Anda di halaman 1dari 4

PERJANJIAN KERJA MAGANG (PKM)

PT.

NAMA KARYAWAN :

1. T.T.L :
2. ALAMAT :
RT/RW :
Kel/Desa :
Kecamatan :
3. TELEPON :
4. AGAMA :
5. EMAIL :
6. NO. IDENTITAS :
7. PENDIDIKAN TERAKHIR :
8. STATUS :
9. JUMLAH TANGGUNGAN :
10. KELUARGA TERDEKAT :
YANG DAPAT DIHUBUNGI
DALAM KEADAAN DARURAT
11. JABATAN :
12. PENEMPATAN :
13. BERTANGGUNG JAWAB PADA :
14. MASA PERJANJIAN KERJA :
15. TANGGAL MULAI KERJA :

Karyawan telah menyetujui segala ketentuan


yang diatur dalam perjanjian kerja ini dan
dengan ini pula menyatakan bahwa data yang
tercantum pada perjanjian kerja ini adalah
benar.

PERJANJIAN KERJA MAGANG (PKM)


NO:

Pada hari ini, Senin 1 Desember 2022, yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama :
Jabatan :
Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama serta kepentingan PT. Mitra Pelayaran
Nusantara, selanjutnya disebut Pihak Pertama, dan
Nama :
Tanggal Lahir :
Alamat :
Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama serta kepentingan diri sendiri, untuk selanjutnya
disebut Pihak Kedua.
Kedua belah pihak menerangkan bahwa:
- Pihak Pertama menyelenggarakan Program Kerja Magang bagi pihak Kedua yang
ingin meningkatkan pengetahuan, keterampilan, perilaku dan sikap kerja.
- Pihak Kedua ingin meningkatkan pengetahuan, keterampilan, perilaku dan sikap
kerja. Oleh karena itu, akan mengikuti Program Kerja Magang yang diselenggarakan
oleh Pihak Pertama.
Dengan demikian, Pihak Pertama dan Pihak Kedua telah saling setuju untuk membuat dan
menandatangani Perjanjian Kerja Magang dengan ketentuan-ketentuan sebagai berikut:

Pasal 1
Penerimaan dan Lokasi Magang
Pihak Pertama menerima Pihak Kedua sebagai peserta Program Kerja Magang dan Pihak
Kedua menyatakan kesediannya untuk mengikuti Program Kerja Magang yang dilaksanakan
oleh Pihak Pertama di PT.
Pasal 2
Jangka Waktu Kerja Magang
(1) Pihak Pertama bersedia menerima Pihak Kedua untuk Kerja Magang di PT. …… untuk
jangka waktu selama 1 (satu) bulan terhitung sejak tanggal 1….. Agustus 2022.

(2) Kerja Magang dilaksanakan pada jam kerja untuk setiap hari kerja, yaitu hari Senin
sampai dengan Sabtu, jam 9.00 sampai jam 17.00.
Pasal 3
Kejuruan
Dalam pelaksanaan program pemagangan ini jenis kejuruan yang dilaksanakan adalah
Pasal 4
Hak dan Kewajiban Kedua Belah Pihak
(1) Pihak Pertama mempunyai hak-hak sebagai berikut:

Menegur, menindak, dan memberhentikan Pihak Kedua jika melakukan pelanggaran


sesuai dengan ketentuan yang tercantum di dalam Pelanggaran Tata Tertib Kerja.

(2) Pihak Pertama mempunyai kewajiban-kewajiban sebagai berikut:

a. Memberikan pembinaan dan pengarahan kepada Pihak Kedua.


b. Melakukan evaluasi secara berkala tentang perkembangan Pihak Kedua dalam hal
pelaksanaan kerja magang.

(3) Pihak Kedua mempunyai hak-hak sebagai berikut:

a. Memperoleh sertifikat kerja magang diakhir masa magang yang telah dilaksanakan
dengan baik.

(4) Pihak Kedua mempunyai kewajiban sebagai berikut:

a. Mengikuti program kerja magang hingga selesai.


b. Mematuhi seluruh ketentuan yang di atur dalam Pelanggaran Tata Tertib Kerja.
c. Mentaati segala instruksi dari Pimpinan.
d. Tidak menuntut untuk dijadikan karyawan di Perusahaan setelah selesai kerja magang
sesuai dengan perjanjian.

Pasal 5
Penyelesaian Perselisihan
Bilamana terjadi perselisihan antara kedua belah pihak, maka akan diselesaikan secara
musyawarah untuk mufakat, dan bilamana tidak tercapai kata mufakat maka dilanjutkan
sesuai ketentuan Perselisihan Perburuhan.

Pasal 6
Berakhirnya Perjanjian
(1) Bilamana Pihak Kedua melanggar ketentuan yang berlaku di perusahaan Pihak Pertama,
maka Pihak Pertama setiap saat dapat mengakhiri perjanjian kerja magang tanpa
berkewajiban memberikan ganti rugi dalam bentuk apapun.
Pasal 7
Lain-lain
(1) Bilamana isi ketentuan dalam perjanjian kerja magang ini terdapat hal-hal yang
bertentangan dengan hokum dan peraturan yang berlaku, maka isi perjanjian ini akan
diperbaiki seperlunya.
(2) Hal-hal lain yang belum diatur dalam perjanjian ini akan diperbaiki sesuai kesepakatan
kedua belah pihak dengan mendapat persetujuan dari pihak-pihak Departemen Tenaga
Kerja setempat.
Pasal 8
Penutup
(1) Perjanjian kerja magang ini dibuat dan ditandatangani oleh kedua belah pihak dalam
keadaan sadar tanpa paksaan dari siapapun juga, serta berlaku sejak tanggal
ditandatangani, dan berakhir setelah selesainya program kerja magang.
(2) Perjanjian ini dibuat rangkap 2 (dua) diatas materai dengan kekuatan hukum yang sama
(lembar asli untuk Pihak Kedua dan lembar kedua untuk Pihak Pertama), yang selanjutnya
dapat dipergunakan sebagai pegangan bagi masing-masing pihak dalam pelaksanaan
perjanjian kerja magang tersebut.

Ditetapkan di: Jakarta


Pada Tanggal: 1 Agustus 2022

Demikian perjanjian ini dibuat dan ditandatangani oleh Para Pihak pada tanggal tersebut di
muka.

Pihak Pertama Pihak Kedua

PT. .……………. ……………..

Anda mungkin juga menyukai