Anda di halaman 1dari 4

Pengertian Lingkungan Sehat, Ciri,

Manfaat, dan Contohnya


Berinvestasi pada pelestarian lingkungan dapat berfungsi sebagai polis asuransi untuk kesehatan dan
kesejahteraan manusia. Agenda 2030 untuk pembangunan berkelanjutan dan tujuan dilakukannya
pembangunan berkelanjutan (SDGs) mencerminkan pemahaman umum bahwa lingkungan yang sehat
merupakan bagian integral dari pemenuhan hak asasi manusia, termasuk hak untuk hidup, kesehatan,
makanan, air dan sanitasi, dan kualitas kehidupan.

Polusi udara adalah risiko lingkungan tunggal terbesar di dunia terhadap kesehatan (sekitar 7 juta orang
di seluruh dunia meninggal setiap tahun karena paparan kualitas udara yang buruk setiap hari). Oleh
karena itu, membuat pilihan yang sehat itu penting, tetapi itu tidak cukup untuk menangkal kondisi
lingkungan yang buruk yang mempengaruhi kesehatan kita. Karena lingkungan kita memiliki dampak
besar pada kesehatan dan kesejahteraan kita. Bagian penting dari kehidupan yang baik adalah
melakukan bagian kita untuk menjaga lingkungan. Kita dapat bekerja bersama sebagai komunitas
proaktif untuk menumbuhkan dunia yang aman, bahagia, dan sehat untuk tahun-tahun mendatang.

Lingkungan Sehat
Lingkungan sehat menginspirasi kita untuk hidup selaras dengan pengertian bumi dengan memiliki
kesadaran tentang bagaimana perilaku kita berdampak pada lingkungan kita. Ini mencakup kemampuan
untuk mempromosikan langkah-langkah yang meningkatkan standar hidup dan kualitas kesehatan di
lingkungan kita.

Ada banyak cara untuk memberi pengertian lingkungan yang sehat. Itu termasuk udara yang kita hirup,
air yang kita gunakan, makanan yang kita makan, dan lingkungan kita. Ini adalah bahan kimia, radiasi,
dan mikroba, serta dunia fisik yang mengalami kontak dengan kita sehari-hari. Efek lingkungan terhadap
kesehatan kita memang rumit, tetapi ada pengetahuan yang cukup dari penelitian selama beberapa
dekade untuk mengambil tindakan dalam mengurangi bahaya lingkungan.

Pengertian Lingkungan Sehat


Lingkungan sehat adalah lingkungan yang terdiri atas udara, air, dan lapisan tanahnya bersih dan
terbebas dari pencemaran dan polusi. Sehingga kesehatan lingkungan ialah kesehatan yang sangat
penting bagi kelancaran kehidupan di planet bumi, karena lingkungan sebagai tempat dimana manusia itu
tinggal.

Pengertian Lingkungan Sehat Menurut Para Ahli


Adapun definisi lingkungan sehat menurut para ahli, antara lain:

1. The Titi Tudorancea Bulletin, Lingkungan sehat adalah lingkungan atau kondisi yang
menyediakan sarana dan peluang untuk mencapai kesejahteraan fisik dan mental.
2. WHO, Lingkungan sehat yaitu keseimbangan dalam ekologi sehingga dapat menjamin segala
keadaan dan kehidupan manusia.
3. HAKLI (Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia), Pengertian lingkungan sehat
adalah lingkungan yang mampu memberikan suatu bentuk keseimbangan dalam ekologi
sehingga hal tersebut mampu mendukung tercapainya kualitas kehidupan manusia.
4. Rahayu, Lingkungan sehat ialah suatu yang meliputi kesehatan mental, fisik, dan sosial yang
bebas dari segala unsur penyakit ataupun kecacatan.
Ciri Lingkungan Sehat
Manusia dan makhluk hidup lainnya membutuhkan udara bersih yang mengandung oksigen untuk
bernafas. Manusia juga membutuhkan air yang bersih untuk mandi, minum, dan memasak. Kita
memperoleh udara dan air dari lingkungan di sekitar kita. Karena itu, kita harus selalu menjaga
lingkungan di sekitar kita sehingga kita mendapatkan air dan udara bersih dan segar.

Mungkin, di halaman rumah kita banyak tanaman, sehingga oksigen yang dihasilkan oleh tanaman juga
banyak. Udara di sekitarnya pun akan terasa nyaman dan segar. Bukan hanya itu, apabila di sekitar
rumah kita ada sungai atau parit yang tidak dipenuhi sampah, airnya yang bersih dan jernih, serta
biasanya, ada ikan yang hidup di sungai.

Berikut ciri lingkungan sehat, antara lain:

1. Udara yang bersih


Ciri lingkungan sehat yang petama dapat dilihat dari segi kualitas udara.  Lingkungan yang sehat bisa
terasa dari udaranya. Apabila lingkungan mempunyai udara bersih, segar dan menyejukkan, hal tersebut
menunjukkan bahwa lingkungan itu adalah lingkungan yang sehat.

Udara yang bersih tidak akan menghambat saluran pernafasan, justru udara yang bersih, segar dan
sejuk dapat melegakan pernafasan. Apabila dilihat dengan mata, udara bersih tidak berwarna,
sedangkan udara yang kotor mempunyai warna yaitu berwarna putih maupun berwarna hitam. Warna
tersebut dipengaruhi oleh pencemaran yang ada di lingkungan tersebut.

2. Terdapat Tempat Pembuangan Sampah


Lingkungan yang sehat harus memiliki tempat pembuangan sampah. Pembuangan sampah tersebut
akan menampung sampah organik maupun sampan anorganik yang ada di masyarakat yang tinggal di
lingkungan yang bersangkutan.

Ketersediaan tempat pembuangan sampah akan membuat lingkungan bersih, apabila lingkungan bersih
maka dapat menghindarkan dari berbagai macam penyakit dan penyebab pencemaran tanah.

3. Tersedianya Pengelolaan Sampah


Bukan hanya ketersediaan tempat pembuangan sampah, tapi untuk menjadikan lingkungan sehat, maka
harus dilengkapi dengan pengelolaan sampah. Misalnya yaitu pengelolaan sampah organik dan juga
anorganik. Apabila tidak ada pengelolaan sampah akan mengakibatkan sampah akan menumpuk
dipembuangan sampah, sehingga pada akhinya nanti bisa menyebabkan lingkungan menjadi tidak sehat.

4. Adanya Pengelompokan Sampah


Pada lingkungan sehat harus ada pengelompokan sampah berdasarkan sifatnya. Untuk menciptakan
lingkungan yang bersih bisa dimulai dari lingkungan rumah, misalnya dengan memilah-milah sampah
berdasarkan sifatnya yaitu dapat diuraikan atau tidak dapat diuraikan. Sampah dari dedaunan, sampah
kertas, sampah bekas sayuran bisa dimasukkan ke dalam tempat pembuangan sampah organik.

Pengelompokan untuk sampah plastik seperti sampah pembungkus makanan, sampah sedotan, botol
mineral dan lain sebagainya bisa dimasukkan ke dalam sampah anorganik. Apabila sampah organik dan
anorganik masih bercampuraduk pada satu tempat, akibatnya adalah saat di tempat pembuangan akhir
sampah nanti akan kesulitan dalam mendaur ulangnya.
5. Saluran Air
Lingkungan yang sehat harus memiliki saluran air, sehingga orang yang tinggal di lingkungan tersebut
bisa menjaga kesehatan dengan menggunakan saluran air tersebut. Saluran air yang lancar dan tidak
tersumbat membuat orang yang ada di lingkungan tersebut mudah untuk melakukan mandi cuci kakus
atau MCK sehingga kesehatan pun bisa dijaga.

Apabila tidak terdapat saluran air tentu orang yang tinggal di lingkungan tersebut akan melakukan MCK di
sungai atau di tempat yang dipenuhi dengan air, yang pada akhirnya akan menjadi penyebab
pencemaran air, sehingga air tidak bisa digunakan lagi.

6. Terlengkapinya Sarana Kakus Yang Baik


Saluran air yang lancar harus dilengkapi dengan sarana kakus yang baik untuk menciptakan lingkungan
yang sehat. Untuk masyarakat di pedesaan terkadang masih banyak yang belum memiliki sarana kakus,
meskipun memang saat ini banyak rumah yang sudah dilengkapi dengan saluran air yang bersih dan
lancar.

Hal tersebut ditandai dengan masyarakat pedesaan yang lebih memilih untuk melakukan kakus di sungai
yang ada di lingkungannya.

Ada banyak faktor yang mengakibatkan masyarakat tidak mempunyai sarana kakus yang memadai,
misalnya biaya yang mahal untuk pembuatan sarana kakus menyebabkan masyarakat memilih untuk
melakukan kakus di sungai yang tanpa biaya. Apabila hal tersebut dilakukan terus menerus bisa
menyebabkan lingkungan menjadi tidak sehat.

7. Banyaknya Tumbuhan Hijau


Lingkungan sehat juga dicirikan dengan banyaknya tumbuhan hijau di lingkungan tersebut. Lingkungan
yang bersih merupakan lingkungan yang tidak gersang sehingga pemandangan akan tampak hijau di
lingkungan tersebut.

Penanaman pohon dapat dilakukan di setiap rumah ssehingga setiap rumah mempunyai tumbuhan hijau
yang terpelihara dan tertata rapi. Tumbuhan hijau tersebut juga menciptakan udara yang bersih, yang
juga merupakan salah satu penciri lingkungan yang bersih dan sehat.

8. Pengelolaan Limbah Yang Baik


Lingkungan yang bersih ditandai juga dengan adanya pengelolaan limbah yang baik di setiap rumah.
Masing-masing rumah akan menghasilkan limbah domestik atau limbah rumah tangga yang bisa
mencemari lingkungan. Oleh karena itu diperlukan saluran limbah dan pengelolaan limbah yang baik di
setiap rumah untuk bisa menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih.

Syarat Terpenuhinya Lingkungan Sehat


Lingkungan sejatinya dapat dikatakan sehat apabila sudah memenuhi syarat-syarat lingkungan yang
sehat. Syarat-syarat tersebut, antara lain:

1. Keadaan Air

Air yang sehat merupakan air yang tidak berbau, tidak tercemar dan dapat dilihat kejernihannya, jika
sudah pasti kebersihannya dimasak dengan suhu 10000 C, sehingga bakteri yang di dalam air tersebut
mati dan fungsi air bagi kehidupan manusia bisa berjalan sebagimana mestinya.
2. Keadaan Udara

Udara yang sehat merupakan udara yang didalamnya mengandung udara yang diperlukan, misalnya
oksigen dan di dalamnya tidak tercemar oleh zat-zat yang merusak tubuh, contohnya zat CO2 (zat
carbondioksida).

3. Keadaan tanah

Tanah yang sehat merupakan lapisan tanah yang baik untuk penanaman suatu tumbuhan, dan tidak
tercemar oleh zat-zat logam berat.

Manfaat Lingkungan Sehat


Untuk menciptakan lingkungan yang sehat, kita harus senantiasa menjaga kebersihan lingkungan,
karena menjaga kebersihan lingkungan berguna untuk kita agar dapat hidup dengan nyaman, bersih,
sejuk dan sehat.

Manfaat yang dapat kita peroleh dengan menjaga kebersihan lingkungan antara lain:

1. Dapat terhindar dari penyakit yang disebabkan lingkungan yang tidak sehat
2. Lingkungan dapat menjadi lebih sejuk
3. Terbebas dari polusi tanah dan udara.
4. Air menjadi lebih bersih dan aman untuk di minum.
5. Lebih tenang dalam menjalankan aktifitas sehari hari.

Selain kelima manfaat di atas, masih banyak lagi manfaat yang dapat kita peroleh dengan menjaga
kebersihan lingkungan. Oleh karena itu, kita harus menyadari akan pentingnya kebersihan lingkungan
mulai dari rumah kita sendiri, misalnya rajin menyapu halaman rumah, rajin membersihkan selokan
rumah kita, membuang sampah pada tempatnya, pokoknya masih banyak lagi.

Contoh Lingkungan Sehat


Contoh dari lingkungan yang sehat adalah;

1. Lingkungan yang bersih


Lingkungan yang memiliki karakteristik sebagai berikut, yaitu: Udara bersih dan segar; tanah yang subur;
sumber air yang bersih; air sungai yang mengalir bersih dan jernih; tidak ada sampah yang berserakan;
banyak tumbuhan hijau tumbuh dengan subur. Selain itu lingkungan yang sehat juga termasuk
lingkungan tidak menyebabkan polusi dan menjadi penyebab pemanasan global.

Nah, itulah tadi penjelasan secara lengkapnya mengenai materi atas pengertian lingkungan
sehat menurut para ahli, ciri, manfaat, dan contohnya. Semoga saja artikel yang kami tulisan ini bisa
bermanfaat bagi segenap pembaca yang membutuhkannya.

Anda mungkin juga menyukai