Anda di halaman 1dari 6

JENIS LOMBA YANG DIPERLOMBAKAN PADA BULAN BAHASA

NO JENIS LOMBA JUMLAH PESERTA


1. Drama Musikal 8 Orang
2. Story Telling 1 Orang
3. Debat 3 Orang
4. Musikalisasi Puisi 3 Orang
5. Standup Comedy 1 Orang

JURI PERLOMBAAN BULAN BAHASA

NO JENIS LOMBA NAMA JURI


1. Drama musikal - Sri Andayani, S.Pd
- Choirunisa N N S, S.Pd
2. Story Telling - Maria Misliani Ulfa, S.Sos, M.Pd
- Siska Yani Desi.K, S.Pd
3. Debat - Eni Kurniawati, S.Pd
- Widya Yuni Astuti, M.Pd
4. Musikalisasi Puisi - Syuli Firmansyah, S.Pd
- Ghina Rosyidah, SE
5. Standup Comedy - Bagus Suharyanto, S.Pd
- Juliana Reni S. Haro, S.Pd
SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA

A. LOMBA DRAMA MUSIKAL


1. Tema lomba "Kami menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia!"
2. Satu kelompok berisi 8 orang peserta.
3. Kostum dan properti disesuaikan dengan tema.
4. Durasi penampilan maksimal 10 menit.
5. Tidak diperkenankan untuk dubbing dan membaca teks, kecuali narrator

B. LOMBA STORY TELLING

1. Peserta merupakan salah satu perwakilan dari salah satu kelas

2. Peserta membaca teks mengunakan bahasa inggris

3. Peserta diberi waktu 7 menit untuk melakukan story telling

4. Peserta mengikuti tema yang sudah ditentukan yaitu keberagaman bahasa

5. Peserta tidak diperbolehkan mengunakan kata kata sara

6. Jika Panitia menyatakan waktu habis berarti waktu berakhir

7. Peserta harus bersiap 3 menit sebelum penampilan dimulai

8. Jika peserta tidak hadir maka dinyatakan gugur/diskualifikasi

9. Penilaian dilakukan oleh 2 juri


C. LOMBA STAND UP COMEDY
1. Ketepatan waktu
2. Penampilan
3. Penguasaan materi dan kesesuaian tema Keberagaman Bahasa
4. Bersifat Comedy
5. Kreatifitas materi
6. Materi yang dibawakan tidak boleh mengandung unsur SARA.
7. Materi tidak menggunakan kata-kata kasar atau kotor
8. Peserta diperbolehkan membawa naskah Stand Up Comedy
9. Peserta harus menaati peraturan yang telah ditetapkan dan apabila melanggar
akan dikenakan pengurangan point

D. LOMBA MUSIKALISASI PUISI


1. Terdapat 3 peserta (putri/putra) sebagai perwakilan kelas
2. Karya yang ditampilkan merupakan karya orginal
3. Durasi maksimal karya adalah 5 menit
4. Musik yang di bawakan harus aransemen sendiri
5. Peserta menggunakan intrumen bebas, dengan syarat non elektronik
6. Penilaian dilakukan ketika peserta berada di pentas
7. Tema yang ditekankan adalah "The Wonder of Indonesia" atau "kebebasan hak
untuk berbahasa dengan baik"
8. Hasil dari penilaian juri tidak bisa diganggu gugat oleh pihak manapun
E. LOMBA DEBAT
1. KETENTUAN DEBAT
a) Satu tim terdiri dari 3 orang.
b) Peran pembicara 1, 2, 3 seriap tim ditentukan oleh tim masing-masing.
c) Setiap peserta debat wajib mengikuti aturan yang berlaku.
d) Keputusan dari juri tidak dapat diganggu gugat.
e) Semua peserta wajib mengikuti lomba dari awal sampai akhir.
f) Saat lomba berlangsung peserta tidak diperkenankan untuk menggunakan
handphone maupun membawa kertas catatan sendiri. (Kertas HVS akan
diberikan langsung oleh panitia ketika debat akan dimulai).
g) Perwakilan peserta wajib hadir saat technical meeting sebelum lomba dimulai,
apabila ada satu peserta tidak hadir maka tim dianggap mengundurkan diri.
h) Semua yang bukan peserta dilarang keras untuk membantu peserta lomba
dalam bentuk apapun.
i) Topik debat serta pembagian kubu setiap tim akan diundi pada hari
perlombaan.
j) Berdasarkan babak penyisihan akan dipilih 6 tim yang lolos ke babak semifinal
dan untuk babak final akan dipilih 3 tim terbaik.
k) Peserta dilarang untuk menggunakan bahasa kasar, membawa hal berbau
SARA, serta mengatakan hal yang berpotensi menyindir kelompok tertentu.
l) Bagi supporter tim yang tidak menjaga kekondusifan pada saat lomba
berlangsung akan diberi pengurangan poin yang ditujukan kepada tim asalnya.
2. TEMA DEBAT
a) Pengutamaan bahasa indonesia
b) Keberagaman budaya indonesia
3. TEKNIS DEBAT
a) Debat dilaksanakan pada saat Hari-H.
b) Seluruh babak (penyisihan, semifinal, dan final) memiliki ketentuan dan
kriteria yang sama kecuali pada ketentuan waktu.
c) Debat wajib menggunakan Bahasa Indonesia dengan sistem Asian
Parliamentary System yang akan berlamu mulai dari babak penyisihan hingga
babak final.
d) Satu babak akan melombakan dua tim yang terdiri dari tiga orang siswa/i
dalam setiap tim.
e) Dua tim yang dilombakan terdiri atas:
1) Tim afirmasi (PRO).
2) Tim oposisi (KONTRA).
f) Mosi akan diumumkan 2 menit sebelum lomba berlangsung.
g) Setiap tim akan diberikan waktu 2 menit untuk mempersiapkan
argumentasinya setelah pembacaan mosi.
h) Teknis pembagian waktu debat setiap babak berbeda, berikut adalah
ketentuannya:
1. Babak Penyisihan
- Satu sesi debat berdurasi 10 menit.
- Argumen pembuka dimulai oleh pembicara 1 dari tim afirmasi (pro),
dilanjutkan oleh tim oposisi (kontra).
- Pembicara 2 dari masing-masing tim akan menyampaikan argumen
tambahan. Baik untuk menguatkan maupun membantah argumen
lawan.
- Pembicara 3 dari masing-masing tim akan menyampaikan argumen
untuk menguatkan maupun membantah argumen lawan.
- Argumen penutup atau kesimpulan akan disampaikan oleh satu
perwakilan sebagai juru bicara dari timnya (hanya pembicara 1 atau 2
yang diperbolahkan mewakilkan), dimulai oleh tim oposisi dan
disambung oleh tim afirmasi.
- Waktu bicara: maks. 2 menit per orang untuk argumentasi dan 1 menit
per orang untuk kesimpulan.
2. Babak Semi-final
(Sistem debat sama dengan penyisihan).
- Satu sesi debat berdurasi 20 menit.
- Waktu bicara: maks. 2 menit 20 detik per orang untuk argumentasi dan
1 menit per orang untuk kesimpulan.
3. Babak Final
( Sistem debat sama dengan penyisihan & semi-final).
- Satu sesi debat berdurasi 60 menit.
- Waktu bicara:
a. Argumentasi: minimal 3 menit & maksimal 7 menit.
b. Kesimpulan: minimal 1 menit & maksimal 2 menit.
- Peserta akan diberi waktu 3 menit setelah pengumuman mosi untuk
merangkai argumen serta berkoordinasi dengan tim masing-masing, di
tempat tanpa adanya bantuan luar (handphone, supporter).
i) Teknis interupsi:
1. Durasi interupsi setiap tim hanyalah 10 detik, berlaku untuk semua babak
(tidak memotong durasi tim yang sedang berbicara).
2. Interupsi diperbolehkan setelah pembicara dari tim berbicara telah
memberikan argumen selama 1 menit.
3. Setiap peserta berhak untuk menerima maupun menolak interupsi yang
diberikan oleh tim lawan.
4. Moderator dan pengatur waktu akan mengingatkan mengenai alokasi waktu
untuk masing-masing kelompok dan mengarahkan jalannya lomba debat.
5. Pengatur waktu memberikan tanda 1 (satu) ketukan menandakan 1 menit
pertama telah berlangsung dan pengajuan interupsi diperbolehkan.
Selanjutnya, 1 (satu) ketukan menandakan 1 menit sebelum waktu bicara habis
dan tim lawan tidak boleh memberikan sanggahan. Kemudian, 2 (dua) ketukan
diberikan untuk menandakan waktu habis dan peserta harus segera menutup
argumennya.

Anda mungkin juga menyukai