Anda di halaman 1dari 3

UJIAN WAWASAN IPA (FISIKA)

Prodi Pendidikan Matematika


Kelas A
Sifat Ujian Take Home
Batas Pengumpulan 27 November 2022 ; 08.00 WITA

A. Petunjuk Umum
1. Tulislah lebih dahulu identitas mahasiswa berupa nama, NIM, dan kelas pada kertas.
2. Berdoalah sebelum mengerjakan soal.
3. Periksa dan bacalah dengan cermat sebelum Anda menjawab.
4. Tidak diijinkan bekerja sama dengan teman dalam menjawab soal.
5. Salinlah kalimat berikut dengan tulisan tangan pada lembar jawab setelah identitas
mahasiswa dan ditandatangani:

“Saya mengerjakan soal ujian ini dengan jujur dan penuh rasa tanggung jawab serta
tidak melakukan kecurangan dalam bentuk apa pun”
………………, ………………

.....................................
Tanda tangan dan nama
6. Kerjakan semua pertanyaan dengan tepat urut sesuai nomor soal.
7. Hasil pekerjaan difoto atau discan kemudian dikirimkan ke google forms yang
ditentukan.

B. Jawablah pertanyaan berikut!

1. Pilihlah salah satu alat ukur suatu besaran pokok, kemudian jelaskan secara detail
yang berisi gambar, penjelasan bagian-bagiannya, cara menggunakannya, dan
contoh cara membaca skalanya pada pengukuran suatu benda!

2. Empat buah vektor gaya setitik tangkap seperti gambar berikut!


Y

𝐹3 = 30𝑁 o
60
30o X
o
45

𝐹2 = 20 N 𝐹4 = 40 N

Tentukan resultan keempat gaya tersebut!


3. Balok bermasa 10 kg diberikan gaya seperti pada gambar berikut.
F3=70 N F2=30 N

F1=120 N
F4=25 N 60°

Tentukan usaha untuk memindahkan balok sejauh 350 cm!

4. Pilihkah salah satu gelombang elektromagnetik kemudian identifikasi alat yang


memanfaatkan gelombang elektromagnetik tersebut untuk membantu manusia
dalam kehidupan sehari-hari dan jelaskan cara kerja alat tersebut!

5. Sebuah mobil ambulans bergerak dengan kelajuan 25 m/s sambil membunyikan


sirine dengan frekuensi 1400 Hz. Seseorang yang mengendarai motor bergerak
mendekati ambulans dari arah berlawanan dan mendengar bunyi sirine tersebut
dengan frekuensi 1820 Hz. Jika kecepatan rambat bunyi di udara adalah 340 m/s,
tentukan:
a. kecepatan motor tersebut bergerak
b. jika mobil ambulans dan motor berhenti saat bertemu, tentukan frekuensi sirine
yang terdengar oleh pengendara motor dan jelaskan jawabanmu

6. Pilihlah salah satu alat optik kemudian jelaskan secara detail yang berisi gambar,
manfaatnya, penjelasan bagian-bagiannya (temasuk jenis lensa atau cermin yang
digunakan), cara kerjanya, cara menggunakan, dan contoh lukisan bayangannya
terhadap objek yang diamati!

7. Jelaskan cara membuat termometer batang sederhana dan berilah contoh cara
menentukan skala termometer dengan menggunakan derajat sesuai nama depan
kalian! Kemudian tentukan besar suhu benda tersebut jika diukur dengan temometer
skala nama Anda jika suatu benda yang diukur dengan menggunakan termometer
skala Fahrenheit terbaca sebesar 80 ℉!

8. Jelaskan perpindahan kalor secara konduksi, konveksi, dan radiasi yang terjadi pada
salah satu alat yang membantu dalam kehidupan sehari-hari!

9. Jelaskan secara detail mengenai lemari es yang berisi gambar, penjelasan


bagianbagiannya, dan cara kerjanya!

10. Buatlah peta konsep salah satu topik fisika yang telah dipelajari selama pertemuan
perkuliahan wawasan IPA (fisika) yang menggambarkan pemahaman wawasan
Anda terhadap topik tersebut dalam satu halaman!
GOOD LUCK

Anda mungkin juga menyukai