Anda di halaman 1dari 9

INVESTASI DI INDUSTRI PERTAMBANGAN

DISUSUN OLEH

STEFANUS LAU

073002000018

PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN

UNIVERSITAS HASANUDIN

MAKASSAR

2022
BAB 1

PENDAHULUAN

1. LATAR BELAKANG

Pada dasarnya investasi adalah kegiatan menanamkan modal di suatu tempat atau
perusahaan yang bertujuan untuk mendapatkan hasil yang berlimpah. Walaupun investasi
bukan lagi sebuah hal baruh, tidak sedikit orang yang belum tahu akan manfaat investasi.
Investasi bisa dilakukan oleh siapapun, dan melalui investasi kita dapat menabung untuk
masa tua.

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dampak investasi pada sektor pertambangan
dan pengalian terhadap pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja di sektor
pertambangan dan penggalian di Indonesia selama kurun waktu 15 tahun terakhir.
Mengguakan data sekunder dari Badan Pusat Statistik, data dianalisis dengan menggunakan
regresi liner sederhana. Hasil penelitian menemukan secara parsial investasi sektor
pertambangan dan penggalian berpengaruh positif signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi.
Hipotesis yang pertama yang menyatakan investasi sektor pertambangan dan penggalian
berpengaruh positif terhadap pertumbuhan ekonomi diterima. Sedangkan, untuk pertumbuhan
ekonomi berpengaruh positif signifikan terhadap kesempatan kerja sektor pertambangan dan
penggalian. Dalam hal ini berarti hipotesis yang kedua yang menyatakan pertumbuhan
ekonomi berpengaruh positif signifikan.

Sektor pertambangan dan penggalian masih menjadi andalan bagi Indonesia dalam
mendukung pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja. Semakin tinggi minat
investasi di sector pertambangan terjadi karena masih melimpahnya sumber daya alam yang
dimiliki Indonesia seperti komodiri batubaraa.

Batubara merupakan salah satu komoditas yang nilainya mengalami lonjakan saat ini.
Dengan melonjaknya harga batubara dan mineral lainnya, memberi sentiment positif bagi
perusahaan tambang, karena kinerja yang baik dinilai menjadi tujuan investasi yang tepat saat
ini.

Selain harga batubara yang melonjak, batu bara adalah barang esensial dalam
kehidupan masyarakat. Batu bara adalah sumber energi primer yang digunakan dalam
pembangkit-pembangkit listrik di Indonesia. sebelum berinvestasi pada perusahaan jasa
tambang batu bara, kamu perlu memastikan lagi seberapa krusial batu bara untuk kehidupan
masyarakat Indonesia.
BAB II

PEMBAHASAN

Berdasarkan teori pertumbuhan ekonomi dari Harrod-Domar, menerangkan adanya


korelasi positif antara tingkat investasi dan laju pertumbuhan ekonomi, dapat dikatakan
kurangnya investasi di suatu wilayah membuat pertumbuhan ekonomi dan tingkat pendapatan
masyarakat per kapita di wilayah tersebut rendah (Tambunan, 2003:41).

2. 1 Pendorong peningkatan produksi dan ekspor batubara di Indonesia


 Batubara adalah kekuatan dominan di dalam pembanhkitan listrik. Paling sedikit 27%
dari total output energi dunia dan lebih dari 39% dari seluruh listrik dihasilkan oleh
pembangkit listrik bertenaga batubara karena kelimpahan jumlah batubara, proses
ekstrasinya yang relative mudah dan murah, dan persyaratan infrastruktur yang lebih
murah dibandingkan dengan sumber energi lainnya.

 Indonesia memiliki cadangan batubara kualitas menengah dan rendah yang melimpah.
Jenis batubara ini dijual dengan harga kompetitif di pasar internasional (ikut
disebabkan karena upah tenaga kerja Indonesia yang rendah).

 Indonesia memiliki posisi geografis strategis untuk pasar raksasa negara-negara


berkembang yaitu RTT dan India. Permintaan untuk batubara kualitas rendah dari
kedua negara ini telah naik tajam karena banyak pembangkit listrik bertenaga
batubara baru yang telah dibangun untuk mensuplai kebutuhan listrik penduduknya
yang besar.

Negara tujuan utama untuk ekspor batubara Indonesia adalah China, India, Jepang dan
Korea Selatan.

Sektor pertambangan dan penggalian masih menjadi andalan bagi Indonesia dalam
mendukung pertumbuhan ekonomi. Hal ini juga terlihat dari masih tinggi minat investasi
di sektor pertambangan dan penggalian. Kondisi terjadi karena masih melimpahnya
sumber daya alam yang dimiliki Indonesia seperti komoditi batubara. Adanya
peningkatan investasi baik dari dalam negeri maupun asing diharapkan akan
meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja. Saat melakukan
berinvestasi, anda perlu memastikan lagi seberapa pentingnya batubara untuk kehidupan
masyarakat Indonesia yaitu;
1. Indonesia sebagai eksportir terbesar batubara terbesar di dunia.

Berdasarkan data International Energy Agency (IEA), Indonesia menduduki eksportir


batu bara nomor satu dunia sejak 2011. Sempat disusul Australia pada 2015-2016, Indonesia
kembali jadi eksportir nomor satu pada 2017 sampai sekarang.

2. Banyaknya negara yang butuh pasukan batubara dari Indonesia, salah satunya Cina.

Data Statista pada 2020 menunjukkan, pembangkit listrik batu bara China berkontribusi
71 persen terhadap kebutuhan nasional. Kapasitasnya hingga 5.170 terawatt hours (TW/h)
dari total pembangkit listrik 7.263 TW/h. Pada 2021, China memiliki 1.082 pembangkit
listrik aktif. Jumlah ini setara dengan 50 persen lebih dari total dunia. Kebutuhan batu bara
yang sangat tinggi, membuat China mengandalkan pasokan batu bara dari Indonesia.

3. Batubara jadi rebutan berbagai negara

Di sisi lain, saat ini tengah terjadi krisis energi di berbagai negara. Batu bara Indonesia
pun menjadi perebutan banyak negara. Bahkan, demi mengamankan pasokan dalam negeri,
pemerintah memperketat kegiatan ekspor batu bara saat ini. Hanya perusahaan tambang batu
bara yang telah menyelesaikan kontrak penjualan batu bara untuk kebutuhan listrik dalam
negeri atau domestic market obligation (DMO) 100 persen yang bisa melakukan ekspor.
Pengetatan ini diprediksi meningkatkan permintaan batu bara. Seiringan dengan itu, target
produksi batu bara pada 2022 menjadi di kisaran 637 juta sampai 664 juta ton membuat
bisnis konstruksi tambang batu bara harus semakin gencar untuk memenuhi target produksi
tersebut.

2. 2 Manfaat investasi

Ada beberapa manfaat dari investasi, yaitu:

1. Meningkatkan aset dan kekayaan.

Nilai Aset dan Kekayaan meningkat, hal ini dikarenakan aset yang telah diinvestasikan terus
bertambah seiring bertambahnya waktu.
2. Menyiapkan masa depan yang cerah.

Memasuki usia senja, disaat fisik sudah tidak mampu untuk bekerja lagi, otomatis pendapatan
pun berkurang. Maka berinvestasi sejak muda merupakan jalan untuk mempersiapkan masa
depan yang cerah.

3. Merdeka secara vinansial

Maksudnya adalah Anda tidak perlu khawatir dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, karena
dengan berinvestasi dapat menambah pundi-pundi pendapatan Anda.

Batubara mejadi salah satu komoditas yang harganya solid sepanjang tahun ini.
Analisis panin sekuritas felix darmawan menilai, salah satu sentiment yang berpengaruh
adalah kebijakan geopolitik dari negara anggota UNI Eropa dan Amerika Serikat untuk
mengenakan sanksi ekonomi berupa larangan impor komoditas dari Rusia. Pasca
menurunnya suplai gas Rusia ke wilayah Eropa, beberapa negara Eropa seperti Jerman,
Austria, Polandia, Belanda, dan Yunani mempertimbangkan untuk kembali menggunakan
PLTU untuk menjaga suplai energi dalam menghadapi musim dingin mendatang.

Kondisi ini dinilai menguntungkan bagi produsen batubara seperti Indonesia dan
negara lainnya, misal AS, Australia, Afrika Selatan, dan Kolombia. Negara-negara ini
menjadi tujuan utama Uni Eropa dalam memenuhi kebutuhan batubaranya.

Lenyapnya suplai batubara Rusia yang menjadi eksportir terbesar ketiga di dunia, juga
mendorong peningkatan harga batubara global dan turut membantu kinerja emiten batubara
di Indonesia seperti PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG), PT Bukit Asam Tbk
(PTBA), dan PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO), untuk mendapatkan harga yang lebih
tinggi serta margin laba yang besar. Keuntungan tersebut tidak dapat sepenuhnya dipenuhi,
karena Indonesia dilanda curah hujan yang tinggi pada paruh pertama kemarin, yang
membuat produksi batubara kurang optimal.

Naiknya harga batubara global akan tetap berdampak baik bagi emiten batubara.
Sebab, penjualan pada umumnya memiliki price lag selama 3 bulan sampai 6 bulan, yang
mana dapat bertranslasi kepada peningkatan harga jual rata-rata alias average selling
price (ASP) tahun ini. Sebelumnya, peningkatan harga batubara global turut menjadi katalis
positif dari peningkatan kinerja emiten batubara Indonesia yang dapat tercermin pada laporan
kuartal pertama 2022 di saat produksi mengalami penurunan karena gangguan cuaca.
Oleh karena itu, peningkatan harga batubara yang signifikan akan tercermin pada
laporan keuangan emiten pada kuartal kedua 2022 hingga kuartal keempat 2022 mendatang,
dimana harga batubara New castle dan harga batubara acuan (HBA) menunjukkan
peningkatan beruntun. Moncernya harga batubara tahun ini disebabkan oleh sejumlah faktor,
seperti potensi peningkatan harga batubara berdasarkan krisis pasokan gas Rusia ke Eropa,
peningkatan permintaan di India seiring dengan stok nasional yang menurun dan masuknya
musim panas.
BAB III

KESIMPULAN

Potensi bisnis batu bara sangat besar sekali. Dengan berinvestasi di batu bara, berarti
kita berkontribusi 'menyinari' Indonesia. Dan dengan berinvestasi batu bara, kita membantu
menekan biaya listrik. Karena biaya listrik bersumber PLTU itu paling murah daripada
pembangkit listrik dan lainnya. Secara parsial investasi sektor pertambangan batubara dan
penggalian berpengaruh positif signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Untuk,
pertumbuhan ekonomi berpengaruh positif signifikan terhadap kesempatan kerja sektor
pertambangan dan penggalian.

Boom komoditas pada era 2000-an menghasilkan keuntungan yang signifikan untuk
perusahaan-perusahaan yang bergerak di dalam ekspor batubara. Kenaikan harga komoditas
ini sebagian besar dipicu oleh pertumbuhan ekonomi di negara-negara berkembang. Kendati
begitu, situasi yang menguntungkan ini berubah pada saat terjadi krisis keuangan global pada
tahun 2008 ketika harga-harga komoditas menurun begitu cepat. Indonesia terkena pengaruh
faktor-faktor eksternal ini karena ekspor komoditas (terutama untuk batubara) berkontribusi
untuk sekitar 50% dari total ekspor Indonesia, sehingga membatasi pertumbuhan PDB tahun
2009 sampai 4,6% (yang boleh dikatakan masih cukup baik, terutama didukung oleh
konsumsi domestik). Pada tahun 2009 sampai awal tahun 2011, harga batubara global
mengalami rebound tajam. Kendati begitun, penurunan aktivitas ekonomi global telah
menurunkan permintaan batubara, sehingga menyebabkan penurunan tajam harga batubara
dari awal tahun 2011 sampai tengah 2016.

Selain dari lambatnya pertumbuhan ekonomi global dan pelemahan tajam


perekonomian RRT, penurunan permintaan komoditas, ada pula faktor lain yang berperan.
Pada era boom komoditi 2000-an yang menguntungkan, banyak perusahaan pertambangan
baru yang didirikan di Indonesia sementara perusahaan-perusahaan tambang yang sudah ada
meningkatkan investasi untuk memperluas kapasitas produksi mereka. Hal ini menyebabkan
kelebihan suplai yang sangat besar dan diperburuk oleh antusiasme para penambang batubara
di tahun 2010-2013 untuk memproduksi dan menjual batubara sebanyak mungkin - karena
rendahnya harga batubara global - dalam rangka menghasilkan pendapatan dan keuntungan.
DAFTAR PUSTAKA

https://media.neliti.com/media/publications/55572-ID-dampak-investasi-sektor-
pertambangan-ter.pdf

http://www.apbi-icma.org/news/6257/mengintip-peluang-investasi-di-perusahaan-jasa-
tambang-batu-bara

https://agincourtresources.com/read-agincourt/keuntungan-berinvestasi-di-industri-
pertambangan-emas/

https://investasi.kontan.co.id/news/harga-batubara-diramal-solid-hingga-akhir-tahun-ini-
saham-batubara-jagoan-analis

https://www.indonesia-investments.com/id/bisnis/komoditas/batu-bara/item236?

Anda mungkin juga menyukai