selanjutnya.
11. Mengarahkan kelompok PMW yang usahanya sudah baik dan lancar untuk mengikuti
program PKM bidang Kewirausahaan dan Kegiatan Kewirausahaan yang lainnya
(KBMI, ASMI).

C. Tata Cara Pencairan Dana Modal Usaha


1. Setiap kelompok PMW harus membuat rekening BNI atas nama Ketua Kelompok PMW
2022. Pembuatan rekening dilakukan secara kolektif pada saat acara Pembekalan Usaha
secara daring pada tanggal 22 April 2022.
2. Pencairan dana modal usaha hanya dapat dilakukan oleh Ketua kelompok dengan
menggunakan slip penarikan BNI yang ditandatangani oleh Ketua kelompok dan Dosen
Pendamping serta harus menunjukkan kartu tanda mahasiswa (KTM) dan dosen (foto
copy KTP).
3. Pencairan dana modal usaha dilakukan 2 tahap yaitu : tahap I sebesar 70% dari jumlah
total modal usaha yang disetujui pada proposal; dan sisanya tahap II sebesar 30 %.
4. Pencairan dana modal usaha tahap II sebesar 30% hanya dapat dilakukan oleh Ketua
kelompok setelah kelompok PMW telah menjalankan usaha, mengikuti monev,
mengikuti expo dan mengumpulkan berkas-berkas laporan akhir PMW.

21 PANDUAN PMW 2022


BAB VI
TATA TERTIB BAGI PESERTA
PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA (PMW)

A. Tata Tertib Bagi Peserta PMW


Agar seluruh rangkaian kegiatan seleksi dalam Program Mahasiswa Wirausaha
(PMW) dapat berjalan lancar maka perlu ditaati berbagai tata tertib sebagai berikut:
1. Tata Tertib Pada Saat Pelatihan Penyusunan Proposal PMW
a. Peserta pelatihan PMW hadir paling lambat 10 menit sebelum acara dimulai untuk
pengkondisian acara kegiatan pelatihan.
b. Peserta berpakaian rapi dan sopan selama mengikuti pelatihan (daring).
c. Peserta wajib membawa sendiri alat tulis yang diperlukan (kertas/buku
ballpoint/pensil).
d. Peserta wajib mengisi daftar hadir pelatihan.
e. Peserta wajib menjaga ketertiban selama berlangsungnya pelatihan.
f.Peserta wajib mengikuti acara pelatihan sampai selesai.
2. Tata tertib pada saat Seleksi Tahap I (Seleksi administrasi dan substansi proposal)
a. Peserta sebelum mengirimkan/mengunggah file proposal wajib mengisi form daftar
peserta PMW 2022.
b. Peserta wajib mengirim/mengunggah file proposal sesuai ketentuan dan sesuai batas
waktu yang telah ditentukan oleh Tim pengelola PMW 2022.
3. Tata Tertib pada saat seleksi Tahap II (Presentasi Proposal PMW)
a. Peserta (ketua dan anggota) wajib hadir paling lambat 10 menit sebelum acara
dimulai untuk pengkondisian dan registrasi.
b. Peserta wajib membuat bahan presentasi (Ppt) dengan jumlah slide sesuai dengan
waktu yang disediakan (maksimal 7 menit) dan bisa menunjukkan contoh produk
sesuai judul proposal yang diusulkan.

22 PANDUAN PMW 2022


c. Peserta harus mempersiapkan perangkat sendiri untuk presentasi (laptop atau
handphone), dengan kekuatan sinyal yang stabil agar pelaksanaan kegiatan ini dapat
berjalan dengan lancar.
d. Peserta harus berpakaian rapi dan sopan selama acara seleksi berlangsung.
e. Peserta mempersiapkan atau membawa alat tulis (buku/kertas, ballpoint) yang
diperlukan.
f. Peserta wajib menjaga ketertiban selama acara berlangsung .
g. Peserta (ketua atau anggota) dapat menjawab dan menerangkan dengan jelas
pertanyaan dari tim reviewer tentang isi proposal, RAB dan tahapan usahanya.
4. Tata Tertib pada saat Pembekalan Usaha dan Pembuatan Rekening BNI
a. Peserta (ketua dan anggota) wajib hadir paling lambat 10 menit sebelum acara
pembekalan (daring) dimulai untuk pengkondisian dan registrasi.
b. Peserta harus mempersiapkan perangkat untuk kegiatan inidaring (laptop atau
handphone) termasuk kekuatan sinyal agar selama daring dapat berjalan lancar.
c. Peserta berpakaian rapi dan sopan selama daring.
d. Peserta mempersiapkan atau membawa alat tulis (buku/kertas, ballpoint) sendiri.
e. Peserta wajib menjaga ketertiban selama acara berlangsung.
f. Peserta (Ketua) wajib mempersiapkan foto copy KTP dan foto copy KTP Dosen
pendamping masing-masing 1 lembar.
g. Peserta (Ketua) wajib mengisi form pembukaan nomor rekening BNI secara lengkap
dan menandatanganinya di atas materai 10 ribu.
5. Tata Tertib pada saat Pelaksanaan Kegiatan Usaha dan Pendampingan Usaha
a. Peserta wajib menjalankan jenis usaha (bisnis) sesuai judul proposal PMW.
b. Peserta wajib membelanjakan dana modal usaha untuk peralatan, bahan baku dan
lainnya sesuai dengan RAB proposal PMW yang telah disetujui reviewer.
c. Peserta wajib mendokumentasikan laporan penggunaan dana modal usaha yang
dilengkap dengan nota dan/atau kwitansi belanja.
d. Setiap peserta PMW wajib melaporkan perkembangan pelaksanaan usahanya baik
langsung secara lesan maupun tertulis.

23 PANDUAN PMW 2022


e. Setiap kelompok PMW wajib membuat laporan kemajuan usaha sebelum dilakukan
monitoring dan evaluasi (monev).
f. Setiap kelompok usaha harus mendokumentasikan kegiatan usaha dalam bentuk foto
dan/atau video kegiatan usaha.
g. Ketua dan anggota kelompok usaha wajib mengikuti monev kelas secara daring dan
monev lapangan oleh tim monev.
h. Setiap kelompok wajib berkomunikasi dan berkonsultasi dengan dosen pembimbing
dan pendamping apabila ada kendala atau masalah yang dihadapi.
6. Tata Tertib pada saat Pelaksanaan Kegiatan Monev
a. Tata Tertib Pada Saat Monev kelas secara daring :
1) Peserta (ketua dan anggota) wajib hadir paling lambat 10 menit sebelum acara
seleksi dimulai untuk pengkondisian dan registrasi.
2) Peserta berpakaian rapi dan sopan.
3) Peserta mempersiapkan atau membawa alat tulis (buku/kertas, ballpoint).
4) Peserta harus menjaga ketertiban selama acara berlangsung.
5) Peserta harus mempersiapkan perangkat untuk daring (laptop atau handphone)
dengan sinyal yang stabil agar kegiatan monev berjalan lancar.
6) Tim/kelompok usaha harus mempersiapkan slide untuk mempresentasikan isi
laporan kegiatan PMW (maksimal 7 menit).
7) Peserta dapat menyampailkan kendala atau masalah yang dihadapi dan solusi yang
telah dilakukan
8) Peserta wajib menunjukkan kepada tim monev contoh produk sesuai judul
proposal yang diusulkan.
b. Tata Tertib Pada Saat Monev lapangan:
1) Ketua kelompok usaha harus berkonsultasi dengan tim monev untuk menentukan
waktu monev lapangan (hari, tanggal dan jam, alamat tempat usaha)
2) Peserta berpakaian sopan selama kegiatan monev lapangan.
3) Peserta mempersiapkan atau membawa alat tulis (buku/kertas, ballpoint).
4) Peserta (ketua dan anggota) hadir di tempat usaha sebelum dilakukan monev
lapangan oleh tim monev untuk pengkondisian tempat dan acara monev.

24 PANDUAN PMW 2022


5) Peserta harus mempersiapkan tempat untuk monev lapangan agar dapat berjalan
lancar.
6) Peserta (ketua dan anggota) dapat berdiskusi dengan tim monev tentang kendala
atau masalah yang dihadapi dan solusi yang telah dilakukan.
7) Peserta harus menunjukkan kepada tim monev produk hasil usaha sesuai judul
proposal yang diusulkan.
B. Pelanggaran Terhadap Tata Tertib
Peserta (ketua dan/atau anggota kelompok) yang melakukan pelanggaran (P) tata
tertib pada saat pelaksanaan kegiatan PMW dapat diberikan sanksi (S) sebagai berikut :
1. P = Peserta tidak mengisi daftar hadir
S = Teguran berupa peringatan untuk mengisi daftar hadir
2. P = Peserta berpakaian tidak sopan, tidak tertib selama acara PMW
S = Teguran berupa peringatan sesuai pelanggarannya
3. P = Peserta (Ketua dan/atau anggota) tidak hadir mengikuti acara setiap tahapan
S = Pengurangan nilai sampai diskualifikasi
4. P = Peserta tidak mencairkan dana modal usaha
S = Dana dikembalikan ke negara dan peserta tidak bisa ikut PMW selanjutnya
5. P = Peserta membelanjakan dana modal usaha tidak sesuai dengan kebutuhan
peralatan dan/atau bahan pada proposal PMW
S = peserta disarankan supaya menggunakan dana sesuai RAB proposal dan
mengganti dana yang telah dibelanjakan.
6. P = Peserta tidak ikut monev kelas dan monev lapangan
S = peserta tidak bisa mencairkan dana modal usaha yang 30%.
7. P = Peserta tidak ikut Expo I dan II Unsoed
S = peserta tidak bisa mencairkan dana modal usaha yang 30%.
8. P = Peserta tidak mengumpulkan video kegiatan PMW dan berkas laporan akhir PMW
S = Peserta tidak bisa mencairkan dana modal usaha yang 30%.

25 PANDUAN PMW 2022


BAB VII
PENILAIAN PESERTA PMW 2022

A. Komponen Penilaian Seleksi Peserta PMW


1. Penilaian Seleksi Tahap I (Administrasi dan Kualitas Proposal)
FORM PENILAIAN SELEKSI ADMINISTRASI PROPOSAL PMW 2022
Judul : Ketua Pengusul :

NO. KRITERIA ACUAN BOBOT NILAI JUMLAH


PENILAIAN (%) (Bobot X Nilai)
1 Kelengkapan Berkas proposal calon peserta 10
Berkas Proposal dan lampiran (CV Tim, Foto
produk, SK, Piagam/Sertifikat,
Surat Ket mitra kerja,
2 Pengalaman - Pernah menjalankan usaha 25
Usaha mandiri
- Alumni PMW, KWU
Fakultas, KBMI, dll
3 Kelayakan Tim - Wilayah kabupaten/kota 15
Usaha Bralingmascakep Tegal
- Mahasiswa dari luar kota /
luar daerah yang tidak mudik
- Radius tempat usaha tidak
lebih dari 25 Km
4 Kapasitas dan - Aspek KWU 15
Kompetensi - Aspek keorganisasian
- Aspek minat usaha
5 Rencana Usaha - Kreativitas dan Inovasi 15
(Business Plan) - Kelayakan financial
- Prospek keberlanjutan
6 Kategori Jenis 1. Budidaya, 10
Usaha 2. Industri/Ekonomi Kreatif
3. Teknologi Terbaharukan
4. Perdagangan dan Jasa
5. Makanan & Minuman
7 Sarana dan Ketersediaan sarana dan 10
Prasarana prasarana tim usaha
JUMLAH 100
Catatan :
a. Skor : 1 (Sangat Kurang); 2 (Kurang); 4 (Baik) dan 5 (Sangat Baik)
b. Rekomendasi Bantuan Modal Usaha : Rp ...................................
c. Catatan lain :

Purwokerto, 2022
Reviewer/Penilai

26 PANDUAN PMW 2022


2. Penilaian Seleksi Tahap II (Presentasi Proposal)
Tabel 2. Kriteria dan Acuan Penilaian Presentasi Proposal PMW 2022
NO. KRITERIA ACUAN PENILAIAN BOBOT SKOR NILAI
(%) (B X S)
1 Kelengkapan 1. Jumlah tim yang hadir,
dan potensi 2. kompetensi tim, 20
tim/kelompok
2 Performent 1. Kualitas tayangan/slide
tim dalam 2. Penyampaian materi
presentasi 3. Penguasaan materi 20
4. Kekompakan tim
3 Rencana 1. RAB sesuai kebutuhan
Usaha 2. Analisis Kelayakan
(Business Usaha 60
Plan) 3. Kreativitas dan inovasi
4. Local content
5. Multiplier effect
(dampak)
6. Prospek keberlanjutan
usaha

100
Catatan :
Skor : 1 (sangat kurang); 2 (kurang); 4 (baik) dan 5 (sangat baik)

NILAI AKHIR
Adalah rata-rata nilai dari anggota tim reviewer berdasarkan hasil nilai seleksi tahap 1 dan
seleksi tahap 2. Proposal calon peserta PMW yang lolos dan didanai adalah proposal yang
mempunyai nilai >= 300

27 PANDUAN PMW 2022


B. Komponen Penilaian Monev Peserta PMW
1. Penilaian Monev Kelas (secara daring)
Tabel 3. Kriteria dan Acuan Penilaian Monev Kelas Peserta PMW 2022
NO. KRITERIA ACUAN PENILAIAN BOBOT SKOR NILAI
(%) (B X S)
1 Persiapan Kehadiran ketua dan
Tim/kelompok anggota, media 10
presentasi, perangkat
presentasi laptop/hp,
kekuatan sinyal)

2 Performent 1. Kualitas tayangan


Tim/kelompok slide
dalam 2. Penyampaian materi 20
presentasi 3. Penguasaan materi
4. Kemampuan
menjawab pertanyaan

3 Realisasi 1. Sudah mencairkan


Rencana modal usaha tahap I
Usaha 2. Sudah belanja
(Business peralatan 50
Plan) dan BHP sesuai RAB
3. Sudah ada bukti hasil
usaha (barang/jasa)
4. Kelayakan financial
5. Keberlanjutan usaha
4 Kelengkapan Tim sudah menyusun :
berkas laporan 1. Laporan kemajuan
kemajuan 2. Log book 20
3. Laporan keuangan
4. Foto dan atau video
kegiatan

100
Catatan :
Skor : 1 (sangat kurang); 2 (kurang); 4 (baik) dan 5 (sangat baik)

28 PANDUAN PMW 2022


2. Penilaian Monev Lapangan
Tabel 4. Kriteria dan Acuan Penilaian Monev Lapangan Peserta PMW 2022
NO. KRITERIA ACUAN PENILAIAN BOBOT SKOR NILAI
(%) (B X S)
1 Dokumen/ 1. Dokumen pencairan
bukti modal usaha tahap 1
kemajuan 2. Dokumen belanja
usaha di BHP dan alat sesuai 50
tempat usaha RAB
3. Sudah mengisi form
monev secara
lengkap
4. Foto dan/atau video
kegiatan usaha
5. Menunjukkan hasil /
produk usaha sesuai
proposal.

2 Performent 1. Kekompakan tim


tim/ 2. Menunjukkan buku
kelompok keuangan usaha sesuai
dalam RAB proposal 30
menjalankan 3. Penyampaikan
usaha masalah/
kendala dalam usaha
4. Kreativitas tim dalam
memecahkan masalah
5. Semangat dan
kemauan
dalam keberlanjutan
usaha
3 Kelengkapan 1. Tim sudah menyusun
berkas laporan kemajuan
laporan 2. Log book
kemajuan 3. Laporan keuangan 20
beserta lampiran nota
4. Foto dan atau video
kegiatan usaha

100
Catatan :
Skor : 1 (sangat kurang); 2 (kurang); 4 (baik) dan 5 (sangat baik)

29 PANDUAN PMW 2022


Nilai Akhir Monev
Adalah rata-rata nilai dari Dosen pelaksana monev berdasarkan hasil nilai monev 1 dan
monev 2. Nilai hasil monev menjadi dasar untuk memberikan rekomendasi pencairan
dana modal usaha tahap 2 (kelompok yang mempunyai nilai >= 300).

30 PANDUAN PMW 2022


BAB VIII
PENUTUP

Pengelola Program Mahasiswa Wirausaha (PMW) perlu melakukan sosialisasi secara


masif kepada para mahasiswa untuk memberikan kesempatan (peluang) untuk melakukan
pembelajaran kewirausahaan dan terlibat secara nyata dan langsung pada dunia kerja di
UMKM untuk menumbuhkan jiwa usaha dan tumbuh keberanian untuk memulai bisnis.
Kegiatan seleksi PMW pada masa pandemi corona dilakukan dua kali secara daring dengan
tetap menjaga kualitas.
Pelaksanaan usaha oleh tim/kelompok dilakukan bulan Juli sampai Desember 2022
dengan proses pendampingan dan kegiatan monitoring evaluasi (monev) dari Dosen
pendamping dan Tim pengelola PMW. Ketua tim/kelompok usaha dapat mencairkan dana
modal usaha sebagai stimulasi untuk merintis bisnis dengan 2 tahap yaitu tahap 1 (70%) dan
tahap 2 (30%).
Tim/kelompok usaha wajib untuk membuat video kegiatan usaha dan menyusun laporan
akhir dengan berkas kelengkapannya untuk diserahkan kepada Bagian kemahasiswaan pusat.
Tim/kelompok usaha yang sudah berjalan dengan lancar dan baik dapat mengajukan proposal
PMW untuk mendapatkan dana modal usaha tahun berikutnya (tahun kedua).

31 PANDUAN PMW 2022


LAMPIRAN

32 PANDUAN PMW 2022


Lampiran 1.

Halaman Sampul Proposal PMW

BARU / LANJUTAN *)

PROPOSAL
PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA

JUDUL

OLEH
KETUA (NAMA DAN NIM)
ANGGOTA 1. (NAMA DAN NIM)
ANGGOTA 2 (NAMA DAN NIM)
ANGGOTA 3 (NAMA DAN NIM)

FAKULTAS PENGUSUL
UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
PURWOKERTO
2022

33 PANDUAN PMW 2022


*) Coret yang tidak sesuai.

Lampiran 2.

LEMBAR PENGESAHAN PROPOSAL


1. Judul Usaha : ……………………………………………….
2. Ketua Pelaksana : ……………………………………………….
a. Nama Lengkap : ……………………………………………….
b. NIM : ……………………………………………….
c. Semester : ……………………………………………….
d. Jurusan/Prodi : ……………………………………………….
e. Fakultas : ……………………………………………….
f. Alamat Kos : ……………………………………………….
g. Alamat Asal : ……………………………………………….
h. No. HP : ……………………………………………….
3. Pembimbing :
a. Nama Lengkap dan :
……………………………………………….
Gelar
b. NIP : ……………………………………………….
c. Pangkat/ Golongan : ……………………………………………….
d. Jabatan : ……………………………………………….
e. Alamat Rumah : ……………………………………………….
f. No. Telepon : ……………………………………………….
4. JumlahAnggota : ……………………………………………….
5. RencanaBiaya :
a. PMW Unsoed : ……………………………………………….
b. Sumber Lain : ……………………………………………….
c. Total : ……………………………………………….
6. Jangka Waktu :
……………………………………………….
Pelaksanaan
7. Lokasi Usaha : ……………………………………………….

Menyetujui Purwokerto,….2022
Dosen Pembimbing Ketua Tim

(Nama Dosen Pendamping) Nama Ketua


NIP. NIM.
Menyetujui
Wakil Dekan BidangKemahasiswaan dan
AlumniFakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan

(Nama Wakil Dekan Bidang III)


NIP.
34 PANDUAN PMW 2022
Lampiran 3.

LOG BOOK KEGIATAN PMW

JUDUL : ..................................................................
NAMA KETUA : .......................... (Hp : ............................)
NAMA ANGGOTA : 1. ....................... (Hp : ............................)
2. ...................... (Hp : ............................)
dst
ALAMAT USAHA : ....................................................................

NO. Hari/Tgl KEGIATAN PARAF PARAF DOSEN KET


KETUA PEMBIMBING

35 PANDUAN PMW 2022

Anda mungkin juga menyukai