Anda di halaman 1dari 3

1.

DESAIN PEMBELAJARAN BERBASIS LITERASI MEMBACA

Nama : Hasan Fuady

Jabatan : Guru Mapel

Instansi : MI Miftahul Huda Kacepit

PELAKSANAAN PEMBELAJARAN BERBASIS LITERASI MEMBACA

Komponen Uraian

Tingkat Kemahiran : Cakap

Kompetensi : Mengevaluasi dan Merefleksi

Subkompetensi : Menemukan dan mengidentifikasi nilai- nilai moral dalam teks

Konten : Teks Sastra

Konteks : Religius (Teks cerita anak ( Kisah nabi ibrahim)

Model Pembelajaran : Literasi,Orientasi, Kolaborasi dan Refleksi

A. Indikator

 Membaca Teks cerita


 Menyebutkan tokoh dalam cerita dengan jelas
 Menyebutkan nilai-nilai pesan moral yang tergambar dari kisah nabi Ibrahim

B. Tujuan Pembelajarannya :

 Peserta didik dapat menemukan informasi yang penting dalam kisah nabi Ibrahim
 Peserta didik Menunjukan pemahamannya dalam menceritakan kembali kisah nabi Ibrahim mengunakan bahasa sendiri
 Peserta didik dapat menjawab pertanyaan Pemahaman yang berkaitan dengan kisah nabi Ibrahim

C. Materi Pembelajaran

NABI IBRAHIM

Nabi Ibrahim adalah nabi yang dilahirkan di tengah-tengah masyarakat jahiliah yang musyrik.
Di zaman itu, Raja Namrud (negeri tempat Ibrahim tinggal) mengeluarkan peraturan untuk membunuh setiap bayi laki-laki yang baru lahir. Alhasil, sejak
kecil Nabi Ibrahim telah diasingkan oleh orang tuanya ke hutan.
Seiring berjalannya waktu, Nabi Ibrahim yang cerdas sudah paham bahwa berhala bukanlah Tuhan yang harus disembah. Nabi Ibrahim pun memutuskan
untuk menghancurkan semua berhala yang ada di wilayah Na mrud.
Mengetahui berhalanya rusak, Raja Namrud geram dan memerintahkan para tentaranya untuk menghukum Nabi Ibrahim dengan cara dibakar hidup-hidup.
Ketika Nabi Ibrahim dilempar ke dalam kobaran api, ia berkata, “Allah (Sendiri) sudah cukup bagi kami, dan, Dia adalah yang terbaik dalam segala urusan.”
Akhirnya api yang berkobar itu padam, dan Nabi Ibrahim berjalan keluar dari puing-puing pembakaran tanpa luka sedikit pun.

Sumber : https://www.ruangmom.com/cerita-anak-islami.html
https://www.youtube.com/watch?v=sAVWpPeY-l4
D. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Awal

1) Menyampaikan salam.
2) Mengajak peserta didik untuk berdoa.
3) Melakukan presensi atau mengecek kehadiran peserta didik (tidak harus dipanggil satu per satu).
4) Menanyakan kondisi dan aktivitas yang telah dilakukan peserta didik.
5) Menyapa beberapa peserta didik yang dianggap perlu perhatian.
6) Melakukan tanya jawab tentang keseharian peserta didik (pertanyaan sedapat mungkin sejalan dengan materi pembelajaran yang akan dilakukan).
7) Menceritakan hal penting yang menarik yang perlu diperhatikan peserta didik.
8) Mendorong semangat belajar peserta didik.
9) Menyampaikan fenomena atau peristiwa aktual yang ada di lingkungan peserta didik.
10) Membuat teka-teki edukatif sebagai ice breaking (tepuk anak soleh) agar terbangun suasana belajar yang kondusif.
11) Melakukan apersepsi tentang materi-materi yang pernah dipelajari.
12) Melakukan pre-reading (pramembaca) terkait dengan materi ajar yang akan dipelajari.
13) Menjelaskan tujuan dan aktivitas belajar yang akan dilakukan hari itu.
14) Mengecek kesiapan peserta didik untuk memulai pelajaran.
15) Teknik-teknik lainnya yang sesuai dengan kondisi peserta didik dan lingkungannya.
E. Kegiatan Inti

Tahap literasi

 Guru mengarahkan peserta didik agar melakukan aktifitas secara mandiri untuk membaca teks ”Cerita Nabi Ibrahim ) kemudian mencari informasi

yang penting yang terdapat dalam teks.

Tahap Orientasi

 Guru lebih fokus pada aktifitas yang mengarahkan peserta didik pada pendapaian kompetensi yang telah ditetapkan. Guru dapat mengembangkan

sebagai tehnik pembelajaran (tanya jawab, penjelasan atau sebagainya) untuk membahas perihal pokok yang terdapat pada ”Cerita Nabi Ibrahim”

 Memberi kesempatan kepada guru dan peserta didik untuk memperluas dan memperdalam wawasan yang terkait dengan ” Cerita Nabi Ibrahim”

melalui kerjasama yang melibatkan seluruh peserta didik dan guru dapat memahai teks dengan baik.

F. Kegiatan Akhir

1. Memberikan apresisi terhadap kegiatan yang telah dilakukan peserta didik

2. Menyampaikan salam

G. Media Pembelajaran

Sumber : https://www.ruangmom.com/cerita-anak-islami.html
https://www.youtube.com/watch?v=sAVWpPeY-l4
H. Penilaian Pembelajaran

1. Teknik Penilaian : Tes tertulis

2. Bentuk Penilaian : Uraian singkat

I. Penguatan

Membaca kembali dan mengerjakan LKPD

J. Pengayaan

Mengamati kembali

K. LKPD

Nama Anggota Kelompok

Kelas

Hari/Tanggal

 Melalui aktivitas kelas seluruh peserta didik mendengarkan kisah nabi Ibrahim yang
dibacakan oleh guru
 Melalui aktivitas Mandiri, Peserta didik membaca kisah nabi ibrahim untuk mema-
Indikator Capaian Kompetensi
hami isi cerita
 Refleksi,Peserta didik menyebutkan pesan moral yang ada di cerita nabi Ibrahim

Peserta didik menjawab pertanyaan pemahaman dari kisah nabi Ibrahim

Petunjuk pengerjaan

Bacalah dengan seksama dan amatilah vidio yang telah diputar dengan teliti

RUBRIK PENILAIAN DESAIN PEMBELAJARAN

Nilai

No Komponen yang dinilai


Sangat Baik Baik Cukup Kurang
1 Memuat target capaian kompetensi dan

subkompetensi

2 Memuat konten dan konteks pembelajaran

3 Memuat model pembelajaran

4 Memuat indikator-indikator pembelajaran

5 Memuat materi pembelajaran

6 Memuat langkah-langkah pembelajaran

7 Memuat media pembelajaran yang inovatif

8 Memuat instrument penilaian pembelajaran

9 Memuat penguatan yang sesuai dengan

tingkat kemahiran

10 Memuat pengayaan yang sesuai dengan

tingkat kemahiran

11 Memuat LKPD

Anda mungkin juga menyukai