Anda di halaman 1dari 14

LAPORAN PRAKERIN

(PRAKTEK KERJA INDUSTRI)

PENGENALAN TOPOLOGI JARINGAN LAN BERIKUT INSTALASI UNTUK


SEBUAH LABORATORIUM KOMPUTER

Diajukan untuk melengkapi tugas dan


memenuhi syarat memperoleh sertifikat prakerin di
SMK Unggulan NU Mojoagung

Disusun Oleh:

Ade Putra Pandu Hariansyah


NISN/0045658793

KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN


SMK UNGGULAN NU MOJOAGUNG
JOMBANG
2021
PERSETUJUAN LAPORAN

Nama :Ade Pandu Pandu Hariansyah


Kelas :XI TKJ 1
NIS :2031/495.066
NISN :0045658793
Kompetensi Keahlian :Teknik Komputer Jaringan
Nama Instansi :Mitra Computer
Alamat Instansi :Ds.Pojok Rejo Kec. Kesamben Kab.Jombang Prov.Jawa Timur
Judul Laporan :Pengenalan topologi jaringan LAN berikut instalasi untuk sebuah
LAB komputer
Telah diperiksa dan disetujui untuk diseminarkan
Pada Hari :
Tanggal :

Menyutujui

Ketua Kompetensi Keahlian Pembimbing Sekolah

Haudik Ulum, S.Kom Iluk Hidayati S.Pd

Mengetahui
Ketua Prakerin

Fibrianto Umizasak
KATA PENGANTAR

Alhamdulilah ,segala puji kehadirat ALLAH swt .Berkat bimbingan dan kemudahan
yangAllah anugerahkan ,sehingga mendapat kesempatan untuk menyelesaikan penyusunan
makalah PRAKERIN ini. Sebagai manusia yang mempunyai keterbatasan ,penulis menyadari
adanya kekuranagan dalam penyusunan makalah ini.penulis sangat mengharapkan saran atau
kritik yang bersifat membangun dari teman-teman ataupun dari para guru agar menambah
dalam penyusunan sebuah tugas untuk kedepannya .dalam kesempatan ini, penulis
mengucapkan terimah kasih yang sebesar besarnya kepada.

1) Kepala SMK Unggulan NU ,Zaenal Maarif,S E,S.Pd,M.PdI


2) Pembimbing dari pihak sekolah ,Iluk Hidayati S.Pd
3) Pembimbing dari pihak perusahaan ,Febrianto
4) Seluruh staf dan karyawan MITRA COMPUTER
5) Kepada orang tua yang selalu mendukung hingga akhirnya dapat selesainya makalah ini

Mudah-mudahan makalah ini dapat mmenuhi harapan semua pihak terutama siswa-
siswa Yang ingin memelajari.

Jombang,16 November 2021

ADE PUTRA PANDU HARIANSYAH


DAFTAR ISI

COVER
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .................................................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah ............................................................................................. 2
1.3 Batasan Masalah ............................................................................................... 2
1.4 Tujuan dan Manfaat .......................................................................................... 2
BAB II PROFIL PERUSAHAAN / INSTANSI ..................................................... 3
2.1 Sejarah Perusahaan ........................................................................................... 3
2.2 Letak geografis ................................................................................................. 3
2.3 Prosedur Pelayanan ........................................................................................... 3
BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN DAN TUGAS ........................................
3.1 Landasan Teori..................................................................................................
3.2 Pengertian LAN (Local Area Network) ............................................................
3.3 Topologi Jaringan LAN ....................................................................................
3.4 Perencanaan dan Pembuatan Jaringan LAN .....................................................
3.5 Proses Instalasi Jaringan LAN ..........................................................................
BAB IV KESIMPULAN, SARAN, PENUTUP .....................................................
4.1 Kesimpulan .......................................................................................................
4.2 Saran .................................................................................................................
4.3 Penutup .............................................................................................................
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pelaksanaan PRAKERIN merupakan sutu kegiatan yang dilaksanakan diluar
sekolah, pelaksanaan prakerin yang dilaksanakan diperusahaan ,industri ataupun
instansi tersebut merupakan kewajiban bagi setiap siswa-siswi sekolah menengah
kejuruan (SMK).untuk mengikuti semester selanjutnya dan sebagai syarat mengikuti UN
(Ujian Nasional). PRAKERIN juga dimaksudkan untuk memberikan siswa-siswi
pengalamandan mengetahui standar yang dibutuhkan dunia kerja industri, supaya pada
waktunya siswa siswi dapat menghadapinya

PRAKERIN di laksanakan di MITRA COMPUTER yang beralamatkan di Ds.


Pojok Rejo, Kec. Kesamben, Kab. Jombang – Jawa Timur, tempat tersebut merupakan
suatu tempat service komputer, sehingga memungkinkan banyak sekali yang menyervice
komputer baik itu dari daerah sekitar ataupun daerah lainnya.buktinya banyak orang yang
menyervice komputernya baik itu menginstal,merakit, memasang program, back up
data dan menyervice printer.

Di era globalisasi saat ini sudah tak asing lagi orang yang menggunakan
computer, baik itu membantu pekerjaan sehari-hari, hiburan, gaya hidup,danyang
lainnya. Sehingga ketika komputer yang digunakan dalam keadaaan tidak baik maka di
butuhkannya tempat service itu

Dengan adanya kegiatan PRAKERIN maka diharapkan dapat memberikan


pelatihan langsung serta pengalaman kerja secara nyata tentang penerapan meteri yang
kami terima pada pelajaran dijurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) dalam dunia
industry. Oleh karena itu kami memilih MITRA COMPUTER sebagai tempat
PREKERIN karena hal tersebut relevan dengan salah satu mata pelajaran yang terdapat
pada program Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Sehingga kami mengetahui
perkembangan teknologi komunikasi dan informasi pada bidang teknologi informasi dan
komunikasi.
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah dijelaskan, terlihat bahwa masih ada
jurusan yang berbasis teknologo dan komunikasi yang memiliki fasilitas lab computer
yang masih belum memadai, maka masalah dapat dirumuskan sebagai berikut.

1. Bagaimana merancang topologi jaringan LAN pada laboratorium komputer?


2. Bagaimana perancangan dan pembuatan jaringan LAN pada laboratorium komputer?
3. Bagaimana proses instalasi jaringan LAN pada laboratorium komputer?

1.3 Batasan Masalah


Dalam penulisan laporan ini makan kami membatasi pembahasan masalah yang
ada yaitu:

1. Perancangan jaringan dangan menggunakan metode jaringan local area network (LAN).
2. Perancangan dan pembuatan jaringan dengan memilih topologi yang tepat.
3. Memprogram computer agar dapat digunakan untuk sharing data.

1.4 Tujuan dan Manfaat


1.4.1 TUJUAN
1. Mengetahui topologi jaringan LAN
2. Mengetahui perancangan dan pembuatan jaringan LAN pada laboratorium
computer:
3. Mengetahui proses instalasi perancangan dan pembuatan.
1.4,2 MANFAAT
Manfaat yang diperoleh dari kegiatan PRAKERIN ini adalah:
1. Memberikan pelajaran dengan terjun langsung ketempat kerja, saat
melaksanakan PRAKERIN
2. Mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja setelah melaksanakan prakerin.
BAB II
PROFIL PERUSAHAAN / INSTANSI

2.1 Sejarah Perusahaan


didirikan pada tahun 2018 dengan tujuan sebagai wadah pembelajaran dasar-
dasar TI (Teknologi informasi) dalam garis besar dasar teknik computer jaringan dan
lain-lain yang mencakup teknologi computer untuk memperkenalkan kepada masyarakat
awam, juga sebagai mengembangkan hobi dan bakat masyarakat. MITRA COMPUTER
berawal dari hobi pemilik dalam mengenalkan teknik komputer dan mempunyai ambisi
untuk membuat tempat atau basecamp untuk wadah belajar dan usaha. Dengan niat dan
semangat yang kuat dari pemilik dan teman-teman, pada tahun 2018 berhasil
mendirikan tempat/basecamp. Penggunaan kata MITRA, karena yang dating ke
basecamp adalah teman dan saudara, bukan user atau pembeli jasa dengan harapan ilmu
TI bisa dikembangkan.

2.2 Letak Geografis


Pojorejo Rt.04 Rw.01, Kesamben, Jombang, Jawa Timur (61484)
2.3 Prosedur Pelayanan
computer. MITRA COMPUTER juga menyediakan berbagai aksesoris dan
sparepart MITRA COMPUTER memberikan pelayaran service computer berikut
jaringan computer, printer, laptop dan computer, serta menerima jasa pemasangan Wi-
Fi. MITRA COMPUTER melayani berbagai kerusakan pada computer berikut jaringan
computer. Waktu pengerjaan setiap pekerjaan berbeda-beda, tergantung tingkat
kerusakan pada computer. MITRA COMPUTER selalu mengutamakan mutu pelayanan
serta memberikan banyak keuntungan dan kelebihan bagi pelanggannya, luas dan tertata
baik adapun produk dengan kualitas yang handal dan lengkap serta pelayanan yang
ramah dan profesional.
BAB III
PELAKSANAAN KEGIATAN DAN TUGAS

3.1 Landasan Teori


Perkembangan Ilmu pengetahuan dan Teknologi ini semakin pesat, seiring
dengan semakin tingginya tingkat kebutuhan manusia terhadap ilmu pengatahuan dan
teknologi itu sendiri. Pada awalnya komputer di gunakan sebagai alat penghitung, maka
tknologi komputer itu tidak hanya di pakai sebagai alat penghitung saja, tapi sudah
berkembang menjadi teknologi canggih yang dapat memuaskan kebutuhan
manusia dalam bidang pengaahuan, dan hiburan. Dengan semakin kembang nya
tingkat kebutuhan komputer, maka para pemikir teknologi dapat menjembatani
hubungan komunikasi yang terjadi antara satu komputer dengan yang lainya yang di
sebut dengan jaringan komputer.
Jaringan komputer di bagi dalam tiga jenis berdasarkan wilayah yaitu jaringan
Local Area Network (LAN), Yaitu jaringan komputer yang berskala kecil, model
jaringan ini dapat di bangun di perumahan, perkantoran, sekolah/kampus, atau lembaga
swasta. Jaringan komputer yang lebuh dari LAN yaitu Metropolitan Area Network
(MAN),Jaringan ini merupakan jaringan yang luas dalam penerapan, Model
jaringan komputer dapat dibangun berdasarkan tata letak tingkat kebutuhan terhadap
jaringan computer itu sendiri. Modal jaringan LAN umumnya di bangun dan di
terapkan sebagai media komunikasi dan informasi. Pada lembaga pendidikan,
teknologi jaringan komputer sangat tetap untuk di bangun dan di terapkan manfaat
dibangunnya jaringan komputer pada lembaga pendidikan adalah lebih muda untuk
mendapatkaninformasi tentang ilmu pengatahuan, dapat berkomunikasi antara
lembaga, serta mempermudah sistem adminstarasi menjadi lebih mudah dan cepat di
atur.

3.2 Pengertian LAN (Local Area Network)


Jaringan Komputer adalah sekumpulan Komputer dan peripheral komputer yang
saling berhubungan membentuk satu kesatuan untuk dapat berbagi pakai baik
berupa data (hardisk, cdroom), komunikasi (pesan instant, surel), sumber daya (printer,
scanner), dan informasi (website) baik yang berada dalam satu area ataupun barlainan
area dengan jarak yang sangat luas. Dikatakan jaringan komputer apabila terdapat
minimal dua buah komputer yang saling berhubungan, baik dengan menggunakan media
kabel maupun tanpa kabel. Apabila akan membangun jaringan dengan dua buah
computer kita bisa menggunakan satu buah kabel sebagai media penghubungnya, akan
tetapi jika lebih dari dua buah computer kita memerlukan terminal penghubung yang
disebut HUB/SWITCH.

3.3 Topologi Jaringan LAN


Topologi Jaringan Topologi merupakan suatu pola hubungan antara terminal dalam
jaringan komputer. Pola ini sangat erat kaitannya dengan metode access dan media
pengiriman yang digunakan. Topologi yang ada sangatlah tergantung dengan letak
geograpis dari masing-masing terminal, kualitas kontrol yang dibutuhkan dalam
komunikasi ataupun penyampaian pesan, serta kecepatan dari pengiriman data.

a. Star Network (Jaringan Bintang)


Dalam konfigurasi bintang, beberapa peralatan yang ada akan dihubungkan
kedalam satu pusat komputer. Kontrol yang ada akan dipusatkan pada satu titik, seperti
misalnya mengatur beban kerja serta pengaturan sumber daya yang ada. Semua link
harus berhubungan dengan pusat apabila ingin menyalurkan data kesimpul lainnya yang
dituju.
3.4 Perencanaan dan pembuatan jaringan LAN
Tahapan dalam perencanaa pembuatan jaringan LAN, sebagai berikut:
1. Menggambar denah lokasi dan ruang laboratorium komputer
2. Melakukan observasi dan wawancara serta berkonsultasi dengan Kepala
laboratorium mengenai titik mana saja yang akan diberi jaringan komputer dan
internet.
3. Membuat rancangan desain jaringan komputer dan internet.
4. Melakukan instalasi jaringan sesuai dengan rancangan, termasuk didalamnya
setting IP jaringan.
5. Melakukan uji coba.
6. Memberikan penyuluhan mengenai teknologi jaringan komputer, LAN, topologi
jaringan, cara mengoperasikan komputer yang sudah dilengkapi jaringan dan
internet, dan cara mengatasi jika terjadi masalah pada jaringan.

3.5 Proses Instalasi Jaringan LAN


Langkah-langkah kongkrit yang dilaksanakan dalam kegiatan proses instalasi
jaringan komputer Local Area Network (LAN) pada sebuah laboratorium, sebagai
berikut:
1. Melakukan observasi langsung ke lapangan.
Untuk melihat kondisi laboratorium termasuk ketersediaan perangkat/infrastruktur
teknologi informasi dan komunikasi yang dimiliki oleh sekolah. Sehingga
rancangan jaringan LAN dapat mendukung perangkat tersebut.
2. Membuat desain topologi jaringan LAN
Topologi jaringan adalah, hal yang menjelaskan hubungan geometris antara unsur-
unsur dasar penyusun jaringan, yaitu node, link, dan station. Dalam perancangan dan
implementasi jaringan komputer pada laboratorium diterapkan Topologi Jaringan
Star atau Bintang. Topologi Star merupakan bentuk topologi jaringan yang berupa
konvergensi dari node tengah ke setiap node atau pengguna
3. Kegiatan pemasangan jaringan LAN di laboratorium
a. Pengalamatan IP
Internet Protocol Address atau disingkat IP Address merupakan suatu
identitas numerik yang dilabelkan kepada suatu alat seperti komputer, router
atau perangkat jaringan lainnya yang terdapat dalam suatu jaringan komputer
yang menggunakan Internet Protocol sebagai sarana komunikasi.
Pengalamatan IP adalah pengindetifikasian dengan angka yang diberikan ke
setiap mesin di dalam jaringan IP. Pengalamatan IP digunkan untuk
menunjukkan lokasi spesifik dari alat/perangkat di dalam jaringan. Untuk
pengalamatan IP pada jaringan laboratorium digunakan alamat IP kelas C
dengan pertimbangan jumlah pengguna dan perangkat yang terhubung ke
dalam jaringan.
IP Address akan diberikan secara statis dan dinamis. IP Address secara statik
diset secara manual pada perangkat jaringan. IP Address secara dinamis akan
diberikan kepada setiap perangkat jaringan yang terhubung ke jaringan
menggunakan layanan DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol) dengan
mengaktifkan fitur DHCP Server pada router.
BAB IV

KESIMPULAN, SARAN, PENUTUP

4.1 Kesimulan

Dari hasil kerja yang telah dilaksanakan oleh penulis untuk menyusun laporan kerja
praktek ini, maka kesimpulan yang saya peroleh selama pelaksanaan kerja praktik di
MITRA COMPUTER ada beberapa hal yang dapat saya simpukan yaitu:

- Konfigurasi Jaringan LAN pada layanan internet menggunakan wireless jenis TP


Link WR340G pada guest house telah berjalan dengan lancar, seluruh komponen
dapat bekerja dengan baik dan sesuai kebutuhan.
- Jaringan LAN DI MITRA COMPUTER, meemberikan kemudahan kepada pengguna
untuk terhubung ke jaringan dan mengakses internet tanpa harus menggunakan kabel.
Penyusun kabel sangat berpengaruh terhadap penyetingan jaringan oleh karena itu
diberikan kode agar suatu saat terjadi gangguan, maka teknisi lebih mudah dalam
melakukan perbaikan.
- Saran setelah kurang lebih selama 1 bulan melakukan observasi, pengamatan, dan
wawancara selama kerja praktek pada MITRA COMPUTER.

4.2 SARAN

Adapun saran yang bisa saya berikan pada saat melakukan penyetingan jaringan
sebagai berikut:

- Konfigurasi default access point dan Mikrotik seperti SSID, IP Address, dan
password bawaan dari vendor dirubah supaya keamanan akses terhadap wi-fi
tersebut lebih baik.
- Selalu aktifkan fiktur security pada Mikrotik untuk meningkatkan keamanan jaringan
- Proses perbaikan jaringan kerumah karyawan di area townsiteharusnya dilakukan
dokumentasi pemasangan dengan cara mencatat atau diberikan kode agar suatu saat
terjadi gangguan, maka teknisi lebih mudah dalan melakukan perbaikan.
- Selalu mengecek koneksi internet untuk mengetahui server yang sedang tidak stabil.
4.3 PENUTUP

Demikian proposal yang kami ajukan semoga proposal ini bisa disetujui sehinga
kerja sama dapat terwujud dan proyek ini cepat bisa terselesaikan semoga proyek ini bisa
bermanfaat untuk menambah kinerja.

Anda mungkin juga menyukai