Anda di halaman 1dari 5

MARS PPPKMI

Maju bersama masyarakat


Bina hidup bersih dan sehat
Melalui promosi
dan pendidikan kesehatan.

Meningkatkan kemandirian terus


Menggalang kemitraan
Paradigma sehat pilar utama
Ciptakan sehat sebagai budaya.

PPKMI motor penggerak


Pembangunan berwawasan sehat
PPKMI wadah mulia
Menuju Indonesia sehat.

Maju bersama masyarakat


Bina hidup bersih dan sehat
Melalui promosi
dan pendidikan kesehatan.

PPKMI motor penggerak


Pembangunan berwawasan sehat
PPKMI wadah mulia
Menuju Indonesia sehat.
NASKAH SUMPAH SEBAGAI PROMOTOR KESEHATAN

(dibacakan oleh Pengambil Sumpah):


Sebelum Saudara/i mengucapkan sumpah/janji profesi, saya ingin bertanya :
Apakah Saudara/i bersedia mengucapkan sumpah/janji profesi? ...(dijawab bersamaan
“BERSEDIA”)

Apakah Saudara/i bersedia mengucapkan sumpah/janji berdasarkan agama yang Anda


yakini? ...(dijawab bersamaaan “BERSEDIA”)

Saudara/i sekalian bersumpah/berjanji sebagai profesi apa? ... ...(dijawab bersamaaan


“PROMOTOR KESEHATAN”)

Selanjutnya saya perlu mengingatkan bahwa sumpah/janji yang Saudara/i ucapkan ini
mengandung tanggung jawab terhadap Bangsa dan Negara Republik Indonesia berdasarkan
Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 dan tanggung jawab terhadap kesehatan dan
kesejahteraan rakyat.
Sumpah/janji ini selain disaksikan oleh diri sendiri dan oleh semua yang hadir, juga penting
disadari disaksikan oleh Tuhan Yang Maha Esa
Oleh karena itu memang manusia hanya mengetahui dari kata dan perbuatan seseorang, tetapi
Tuhan Yang Maha Esa mengetahui apa yang nampak dan apa yang tersembunyi dalam diri
Saudara/i dan kepada Tuhan Yang Maha Esa akhirnya pertanggung-jawaban Saudara/i
berikan.

Selanjutnya sumpah/janji ini akan dibacakan dan diikuti oleh seluruh peserta sesuai agama:
Bagi yang beragama Islam: (dijawab oleh peserta: “Demi Allah saya bersumpah”)
Bagi yang beragama Katolik: (dijawab oleh peserta: “Demi Tuhan saya berjanji”)
Bagi yang beragama Kristen: (dijawab oleh peserta: “Demi Tuhan saya berjanji”)
Bagi yang beragama Hindu: (dijawab oleh peserta: “Om Attah Paramawisesa, saya
bersumpah”)
Bagi yang beragama Buddha: (dijawab oleh peserta: “Demi Sang Hyang Adi Buddha, saya
bersumpah”)

Bahwa sebagai Promotor Kesehatan, saya akan //: (diikuti oleh seluruh peserta)
1. Mengabdikan hidup saya // untuk kepentingan kemanusiaan.
2. Menjaga kehormatan dan martabat // profesi promotor dan pendidik kesehatan
masyarakat.
3. Melaksanakan kewajiban saya // sesuai dengan etika profesi pendidik dan promotor
kesehatan // dengan mengutamakan kepentingan masyarakat // serta menjunjung tinggi
kejujuran dan keadilan.
4. Memberikan pelayanan kesehatan masyarakat yang terbaik // dengan senantiasa
meningkatkan pengetahuan dan keterampilan saya // sesuai dengan perkembangan Ilmu
Kesehatan Masyarakat, // Ilmu Promosi Kesehatan, // serta Teknologi Informasi
Komunikasi // yang menunjang perubahan perilaku kesehatan masyarakat.
5. Menjaga rahasia yang berhubungan dengan tugas saya.
6. Menghormati, // membina kerja sama // dan menjaga kesetiakawanan dengan sejawat
saya // guna memberikan hasil yang terbaik bagi masyarakat.
Sumpah/janji ini saya ikrarkan dengan sungguh-sungguh // dan mempertaruhkan kehormatan
saya sebagai Promotor Kesehatan
Bagi yang beragama Katolik: (dijawab oleh peserta: “Kiranya Tuhan menolong saya”)
Bagi yang beragama Kristen Protestan: (dijawab oleh peserta: “Kiranya Tuhan menolong
saya”)
Bagi yang beragama Hindu: (dijawab oleh peserta: “Om Santi Santi Santi Om”)
Bagi yang beragama Buddha: (dijawab oleh peserta: “Sadhu Sadhu Sadhu”)
SUSUNAN ACARA GLADI RESIK SUMPAH PROFESI TENAGA PROMOTOR
KESEHATAN (DARING)

Sabtu, 1 Oktober 2022 Jam 09.00 WIB.


Jam 09.00-09.15 PERSIAPAN
1. Peserta dipersilahkan masuk di room link zoom meeting.
2. Peserta mengisi daftar kehadiran melalui google form.
GLADI - PELAKSANAAN SUMPAH PROFESI (Jam 09.15-09.30 WIB)
1. Kata Pembukaan oleh Pengatur Acara
2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PPPKMI, peserta berdiri.
(pre memori)
3. Pengambilan sumpah profesi tenaga promotor kesehatan oleh Ketua
PPPKMI Daerah Jawa Barat. Seluruh peserta online berdiri meletakkan
kitab di dadanya masing-masing, rohaniawan berdiri. Perwakilan peserta
(offline) didampingi rohaniawan.
4. Pengukuhan Prosesi Angkat Sumpah/Janji Tenaga Promotor Kesehatan
oleh Rohaniwan dari setiap agama. (pada saat pengukuhan, rohaniwan
bergantian mengukuhkan dengan urutan Islam – Katolik – Kristen).
Waktu pengukuhan sesuai agamanya peserta berdiri. (Pre Memori)
5. Penandatanganan Berita Acara pengucapan sumpah/janji oleh perwakilan
peserta angkat sumpah tiap agama minimal 1 orang, pengambil sumpah,
dan rohaniwan sebagai saksi. (Pre Memori)
6. Penandatanganan naskah sumpah/janji profesi oleh peserta secara
simbolis (Pre Memori)
7. Penyerahan secara simbolis naskah sumpah/janji profesi yang telah
ditandatangani kepada peserta oleh pengambil sumpah (atau yang
mewakili di tempat offline) (Pre Memori)
8. Kata penutup dari Pengurus Daerah Jawa Barat (Pre Memori)
9. Doa Penutup oleh rohaniawan Islam (Pre Memori)
10.Penutupan oleh Pembawa Acara
SUSUNAN ACARA SUMPAH PROFESI TENAGA PROMOTOR KESEHATAN

Daring, Sabtu 1 Oktober 2022

09.30 – 10.15. PELAKSANAAN SUMPAH PROFESI


1. Kata Pembukaan oleh Pengatur Acara
2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PPPKMI, peserta berdiri.
3. Pengambilan sumpah profesi tenaga promotor kesehatan oleh Ketua
PPPKMI Daerah Jawa Barat. Seluruh peserta online berdiri meletakkan
kitab di dadanya masing-masing, rohaniawan berdiri. Perwakilan peserta
(offline) didampingi rohaniawan.
4. Pengukuhan Prosesi Angkat Sumpah/Janji Tenaga Promotor Kesehatan
oleh Rohaniwan dari setiap agama. (pada saat pengukuhan, rohaniwan
bergantian mengukuhkan dengan urutan Islam – Katolik – Kristen –
Hindu). Waktu pengukuhan sesuai agamanya peserta berdiri.
5. Penandatanganan Berita Acara pengucapan sumpah/janji oleh perwakilan
peserta angkat sumpah tiap agama minimal 1 orang, pengambil sumpah,
dan rohaniwan sebagai saksi.
6. Penandatanganan naskah sumpah/janji profesi oleh peserta secara
simbolis.
7. Penyerahan secara simbolis naskah sumpah/janji profesi yang telah
ditandatangani kepada peserta oleh pengambil sumpah
8. Kata penutup dari Pengurus Daerah Jawa Barat
9. Doa Penutup oleh Rohaniawan Islam.
10.Penutupan oleh Pembawa Acara

10.15-11.50 Penjelasan akses ke web KTKI untuk buat e-STR Promkes

11.50 Penutupan

Anda mungkin juga menyukai