Anda di halaman 1dari 22

MATERI

A. SUDUT
● Pengertian Sudut
Sudut adalah daerah yang terbentuk dari dua garis lurus yang berpotongan di suatu
titik.

● Sudut-Sudut Pada Bangun Datar

● Alat Ukur sudut


Salah satu alat yang dapat digunakan untuk mengukur sudut adalah Busur Derajat.
Pada busur derajat terdapat dua skala, yaitu skala atas dan skala bawah. Pada skala
atas terdapat angka-angka 0,10,20, ..., 180 berturut-turut dari kiri ke kanan,
sedangkan pada skala bawah terdapat angka-angka berturut-turut dari kanan ke kiri
0,10,20, ..., 180.
● Cara Mengukur Sudut
Cara mengukur sudut bisa dilihat pada video tutorial berikut ini
https://www.youtube.com/watch?v=v2PgCc5O4Bc
● Jenis-Jenis Sudut
● Sudut Siku-siku, Sudut siku-siku adalah sudut yang besarnya 90°

● Sudut Lancip, Sudut lancip adalah sudut yang besarnya antara 0° dan 90°

● Sudut Tumpul, Sudut tumpul adalah sudut yang besarnya antara 90° dan 180°

● Jenis-Jenis Sudut Pada Bangun Datar


● Sudut lancip = Segitiga, Jajargenjang, trapsium, layang-layang, belah ketupat.
● Sudut Tumpul = Trapesium, jajargenjang, belah ketupat, layang-layang.
● Sudut Siku-siku = Persegi panjang dan persegi

● Menghitung Banyaknya Sudut Tumpul, Lancip, Dan Siku-Siku Pada Bangun Datar

No Nama Bangun Banyaknya Banyaknya Banyaknya


Sudut Lancip Sudut Tumpul Sudut Siku-Siku

1 Segitiga 3

2 Trapesium 2 2

3 Jajargenjang 2 2

4 Persegi Panjang 4

5 Persegi 4

6 Belah Ketupat 2 2

7 Layang-Layang 2 2
B. BANGUN DATAR
1. PERSEGI
● Pengertian Persegi
Persegi adalah persegi panjang yang dua sisi berdekatannya sama panjang.

● Sifat-sifat Persegi
1. Sisi-sisi yang berhadapan sejajar dan sama panjang
2. Semua sisi sama panjang
3. Kedua diagonalnya sama panjang
4. Kedua diagonalnya saling membagi dua sama panjang
5. Kedua diagonalnya saling berpotongan tegak lurus
6. Jumlah sudut yang berdekatan 180°
7. Sudut yang berhadapan sama besar
8. Semua sudutnya siku-siku
9. Jumlah semua sudut dalamnya 360°

 Rumus Keliling Persegi

𝐾 = (4 × 𝑠) 𝑐𝑚

● Rumus Luas Persegi

𝐿 = (𝑠 × 𝑠)𝑐𝑚

2. SEGITIGA
 Pengertian Segitiga
Segitiga adalah bangun datar yang dibatasi oleh tiga ruas garis yang ujung-ujungnya
saling bertemu dan membentuk sudut.

 Sifat-sifat Segitiga

1. Memiliki 3 buah sisi yang berupa garis lurus, ketiga garis lurus itu pasti bersentuhan
antara satu garis dengan garis lainnya
2. Ketiga sudut yang ada pada segitiga memiliki besaran sudut yang sama yakni 180°
3. Dua sisi pada bagian segitiga pasti berukuran lebih besar dibandingkan dengan sisi
ketiganya
4. Dua segitiga siku-siku yang kongruen dapat membentuk sebuah segitiga sama kaki
5. Luas pada bagian segitiga adalah setengah dari panjang alas dikalikan dengan bagian
tinggi segitiga

 Rumus Keliling Segitiga

𝐾 = (𝑎 + 𝑏 + 𝑐)𝑐𝑚

 Rumus Luas Segitiga

L = ½ x alas x tinggi

3. PERSEGI PANJANG
 Pengertian Persegi Panjang
Persegi panjang adalah segi empat yang mempunyai dua pasang sisi yang berhadapan
sama panjang dan sudutnya siku-siku.

 Sifat-Sifat Persegi Panjang

1. Sisi-sisi yang berhadapan sejajar dan sama panjang


2. Kedua diagonalnya sama panjang
3. Kedua diagonalnya saling membagi dua sama panjang
4. Jumlah ukuran sudut yang berdekatan 180°
5. Semua sudutnya siku-siku
6. Jumlah ukuran semua sudut dalamnya 360°

 Rumus Keliling Persegi Panjang

𝐾 = 2 × (𝑝 + 𝑙)𝑐𝑚

 Rumus Luas Persegi Panjang

𝐿 = (𝑝 × 𝑙)𝑐𝑚2

4. TRAPESIUM
 Pengertian Trapesium
Trapesium adalah segi empat yang mempunyai sepasang sisi yang sejajar.

 Sifat – Sifat Trapesium

1) Memiliki tepat sepasang sisi yang sejajar.


2) Jumlah sudut yang berdekatan di antara dua sisi sejajar adalah 180°
3) Jumlah semua sudut dalamnya 360°
4) Trapesium sama kaki memiliki sifat-sifat khusus, yaitu:

 Memiliki dua diagonal yang sama panjang.


 Sudut-sudut alasnya sama besar.

5) Trapesium siku-siku memiliki sifat-sifat khusus, yaitu memiliki dua sudut


siku-siku

 Rumus Keliling Trapesium

K= (a +b + c +d) cm

 Rumus Luas Trapesium

5. LAYANG LAYANG
 Pengertian Layang-layang
Layang-layang adalah segi empat yang mempunyai dua pasang sisi sama panjang dan
diagonalnya berpotongan saling tegak lurus.

 Sifat – Sifat Layang- Layang


1) Sisi-sisi yang berdekatan sama panjang
2) Kedua diagonalnya saling berpotongan tegak lurus
3) Kedua diagonalnya saling membagidua sama panjang
4) Jumlah semua sudut dalamnya 360°

 Rumus Keliling Layang- Layang

𝐾 = 2 × (𝑎 + 𝑏)𝑐𝑚

 Rumus Luas Layang- Layang


6. JAJARGENJANG
 Pengertian Jajargenjang
Jajar genjang adalah segi empat yang mempunyai dua pasang sisi berhadapan saling
sejajar dan sama panjang, serta sudut – sudut yang berhadapan sama besar

 Sifat-Sifat Jajargenjang
1) Sisi-sisi yang berhadapan sama panjang
2) Kedua diagonalnya saling membagi dua sama panjang
3) Jumlah sudut yang berdekatan
4) Sudut yang berhadapan sama besar
5) Jumlah semua sudut dalamnya
 Rumus Keliling Jajargenjang

𝐾 = 2 × (𝑎 + 𝑏)𝑐𝑚

 Rumus Luas Jajargenjang

𝐿 = (𝑎 × 𝑡)𝑐𝑚

7. BELAH KETUPAT
 Pengertian Belah Ketupat
Belah ketupat adalah jajargenjang yang dua sisi berdekatannya sama Panjang

 Sifat-Sifat Belah Ketupat


1) Sisi-sisi yang berhadapan sejajardan sama panjang
2) Semua sisi sama panjang
3) Kedua diagonalnya saling berpotongan tegak lurus
4) Kedua diagonalnya saling membagi dua sama panjang
5) Jumlah sudut yang berdekatan 180°
6) Sudut yang berhadapan sama besar
7) Sudut-sudut dalam belah ketupatdibagi dua sama besar oleh diagonal-
diagonalnya
8) Jumlah semua sudut dalamnya 360°
 Rumus Keliling Belah Ketupat

𝐾 = (4 × 𝑠)𝑐𝑚

 Rumus Luas Belah Ketupat

8. LINGKARAN
 Pengertian Lingkaran
Lingkaran adalah himpunan titik-titik yang berjarak sama terhadap suatu titik tertentu.
Titik tersebut dinamakan titik pusat lingkaran

Titik O adalah titik pusat lingkaran


BC = diameter/garis tengah lingkaran ( d )
AO = OB = OC = jari-jari ( r )
Luas ( L ) = 𝜋 × 𝑟 × 𝑟
=𝜋×𝑟2

 Sifat-sifat Lingkaran
1) Mempunyai satu sisi
2) Memiliki simetri putar dan simetri lipat tak berhingga

 Rumus Keliling Lingkaran

𝐾 = 2× π × r

 Rumus Luas Lingkaran


C. BANGUN RUANG
A. KUBUS
 Pengertian Kubus
Kubus adalah ruang yang dibatasi oleh enam daerah persegi yang kongruen

 Sifat-Sifat Kubus
1. Memiliki 6 sisi persegi sama luas
2. Memiliki 12 rusuk sama panjang
3. Memiliki 8 titik sudut

 Rumus Volume Kubus


Volume = r x r x r = r 3

 Rumus Luas Kubus


Luas Permukaan = 6 x r 2

 Jaring-Jaring Kubus

 Contoh Soal Kubus


Hitunglah volume dan luas permukaan kubus berikut:

Penyelesaian:
Panjang Rusuk (r) = 5 cm

Volume Kubus = r ×r × r=5 ×5 ×5 = 125 cm3

Luas Permukaan kubus = 655 =150


Jadi, luas permukaan kubus 150 cm 2
B. BALOK
 Pengertian Balok
Balok adalah bangun ruang yang dibatasi oleh enam daerah persegi panjang yang
kongruen

 Sifat-Sifat Balok
1. Memiliki 6 sisi,dengan sisi-sisi yang berhadapan sejajar dan sama luas
2. Memiliki 12 rusuk,dengan rusuk yang sejajar sama panjang
3. Memiliki 8 titik sudut

 Rumus Volume Balok


Volume = p x l x t

 Rumus Luas Balok


Luas permukaan = 2 x ((p x l) + p x t) + ( l x t ))

 Jaring-jaring Balok

 Contoh Soal Balok


Hitunglah Volume dan luas permukaan balok berikut

Penyelesaian:
p=24 cm,1=8 cm,t=48 cm
Volume balok = p ×l ×t=24 × 8× 48 = 9.216 
Jadi,volume balok tersebut adalah 9.216 cm
Luas permukaan balok = 2 x ((p x l) + (p x t) + ( l x t))
=  2 x ((24 x 8) + (24 x 48) + ( 8 x 48))
= 2 (192 + 1.152 + 384)
= 2 x 1.728
= 3.456
Jadi, luas permukaan balok adalah 3.456 cm 2.

C. PRISMA
 Pengertian Prisma 
Prisma adalah bangun ruang tiga dimensi yang dibatasi oleh alas dan tutup identik
berbentuk segi-n dan sisi-sisi tegak berbentuk persegi atau persegi panjang.

 Sifat-Sifat Prisma
1. Prisma segitiga memiliki 5 buah sisi,3 buah sisi samping yang berbentuk
persegi panjang.
2. Memiliki 2 buah sisi yang terletak di alas dan di atap berbentuk segitiga.
3. Memiliki 6 titik sudut.
4. Memiliki 9 buah rusuk,dan 3 diantaranya adalah rusuk tegak.

 Rumus Volume Prisma


Volume = luas alas x tinggi

 Rumus Luas Prisma


Luas Permukaan = (2 x L.alas) + (K.alas x tp)

 Jaring-jaring Prisma

 Contoh Soal Prisma


Hitunglah volume dan luas permukaan prisma berikut!

Penyelesaian:
Volume prisma = Luas alas x tinggi
Volume = ( 1/2 x 4 x 3 ) x 7
= 6 x 7 = 42
Jadi, volume prisma = 42 cm 3

Luas Permukaan = ( 2 x L.alas) + (K.alas x tp)


= ( 2 x 6) + ((3 + 4 + 5) x 7)
= 12 + 84 = 96
Jadi, luas permukaan prisma = 96 cm 2

D. LIMAS
 Pengertian Limas

Limas adalah bangun ruang yang dibentuk oleh bidang sisi alas segi-n dan sisi
lainnya yang berbentuk segitiga yang ujungnya saling berhimpit pada sebuah titik
puncak.
● Sifat-Sifat Limas
1. Memiliki 5 sisi,yang terdiri atas sebuah sisi alas dan 4 sisi tegak.
2. Sisi alasnya berbentuk segi empat dan sisi tegaknya berbentuk segitiga.
3. Memiliki 8 rusuk
4. Memiliki 5 titik sudut yang salah satunya merupakan titik puncak.
● Rumus Volume Limas
Volume = ⅓ x luas alas x tinggi limas
● Rumus Luas Limas
Luas permukaan = Luas alas + ( 4 x luas sisi tegak)
● Jaring-Jaring Limas

● Contoh Soal Limas


Hitunglah volume dan luas permukaan limas berikut!

Volume prisma = ⅓ luas alas x


tinggi prisma
= ⅓ x 12 x 12 x 8 =
384
Jadi, volume limas = 384
3
cm

Luas permukaan = Luas alas + ( 4 x luas sisi tegak)


= (12 x 12 ) + ( 4 x (½ x 12 x 10)
= 144 + 240 = 384
Jadi, luas permukaan prisma = 384 cm 2
E. KERUCUT
● Pengertian Kerucut
Kerucut merupakan sebuah bangun ruang yang memiliki satu buah titik sudut dan dua
buah sisi.

● Sifat-Sifat Kerucut
1. Memiliki sisi alas berbentuk lingkaran
2. Memiliki 1 rusuk lengkung
3. Memiliki sisi lengkung yang disebut juga sebagai selimut kerucut
4. Memiliki 1 titik puncak

● Rumus Volume Kerucut


Volume = ⅓ x luas alas x tinggi kerucut
= ⅓ x π x r2 x t

● Rumus Luas Kerucut


Luas Permukaan = Luas alas + luas selimut kerucut

● Jaring-Jaring Kerucut

● Contoh Soal Kerucut


Hitunglah volume dan luas permukaan kerucut berikut!
Penyelesaian:
Volume = ⅓ x π xr 2 x t
= ⅓ x 22/7 x 7 x 24
= 1.232 cm3
Jadi, volume kerucut = 2.232 cm3

Luas permukaan= Luas alas + luas selimut kerucut


=( 22/7 x 7 x 7 ) + (22/7x 7 x 25)
= 154 + 550 = 704
Jadi, luas permukaan kerucut = 704 cm 2

F. TABUNG
● Pengertian Tabung
Tabung adalah sebuah bangun ruang yang mempunyai sisi lengkung dan terdiri dari
sisi dan dua buah rusuk.

● Sifat-Sifat Tabung
1. Memiliki sisi alas dan tutup berbentuk lingkaran yang sama luas
2. Memiliki 2 rusuk lengkung
3. Memiliki sisi lengkung yang disebut juga sebagai selimut tabung
4. Tidak memiliki titik sudut

● Rumus Volume Tabung


Volume = luas alas x tinggi tabung = π x r 2 x t

● Rumus Luas Tabung


Luas permukaan = (2 x luas alas) + (luas selimut tabung)

● Jaring-Jaring Tabung

● Contoh Soal Tabung


Hitunglah volume dan luas permukaan tabung berikut!
Penyelesaian:
Volume = x xt

π r2

= 22/7 x 14 x 14 x 10
= 6.160
Jadi, volume tabung = 6.160 cm 2

Luas permukaan = (2 x luas alas) + (luas selimut tabung)


= ( 2 x 22/7 x 14 x 14) + (2 x 22/7 x 14 x 10)
= 1.232 + 880 = 2.112
Jadi, luas permukaan tabung = 2.112 cm 2

G. BOLA
● Pengertian Bola
Bola adalah bangun ruang yang hanya terdiri dari satu sisi lengkung saja. Hal tersebut
membuat bola tidak memiliki rusuk maupun sudut.

● Sifat-Sifat Bola
1. Memiliki sebuah sisi lengkung
2. Tidak memiliki rusuk
3. Tidak memiliki sudut
● Rumus Volume Bola
Volume = 4/3 x π x r 3
● Rumus Luas Bola
Luas permukaan = 4/3 x π xr 2
● Jaring-Jaring Bola
● Contoh Soal Bola
Hitunglah volume dan luas permukaan bola!

Penyelesaian:

Volume = 4/3 x x

π r2

= 4/3 x 22/7 x 21 x 21 x 21
= 38.808
Jadi, volume bola = 38.808 cm 3

Luas permukaan = 4/3 x π x r 2


= 4 x 22/7 x 21 x 21
= 5.544
Jadi, luas permukaan kerucut = 5.544 cm 2
SOAL EVALUASI BANGUN RUANG

1. Sebuah balok memiliki panjang 12 cm, lebar 6 cm, dan tinggi 5 cm. Volume balok tersebut
adalah ...cm 3.
A. 23
B. 60
C. 72
D. 360

Jawaban: D. 360
2. Sebuah kubus memiliki panjang sisi 12 cm. Volume kubus tersebut adalah ...cm3.
A. 72
B. 144
C. 1.728
D. 1.827

Jawaban: C. 1.728
3. Sebuah tabung memiliki diameter alas 14 cm dan tinggi 21 cm. Volume tabung tersebut adalah
…cm 3 .
A. 616
B. 1.232
C. 2.464
D. 3.234

Jawaban: D. 3.234
4. Volume limas persegi dengan panjang sisi alas 10 cm dan tingginya 12 cm adalah … cm3.
A. 1.200
B. 400
C. 300
D. 120

Jawaban: B. 400
5. Volume kerucut dengan jari-jari 7 cm dan tingginya 24 cm adalah … cm3.
A. 154
B. 1.232
C. 2.464
D. 3.969

Jawaban: B. 1.232

6. Perhatikan gambar di samping ini!


Volume bangun di samping adalah ... cm 3 .
A. 112
B. 168
C. 336
D. 420

Jawaban: B. 168
7. Perhatikan gambar berikut!
Volume tabung di samping adalah …. cm 3. (π = 3,14)
A. 400
B. 628
C. 1.232
D. 6.280

Jawaban: D. 6.280

8. Perhatikan gambar di berikut!


Volume bangun di samping adalah ...cm3.
A. 1.600
B. 800
C. 400
D. 32

Jawaban: B. 800
9. Perhatikan gambar berikut!

Volume bangun di samping adalah …. . (π = 3,14)


cm3
A. 314
B. 628
C. 1.256
D. 3.768

Jawaban: C. 1.256

10. Perhatikan gambar berikut!


Volume gambar di samping adalah .... cm 3.
A. 3.456
B. 1.728
C. 1.152
D. 192

Jawaban: C. 1.152

SOAL EVALUASI BANGUN DATAR

1. Luas bangun di samping adalah ….


A. 108 cm²
B. 109 cm²
C. 110 cm²
D. 111 cm²
Jawaban A

2. Luas bangun di samping adalah ….


A. 110 cm²
B. 120 cm²
C. 130 cm²
D. 140 cm²
Jawaban C

3. Luas bangun di samping adalah ….


A. 556 cm²
B. 546 cm²
C. 536 cm²
D. 526 cm²
Jawaban B

4. Luas bangun di samping adalah ….


A. 145 cm²
B. 146 cm²
C. 147 cm²
D. 148 cm²
Jawaban C

5. Luas bangun di samping adalah ….


A. 155 cm²
B. 150 cm²
C. 165 cm²
D. 170 cm²

Jawaban B
6. Luas bangun di samping adalah ….
A. 315 cm²
B. 316 cm²
C. 317 cm²
D. 318 cm²
Jawaban A

7. Luas bangun di samping adalah


A. 22 cm 2
B. 23 cm 2
C. 24 cm 2
D. 25 cm 2
Jawaban C

8. Luas bangun di samping … cm².


A. 225
B. 235
C. 242
D. 252
Jawaban D

9. Luas bangun di samping adalah ….


A. 38 cm²
B. 39 cm²
C. 40 cm²
D. 41 cm²
Jawaban B

10.Luas bangun di samping adalah ….


A. 24 cm²
B. 30 cm²
C. 34 cm²
D. 40 cm²
Jawaban D

Anda mungkin juga menyukai