Anda di halaman 1dari 3

STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL

PEMBERIAN OBAT MELALUI INJEKSI


INTRAVENA

No. Dokumen No. Revisi Halaman


1/3
003/SPO/IRI/ 1
102.11/V/2022

Ditetapkan:
Tanggal Terbit Direktur
Rumah Sakit Mata Masyarakat
Jawa Timur
STANDAR PROSEDUR
OPERASIONAL
(SPO) 09 Mei 2022
dr. DIAN ISLAMI, MARS
Pembina Tingkat I
NIP. 19640928 198903 2 008
Pemberian obat melalui injeksi intravena adalah Tindakan yang
PENGERTIAN dilakukan untuk memberikan obat melalui suntikan ke dalam
pembuluh darah vena pasien
Sebagai acuan untuk :
TUJUAN
Memberikan terapi obat tertentu
Keputusan Direktur Rumah Sakit Mata Masyarakat Jawa Timur
KEBIJAKAN Nomor : 188/2091 /KPTS/ 102.11/2022 Tentang Kebijakan
Pelayanan di Rumah Sakit Mata Masyarakat Jawa Timur
PROSEDUR A. PERSIAPAN ALAT DAN BAHAN
1. Sarung tangan
2. Spuit dengan ukuran sesuai kebutuhan
3. Bak spuit
4. Alkohol swab
5. Torniquet
6. Perlak dan pengalas
7. Obat sesuai program terapi
8. Bengkok
9. Plester
10. Buku injeksi
STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL
PEMBERIAN OBAT MELALUI INJEKSI
INTRAVENA

No. Dokumen No. Revisi Halaman


2/3
003/SPO/IRI/ 1
102.11/V/2022

B. PROSEDUR
1. Lakukan kebersihan tangan 6 langkah
2. Petugas memakai APD level 2 (masker, gown, google
faceshield, sarung tangan)
3. Pastikan pasien memakai masker dengan benar
4. Identifikasi pasien menggunakan minimal dua identitas
pasien (nama lengkap, tanggal lahir, nomor rekam
medis)
5. Alat-alat didekatkan pada pasien
6. Siapkan obat dan alat yang diperlukan
7. Jelaskan pada pasien tujuan tindakan yang akan
dilakukan dan jelaskan prosedur secara singkat
8. Atur posisi pasien senyaman mungkin
9. Tentukan daerah yang akan disuntik
10. Letakkan perlak pengalas di bawah daerah yang akan
disuntik
11. Lakukan pembendungan dengan memasang tourniquet
kira-kira 10-15 cm di atas daerah yang akan disuntik
12. Desinfektan area yang akan ditusuk
13. Tusuk vena dengan kemiringan 30 derajat, dan lubang
jarum menghadap ke atas
14. Lakukan aspirasi dan pastikan darah masuk spuit
15. Buka tourniquet
PROSEDUR
16. Masukkan obat secara perlahan
17. Cabut spuit sambil menekan daerah tusukan dengan
alkohol swab
18. Tutup daerah tusukan dengan plester
19. Buang spuit ke dalam bengkok
20. Rapikan dan bersihkan alat
21. Cuci tangan 6 langkah
22. Dokumentasi prosedur yang telah dilakukan dan respon
pasien.
STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL
PEMBERIAN OBAT MELALUI INJEKSI
INTRAVENA

No. Dokumen No. Revisi Halaman


3/3
003/SPO/IRI/ 1
102.11/V/2022

INSTALASI RAWAT INAP


UNIT TERKAIT INSTALASI BEDAH SENTRAL
INSTALASI GAWAT DARURAT

Anda mungkin juga menyukai