Anda di halaman 1dari 2

VISI dan MISI PT.

TOYOTA ASTRA MOTOR


Visi
Menjadi perusahaan otomotif yang paling sukses dan dihormati di kawasan Asia Tenggara dengan
memberikan pengalaman terbaik dalam kepemilikan kendaraan
Misi
1. Secara berkesinambungan menyediakan produk dan jasa yang berkualitas tinggi serta memenuhi
kebutuhan pelanggan melalui program pemasaran yang terbaik
2. Mengembangkan karyawan yang berkompeten dengan menciptakan lingkungan kerja yang baik
untuk mendukung tercapainya kepuasan pelanggan
3. Memperkuat kolaborasi dengan produsen, dealer utama dan dealer-dealer melalui komunikasi dan
kerjasama yang lebih baik
4. Untuk mengembangkan operasi perusahaan yang sehat dalam segala aspek, misalnya pemenuhan
peraturan, lingkungan dan lain-lain.

Manajemen Pemasaran 
Manajemen pemasaran adalah suatu rencana kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan
berdasarkan analisa situasi dan tujuan yang telah ditetapkan. Kegiatan pemasaran antara lain
menetapkan produk yang diinginkan oleh pasar, harga, promosi dan penempatan jalur
distribusi. Fungsi pemasaran meliputi:
a.             Penjualan, fungsi ini merupakan fungsi utama, karena bertujuan untuk menjual barang/jasa ke
konsumen sehingga memperoleh keuntungan.
b.             Pembelian, bertujuan memilih barang yang akan dibeli untuk dijual kembali. Misalnya memilih
harga, jenis, bentuk, mutu dan warna yang sekiranya dijual kembali akan memperoleh
keuntungan.
c.              Pengangkutan, fungsinya adalah memindahkan barang dari tempat barang dihasilkan ke
tempat barang yanng mengonsumsi. Misalnya menentukan alat, angkut, ongkos dan lain-lain
yang berhubungan dengan distribusi.
d.             Penyimpanan, merupakan fungsi untuk menyimpan barng-barang pada saat barang selesai
diproduksi sampai pada saat barang dikonsumsi.
e.             Pembelanjaan, fungsi mendapatkan modal baik dari sumber intern (pemilik) maupun ekstern
(bukan pemilik).
f.               Penanggungan resiko, adalah fungsi menghindari dan mengurangi resiko yang berkaitan
dengan pemasaran barang, misalnya dengan program asuransi.
g.             Standarisasi dan Grading, Standarisasi adalah batas-batas dasar dalam bentuk spesifikasi
barangbarang, seperti ukuran jumlah, kapasitas, fisik dan kekuatan. Grading adalah usaha
menggolong-golongkan barang ke dalam golongan standar kualitas yang telah mendapat
pengakuan dunia perdagangan. Misalnya memeriksa dan menyortir dengan panca indera,
dengan alat, atau melalui contoh.
h.             Pengumpulan Informasi Pasar, tentang macam barang yang beredar di pasar, jumlahnya,
barang yang dibutuhkan konsumen, harganya dan sebagainya. Promosi terpadu (promotional
mix) merupakan usaha memperkenalkan produk secara terpadu  yang dapat dilakukan melalui
periklanan, promosi penjualan, publisitas, dan personal selling.
Masalah-masalah pokok yang di atur dalam manajemen pemasaran ini lebih dititik
beratkan tentang cara penjualan barang, jasa, pendistribusian, promosi produksi sehingga
konsumen merasa tertarik untuk mengonsumsinya. Jadi, mengatur bagaimana supaya barang
dan jasa-jasa itu dapat terjual seoptimal mungkin dan dapat mendapat laba yang wajar.

Manajemen Pemasaran
    

Manajemen Pemasaran merupakan alat analisis, perencanaan, penerapan, dan


pengendalian program yang dirancang untuk menciptakan, membangun, dan mempertahankan
pertukaran yang menguntungkan dengan target pasar sasaran dengan maksud untuk mencapai
tujuan utama perusahaan yaitu memperoleh laba. Berikut pengertian Manajemen Pemasaran
Menurut para Ahli:
 Kotler (2010 : 7 ), menyatakan bahwa:
“Manajemen Pemasaran adalah penganalisaan, perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan
program-program yang bertujuan menimbulkan pertukaran dengan pasar yang dituju dengan
maksud untuk mencapai tujuan perusahaan.”
Pengertian Pemasaran
Dalam melakukan pemasaran agar bisa berjalan dengan baik, tentu harus memiliki
keahlian dalam pemasaran. Untuk pembahasan kali ini penulis fokuskan pada. Adapun
pengertian pemasaran menurut para ahli akan dijelaskan berikut ini adalah:
William J. Stanton mengatakan bahwa:
“Pemasaran merupakan sistem keseluruhan dari berbagai kegiatan bisnis atau usaha yang
ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga barang atau jasa, mempromosikannya, dan
mendistribusikannya kepada konsumen dan bisa memuaskan konsumen.”

Strategi Pemasaran
Peter dan Olson (2014;12) mengatakan bahwa: “strategi pemasaran adalah desain,
implementasi, dan kontrol rencana untuk memengaruhi pertukaran demi mencapai tujuan
organisasi.”
Dr. Suharno dan Yudi Sutarso (2010;26) mengatakan bahwa:“strategi pemasaran adalah logika
pemasaran dimana unit bisnis mengharapkan untuk mencapai tujuan pemasaran.”
Kemudian menurut kotler dan amstrong (2008), mengatakan bahwa: “strategi pemasaran
adalah pola pikir pemasaran yang akan digunakan oleh unit bisnis untuk mencapai tujuan
pemasaran.”
Pada umunya perusahaan yang berhasil adalah perusahaan yang melaksanakan konsep
pemasaran yang berorientasi kepada konsumen, karena perusahaan inilah yang mampu
menguasai pasar dalam jangka panjang. Di dalam pandangan konsep pemasaran, tujuan
perusahaan dicapai melalui kepuasan konsumen. Kepuasan diperoleh setelah kebutuhan dan
keinginan kosumen dipenuhi melalui kegiatan pemasaran yang terpadu.

Anda mungkin juga menyukai