Anda di halaman 1dari 7

KELOMPOK 3

Anjella Br Bangun
Grace Paulin Ester Lase
Dona Eby Ghail Meliala
Sarah Feronika Tarigan
Angel Sepania Sinaga
MEDIA BERBASIS TIK
TEKNOLOGI
Tekonologi berasal dari bahasa Yunani yaitu
Technologia menurut Webster Dictionary berarti sistematic
treatmen atau penanganan sesuatu secara sistematis,
sedangkan techne sebagai dasar kata teknologi berarti, skill,
science atau keahlian, keterampilan, ilmu.
Menurut Roger (1983) teknologi adalah suatu
rancangan atau design untuk alat bantu tindakan yang
mengurangi ketidakpastian dalam hubungan sebab akibat
dalam mencapai suatu hal yang diinginkan. Teknologi
biasanya memiliki dua aspek, yaitu aspek hardware dan
software.
RUANG LINGKUP TIK
Menurut Puskur kemediknas, teknologi informasi dan komunikasi (TIK) mencakup dua aspek yaitu:
1. Teknologi informasi adalah meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai
alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan informasi.
2. Teknologi komunikasi adalah segala hal yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk
memproses dan mentransfer data dari perangkat yang satu kelainnya.

Teknologi informasi dan komunikasi terdiri dari dua konsep yakni, teknologi informasi dan teknologi
komunikasi. Menurut Puskur kemediknas teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan dengan
proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi pengelolaan, dan transfer atau pemindahan informasi
antar media.
SEJARAH PERKEMBANGAN TIK
Ada 3 masa sejarah perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yaitu:
1. Masa Prasejarah (… s.d. 3000 SM)
Pada awalnya TIK yang dikembangkan manusia pada masa ini berfungsi
sebagai sistem untuk pengenalan bentuk-bentuk yang mereka kenal, mereka
menggambarkan informasi yang mereka dapatkan pada dinding-dinding gua, tentang
binatang buruannya. Pada masa ini mereka mulai melakukan pengindentifikasian
benda-benda yang ada sekitar lingkungan mereka tinggal dan mewakilinya dengan
bentuk-bentuk yang kemudian mereka lukis pada dinding gua tempat mereka tinggal
karena kemampuan mereka dalam berbahasa hanya berkisar pada bentuk suara
dengusan dan isyarat tangan sebagai bentuk awal komunikasi mereka pada masa ini.
2. Masa Sejarah (3000 SM s.d. 1400an M)
Pada masa ini teknologi informasi belum menjadi teknologi massal seperti yang
kita kenal sekarang ini, teknologi informasi masih digunakan oleh kalangan-kalangan
tertentu dan terbatas, digunakan pada saat-saat khusus dan harganya cukup mahal.

3. Masa Modern (1400an M s.d sekarang)


Kemajuan teknologi pada masa modern yang berkembang saat ini yaitu dengan
ditemukannya komputer. Dengan teknologi komputer kegiatan pembelajaran dapat
menggunakan komputer sebagai alat bantu dan sistem pembelajaran berbasis TIK.
Penggunaan ICT dalam kegiatan pembelajaran seperti pembelajaran berbasis komputer (cd
interaktif), pembelajaran berbasis web (e-learning) merupakan suatu keniscayaan yang
harus dikembangkan dalam lembaga pendidikan.
THANKS FOR
WATCHING

Anda mungkin juga menyukai