Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Jalan adalah prasarana transportasi darat yang meliputi segala bagian area
darat, termasuk bangunan pelengkap dan perlengkapannya yang diperuntukkan
bagi lalu lintas, yang berada pada permukaan tanah, di atas permukaan tanah, di
bawah permukaan tanah dan/atau air, serta di atas permukaan air, kecuali jalan
kereta api, jalan lori, dan jalan kabel.. Oleh sebab itu pembangunan sebuah jalan
haruslah dapat menciptakan keadaan yang aman bagi pengendara dan pejalan kaki
yang memakai jalan tersebut.

Pembangunan jalan merupakan salah satu hal yang selalu beriringan dengan
kemajuan teknologi dan pemikiran manusia yang menggunakannya, karena jalan
merupakan fasilitas penting bagi manusia agar dapat mencapai suatu daerah yang
ingin dicapai. Jalan sebagai sistem transportasi nasional mempunyai peranan
penting terutama dalam mendukung bidang ekonomi, sosial, budaya dan
lingkungan yang dikembangkan melalui pendekatan pengembangan wilayah agar
tercapai suatu keseimbangan dan pemerataan pembangunan antar daerah.

Dalam rangka pembangunan Religi Center lintas agama untuk masyarat


Kota Samarinda, Pemerintah Kota Samarinda melalui Dinas Pekerjaan Umum dan
Penataan Ruang memperogramkan untuk melakukan pembangunan jalan pada
kawasan Religi Center di Jalan Jakarta 1 Kota Samarinda tahun anggaran 2021.

Perkerasan kaku (rigid pavement) mempunyai struktur yang berbeda dengan


perkerasan jalan aspal. Perbedaan terdapat pada susunan lapisan strukturnya.
Rigid pavement mempunyai lapisan struktur yang lebih sedikit dibanding
dengan flexible pavement. Oleh karena itu laporan ini akan khusus membahas
mengenai Struktur perkerasan kaku (Rigid pavement).

1
Sesuai dengan peraturan yang di berikan oleh perguruan tinggi Universitas
17 Agustus 1945 Samarinda Fakultas Teknik Sipil maka setiap mahasiswa wajib
melaksanakan praktek kerja lapangan untuk memenuhi kurikulum sebagai salah
satu syarat dalam menyelesaikan jenjang Strata Satu (S-1). Dimana penulis
melaksanakan praktek kerja lapangan pada proyek Pembangunan Religi Center di
Jalan Jakarta 1 Kota Samarinda.

1.2 Rumusan Masalah

Adapaun rumusan masalah yang ingin dibahas penulisan laporan Praktek


Kerja Lapangan pada proyek Pembangunan Religi Center di Jalan Jakarta 1 Kota
Samarinda sebagai berikut:

1. Bagaimana metode pelaksanaan pekerjaan Perkerasan Kaku (Rigid


Pavement) pada Pembangunan Religi Center di Jalan Jakarta 1 Kota
Samarinda ?

1.3 Batasan Masalah

Berdasarkan hasil pengamatan langsung dilapangan pada saat praktek kerja


lapangan, maka batasan masalah hanya mengenai langkah – langkah pelaksanaan
pekerjaan perkerasan kaku (Rigit Pavement) penghamparan cor pada proyek
Pembangunan Religi Center Jalan Jakarta 1 Kota Samarinda. Hal ini dimaksudkan
agar pembahasan tidak meluas dan menyimpang dari pembahasan yang dimaksud.

1.4 Maksud dan Tujuan

Adapun maksud dari penulisan laporan praktek kerja lapangan adalah


sebagai bahan laporan kegiatan praktek kerja lapangan dan tujuan dari penulisan
laporan praktek kerja lapangan adalah mengetahui metode pelaksanaan pekerjaan
dilapangan.

Sedangkan secara khusus maksud dan tujuan dalam Praktek Kerja Lapangan
ini adalah untuk mengetahui proses pekerjaan Perkerasan Kaku (Rigit Pavement).

2
1.5 Sistematika Penulisan Laporan

Dalam memudahkan pembahasan untuk menyusun Laporan Praktek Kerja


Lapangan (PKL), maka penulisan membuat sitematika penulisan. Adapun urutan
pokok penulisan laporan PKL adalah sebagai berikut ;

BAB I PENDAHULUAN
Pada bab ini berisikan latar belakang, rumusan masalah, batasan masalah,
maksud dan tujuan, serta sistematika penulisan laporan.

BAB II DASAR TEORI


Pada bab ini berisikan tentang teori - teori dan referensi yang digunakan
sebagai bahan analisis terhadap judul laporan yang ditulis.

BAB III TINJAUAN UMUM


Pada bab ini berisikan tentang lokasi pekerjaan, profil Instansi, flowchart
kegiatan, informasi kegiatan, dan uraian umum kegiatan.

BAB IV TINJAUAN KHUSUS


Pada bab ini berisikan tentang pembahasan secara garis besar, berupa Jenis
material, peralatan yang digunakan, serta metode pelaksanaan.

BAB V PENUTUP
Pada bab ini berisikan tentang kesimpulan dan saran - saran isi laporan.

DAFTAR PUSTAKA
Berisikan tentang buku - buku referensi sebagai bahan penunjang di dalam
penulisan laporan.

LAMPIRAN
Berisikan tentang foto - foto dokumentasi, data - data di lapangan, dan
gambar - gambar proyek.

Anda mungkin juga menyukai