Anda di halaman 1dari 5

Thasyah Amelia Rabu, 15 Juni 2022

191230003 UAS Bahasa Indonesia


KD6A Muhammad Azhari, M.Pd.
PILIHAN GANDA
1. Di bawah ini yang termasuk karakteristik umum karya ilmiah, kecuali ...
Jawaban : e. c dan d salah
2. Di bawah adalah jenis-jenis dari paragraf, kecuali ...
Jawaban : c. deduksi
3. Macam-macam paragraf berdasarkan letak kalimat utamanya ...
Jawaban : e. semuanya benar.
4. Paragraf naratif ...
Jawaban : a. peristiwa/konsep yang dijalin secara kronologis dalam setting, waktu dan pelaku.
5. Berikut ini yang bukan fungsi dari bahasa adalah ...
Jawaban : b. sebagai sarana mengejek orang lain.
6. Berikut ini yang merupakan deretan kata baku adalah ...
Jawaban : d. hakikat, nasihat, sutra, silakan, izin dan psikotes.
7. Salah satu syarat paragraf adalah hubungan kalimat yang logis, kejelasan struktur dan makna
paragraf atau biasa disebut ...
Jawaban : c. koherensi.
8. Kamu orang musti bilang sama saya punya bini.
Kalimat diatas belum termasuk kalimat baku, untuk menjadikannya kalimat baku maka ...
Jawaban : c. kamu harus mengatakannya kepada istri saya.
9. Penulisan kata dicetak miring yang benar terdapat pada kalimat ...
Jawaban : e. sekalipun kami belum pernah kesana.
10. Gagasan yang menjiwai sebuah paragraf disebut ...
Jawaban : c. pokok paragraf
11. Bahasa sebagai sarana adaptasi dan integrasi mempunyai indikator sebagai bahasa nasional,
yaitu kecuali ...
Jawaban : b. sebagai bahan pengantar di sekolah.
12. Kata bercetak miring dalam kalimat berikut ini termasuk kata baku, kecuali ...
Jawaban : c. Dalam menghadapi masalah kelomok, tidak boleh terlalu ekstrim (ekstrem)
e. Pemimpin itu memiliki kharisma (karisma) yang tinggi.
13. “Adik jatuh dari tangga”, makna kata jatuh di samping bersifat ...
Jawaban : c. denotatif.
14. Kata usaha yang dapat diganti dengan kata coba terdapat dalam kalimat ...
Jawaban : d. pencuri itu berusaha melarikan diri.
15. Kata di bawah ini yang bermakna konotasi, kecuali ...
Jawaban : d. mobil merah.
16. Kalimat yang menggunakan istilah ekonomi dengan tepat ...
Jawaban : a. Pak Karta sedang mengaudit perusahaan asuransi.
17. Berikut adalah contoh-contoh karangan non ilmiah, kecuali ...
Jawaban : b. makalah.
18. Di bawah ini adalah jenis-jenis karangan berdasarkan isi, kecuali ...
Jawaban : d. konfrontasi.
19. Kata yang tepat untuk melengkapi ketiga bagian yang kosong dalam bacaan di atas berturut-
turut adalah ...
Jawaban : c. sehingga, padahal, bahkan.
20. Di bawah ini adalah fungsi bahasa, kecuali ...
Jawaban : e. sarana untuk mengamati lingkungan.
ESAI
21. Jelaskan pengertian, fungsi dan kedudukan bahasa !
Jawaban :
A. Pengertian Bahasa
Menurut KBBI, bahasa sebagai sistem lambang yang arbitrer yang digunakan oleh
masyarakat untuk bekerja sama, berinteraksi dan mengidentifikasikan diri.
Sedangkan menurut saya bahasa adalah simbol bunyi yang menjadi alat komunikasi dan
berkembang berdasarkan suatu aturan yang disepekati oleh pemakainya. Karena sifat
arbitrernya, maka setiap kelompok masyarakat bisa membuat kata atau simbol sesuai
kesepakatan masing-masing. Itu pula sebabnya setiap kelompok masyarakat, suku atau
bangsa memiliki bahasa mereka sendiri.
B. Fungsi Bahasa
1) Sebagai Bahasa Negara
 Bahasa resmi kenegaraan.
 Bahasa pengantar di dalam dunia pendidikan.
 Alat perhubungan pada tingkat nasional untuk kepentingan perencanaan dan
pelaksanaan pembangunan.
 Alat pengembangan kebudayaan, ilmu pengetahuan dan teknologi.
2) Sebagai Bahasa Nasional
 Lambang kebanggan kebangsaan.
 Lambangidentitas nasional.
 Alat perhubungan antarwarga.
 Alat yang memungkinkan penyatuan berbagai suku bangsa dengan latar
belakang sosial budaya dan bahasanya masing-masing ke dalam kesatuan
kebangsaan Indonesia.
C. Kedudukan Bahasa
1) Bahasa Nasional
Sesuai dengan Sumpah Pemuda 1928 yaitu “Kami putra dan putri Indoneia
menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia”
2) Bahasa Negara
Sesuai dengan Undang-Undang Dasar 1945 yaitu “Bahasa negara ialah bahasa
Indonesia”
22. Jelaskan dan beri contoh homonim, homofon dan homograf !
Jawaban :
A. Homonim
Menurut KBBI, homonim berarti kata yang sama lafal dan ejaannya, tetapi berbeda
maknanya karena berasal dari sumber yang berlainan.
Contoh dari homonim sebagai berikut :
 Bisa pada ular dan bisa yang berarti dapat.
 Hak yang berarti milik, kepunyaan, kewenangan dan hak yang merupakan telapak
sepatu pada bagian tumit yang relatif tinggi.
 Genting yang berarti keadaan tegang, berbahaya dan genting yang berarti tutup
atap rumah yang terbuat dari tanah liat yang dicetak dan dibakar.
B. Homofon
Adalah kata yang sama lafalnya dengan kata lain tetapi berbeda ejaan dan maknanya.
Adapun contoh homofon yaitu :
 Bank yang berarti badan usaha di bidang keuangan yang menarik dan
mengeluarkan uang dalam masyarakat dan bang yang artinya kata sapaan untuk
kakak laki-laki.
 Masa yang berarti angka waktu yang agak lama terjadinya suatu peristiwa
penting dan massa yang artinya sekumpulan orang yang banyak sekali.
 Sangsi yang berarti bimbang, ragu-ragu dan sanksi yang artinya tindakan
(mengenai perekonomian dan sebagainya) sebagai hukuman.
C. Homograf
Homograf menurut KBBI yaitu kata yang sama ejaannya dengan kata lain tetapi berbeda
lafal dan maknanya.
Contoh homograf yaitu :
 Apel yang berarti buah dan apel yang berarti wajib hadir dalam suatu upacara
resmi (bersifat kemiliteran) untuk diketahui hadir tidaknya.
 Kecap yang berarti gerakan mulut (membuka dan mengatup) seperti ketika
makan dan kecap yang berarti cairan atau saus hasilolahan kacang kedelai.
 Teras yang artinya bagian kayu yang keras dan teras yang artinya tanah atau
lantai yang agak tinggi di depan rumah.
23. Sempurnakanlah kalimat-kalimat di bawah ini dengan memerhatikan EYD !
Jawaban :
Negara G20 Rembuk di Forum Internasional,
Bahas Transisi Energi Adil dan Terjangkau

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian


Keuangan (Kemenkeu) Febrio Kacaribu mengatakan, Indonesia sebagai presidensi G20
meletakkan transisi energi hijau sebagai prioritas utama. Pasalnya, strategi untuk transisi
energi menjadi kunci utama dari transformasi ekonomi ke arah pembangunan yang
berkelanjutan dan kuat.
"Kita harus memastikan bahwa negara-negara dapat terus berkembang selama masa
transisi kepada ekonomi rendah karbon yang membutuhkan lebih banyak sektor energi dan
ketenagalistrikan yang lebih besar," ujar dia dalam siaran pers, Selasa (14/6/2022).
Febrio menuturkan, negara-negara harus memiliki peran aktif untuk
implementasinya.
Transisi energi hijau ini memiliki urgensi ketika efek konflik geopolitik meningkatkan harga
komoditas energi.
“Dengan tantangan dari efek konflik geopolitik kepada meningkatnya harga energi
yang dirasakan di berbagai belahan bumi, urgensi usaha untuk transisi energi menjadi
semakin jelas. Kita harus bertindak sekarang," ucap Febrio.
Untuk peran aktif tersebut, Kemenkeu dan Bank Indonesia (BI) sebagai presidensi
G20 jalur keuangan (finance track) membuat forum sebagai lanjutan dari agenda G20
Sustainable Finance Working Group (SFWG). Agenda lanjutan tersebut adalah Forum On
International Policy Levers For Sustainable Investment. Forum yang dilaksanakan secara
hybrid ini dihadiri oleh anggota G20, undangan, dan organisasi internasional, dengan 64
delegasi yang berpartisipasi secara luring dan 54 delegasi yang berpartisipasi secara virtual.
Forum itu bertujuan untuk membahas berbagai kebijakan pendukung yang dapat
mendorong pembiayaan dan investasi berkelanjutan untuk mendukung transisi penurunan
emisi gas rumah kaca dan ekonomi yang tahan terhadap perubahan iklim. Tentunya dengan
mempertimbangkan keadaan masing-masing negara serta selaras dengan perjanjian paris.
Diskusi tersebut terdiri dari empat isu utama yaitu :
1. Pertimbangan untuk menyusun mekanisme dan alat penetapan harga emisi efektif yang
mendukung transisi kepada ekonomi rendah emisi karbon, dengan presentasi dari Kanada,
Uni Eropa, dan Belanda.
2. Alat non-harga yang mendukung transisi ke iklim rendah karbon dengan presentasi dari
Republik Rakyat Tiongkok, Amerika, dan Korea Selatan.
3. Kebijakan untuk pembiayaan transisi energi yang berkelanjutan dan untuk menjembatani
kesenjangan dalam pembiayaan teknologi transformatif dengan pembicara dari Argentina,
Jerman, dan Indonesia.
4. Memahami implikasi distributif dari pendukung kebijakan umum yang diarahkan kepada
pergerakan pembiayaan transisi dengan presentasi dari Brazil dan Inggris serta
pengalaman masing-masing negara.
Pesan inti dari Forum ini akan dirangkum menjadi sebuah masukan untuk pertemuan
3rd G20 Finance Ministers and Central Bank Governors yang akan diadakan bulan depan di
Bali. SWFG juga akan mengambil beberapa pembelajaran utama dari Forum ini dalam
Laporan Tahunan 2022.
Sumber : https://money.kompas.com/read/2022/06/14/133900026/negara-g20-rembuk-di-
forum-internasional-bahas-transisi-energi-adil-dan?page=1
24. Buatlah sebuah paragraf induktif lengkap dengan kohesi dan koherensinya !
Jawaban :
Secara ekonomi, kota ini sangat kondusif untuk berbisnis. Secara budaya, kota ini amat kaya
akan ragam budaya etnis. Penduduknya relatif terbuka terhadap unsur etnis yang berbeda-
beda dan yang terhadap unsur etnis yang berbeda-beda dan yangmemperkayanya. Secara
geografis, kota ini terletak di daerah yang relatif tinggi, namun tidak terlalu tinggi yang
membuat badan kami membeku seperti es. Artinya, kota ini relatif sejuk. Itulah antara lain
tiga hal yang membuat kami merasa amat kerasan tinggal di kota Bandung ini.
Contoh paragraf di atas sudah memenuhi syarat pembentukan paragraf yaitu kohesi, karena
dinyatakan dalam kalimat tersebut terdiri dari kalimat utama dan kalimat penjelas. Dimana
kalimat utama pada paragraf tersebut terletak di akhir kalimat biasa disebut paragraf induktif.
Syarat kedua juga sudah dipenuhi yaitu koherensi, karena paragraf tersebut memiliki
kepaduan atau kesatuan kumpulan informasi yang menghasilkan sebuah makna yang terletak
di kalimat akhir paragraf.
25. Buatlah contoh abstrak !
Jawaban :
ABSTRAK
Perkembangan teknologi yang semakin maju berdampak pada tingginya pertumbuhan
perkenomian suatu negara yang secara keseluruhan tidak bisa terlepas dari dunia perbankan.
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Unit Sudirman Palembang mempunyai jenis kredit
salah satunya KUR Mikro. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan
menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data dari penelitian ini terdiri dari sumber data
primer dan sumber data sekunder. Metode yang digunakan peneliti adalah metode wawancara
dan metode dokumentasi. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem otorisasi yang
baik sudah sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh bank. Hal ini menujukkan
kelancaran proses operasi dalam sistem pemberian kredit usaha rakyat.
Kata kunci : Sistem, Prosedur dan KUR Mikro
26. Jelaskan pengertian dan ciri karangan ilmiah !
Jawaban :
A. Pengertian Karangan Ilmiah
Karangan yang berisi rangkaian fakta atau laporan tertulis yang menjelaskan mengenai hasil
penelitian atau kajian dari suatu masalah berupa hasil pemikiran, gagasan, peristiwa, gejala,
dan pendapat berdasarkan pengamatan yang disusun secara sistematis dan terarah melalui
metode keilmuan tertentu untuk menjawab suatu permasalahan.
B. Ciri-ciri Karangan Ilmiah
 Logis
 Sistematis
 Objektif
 Jelas
 Kebenaran dapat diuji

27. Buatlah daftar pustaka dari beberapa buku sumber di bawah ini !
Jawaban :
DAFTAR PUSTAKA
Draft, Richard L. 2007. Management (Manajemen) I Edisi 6. Jakarta: Salemba Empat.
Santoso, Topo dan Eva Achjani Zulfa. 2001. Kriminologi. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.

Anda mungkin juga menyukai