Anda di halaman 1dari 13

PROPOSAL

SEMINAR LITERASI 2023

Disusun oleh:
1. Claudya Savistha (9)
2. Laras Rigita Cahyani (18)
3. Nabila Ghaitsa Az-Zahra (22)
4. Noor Hanifah Aruliyanto (23)

SMA NEGERI 99 JAKARTA

Jln. Cibubur II, Ciracas, Kota Jakarta Timur Telp 021-8700979,


Fax 021-87704317, Kode Pos: 13720
KATA PENGANTAR

Puji syukur atas segala nikmat dan karunia yang telah diberikan oleh Allah
SWT kepada penulis sehingga dapat menyelesaikan kan proposal seminar literasi.
Proposal ini dibuat untuk memenuhi rencana program kerja OSIS/MPK SMAN 99
Jakarta. Proposal pameran ini dapat terselesaikan berkat dukungan yang diberikan
oleh para pihak agar kegiatan pameran dapat terlaksana dengan baik.

Terima kasih penulis ucapkan kepada semua pihak khususnya kepada guru
mata pelajaran Bahasa Indonesia yang telah memberikan tugas ini dan kepada yang
telah berpartisipasi membantu dalam menyusun rangkaian kegiatan seminar ini.

Dibuatnya seminar literasi ini bertujuan untuk memberikan sarana


pengembangan budaya membaca buku untuk siswa SMAN 99 Jakarta. Panitia
penyelenggara menyadari bahwa kembali pada dasarnya bahwa manusia adalah
makhluk sosial yang membutuhkan orang lain. Oleh sebab itu, kami membutuhkan
bantuan bapak ibu guru, dan kepala sekolah untuk menyetujui proposal kami.

Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada pihak yang membantu


terwujudnya proposal ini. Demikian pula kritik dan saran kami harapkan untuk
menjadikan proposal ini menjadi lebih baik lagi.

Jakarta, 24 Januari 2023

Panitia
I. LATAR BELAKANG
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, seminar diartikan sebagai pertemuan
atau persidangan untuk membahas suatu masalah di bawah pimpinan ahli.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, literasi adalah kemampuan menulis dan
membaca. Namun, makna literasi sebenarnya memiliki pemahaman yang lebih
kompleks dan dinamis, tidak hanya dipahami sebagai kemampuan baca dan
menulis. Buku adalah kumpulan/himpunan kertas atau lembaran yang tertulis atau
mengandung tulisan.

Menurut data UNESCO, minat baca masyarakat Indonesia sangat


memprihatinkan, hanya 0,001 persen, artinya dari 1.000 orang Indonesia, cuma
satu orang yang rajin membaca. Indonesia urutan ke-60 dari 61 negara soal minat
baca. Padahal, dengan membaca dapat menambah wawasan dan pengetahuan,
karena membaca adalah jendela dunia. Minimnya minat baca tersebut, tidak lain
dipengaruhi oleh budaya teknologi yang saat ini kian pesat. menurut survei yang
dilakukan oleh Asosiasi Penyelenggara Karingan Internet Indonesia (APJII)
mengungkap bahwa lebih dari setengah penduduk Indonesia kini telah terhubung
ke internet. 

Ada beberapa faktor penyebab kurangnya minat baca di Indonesia yakni


pengaruh lingkungan, membaca sejak dini tidak dianggap penting, generasi serba
instan, dipengaruhi teknologi, buku yang tersedia kurang menarik, hingga tidak
adanya kesadaran dalam diri akan membaca.
II. DASAR PEMIKIRAN
Membaca merupakan keterampilan berbahasa dan faktor yang penting dalam
proses pembelajaran, karena dengan membaca peserta didik dapat memperoleh
informasi. Membaca merupakan salah satu kegiatan dalam berliterasi. Literasi
tidak dapat dipisahkan dari dunia pendidikan.

Upaya yang ditempuh untuk mewujudkannya berupa pembiasaan membaca.


Pembiasaan ini dilakukan dengan kegiatan 30 menit membaca. Ketika pembiasaan
membaca terbentuk, selanjutnya akan diarahkan ke tahap pengembangan, dan
pembelajaran. Variasi kegiatan dapat berupa perpaduan pengembangan
keterampilan reseptif maupun produktif.

Menurut menteri pendidikan saat itu, Anies Baswedan, pertama mengajarkan


anak membaca, lalu membiasakan anak membaca hingga menjadi karakter,
setelah itu barulah menjadi budaya. 

Seminar “Memahami Dunia Melalui Dunia” merupakan upaya yang kami


lakukan untuk menjadikan murid - murid gemar membaca buku, dan menambah
wawasan tentang hal - hal yang belum diketahui. Karena, dengan membaca
pastinya kita akan mendapatkan lebih banyak ilmu dan pengetahuan

Sumber daya manusia pada masa kini perlu diberi suatu kemahiran untuk
mengelola informasi dengan benar dan jelas. Dengan adanya Seminar Literasi ini,
siswa dan siswi dapat terbuka wawasannya dan mereka akan mulai tertarik
dengan membaca buku. Dampaknya, para siswa siswi semakin mengetahui
informasi informasi dari berbagai jenis buku bacaan yang mereka bacakan.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan agar tercipta sumber daya


manusia yang berkualitas dalam mengembangkan ilmu pengetahuan yang telah
didapatkan, dapat mempersiapkan diri dan mampu berpikir untuk perkembangan
dan kemajuan dunia dengan adanya Seminar Literasi ini.
III. TEMA KEGIATAN

Adapun tema dari kegiatan ini adalah:

“Memahami Dunia Melalui Buku”

IV. TUJUAN KEGIATAN

Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah:


1. Untuk membiasakan budaya literasi dengan membiasakan membaca
2. Untuk menumbuhkan kembali minat membaca anak Indonesia
3. Menambah wawasan dengan membaca buku

V. PELAKSANAAN KEGIATAN

Adapun kegiatan ini akan dilaksanakan


pada: Hari/Tanggal: Jumat, 8 September 2023
Waktu : 06.30-11.45

Tempat : SMA Negeri 99 Jakarta

VI. JENIS KEGIATAN

Adapun jenis kegiatan yang akan kami laksanakan adalah: Seminar


Literasi yang bertemakan “Memahami Dunia Melalui Buku”.

VII. SASARAN KEGIATAN

Adapun sasaran kegiatan pada kegiatan Seminar Literasi ini adalah siswa/i
SMAN 99 Jakarta (kelas X, XI, dan XII).
VIII. SUSUNAN PANITIA

Pengarah : Drs. Suyanto, M.M.

(Kepala SMA Negeri 99 Jakarta)

Penanggung Jawab :1. Eva Dahlia, S.Pd.

2. Euis Nurlia, S.Pd.

3. Aseng Mustopa, S.Pd.

4. Dwi Kumala Sari, S.Pd.

5. Sunarti, S.Pd.

6. Antaka Wibawa, S.Pd.

Ketua Umum : Daffa Maulana ( XI IPS 2 )

Bertanggung jawab atas kegiatan tersebut.

Penanggung Jawab Harian : Claudya Savistha ( XI IPS 3 )

Bertanggung jawab atas kegiatan yang akan diselenggarakan


kepada ketua umum.
Ketua Pelaksana : Dwi Darmawan ( XI IPS 4 )

Mengoordinasikan panitia dan bertanggung jawab atas


berlangsungnya kegiatan tersebut.

Wakil Ketua Pelaksana : ( XI MIPA 3 )

Membantu Ketua Pelaksana dalam mengoordinir panitia.

Sekretaris : Laras Permana Wahyana ( XI MIPA 4 )


Membuat notulen rapat, membuat proposal kegiatan, dan
mencatat segala hal yang berkaitan dengan kegiatan tersebut.

Bendahara : Shafa Agustia Putri ( XI MIPA 4


) Membuat rincian dana dan mengolah uang yang akan
digunakan pada saat atau sebelum kegiatan berlangsung.

Divisi Acara : Koordinator:

Nabila Ghaitsa ( XI IPS 3 )

Anggota:

1. Edelweiss ( XI MIPA 1 )

2. Rizkiya ( XI MIPA 3 )

3. Andhika Damar ( XI MIPA 3 )

Membuat rincian acara, mengoordinir, dan memantau


acara.
Divisi Humas : Koordinator:

Aghnesia Khairuna ( XI MIPA 6


) Anggota:
1. Rafi Putra ( XI MIPA 5 )

2. Suciyani Wulandari ( XI MIPA 6 )

3. Muhammad Hadi ( XI IPS 3 )

Bertanggung jawab dalam hubungan komunikasi dari panitia


ke peserta.

Divisi Desain : Farah Difania ( XI MIPA 1 )

Bertanggung jawab dalam membuat segala keperluan desain


dalam kegiatan Seminar Kesehatan.

Divisi Perlengkapan : Koordinator:

Mohammed Rama Dwicaksana ( XI MIPA 3


) Anggota:
1. Bilqis Mulia ( XI MIPA 1 )

2. Muhammad Fikri ( XI MIPA 1 )

3. Anisa Nur ( XI MIPA 5 )


Mempersiapkan perlengkapan sebelum dan setelah acara
berlangsung.
Divisi Konsumsi : Koordinator:

Farid Hanan ( XI MIPA 3


) Anggota:
1. Hammam Muhammad Mubarak ( XI MIPA 3 )

2. Rara Pitasoka ( XI MIPA 5 )

3. Siti Maulidia ( XI IPS 1


) Menyediakan konsumsi untuk para pengisi acara.

Divisi Dokumentasi : Alsya Nisrina ( XI MIPA 6 )

Mendokumentasikan kegiatan selama acara berlangsung.

Divisi Keamanan : Koordinator:

Noor Hanifah ( XI MIPA 5


) Anggota:
1. Fitrah Al Mubarak ( XI MIPA 3 )

2. Rahmala Aulia Nisa ( XI MIPA 3 )

3. Ariq Irfanza ( XI MIPA 4 )

Menjaga agar keadaan tetap kondusif saat acara berlangsung


IX. SUSUNAN ACARA

No. Kegiatan Waktu Pelaksana Keterangan

1. Persiapan Panitia 05.30 - 06.00 Panitia

2. Registrasi Peserta 06.30 - 07.00 Panitia Aula SMAN


99 Jakarta
3. Pembukaan 07.00 – 07.15 MC

4. Lagu Indonesia Raya 07.15 – 07.20 Seluruh peserta seminar

5. Sambutan 07.20 – 07.35 - Kepala Sekolah


- Pembina OSIS
- Ketua Pelaksana
6. Materi 07.35 – 09.35 Narasumber

7. Sesi Tanya Jawab 09.35 – 10.00 Moderator

8. Doorprize 10.00 – 10.15 Moderator

9. Penutup 10.15 – 10.30 MC

10. Evaluasi 10.30 – 11.45 Panitia


X. ANGGARAN DANA

 Pemasukan
 Kas OSIS : Rp450.000,00

 Pengeluaran
 Divisi Acara
Hadiah Doorprize @Rp20.000 x 2 orang : Rp40.000,00
 Divisi Konsumsi
Kue @Rp40.000 x 2 orang : Rp80.000,00
Roti @Rp2.500 x 56 orang : Rp140.000,00
Air Mineral Sedang @Rp3.000 x 4 orang : Rp12.000,00
Air Mineral Kecil @Rp2.500 x 56 orang : Rp140.000,00

 Dana Narasumber : Rp200.000,00


 Dana tak terduga : Rp38.000,00
+
TOTAL : Rp650.000,00

Hormat kami,
Bendahara

Shafa Agustia
NIS. 14140
XI. PENUTUP

Demikian proposal ini kami ajukan, dengan segala tujuan dan manfaat
kegiatan ini. Besar harapan kami agar kegiatan Seminar Literasi ini dapat
terlaksana dan terealisasikan serta memberi manfaat untuk semua yang
berpartisipasi. Kami juga mengharapkan dukungan dari segala pihak demi
terselenggaranya kegiatan ini dengan lancar. Atas perhatian dan kesediaan
Bapak/Ibu dalam menerima kami untuk melaksanakan Seminar Literasi ini,
kami ucapkan terima kasih.

Hormat Kami,

Ketua Pelaksana Sekretaris

Dwi Darmawan Laras Permana


NIS. 14348 NIS. 14129

Ketua OSIS

Claudya Savistha
NIS. 14273
LEMBAR PENGESAHAN

Nama Kegiatan : Seminar Literasi

Tema Kegiatan : Memahami Dunia Melalui Buku

Tanggal & tempat : Senin, 31 Oktober 2022 di SMAN 99 Jakarta


Pelaksana : OSIS MPK SMAN 99 Jakarta
Proposal ini telah diajukan, disetujui dan disahkan pada tanggal..........................................

Mengetahui,

Pembina OSIS

Antaka Wibawa, S.Pd.


NIP. 197409262022211002

Menyetujui,

Wakil Bidang Kesiswaan Kepala SMAN 99 Jakarta

Eva Dahlia, S.Pd. Drs. Suyanto, M.M.


NIP. 197208222008012014 NIP. 196703041995121002

Anda mungkin juga menyukai