Anda di halaman 1dari 3

PENGELOLAAN PERALATAN MEDIS

No. Dokumen :
Terbitan :
No. Revisi :
SOP Tgl. Mulai Berlaku :
Halaman : 1-3

UPTD
PUSKESMAS
LAMBANGSARI
KABUPATEN
dr. DEWI TIRTHASARI
BEKASI NIP. 19660324 200212 2 002
1. Pengertian Pemeliharaan peralatan perawatan pasien dan alat medis lainnya
adalah proses pengelolaan, dekontaminasi dan pengemasan
berdasarkan kategori kritikal, semi kritikal dan non kritikal.
 Peralatan kritikal : alat-alat yang masuk ke dalam pembuluh darah
atau jaringan lunak, dan wajib dilakukan sterilisasi yang
menggunakan panas (contoh : instrument bedah, periodontal scalier,
dan lain-lain)
 Peralatan semi-kritikal : alat-alat yang kontak dengan membrane
mukosa dan wajib dilakukan minimal disinfeksi tingkat tinggi (DTT)
atau apabila alat yang tahan terhadap panas, maka dapat dilakukan
sterilisasi menggunakan panas (contoh : ETT,spekulum)
 Peralatan non-kritikal : peralatan yang saat digunakan hanya
menyentuh permukaan kulit saja (contoh : tensimeter, stetoskop)
2. Tujuan Untuk mencegah peralatan cepat rusak, menjaga tetap dalam keadaan
terdekontaminasi, menetapkan produk akhir yang sudah steril dan
aman serta tersedianya peralatan perawatan pasien dan alat medis
lainnya dalam kondisi bersih dan steril saat akan dipakai.
3. Kebijakan SK kepala Puskesmas No.KS.01.01/012/SK/PKM-LS/ 2022 tentang
Pengendalian dan Pecegahan Infeksi di UPTD Puskesmas Lambangsari
4. Referensi PERMENKES RI Nomor 27 Tahun 2017 Tentang Pedoman Pencegahan
dan Pengendalian Infeksi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan

5.Langkah- 1. Petugas membersihkan alat-alat medis setelah digunakan


langkah
2. Petugas memisahkan alat-alat medis sesuai dengan bahan dan perlu
tidaknya disterilkan
3. Petugas merendam alat-alat medis yang perlu disterilkan kedalam
bak klorin 0.5% selama 15 menit
4. Petugas mencuci alat-alat medis yang sudah direndam dalam air
mengalir
5. Petugas mengeringkan alat-alat yang sudah dicuci hingga benar-
benar kering
6. Petugas menyimpan alat-alat yang tidak perlu disterilkan pada
tempatnya masing-masing
7. Petugas mensterilkan alat-alat yang harus disterilkan kedalam
sterilisator selama 60 menit
8. Petugas mengambil alat-alat yang sudah disterilkan dengan
korentang yang sudah direndam dalam alcohol 70 %
9. Petugas meletakkan alat-alat yang sudah disterilkan dalam bak
instrument (set alat) dan menyimpan alat dalam lemari yang sudah
disiapkan

- Lama waktu penyimpanan peralatan steril :


Jenis Pembungkus Disimpan dalam Diletakkan dalam
tempat tertutup rak terbuka
Dibungkus 1 lapis 1 minggu 2 hari
Dibungkus 2 lapis 3 minggu 2 minggu
6.Hal hal yang - Pastikan petugas kesehatan memakai APD saat mengelola peralatan
perlu kesehatan bekas pakai
diperhatikan - Tersedia tempat steril untuk menyimpan alat atau barang yang sudah
steril
Ruang Pemeriksaan Umum, Ruang Farmasi, Ruang Laboratorium,
7. Unit terkait
Ruang Pemeriksaan Gigi dan Mulut, Ruang KIA, Ruang MTBS
8.Rekaman No Yang Dirubah Isi Perubahan Tanggal Terbit
Historis
perubahan

Anda mungkin juga menyukai