Anda di halaman 1dari 2

Kelompok 2 dari X PMIA 5

-Yolanda
-Damai
-Sakral
-Saskia
-Rani
-Chelsea
-Tengku

Salam bagi bapak guru olahraga, saya bersama teman-teman kelompok saya dari kelompok 2 ( X
PMIA 5) akan menyajikan materi tentang materi CHEST PASS sesuai tema yang telah ditentukan,
berikut adalah penjelasan nya.

Salah satu teknik dasar dalam permainan bola basket adalah memberikan umpan atau mengoper
bola. Dalam bola basket, ia disebut dengan passing . Ada 2 jenis passing yang digunakan dalam
permainan bola basket, yakni umpan dada chest pass dan umpan umpan bounce pass.

 Chest pass
Pengertian chest pass

Chest pass adalah teknik lemparan bola dalam basket yang dilakukan dari depan dada. Pada saat
melakukan chest pass, pemain harus menggunakan kedua tangan untuk memegang bola, kemudian
menolaknya ke arah rekan setim agar ditangkap menangkap.Lemparan bola dari kedua tangan di
depan dada chest pass efektif untuk menghasilkan passing yang kuat dan cepat. Pemain dapat
mengarahkan bola dengan mudah menggunakan operan dada daripada operan pantulan .Namun
chest pass hanya cocok untuk operan jarak pendek. Jarak lemparan operan dada ini biasanya
sepanjang 5 hingga 7 meter. Untuk menghasilkan operan-operan dada yang akurat serta tepat
sasaran, pemain harus memperhatikan keadaan sekitar. Sebab, dalam penggunaan chest pass , bola
harus terumpan melalui jalur yang bebas dari jangkauan lawan.

 Cara melakukan Chest Pass

Berikut adalah 4 urutan teknik melempar operan dada pada permainan bola basket.

1.Pegang bola setinggi dada dengan menggunakan kedua tangan.

2.Posisi telapak tangan ketika memegang bola adalah terbuka.

3.Lemparkan bola secara lurus setinggi dada ke arah rekan setim penerima.
4.Saat mengumpan, posisikan salah satu kaki di depan. Gerakan kaki ini bekerja menambah
kekuatan saat melemparkan bola.

 Hal yang Harus Diperhatikan dalam Chest Pass.

Chest pass sejatinya merupakan teknik mengumpan yang mudah dilakukan. Meski demikian, ada
beberapa hal yang harus diperhatikan agar teknik ini bisa dilakukan secara sempurna.

Berikut adalah hal-hal yang harus diperhatikan ketika melakukan chest pass:

1.Bagi penerima bola, posisi tangan dalam kondisi siap menerima bola. Fungsi gerakan tangan di
penerima bola ini adalah agar si pengumpan tahu target passing.

2.Ketika mengumpan, telapak tangan dibuka lebar dan berikanlah ruang antara telapak tangan dan
bola. Bola tidak dipegang menggunakan seluruh bagian telapak tangan.

3.Dalam umpan dada, umpan dilakukan menggunakan jari-jari, bukan telapak tangan.

4.Saat dilempar, bola harus dalam kondisi memutar spin, tidak boleh mengambang. Jika bola
mengambang, hal ini akan membuat pemain lawan bisa secara mudah merebut bola.

Sekian penjelasan yang telah disajikan tentang CHEST PASS, kami memohon maaf pak apabila ada
kesalahan dalam penjelasan tersebut, terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai