Anda di halaman 1dari 1

CARA MENANAM BIBIT JAGUNG

Jagung adalah tanaman musim panas yang sebaiknya ditanam setelah suhu tanah
mencapai 16 derajat celsius. Sebab, jagung yang ditanam pada tanah yang dingin dan basah
bisa tidak berkecambah. Suhu udara terbaik untuk menanam jagung adalah antara 16 sampai
35 derajat celcius. Selain itu, jagung juga hanya membutuhkan waktu antara 60 sampai 100
hari untuk bisa dipanen. Hal itu bergantung pada varietas serta jumlah panas selama musim
tanam. Jagung sering juga dijadikan sebagai pengganti makanan
pokok karena jagung juga sebagai sumber karbohidrat. Dan tidak hanya
itu, jagung juga menjadi komponen yang penting untuk pakan ternak, selain
sebagai sumber makanan pokok, jagung juga diambil minyaknya dan bisa pula
diolah menjadi tepung.

Berikut ini cara menanam bibit jagung dengan baik dan benar:

Alat:

1. Cangkul
2. Garu
3. Bajak singkal/rotari

Bahan:

1. Bibit jagung

Langkah-langkah:

1. Buat bedengan pada lahan anda dan berikan jarak antara 100 cm x 40 cm
2. Kedalaman tanam sedalam 3 – 5 cm
3. Dalam satu lubang berisi 2 biji jagung
4. Tutup kembali lubang yang telah diberi bibit lalu anda siram.

Anda mungkin juga menyukai