Anda di halaman 1dari 5

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Semakin berkembangnya zaman, pertumbuhan kendaraan pribadi

khususnya mobil sangat pesat. Hal ini berbanding lurus dengan bertumbuhnya

penyedia jasa servis kendaraan. Namun masuknya sistem teknologi informasi ke

Indonesia belum dimanfaatkan sepenuhnya oleh para penyedia jasa servis Mobil.

yang kurang aman. Dalam perkembangannya, komputer tidak hanya digunakan

untuk memproses, menyimpan dan mengolah data menjadi informasi, namun

komputer juga dituntut untuk bisa memecahkan suatu masalah serta membantu

menyelesaikan pekerjaan lainnya yang diinginkan oleh pengguna secara cepat,

tepat dan akurat. Tak hanya itu, Setiap perusahaan mencoba untuk menerapkan

sistem informasi agar dapat meningkatkan efisiensi dan efektifitas dalam proses

bisnis, sehingga berinvestasi dalam teknologi informasi sangatlah penting untuk

memberikan kekuatan bagi perusahaan agar dapat bersaing dan dapat

mendungkung perusahaan dalam mengambil keputusan (Rahmawati et al., 2018).

Bengkel Mobil Rahmat adalah salah satu usaha jasa yaitu sebuah bengkel

resmi Mobil yang merupakan tempat untuk melakukan perawatan serta perbaikan

Mobil, serta melayani pembelian suku cadang asli. Dalam menjalankan usahanya

tersebut, Bengkel Mobil Rahmat selalu berfokus untuk memberikan pelayanan

dan fasilitas yang terbaik untuk kepuasan pengguna jasa serta dapat meningkatkan

profit dan produktivitas.


2

Adapun masalah yang terdapat pada Bengkel Mobil Rahmat adalah

belum menggunakan teknologi informasi, pencatatan data transaksi data service

dan perbaikan mobil masih membutuhkan waktu yang cukup lama karena data

ditulis secara manual sehingga banyak data yang masih tercecer. Dalam

penginputan data service pun seringkali terdapat kesalahan sehingga data tidak

lagi akurat. Sehingga, perlu adanya suatu Sistem Informasi yang manangani

dalam pengolahan data service, Sistem Informasi ini dibuat guna membantu

kinerja pegawai dalam hal pembuatan laporan sehingga tidak banyak buku yang

dikeluarkannya untuk pencatatan sehingga dapat membantu dalam membuat

laporan yang tepat dan akurat serta untuk membantu mengendalikan proses

layanan Bengkel Mobil Rahmat.

Dalam penelitian ini penulis melihat masalah lain pada Bengkel Mobil

Rahmat, Dalam menjalankan usahanya selalu berfokus untuk memberikan

pelayanan dan fasilitas yang terbaik untuk kepuasan pengguna jasa serta dapat

meningkatkan profit dan produktivitas. Akan tetapi masih terdapat beberapa

masalah yang ada di bengkel resmi, salah satu contoh permasalahan adalah

pelanggan yang sudah melakukan booking service melalui telepon maupun datang

langsung ke bengkel maka akan melakukan pendaftaran kembali, dan admin akan

mengecek data yang sudah ada dan kemudian admin akan melakukan pendataan

kembali pada kertas form service advisor yang asli. Akibatnya pelanggan harus

mengantri lama menunggu giliran melakukan service kendaraannya. Hal ini

mendapatkan komplain dari pelanggan karena tidak nyaman menunggu.

Permasalahan lain pada bagian pendapatan atau pemasukan yaitu belum ada
3

pembukuan atau laporan terperinci. Pada bagian pengelolaan jasa service mobil

masih belum terkelola dengan baik, seperti belum adanya pengaturan nomor

antrean dan informasi antrean yang jelas untuk dapat diketahui oleh pelanggan.

Apabila masalah-masalah tersebut terus terulang dan dibiarkan maka akan

berdampak pada kelangsungan bisnis bengkel tersebut (Kusumawardani et al.,

2020). Apabila Bengkel Mobil Rahmat telah menggunakan sistem informasi

dalam hal pengolaan data Service mobil maka proses kerja dapat dilakukan jauh

lebih efisien. Inilah yang menjadikan dasar pemikiran bagi penulis untuk

membuat tugas akhir dengan judul: “Sistem Informasi Aplikasi Pengolahan

Data Service Mobil Berbasis Web Di Bengkel Kerasaan”

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian diatas, yang menjadi masalah adalah bagaimana

membangun sebuah sistem informasi yang menangani pengolahan data service

pada Bengkel Mobil Rahmat berbasis web yang sesuai dan dapat diterapkan pada

Bengkel Mobil Rahmat kota Kerasaan.

1.3. Batasan Masalah

Agar masalah yang diteliti tidak meluas maka penulis membuat batasan

masalah dari penelitian, yaitu Sistem ini hanya menangani pengolahan data

service mobil pada Bengkel Mobil Rahmat dan tidak membahas return produk

penjualan dan pembelian suku cadang.


4

1.4. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan dari penelitian ini

adalah :

1. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan suatu cara pemecahan

masalah yang tepat dalam pengolahan data service mobil pada Bengkel

Mobil Rahmat.

2. Dengan adanya sistem ini diharapkan mampu mengurangi kesalahan

dalam pencatatan data sehingga mempermudah proses pembuatan laporan.

1.5. Manfaat Penelitian

Manfaat dari penulisan penelitian ini adalah :

1. Menghindari resiko terjadinya redudansi atau data ganda dalam

penginputan data service pada Bengkel Mobil Rahmat.

2. Dapat dijadikan referansi bagi penelitian selanjutnya dengan data dan

variabel yang berbeda

1.6. Sistematika Penulisan

Sistematika dalam penulisan ini secara garis besar dibagi dalam 5 bab

dan masing-masing bab dibagi atas beberapa sub-bab agar pembahasannya dapat

lebih dipahami.
5

BAB 1 PENDAHULUAN

Bab ini akan menguraikan tentang latar belakang masalah, perumusan

masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan

sistematika penulisan.

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

Dalam bab ini akan menguraikan tentang teori-teori yang berkaitan

dengan kasus yang diangkat.

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN

Bab ini akan menguraikan tentang Metode Pengumpulan Data, serta cara

dalam pembutan rancangan sistem informasi yang akan di bangun.

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN

Dalam bab ini akan menjelaskan tentang hasil dan pembahasan dari

penelitian yang dibuat penulis.

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini merupakan bab terakhir dalam penelitian yang berisikan

kesimpulan dan saran dari penulis.

Anda mungkin juga menyukai