Anda di halaman 1dari 2

RESENSI NOVEL MARIPOSA

Peresensi : Dimsa Mutiara Firstayodi / 06 / XI MIPA

Judul : Mariposa
Jenis : Novel Fiksi Indonesia
Penulis : Luluk Hidayatul Fajriyah
Penerbit : Coconut Books
Pendistribusian : PT. Bumi Semesta Media
Tahunterbit : 2018
Cetakan : I, Desember 2018
ISBN : 978-602-5508-61-5
Tebal halaman : 482 halaman
Harga Buku : Rp.99.000,-

Luluk H.F, Lahir pada 14 Juni 1995, seorang


novelis muda yang merupakan Mahasiswi di Universitas Muhammadyah Malang
jurusan Fakultas Ekonomi Bisnis, seorang penulis muda, masih mahasiswi. Ia mencuri
perhatian pembaca. Hidayatul Fajriyah dengan nama pena Luluk HF, mencuat di
antara karya-karya asing di Wattpad. Berawal dari keisengannya menjajal aplikasi
Wattpad, Luluk HF kini menjadi seorang penulis lokalmerebut hati pembacanasional.
Luluk H.F yang gemar menulis sejak kelas X SMA ini karya-Karyanya,
Delov, Devilenlovqer, EL, dan Mariposa, sudah bisa dibaca di Wattpad. Dia memiliki
165 ribu followers setia yang selalu menantikan tulisan-tulisannya di Wattpad, dan
beberapa Novelnyapun dijadikan film oleh sebuahurmah produksi di Indonesia.
Pada awal muncul di wattpad novel Mariposa ini merupakan cerita
bersambung, cerita yang runut namun dibuat bersambung ini menjadikan para
pembaca di wattpad menjadi semakin penasaran pada kelanjutan kisahnya, dan
setelah Luluk H.F sebagai penulis menyetujuikontrak dengan penerbit maka novel
yang awalnyahanya di bagikan lewat watt-pad inipun di bukukan.
Novel Mariposa memiliki cerita yang sedikit berbeda dari novel-novel
bergendre anak muda lainnya, pada novel ini digambarkan kisah perjuangan wanita
muda yang aktif dan energik mengejar cinta dari seorang pria yang pendiam dan
cendrung pasif.
Padanovel Mariposa ini, diceritakanbagaimana perjuangan Acha yang berusaha
mendapatkan cinta Iqbal, yang ternyata Iqbal belum pernah dekat dengan
perempuan manapun sebelumnya, Iqbal laki-laki yang banyak disukai olehwanita di
SMA Arwana, dan terkenal sebagai seorang juara Olimpiade Kimia Nasional, namun
sikap Iqbal yang dingin membuatparawanita sulit mendekati dan mendapatkan hati
Iqbal.
Sifat Iqbal dan Acha yang saling bertentangan membuat keduanya sulit
selaras pada awalnya, Acha seorang wanita yang terkesan urakan berusaha
keras untuk mendekati Iqbal yang pendiam dan terkenal karena ketampanan dan
kecerdasannya dan sebagianteman-teman wanita Iqbal menyebut Iqbal “Priaberhati
batu” .
Acha sendiri walaupun sifat dan sikapnya terkesan urakan namun banyak juga
disukai oleh para pria di sekolahnya, seperti Juna misalnya yang menykai Acha
sejak lama, namun entah kenaa hati Acha sejak melihat Iqbal tidak dapat merasakan
perasaan apapunke laki-laki lain selain Iqbal.
Sikap Iqbal yang selalu ketus dan dingin kepada Acha saat Acha
berusaha mendekati Iqbal tidak membuat Acha berhenti untuk berusaha mendekati
Iqbal, dalam fikiran Acha selama Iqbal tidak berubah menjadi sapi terbang
Acha akan terus memperjuangan Iqbal, gadis yang memiliki hobi dengan warna
hitam putih seperti warna pada pola tubuh sapi ini berusaha keras untuk mendekatkan
dirinya dengan Iqbal hinggapada satuperistiwa memaksa Iqbal untuk dekat dengan
Acha.
Perjuangan Acha akhirnya tidak sia-sia, dengan berbagai usaha dan
dengan situasi yang akhirnya mendukung kearah Acha membuat Acha dan Iqbal
akhirnya menjadi akrab dan seiring keakraban mereka Acha dan Iqbalpun
akhirnyaberpacaran.
Lika liku kisah cinta merekapun penuh dengan warna, Acha yang heboh
dan sering over perhatian kepada Iqbal sering kali di kecewakan oleh sikap Iqbal yang
tetap saja dingin, kejadian yang besar acap kali dianggap sepele oleh Iqbal, seperti
kejadian Iqbal lupa menghadiri acaraulang tahun Achahingga Iqbal yang lepas
perhatian kepada Acha, namun itulah roamntika cinta semasa di SMA, pada
akhirnya konflik di ujung cerita ini muncul pada acara malam perpisahan, Acha dan
Juna disematkan sebagai raja dan ratu Malam Perpisahan sedikit membuat Iqbal
cemburu, karena Iqbal tau sudah lama Junamengejar-ngejar Acha.
Karya novelnya tidak berat dengan gaya sederhana. Genrenya juga ringan dan
enak dibaca, novel yang cukup panjang ini menjadi terasa singkat dibaca karena di
sela- sela cerita, muncul cerita-cerita lucu dan cukup menggelitik.
Novel ini lebih menonjolkan konflik daripada karakter tokoh dalam novel, pada
satu sisi dengan sistem ini novel menjadi menarik untuk dibaca, namun pada sisi
lain, pembaca kurang mendapatkan lebih tentang karakter dari tokoh-tokoh yang ada
dalam novel ini.
Secara keseluruhan, novel Mariposa ini sangat bagus dan sangat layak
dibaca, alur cerita yang sangat baik, dan konflik-konflik yang seolah tidak
pernah putus, menjadikan novel ini seru untuk dibaca. Novel romantis berbalut
komedi ini cocok dibaca oleh remaja jaman sekarang, karena di kalangan remaja,
cerita-cerita seperti ini cukup disukai.

Anda mungkin juga menyukai