Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN LAMONGAN

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS SUMBERAJI
Jl.Raya Sugio No 19 Sukodadi Kode Pos : 62253
Telp. ( 0322 ) 393041 e-mail : pkmsumberaji@gmail.com
Blogspot : pkmsumberaji.blogspot.co.id

KERANGKA ACUAN KEGIATAN (TERM OF REFERENCE)


PENYULUHAN TBC
A. Pendahuluan
Promosi kesehatan merupakan upaya untuk meningkatkan
kemampuan masyarakat melalui proses pembelajaran dari oleh untuk dan
Bersama masyarakat, agar mereka dapat menolong dirinya sendiri, serta
mengembangkan kegiatan yang bersumberdaya masyarakat untuk masalah
Kesehatan. Banyak masalah kesehatan di negeri kita Indonesia. Salah satu
contoh masalah Kesehatan penyakit TBC. Yang mana Indonesia menduduki
urutan nomer 3 di dunia untuk kasus terbanyak setelah negara India dan
China. Perilaku hidup bersih dan sehat adalah sekumpulan perilaku yang
dipraktikan atas dasar kesadaran sebagai hasil pembelajaran yang menjadikan
individu, kelompok dan Masyarakat agar dapat menolong dirinya sendiri
dalam masalah Kesehatan dan berperan aktiF dalam mewujudkan derajat
Kesehatan Masyarakat yang Otimal.

B. LatarBelakang
Dewasa ini sepertiga penduduk dunia telah terinfeksi Tuberkolusis. Ada
sekitar delapan juta penderita baru Tubercolusis di seluruh dunia dalam setahunnya,
dan hamper tiga juta orang meninggal setiap tahunnya akibat penyakit ini. Paling
sedikit satu orang akan terinfeksi Tubercolusis setiap detik, dan setiap sepuluh detik
ada satu orang yang mati akibat Tubercolusis. Tubercolusis membunuh hamper satu
juta wanita setiap tahunnya. Angka ini lebih tinggi dari kematian wanita akibat
proses kehamilan dan persalinan. Tubercolusis juga membunuh seratus anak setiap
tahunnya.
Penyakit Tubercolusis paru ini menjadi masalah yang cukup komplek.
Selain berdampak pada aspek kesehatan (angka kesakitan dan kematian) juga
berdampak pada aspek social dan ekonomi, dan sumber daya manusia. Aspek social
terpengaruh karena tidak sedikit penderita TBC merasa malu untuk bersosialisasi
walaupun secara langsung tidak dikucilkan oleh masyarakat sekitarnya. Dampak
padaa spek ekonomi terjadi dimana penderita akan kehilangan waktu produktif
selama 3-6 bulan sehingga diperkirakan 20-30 % penghasilannya turut menghilang.
Hal ini terjadi karena kebanyakan kasus menyerang padausia produktif.
Melalui kegiatanpenyuluhan TBC ini diharapkan dapat meningkatkan
pemahaman masyarakat tentang TBC sehingga dapat menjadikan masyarakat lebih
tanggap dan melakukan tindakan pencegahan dari penularan penyakit TBC tersebut.

B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Masyarakat mengerti tentang TBC dan bahayanya serta pencegahannya.
2. Tujuan khusus
a. Masyarakat mengerti dan paham tentang TBC.
b. Masyarakat ikut mengawasi penderita TBC terutama ketika pada masa
pengobatan.
c. Masyarakat mau dan mampu serta berperan serta dalam rangka kegiatan
pemberantasan TBC

C. Kegiatan Pokok Dan RincianKegiatan


KegiatanPokok :
1. Penyuluhan TBC

RincianKegiatan :
1. Perencanaan :
a. Mengatur jadwal dan tempat kegiatan.
b. Menentukan metode penyuluhan sesuai keadaan peserta
c. Menentukan media/sarana penyuluhan (bukupanduan,leaflet,absensi)
2. Pelaksanaan :
a. Pembukaan
b. Penyampaian materi
c. Tanya jawab
d. Penutup
3. Evaluasi pelaksanaan :
a. Mengkaji respon dan masukan dari peserta
b. Menentukan langkah-langkah perbaikan

D. Cara Melaksanakan Kegiatan


1. Ceramah
2. Tanya jawab/ diskusi

E. Sasaran
1. Masyarakat desa setempat sebanyak 25 orang
2. Siswa SMP-SMA sebanyak 20 orang

F. Anggaran
Dana BOK

G. JadwalPelaksanaan
Kegiatan Rincian Sasaran Penanggung Tempat JadwalPelaksanaan
Kegiatan Jawab J F M A M J J A S O N D
Penyuluhan Perencanaan Desa Kudrot Desa/
TBC , Pelaporan
Kel
dan Evaluasi
Sekolah Sekolah

H. EvaluasiPelaksanaanKegiatandanPelaporan
Evaluasi pelaksanaan kegiatan dilakukan setiap selesai pelaksanaan
penyuluhan oleh Penanggung jawab Program P2 TBC, dan pembuatan laporan
pertanggung jawaban setelah melaksanakan kegiatan.

I. Pencatatan, Pelaporan dan Evaluasi Kegiatan


Hasil identifikasi atau kegiatan dicatat di dalam buku catatan.

Lamongan, 18 Juni 2022


Ka. Puskesmas Sumberaji PJ Program P2TB

dr. Adang Budhi Wiryawan K u d r o t . Skep. Ns


NIP. 197608312014121001 NIP.19760628201001 1 009

Anda mungkin juga menyukai