Anda di halaman 1dari 43

JASA KONSULTANSI ANALISIS POTENSI

BISNIS LNG KAWASAN INDONESIA


TENGAH DAN TIMUR

PROPOSAL TEKNIS

Page 1 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

DAFTAR ISI
1 PENDAHULUAN..............................................................................................................................4
1.1 Latar Belakang.......................................................................................................................4
1.2 Maksud dan Tujuan...............................................................................................................5
1.3 Ruang Lingkup Pekerjaan.......................................................................................................5
1.4 JANGKA WAKTU PELAKSANAAN............................................................................................8
1.5 CODE DAN STANDARD...........................................................................................................8
2 PENGALAMAN PERUSAHAAN......................................................................................................10
3 PEMAHAMAN TERHADAP KAK.....................................................................................................11
3.1 Umum..................................................................................................................................11
3.2 Pemahaman Terhadap KAK.................................................................................................11
3.3 Pemahaman Terhadap Latar Belakang................................................................................12
3.4 Pemahaman Terhadap Tujuan.............................................................................................12
3.5 Pemahaman Terhadap Lingkup Pekerjaan...........................................................................12
3.6 Tanggapan Terhadap KAK....................................................................................................12
4 APRESIASI INOVASI......................................................................................................................13
5 PENDEKATAN DAN METODOLOGI...............................................................................................13
5.1 Tahap Pendahuluan.............................................................................................................16
5.1.1 Tahap Persiapan...........................................................................................................16
5.1.2 Tahap Pengumpulan Data Sekunder............................................................................17
5.2 Tahap Survey dan Data Pasar...............................................................................................17
5.2.1 Segmentasi Target Pasar..............................................................................................17
5.2.2 Penentuan Target Pasar Utama...................................................................................17
5.2.3 Survey Data Primer......................................................................................................18
5.3 Metodologi Analisis Pasar....................................................................................................18
5.3.1 Pengertian Pasar..........................................................................................................19
5.3.2 Identifikasi Peluang Pasar............................................................................................19
5.3.3 Perhitungan Peluang Pasar..........................................................................................19
5.3.4 Penentuan Target Volume Produksi............................................................................20
5.4 Metodologi Analisis Logistik................................................................................................20
5.4.1 Analisis Kapasitas.........................................................................................................20
5.4.2 Perencanaan Proses dan Fasilitas................................................................................21
6 RENCANA KERJA..........................................................................................................................27

Page 2 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

6.1 Tahap Pendahuluan.............................................................................................................28


6.1.1 Tahap Persiapan...........................................................................................................28
6.1.2 Tahap Pembuatan Laporan Pendahuluan....................................................................28
6.2 Tahap Studi dan Analisis Data Sekunder Untuk Potensi Pasar LNG.....................................28
6.2.1 Pengumpulan Data Sekunder.......................................................................................28
6.2.2 Analisis Potensi Pasar dan Sumber LNG.......................................................................29
6.3 Tahap Survey Lapangan.......................................................................................................29
6.3.1 Survey Potensi Pasar/Buyer LNG.................................................................................29
6.3.2 Survey Infrastruktur Umum Penunjang Dsitribusi LNG................................................30
6.4 Tahap Analisis Pasar LNG.....................................................................................................30
6.4.1 Pengolahan Data Hasil Survey......................................................................................30
6.4.2 Analisis Potensi Pasar...................................................................................................31
6.4.3 Analisis Sumber LNG....................................................................................................31
6.5 Laporan Sela dan Asistensi dengan PT PGN.........................................................................31
6.6 Analisis Lanjut......................................................................................................................31
6.6.1 Analisis Proses..............................................................................................................31
6.6.2 Analisis Logistik............................................................................................................31
6.6.3 Analisis Keuangan........................................................................................................32
6.7 Tahap Pelaporan dan Presentasi..........................................................................................32
7 JADWAL PELAKSANAAN PEKERJAAN............................................................................................32
8 TENAGA AHLI DAN TANGGUNG JAWABNYA................................................................................34
8.1 Susuan Tenaga Ahli..............................................................................................................34
8.2 Tanggung Jawab..................................................................................................................35
9 JADWAL PENUGASAN TENAGA AHLI............................................................................................37
10 STRUKTUR ORGANISASI PELAKSANAAN PEKERJAAN...............................................................38
11 LAPORAN.................................................................................................................................39
12 STAFF PENDUKUNG.................................................................................................................40
13 FASILITAS PENDUKUNG...........................................................................................................41
13.1 Peralatan Kantor..................................................................................................................41
13.2 Peralatan Transportasi.........................................................................................................41
13.3 Peralatan Survei Lapangan...................................................................................................41
14 PENUTUP.................................................................................................................................42
15 LAMPIRAN...............................................................................................................................43

Page 3 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

PT. Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk merupakan Badan Usaha Milik Negara
yang berperan sebagai pengelola utama bidang transmisi dan distribusi gas
bumi, dimana hampir seluruh gas yang disalurkan oleh PGN pada saat sekarang
pangsa pasar utamanya adalah untuk kebutuhan sumber daya pembangkit listrik
(power plant) di industri. Saat ini sebagian besar power plant dan industri yang
telah terlayani oleh PGN berada di wilayah Indonesia bagian barat. Indonesia
bagian tengah dan timur masih sangat minim terlayani oleh PGN. Padahal
pemerintah Indonesia menginginkan agar power plant mulai melakukan
konversi energi ke gas bumi karena jumlahnya yang cukup berlimpah di
Indonesia. PGN berkomitmen untuk dapat terus meningkatkan penggunaan gas
bumi di Indonesia. Beberapa studi kelayakan telah dilakukan untuk
pengembangan pangsa pasar yang belum atau sangat minim terlayani tersebut.

PGN LNG saat ini bermaksud untuk melakukan kajian dan pemetaan terhadap
potensi pasar LNG yang ada di Indonesia tengah dan timur sebagai suatu bentuk
usaha dalam meningkatkan penggunaan LNG maupun untuk mengembangkan
pasar-pasar LNG baru bagi perusahaan. Kajian juga mencakup evaluasi mengenai
berbagai kebutuhan pasar, nilai jual gas, keekonomian, dan juga aspek logistik
untuk menyalurkan gas ke konsumen.

Untuk melaksanakan kegiatan tersebut, PGN LNG bermaksud untuk melakukan


kajian “LNG Market Study di Indonesia Tengah dan Timur” untuk pengembangan
bisnis PGN LNG di Indonesia. Kajian harus dilakukan pada tahap pertama dalam
pengembangan bisnis. Oleh karenanya, PGN LNG membutuhkan konsultan
untuk melaksanakan jasa konsultansi dalam rangka melaksanakan kajian pasar
LNG di Indonesia.

1.2 Maksud dan Tujuan

Page 4 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

Tujuan dari pekerjaan ini adalah untuk memberikan gambaran mengenai ruang
lingkup pekerjaan, jangka waktu pelaksanaan, kebutuhan personel, deliverable,
pelaporan dan rekomendasi untuk melaksanakan jasa konsultansi LNG Market
Study di Indonesia Tengah dan Timur.

Pelaksanaan LNG Market Study ini dimaksudkan untuk:

 Memberikan informasi dan data spesifik terakhir terkait suplai dan


kebutuhan LNG di Indonesia bagian tengah dan timur,
 Memberikan informasi mengenai aspek keekonomian dari pengembangan
LNG di wilayah Indonesia tengah dan timur,
 Memberikan informasi terkait Prospek Bisnis Awal PGN LNG dengan
Pelanggan Potensial dan perkiraan waktu masuk ke dalam bisnis,
 Memberikan informasi terkait aspek logistik dari pengembangan LNG di
Indonesia tengah dan timur,
 Menyediakan kesimpulan dan rekomendasi terkait Inteligensi Pasar LNG
berdasarkan potensi pasar.

1.3 Ruang Lingkup Pekerjaan

Konsultan diharuskan membuat kajian yang komprehensif terkait Pasar LNG di


Indonesia bagian tengah dan timur yang dibutuhkan PGN LNG dalam
perencanaan pengembangan bisnis ke depan. Untuk melengkapi hasil studi,
Konsultan dapat mencari tambahan informasi relevan dari berbagai sumber.
Dalam proses pengerjaannya, Perusahaan akan memberikan masukan-masukan
tambahan agar diperoleh hasil studi yang lebih lengkap dan dapat
dipertanggungjawabkan.

Adapun ruang lingkup pekerjaan adalah:

A. Aspek market dan LNG Source


a. Mengumpulkan data terkait konsumsi bahan bakar dari berbagai sektor
bisnis yang dapat diganti dengan LNG dan dapat menyerap harga LNG yang
ditawarkan. Sektor tersebut mencakup:

Page 5 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

i. Pembangkit Listrik berbahan bakar diesel milik PLN dan milik


swasta,
ii. Industri-industri yang menggunakan bahan bakar diesel,
iii. Industri-industri yang menggunakan bahan bakar LPG,
iv. Smelter
v. Transportasi yang menggunakan bahan bakar non subsidi
(pertambangan, transportasi jarak jauh).
b. Mengumpulkan data terkait potensi kebutuhan energi yang dapat diganti
dengan LNG berdasarkan Willing to Pay atau kesediaan masyarakat untuk
membayar dan Volume Issue serta dapat menyerap harga LNG yang
ditawarkan untuk Kawasan-Kawasan Industri yang ada di Indonesia bagian
tengah dan timur.
c. Melakukan high level analysis dari proyek-proyek yang sudah ada dan yang
akan dibangun di Indonesia, seperti Gas used Plant, Mini LNG, Proyek
Pembangkit berbahan bakar Gas, dsb,
d. Mengembangkan proyeksi kebutuhan LNG untuk periode beberapa tahun
ke depan di Indonesia bagian tengah dan timur.
B. Aspek pasar LNG
a. Menyusun analisa beberapa pusat demand terkait potensi kebutuhan
energi yang dapat diganti dengan LNG berdasarkan Willingness to Pay
(WTP) atau kesediaan pelanggan untuk membayar harga gas dan besaran
volume LNG.
b. Menyusun rule of thumb harga LNG di masing-masing lokasi pusat demand
LNG untuk Kawasan-Kawasan Industri yang ada di Indonesia bagian
Tengah dan Timur.
c. Melakukan analisa terkait stakeholders (pemilik industri/power plant,
regulators, gas owners, gas buyers).
d. Menyusun kriteria pemilihan pasar LNG yang akan menjadi target market.
e. Menyusun prioritas berdasarkan kriteria dan merekomendasikan minimal
2 pusat deman yang akan dilayani oleh LNG.

Page 6 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

f. Melakukan survey di lokasi-lokasi yang telah ditentukan, termasuk


bertemu dengan para stakeholder.
C. Aspek Logistik
a. Menyusun & menganalisis kebutuhan dan suplai LNG di kawasan Indonesia
Tengah dan Timur dilihat dari optimasinya menurut sisi logistik ke
minimal 2 (dua) wilayah yang direkomendasikan (target market)
b. Melakukan analisis metode transportasi gas dari sumber ke target market.
c. Merekomendasikan teknologi infrastruktur LNG yang telah proven di dunia
LNG untuk solusi penyaluran LNG tersebut.
d. Menghitung keekonomian dari setiap solusi logistik LNG tersebut,
termasuk analisis sensitivitasnya.
e. Memberikan kesimpulan dan rekomendasi terhadap prioritas pelanggan
yang berpotensi menjadi pasar untuk PGN, termasuk di dalamnya kapasitas
gas, kesiapan infrastruktur penerimaan gas, kesiapan daya beli, dan metode
distribusi gas ke lokasi penerima yang dapat digunakan.
f. Memberikan rekomendasi terhadap waktu terbaik untuk pelaksanaan
proyek LNG tersebut.
D. Aspek Kelayakan Ekonomi
Pada bagian ini akan dilakukan kajian kelayakan ekonominya terhadap
program pengembangan LNG untuk wilayah Indonesia tengah dan timur.
Untuk melihat kelayakan ekonominya dalam hal ini dapat digunakan beberapa
parameter berikut ini:
a. Internal Rate of Return (IRR)
b. Net Present Value
c. Return On Investment
d. Break Even Point
e. Sensitivity Analysis
E. Identifikasi Resiko dan Mitigasi
Konsultan melakukan identifikasi resiko bisnis yang mungkin terjadi dan
menyusun rekomendasi mitigasinya.
F. Survey Lokasi dan Pelakuk Industri

Page 7 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

Untuk melengkapi dan menyempurnakan hasil kajian maka Penyedia Jasa


bersama dengan pihak PGN akan melakukan kegiatan survey untuk
pengumpulan data lokasi, penyedia teknologi, pelaku bisnis, atau parties lain
yang berkaitan. Ruang lingkup survey meliputi namun tidak terbatas pada :
a. Berkoordinasi dengan pihak ketiga untuk membangun komunikasi
b. Menyusun perencanaan kegiatan antara lain jadwal, agenda, dan list
pertanyaan/kuisioner
c. Menyiapkan dokumen administrasi yang diperlukan
d. Membuat laporan hasil kegiatan.

1.4 JANGKA WAKTU PELAKSANAAN

Jangka waktu seluruh pekerjaan ini diperkirakan selama waktu maksimal 90 hari
kalender.

1.5 CODE DAN STANDARD


Beberapa standar yang menjadi pertimbangan dalam studi ini antara lain sebagai
berikut:

 EN 1473: “Installation and equipment for LNG –Design of onshore installations”


for storage capacities over 200 tonnes.
 EN 1160: “Installation and equipment for Liquefied Natural Gas – General
characteristics of liquefied natural gas” This standard contains guidance on
properties of materials that may come in contact with LNG in the facility.
 EN 146201 (“Design and manufacture of site built, vertical, cylindrical,
flatbottomed steel tanks for the storage of refrigerated, liquefied gases with
operating temperatures between 0°C and -165°C”)
 EN 1474 (“Installation and equipment for LNG – Design and testing of LNG
loading/unloading arms”)
 EN 1532 (“Installation and equipment for LNG – Ship to shore interface”)
 EN 13645 (“Design of onshore installations with a storage capacity between 5
tonnes and 200 tonnes”).
 NFPA 59A - Standard for the Production, Storage, and Handling of Liquefied
Natural Gas (LNG)

Page 8 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

 33 CFR Part 127 - Waterfront Facilities Handling Liquefied Natural Gas and
Liquefied Hazardous Gas.
API 620: Design and Construction of Large Welded Low Pressure Storage Tanks

Page 9 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

2 PENGALAMAN PERUSAHAAN

Page 10 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

3 PEMAHAMAN TERHADAP KAK

3.1 Umum

Dalam rangka melaksanakan pekerjaan Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan


Indonesia Tengah dan Timur, kami selaku Konsultan akan mengacu kepada Kerangka
Acuan Kerja (KAK) serta Standar Teknis yang berlaku.

Untuk mencapai hasil yang optimum pada pekerjaan ini, maka dalam pelaksanaannya
kami akan mengambil langkah-langkah sebagai berikut :

1. Memahami secara cermat dan menyeluruh seluruh isi yang tertuang di dalam
Kerangka Acuan Kerja (KAK).
2. Mengetahui secara rinci Lingkup Pekerjaan dan Metode Pendekatan yang paling
sesuai dalam melaksanakan pekerjaan.
3. Menyampaikan tanggapan terhadap Kerangka Acuan Kerja (KAK), serta
penyusunan usulan teknis yang informatif untuk menunjang kebutuhan dalam
pelaksanaan teknis.
Proposal Teknis Pekerjaan Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia Tengah
dan Timur , kami susun dengan memperhatikan hal-hal pokok sebagai berikut :

 Kerangka Acuan Kerja (KAK)


 Lingkup Pekerjaan & Metodologi Pelaksanaan
 Tanggapan terhadap Kerangka Acuan Kerja (KAK) serta
Dokumen ini dimaksudkan untuk menjadi panduan dalam pelaksanaan pekerjaan yang
akan ditaati dan dilaksanakan oleh Konsultan agar supaya dapat memenuhi persyaratan
yang ditentukan, serta tercapai maksud, tujuan dan sasaran yang diharapkan.

3.2 Pemahaman Terhadap KAK

Setelah mempelajari dengan seksama seluruh materi yang tercantum dalam Kerangka
Acuan Kerja (KAK) Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia Tengah dan
Timur, maka secara umum kami telah dapat memahami secara lengkap maksud dan
tujuan serta lingkup pekerjaan pada pekerjaan yang merupakan tanggung jawab

Page 11 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

konsultan dalam melaksanakan pekerjaan ini. Atas dasar pemahaman tersebut secara
ringkas akan diuraikan hal-hal sebagai berikut :

1. Melakukan survey dan analisa data yang diperlukan untuk menentukan konversi
BBM ke LNG.
2. Melakukan analisa mengenai faktor kebutuhan LNG, suplai Gas/LNG, logistik,
potensi pasar LNG, dan kelayakan ekonomi.

3.3 Pemahaman Terhadap Latar Belakang

Konsultan sangat memahami Latar Belakang yang tertuang dalam KAK, yaitu mengenai
arti pentingnya Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia Tengah dan Timur.
Peran dokumen ini sangat penting untuk berkontribusi lebih banyak dalam kegiatan
konversi BBM ke LNG di kawasan Indonesia Tengah dan Timur.

3.4 Pemahaman Terhadap Tujuan

Tujuan pelaksanaan pekerjaan Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia Tengah
dan Timur cukup jelas dan menggambarkan lingkup pekerjaan.

3.5 Pemahaman Terhadap Lingkup Pekerjaan

Lingkup pekerjaan yang disebutkan di dalam KAK telah menggambarkan secara jelas
sistematika kerja yang harus disusun oleh konsultan. Hal-hal yang menjadi perhatian penting
adalah jangka waktu pelaksanaan pekerjaan adalah selama 90 hari atau 3 bulan sejak tanggal
mulai kerja untuk pekerjaan teknis penyusunan dokumen sampai dengan diterima oleh Pihak
pemberi kerja.

3.6 Tanggapan Terhadap KAK

Secara umum Kerangka Acuan Kerja (KAK) kegiatan Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan
Indonesia Tengah dan Timur, sudah cukup memberikan gambaran dan arahan mengenai
pekerjaan yang akan dilakukan. Dengan demikian, hasil akhir yang diinginkan dari kegiatan
Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia Tengah dan Timur , ini dapat
dimengerti dengan baik sehingga kemungkinan kesalahan dalam menafsirkan hasil yang ingin
dicapai dari pemberi tugas dapat diminimalkan.

Page 12 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

4 APRESIASI INOVASI

Setelah mempelajari Kerangka Acuan Kerja/Term of Reference (TOR) secara


seksama, pada prinsipnya TOR telah menguraikan tujuan dari pekerjaan ini adalah
untuk mendapatkan data potensi pasar gas bumi di Indoneisa bangan tengah dan
timur.

Dengan demikian dilihat dari wilayah cakupan maka studi ini mencakup wilayah
yang sangat luas. Untuk itu konsultan perlu mencermati dengan seksama antara
tujuan studi, cakupan wilayah, dan anggaran serta waktu yang tersedia agar
diperoleh hasil yang optimum.

Untuk itu data-data sekunder yang lengkap dan akurat memegang peranan penting
agar survey data primer dapat dilakukan secara efektif namun cukup untuk
mendapatkan data yang diperlukan.

Selanjutnya dalam proses analisis potensi pasar maka hal yang sangat berperan
adalah aspek daya saing. Konsultan akan melakukan analisis daya saing dengan
membuat perbandingan antara berbagai sumber daya energi dengan harganya
masing-masing. Dari situ akan terlihat daya saing dari sisi ekonomi, walaupun juga
ada hal lain yang perlu dipertimbangkan seperti aspek lingkungan, lokasi, dll.

Untuk aspek waktu kapan sebaiknya masuk dalam penjualan LNG di Indonesia
Tengah dan Timur maka konsultan akan membuat proyeksi kegiatan yang
memerlukan sumber daya energi dalam rentang waktu beberapa tahun kedepan
dengan melihat pada rencana-rencana dari Bappeda, pemerintah pusat, dan swasta
terkait dengan pengembangan industri dan melihat rencana PLN terkait dengan
pengembangan power plant.

5 PENDEKATAN DAN METODOLOGI

Metodologi pelaksanaan pekerjaan disusun berdasarkan Lingkup Kegiatan


pekerjaan yang disyaratkan dalam Kerangka Acuan Kerja dan pertimbangan lain
yang dianggap perlu untuk mempermudah atau meningkatkan kualitas pekerjaan.

Page 13 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

Pendekatan yang akan diambil dalam pelaksanaan pekerjaan ini adalah


menggunakan data yang akurat dan lengkap serta metoda analisis yang benar,
terukur, dan dapat dipertanggungjawabkan untuk menghasilkan kesimpulan yang
benar dan rekomendasi yang baik.

Dalam penyusunan Jasa Survey Pasar dan analisis logistik LNG ini, tahapan dan
rincian kegiatan yang akan dilaksanakan secara singkat dijabarkan sebagai berikut
ini.

1. Pekerjaan Pendahuluan
Tahapan persiapan
Kick of Meeting
Preliminary Study Bisnis LNG di Dunia
2. Tahapan Pengumpulan Data Sekunder
Kondisi penggunaan sumber daya energi di Indonesia Tengah dan
Timur
Kondisi kelistrikan di Indonesia Tengah dan Timur
Kondisi industri di Indonesia Tengah dan Timur
Rencana pengembangan pembangkit listrik di Indonesia Tengah dan
Timur
Kondisi industri di Indonesia Tengah dan Timur
Rencana pengembangan industri di Indonesia Tengah dan Timur
Kondisi transportasi yang menggunakan bahan bakar non subsidi
Sumber gas bumi di Indonesia Tengah dan Timur
Sumber LNG di Indonesia Tengah dan Timur
Sumber LNG diluar Indonesia Tengah dan Timur
Harga LNG
3. Analisis Data Sekunder
Analisis sumber gas bumi
Analisis demand gas bumi (power plant, industri, transportasi)
Analisis proyeksi permintaan gas bumi dimasa yang akan datang

Page 14 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

Analisis daya saing LNG


Pemilihan dua permintaan paling potensial
Penentuan lokasi survey data primer
4. Survey dan analisis Data Primer
 Pengamatan visual
 Interview
 Analisis data primer
5. Kajian Logistik
 Perencanaan Kapasitas
 Uraian moda transportasi gas
 Uraian fasilitas yang diperlukan
 Optimasi proses transportasi gas
 Penentuan pelanggan prioritas
6. Kajian Keekonomian
 Kajian keekonomian dilaukan untuk setiap alternatif moda
transportasi
 IRR, BEP, ROI, dan Sensitifitas
7. Pelaporan dan finalisasi termasuk penyusunan kesimpulan dan rekomendasi
Diagram alir dari setiap tahapan pekerjaan tersebut di atas adalah sebagai
berikut :

Page 15 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

5.1 Tahap Pendahuluan

5.1.1 Tahap Persiapan


Kegiatan yang dilakukan dalam tahap persiapan ini antara lain adalah:

 Penyelesaian administrasi kontrak, rencana kerja, dan surat-surat keterangan


untuk penugasan personil, pengurusan perijinan jika diperlukan.

Page 16 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

 Membuat rencana kerja mobilisasi untuk pengumpulan data primer dan


sekunder.
 Persiapan personalia.
 Pembuatan laporan pendahuluan

5.1.2 Tahap Pengumpulan Data Sekunder


Data merupakan hal yang sangat penting dalam studi ini. Data yang lengkap dan
akurat akan dapat menghasilkan analisis dan kesimpulan yang benar. Sebaliknya
data yang salah akan menghasilkan analisis yang salah juga. Pada tahapan ini, akan
dilakukan pengumpulan data sekunder dari berbagai sumber. Data sekunder yang
akan dikumpulkan berupa publikasi data, kajian, atau studi pustaka dan data-data
lain berkaitan dengan penggunaan dan kebutuhan sumber daya energi di Indonesia
Tengah dan Timur. Data yang dikumpulkan antara lain bersumber dari Biro Pusat
Statistik, berbagai Badan Perencanaan Daerah, Badan Kordinasi Penanaman Modal
(BKPM), PT. Perusahaan Listrik Negara (PT PLN), Kementrian Energi dan Sumber
Daya Mineral, publikasi harga LNG internasional, data dari PT PGN, dan sumber data
lain yang diperlukan dan memungkinkan untuk diperoleh pada saat pelaksanaan
pekerjaan.

5.2 Tahap Survey dan Data Pasar

5.2.1 Segmentasi Target Pasar


Pendataan real buyer dan potenstial buyer dilakukan berdasarkan pada segmentasi
pasar sebagai berikut:

1. Pembangkit Listrik berbahan bakar diesel milik PLN dan milik swasta,
2. Industri-industri yang menggunakan bahan bakar diesel,
3. Industri-industri yang menggunakan bahan bakar LPG,
4. Transportasi yang menggunakan bahan bakar non subsidi
(pertambangan, transportasi jarak jauh),

5.2.2 Penentuan Target Pasar Utama


Dari berbagai potential buyer LNG di Indonesia Tengah dan Timur kemudian dilakukan
kajian untuk mendapatkan urutan real buyer dan potensial buyer yang akan menjadi

Page 17 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

target PGN. Kajian dilakukan dengan melihat operasional potensial buyer tersebut
untuk dikaji profil dan jumlah kebutuhan bahan bakarnya. Selanjutnya dilakukan kajian
kemungkinan substitusi dengan bahan bakar gas termasuk willingnes to buy berkaitan
dengan harga gas bumi dan apakah diperlukan peralatan konversi bahan bakar, rencana
pengembangan perusahaan kedepannya, dan fasilitas penunjang bahan bakar gas LNG.

Selanjutnya dari data real buyer dan potensi buyer tersebut ditentukan sasaran yang
akan menjadi target pasar utama.

5.2.3 Survey Data Primer


Pekerjaan survey potensi pasar dilaksanakan dengan melakukan pengamatan dan
observasi langsung kondisi dan lokasi calon pelanggan terutama untuk pelanggan yang
menjadi target. Survey ini juga dapat menjadi sarana untuk melakukan validasi data-
data sekunder yang telah diperoleh sebelumnya.

Secara garis besar, pelaksanaan survey potensi pasar paling tidak mengacu kepada hal-
hal sebagai berikut :

a. Pengambilan data/pemetaan potensi pelanggan diatas permukaan bumi


dilakukan dengan bantuan peralatan GPS navigasi.

b. Data langsung calon pelanggan:


Nama Pabrik/industri/Usaha
Jenis Produk/Jasa yang dihasilkan
Jenis bahan bakar yang digunakan saat ini
Bahan bakar tersebut digunakan untuk boiler/furnace/feedstok.
Kapasitas bahan bakar yang digunakan saat ini.
Jarak antara jalur gas yang direncanakan dengan pabrik

5.3 Metodologi Analisis Pasar


Pada dasarnya analisis pasar dilakukan dengan melakukan analisis kebutuhan energi di
lokasi target pasar gas bumi. Kemudian dilakukan perbandingan antara berbagai
sumber daya enegi di lokasi target dilhat dari sisi ketersediaan sumber daya energi,
kemudahan handling, aspek lingkungan, efisiensi, dan aspek ekonomis antara berbagai
sumber daya energi tersebut.

Page 18 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

5.3.1 Pengertian Pasar


Pengertian pasar secara sederhana adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli
untuk melakukan transaksi. Pengertian lain yang lebih luas adalah himpunan pembeli
nyata dan pembeli potensial atas suatu produk. Dari pengertian ini mengandung arti
bahwa pasar merupakan kumpulan atau himpunan para pembeli, baik pembeli nyata
maupun pembeli potensial atas suatu produk atau jasa tertentu.

Pasar nyata maksudnya adalah himpunan konsumen yang memiliki minat, pendapatan,
dan akses pada suatu produk atau jasa tertentu. Jika dalam pasar nyata pembeli
memiliki minat atau keinginan untuk membeli dengan didukung oleh akses dan
pendapatan, sedangkan dalam pasar potensial pembeli hanya memiliki minat, namun
tidak didukung oleh kemampuan ataupun akses untuk membeli, namun memiliki
peluang untuk membeli di masa yang akan datang.

5.3.2 Identifikasi Peluang Pasar


Salah satu tujuan pokok dari identifikasi peluang pasar adalah untuk mengetahui
besarnya pasar pada saat ini dan saat mendatang. Masuk atau tidaknya perusahaan ke
dalam pasar tergantung dari besarnya peluang pasar yang ada. Dalam mengidentifikasi
peluang pasar, ada beberapa tahap yang perlu dikerjakan. Tahapan tersebut adalah:

1. Survey dan Peramalan Permintaan


2. Perhitungan Peluang Pasar saat ini dan akan datang
3. Penentuan Target Kapasitas Supply Bahan Bakar Gas

5.3.3 Perhitungan Peluang Pasar


Syarat bagi keberhasilan perusahaan dalam mengembangkan strategi pemasaran
adalah mencari peluang-peluang yang terbuka bagi diadakannya kegiatan pemasaran.
Pengertian peluang pasar atau kesempatan pemasaran adalah suatu kebutuhan dimana
perusahaan dapat bergerak dengan memperoleh laba. Peluang pasar (market space)
terjadi apabila nilai permintaan lebih besar dari pada besarnya penawaran. Selisih yang
terjadi merupakan ruang gerak bagi perusahaan untuk dapat masuk ke dalam pasar.
Untuk dapat menentukan besarnya peluang pasar yang ada, dapat menggunakan
rumus:

Peluang Pasar = Nilai permintaan - Nilai penawaran


Page 19 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

5.3.4 Penentuan Target Volume Produksi


Untuk memenuhi peluang pasar yang tersedia, perlu ditentukan target volume
produksi. Dalam menentukan besarnya target volume produksi, perlu memperhatikan
nilai peluang pasar yang ada. Target produksi yang ditentukan dapat sesuai dengan
kemampuan perusahaan dalam menghasilkan produk yang akan disalurkan ke pasar.
Besarnya target volume produksi dapat sama besar dengan nilai peluang pasar apabila
kapasitas perusahaan memang mampu untuk memenuhi peluang pasar. Target
produksi meliputi jumlah (volume) gas bumi yang akan didistribusikan untuk area-area
yang sesuai dengan permintaan.

5.4 Metodologi Analisis Logistik


Analisis logistik diperlukan untuk melakukan optimasi terhadap proses pengadaan dan
pendistribusian LNG kepada pengguna. Analisis logistik dilakukan dengan mengkaji
berbagai skenario pengambilan LNG dari sumber, penentuan alat transportasi, proses
loading, proses transportasi LNG ke lokasi Pengguna, proses unloading, proses
regasifikasi, penyediaan storage tank, proses dan penyediaan alat distribusi gas ke
pengguna apakah menggunakan pipelien atau trucking. Dari berbagai skenario yang
menungkinkan kemudian dilakukan kajian alternatif yang paling aman dan efisien.

5.4.1 Analisis Kapasitas


Analisa kapasitas produksi merupakan bagian dari analisa teknis. Agar perusahaan
dapat memenuhi target pasar dengan mengoptimalkan kapasitas yang ada di
perusahaan perlu dilakukan perencanaan kapasitas LNG yang akan dikirimkan.
Perencanaan kapasitas produksi adalah berkaitan dengan berapa jumlah LNG yang
dihasilkan dalam waktu tertentu dengan mempertimbangkan kapasitas teknis dan
peralatan yang dimiliki serta biaya yang paling efisien.

Analisis pasokan membahas sumber gas dan komposisi gas. Uraian mengenai sumber
gas berisi informasi tentang detail lokasi, peta lokasi, operator, kapasitas, dan analisis
perencanaan pasokan gas tersebut dalam jangka pendek, jangka menengah dan jangka
panjang.

Page 20 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

Perencanaan volume LNG berhubungan dengan hasil analisis potensi pasar dan
sumbernya sehingga ditentukan besaran berapa besar volume gas yang akan
didistribusikan dan akan dapat diserap oleh pasar.

5.4.2 Perencanaan Proses dan Fasilitas


Berdasarkan rancangan produk dan rancangan kapasitas produksi yang telah dibuat
pada langkah sebelumnya, selanjutnya perlu dikaji proses-proses beserta fasilitas yang
dibutuhkan untuk memproses pengiriman gas dari sumber gas ke lokasi pelanggan.

Dalam merencanakan proses produksi, faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan


diantaranya:

1. Keamanan dan keselamatan


2. Tata kota dan tata wilayah
3. Kebijakan pemerintah
4. Standar nasional maupuan internasional
5. Fungsi distribusi gas
Dengan adanya perencanaan proses dapat ditentukan fasilitas yang diperlukan. Dalam
hal ini termasuk metode pengiriman gas apakah dengan pipa atau tranportasi
darat/laut. Selanjutnya bisa diperkirakan kebutuhan apa saja jika menggunakan
transportasi darat/laut diantaranya stasiun dekompresi gas (naturan gas
regasification) dan tanki-tanki penyimpanan. Fasilitas yang kemudnkinana akan
diperlukan antara lain:

1. LNG Tanker
2. LNG Truck
3. Fasilitas Regasification / FSRU
4. LNG tank storage
5. Gas distribution pipeline
6. LNG Unloading facilities
5.4.3 Perencanaan Jalur Pelayaran
Pemilihan jalur sangat penting mengingat apabila salah dalam menganalisis akan
berakibat meningkatnya biaya yang akan dikeluarkan nantinya. Untuk itu perencanaan

Page 21 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

jalur LNG tanker perlu dimulai dengan survei jalur-jalur pelayaran yang
memungkinkan.
5.5 Metode Analisis Ekonomi
5.5.1 Analisis Biaya Investasi
Investasi dilakukan dalam berbagai bentuk dan digunakan untuk membeli asset-aset
yang dibutuhkan dalam usaha atau bisnis. Asset-aset ini biasanya berupa asset tetap
yang dibutuhkan perusahaan mulai dari pendirian sampai usaha tersebut dioperasikan.
Oleh karena itu, sebelum melakukan investasi, perusahaan perlu membuat biaya
kebutuhan investasi. Komponen yang terkandung dalam biaya kebutuhan investasi
biasanya disesuaikan dengan jenis usaha yang akan dijalankan. Secara garis besar, biaya
kebutuhan investasi antara lain meliputi:

1. Biaya pra operasi


2. Biaya perijinan
3. Biaya pengadaan alat transportasi LNG
4. Biaya pengadaan berbagai storage
5. Biaya pengadaan fasilitas regasifikasi
6. Biaya pengadaan alat distribusi gas
7. Dll.
5.5.2 Analisis Biaya Operasi
Biaya operasi antara lain:

1. Manajemen operasional
2. Harga beli LNG
3. Operasional alat transportasi
4. Pajak dan pungutan lainnya.
5. Dll.
5.5.3 Analisis Finansial
Dalam praktiknya, ada beberapa kriteria untuk menentukan apakah suatu usaha layak
atau tidak untuk dilakukan ditinjau dari aspek finansial. Kriteria ini tergantung dari
kebutuhan perusahaan dan metode mana yang akan digunakan. Setiap metode yang
digunakan memiliki kelebihan dan kekurangan. Semakin banyak metode yang
digunakan, maka semakin memberikan gambaran yang lengkap sehingga diharapkan

Page 22 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

memberikan hasil yang akan diperoleh menjadi lebih sempurna. Adapun kriteria
metode yang dapat dipilih adalah sebagai berikut:

A. Payback Period (PP)

Payback period (PP) adalah jangka waktu tertentu yang menunjukkan terjadinya arus
penerimaan (cash in flows) secara kumulatif sama dengan jumlah investasi dalam
bentuk present value (Ibrahim, 2009). Payback period menunjukkan suatu periode yang
diperlukan untuk dapat menutup kembali pengeluaran investasi dengan menggunakan
proceeds yang dihasilkan dari investasi tersebut. Apabila proceeds setiap tahunnnya
sama jumlahnya maka payback dari suatu investasi dapat dihitung dengan cara
membagi jumlah investasi dengan proceeds tahunan.

Jumlah Investasi
Payback Period = x 1 tahun
Kas bersih/tahun
(23)

Apabila proceeds tiap tahunnya tidak sama jumlahnya, maka payback period dihitung
dengan mengurangkan investasi dengan proceeds tahun pertahun, sehingga
keseluruhan investasi dapat diperoleh kembali.

Kriteria pengambilan keputusannya adalah sebagai berikut :

1. Apabila payback period dari investasi yang diusulkan lebih pendek dari payback
period maksimal atau yang ditentukan oleh perusahaan, maka usulan investasi itu
dapat diterima, sebaliknya kalau payback period lebih panjang maka usulan
investasi tersebut ditolak.
2. Apabila kita harus memilih salah satu dari beberapa usulan investasi, maka dipilih
yang mempunyai payback period yang paling cepat.

B. Net Present Value (NPV)

Dalam metode ini sudah diperhitungkan nilai waktu dari uang. Metode ini menghitung
present value aliran kas masuk dan aliran kas keluar (outlays) dari suatu investasi

Page 23 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

dengan menggunakan tingkat bunga tertentu. Metode ini memperhatikan proceeds


maupun time value of money. Rumus NPV adalah sebagai berikut :

n
CFt
NPV =∑ t
0 (1+k )

Dimana :

K : discount rate yang digunakan, penentuan dari tingkat bunga tertentu

tersebut menunjukkan atau mendasarkan pada required net of return

yang diinginkan dan disajikan dalam tabel present value dari Rp 1,00

CFt : cash flow pada periode t

n : periode terakhir cash flow

t : periode tahun

Dalam metode ini yang pertama-tama dihitung adalah nilai sekarang (present value)
dari proceeds yang diharapkan atas dasar discount rate tertentu. Kemudian jumlah
present value (PV) dari keseluruhan proceeds selama usianya dikurangi dengan PV dari
jumlah investasinya. Selisih antara PV dari keseluruhan proceeds dengan PV dari
pengeluaran modal dinamakan nilai sekarang netto (NPV). Apabila jumlah PV dari
keseluruhan proceeds yang diharapkan lebih besar daripada PV dari investasinya maka
NPV-nya positif sehingga usul investasi dapat diterima.

C. Internal Rate of Return (IRR)

IRR adalah metode yang sudah memperhitungkan nilai waktu dari uang. Metode ini
dipergunakan untuk mengetahui tingkat bunga yang akan menjadikan jumlah nilai
akhir sekarang dari proceeds yang diharapkan akan diterima sama dengan jumlah nilai
sekarang dari pengeluaran modal. Pada dasarnya internal rate of return dapat dicari
dengan cara trial and error dengan serba coba-coba :

Page 24 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

Dalam menggunakan IRR dipergunakan langkah-langkah sebagai berikut:

1. Menghitung PV dari proceeds tiap tahunnya atas dasar tingkat bunga yang dipilih.
2. Dengan menggunakan 2 tingkat bunga yang dipilih diadakan interpolasi untuk
menemukan tingkat bunga yang mendekati rate sesungguhnya.
3. Dari interpolasi yang dihasilkan NPV positif dan negatif, maka dapat diketahui
IRR sebenarnya yng terletak antara 2 tingkat bunga yang dipilih.
Dengan membandingkan interpolasi dapat merumuskan sebagai berikut :

P2−P1
R = P1 – C 1
C2−C 1

Dimana,

r : Internal Rate of Return

P1 : Tingkat bunga ke-1

P2 : Tingkat bunga ke-2

C1 : NPV ke-1

C2 : NPV ke-2

Apabila tingkat bunga (r) lebih besar atau sama (r ≥) dengan tingkat bunga yang
disyaratkan, maka investasi dikatakan menguntungkan. Dan jikalau sebaliknya yaitu
lebih kecil maka merugikan. Dengan metode ini jika dihadapkan pada beberapa usulan
investasi maka alternatif investasi yang dipilih adalah dengan IRR yang paling besar.

D. Analisis Sensitifitas

Untuk melihat pengaruh perubahan-perubahan parameter investasi, perlu dilakukan


analisis sensitivitas investasi. Analisis sensitivitas dari rencana investasi yang
melibatkan banyak parameter akan memperlihatkan aspek-aspek yang penting dari
suatu permasalahan. Analisis sensitivitas merupakan analisis yang dilakukan untuk
mengetahui akibat dari perubahan parameter-parameter produksi terhadap perubahan
kinerja sistem produksi dalam menghasilkan keuntungan. Dengan melakukan analisis

Page 25 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

sensitivitas maka akibat yang mungkin terjadi dari perubahan-perubahan tersebut


dapat diketahui dan diantisipasi sebelumnya.

Alasan dilakukannya analisis sensitivitas adalah untuk mengantisipasi adanya


perubahan-perubahan berikut: 

1. Adanya cost overrun, yaitu kenaikan biaya-biaya, seperti biaya konstruksi, biaya
bahan-baku, produksi, dsb.
2. Penurunan produktivitas
3. Mundurnya jadwal pelaksanaan usaha
Setelah melakukan analisis dapat diketahui seberapa jauh dampak perubahan tersebut
terhadap kelayakan proyek: pada tingkat mana proyek masih layak dilaksanakan.
Analisis sensitivitas dilakukan dengan menghitung IRR, NPV, dan payback period pada
beberapa skenario perubahan yang mungkin terjadi.
5.6 Tahap Pelaporan dan Finalisasi
Dalam tahapan pelaporan, beberapa hal yang dijadikan perhatian adalah:

a. Peta wilayah dan data makro ekonomi


b. Peta potensi pasar
c. Inventarisasi data sekunder :
Daftar potensi pasar
Volume potensi pasar
d. Prioritas potensi pasar
e. Rekaman data aktual lapangan
f. Kajian proses supply LNG
g. Daftar peralatan yang diperlukan
h. Analisis optimalisasi logistik
i. Kesimpulan dan rekomendasi

6 RENCANA KERJA

Rencana kerja ini disusun berdasarkan kebutuhan kegiatan yang akan dilaksanakan
oleh konsultan sesuai dengan ruang lingkup kegiatan yang diusulkan dan metodologi

Page 26 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

yang digunakan dalam pelaksanaan Studi Potensi Pasar Gas Bumi di Indonesia Tengah
dan Timur.

Rencana kerja ini akan digunakan sebagai pedoman maupun alat untuk memantau
perkembangan pekerjaan dan target perkembangan yang harus dicapai dalam tiap
tahap pekerjaan, sehingga pelaksanaannya dapat berjalan secara efisien dan efektif.

Berdasarkan ketentuan-ketentuan dalam TOR, konsultan telah menyusun rencana kerja


dengan penjelasan sebagai berikut:

Tahapan pelaksanaan kegiatan yang akan dibagi dalam 7 tahap yaitu:

1. Pekerjaan pendahuluan
 Tahapan persiapan
 Penyusunan laporan pendahuluan
2. Studi dan analisis data sekunder untuk potensi pasar LNG
 Tahapan Pengumpulan Data Sekunder
 Analisis potensi pasar dan sumber LNG
3. Survey lapangan
 Survey Potensi Buyer LNG
 Survey Infrastruktur umum LNG
4. Pekerjaan analisis pasar LNG
 Pengolahan data hasil survey
 Analisis potensi pasar
 Analisis sumber LNG
5. Laporan sela dan asistensi dengan PT PGN
6. Pekerjaan analisis lanjutan:
 Analisis proses
 Analisis logistik
 Analisis Ekonomi
7. Pekerjaan Pelaporan dan presentasi
 Laporan Sela
 Draft Final Report

Page 27 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

 Final Report
Adapun tahap pelaksanaan kegiatan (Sequence) diatas Dapat berubah sesuai dengan
kebutuhan dan situasi serta kondisi lapangan.

6.1 Tahap Pendahuluan

6.1.1 Tahap Persiapan


Lingkup Kegiatan yang dilakukan dalam tahap persiapan ini antara lain adalah:

 Penyelesaian administrasi kontrak, rencana kerja, rencana mutu kerja dan surat-
surat keterangan untuk penugasan personil, pengurusan perijinan jika
diperlukan.
 Membuat rencana kerja mobilisasi untuk pengumpulan data primer dan
sekunder.
 Persiapan personalia.

6.1.2 Tahap Pembuatan Laporan Pendahuluan


Laporan pendahuluan berisi tentang latar belakang, tujuan, lingkup kerja, metodologi,
rencana kerja, jadwal kerja, serta deskripsi data-data awal yang ada.

6.2 Tahap Studi dan Analisis Data Sekunder Untuk Potensi Pasar LNG

6.2.1 Pengumpulan Data Sekunder


Pada tahapan ini, akan dilakukan pengumpulan data sekunder dari berbagai sumber.
Data sekunder yang akan dikumpulkan berupa kajian terhadap studi pustaka dan data-
data lain yang berkaitan dengan subyek bahasan studi dan lokasi pekerjaan.

Sumber data antara laian:

 Biro Pusat Statistik,


 Badan Perencanaan Daerah,
 Badan Kordinasi Penanaman Modal (BKPM),
 PT. Perusahaan Listrik Negara (PT PLN),
 Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral,
 Publikasi harga LNG internasional,
 Data dari PT PGN,

Page 28 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

6.2.2 Analisis Potensi Pasar dan Sumber LNG


Hal-hal yang akan dilakukan pada tahapan ini antara lain:

 Analisis kondisi makro ekonomi wilayah Indonesia Tengah dan Timur


 Analisis kondisi kelistrikan, Industri, dan transportasi wilayah Indonesia Tengah
dan Timur
 Analisis kondisi penggunaan sumber daya energi wilayah Indonesia Tengah dan
Timur
 Analisis powerplant pengguna bahan bakar
 Analisis industri pengguna bahan bakar
 Analisis transportasi pengguna sumber daya energi
 Analisis daya saing substitusi sumberdaya energi wilayah Indonesia Tengah dan
Timur
 Perhitungan potensi volume penjualan gas di wilayah Indonesia Tengah dan
Timur

6.3 Tahap Survey Lapangan

6.3.1 Survey Potensi Pasar/Buyer LNG


Survey langsung potensi pasar dilasanakan setelah melakukan perhitungan dan analisa
potensi pasar LNG dan diurutkan dengan urutan dua terebesar yang menjadi target
PGN.

Pekerjaan survey potensi pasar akan dilaksanakan dengan melakukan pengamatan,


observasi dan wawancara langsung dengan calon pelanggan dengan metode
pelaksanaan yang telah disepakati dan disetujui oleh PT Perusahaan Gas Negara
(Persero), Tbk. Survey ini dapat didukung dengan mempelajari arsip-arsip lama yang
berkaitan dengan potensi pasar eksisting.

Secara garis besar, pelaksanaan survey potensi pasar di jalur pipa di lapangan
berdasarkan kepada ketentuan-ketentuan sebagai berikut :

a. Pengambilan data/pemetaan obyek detail diatas permukaan bumi dilakukan


dengan metode rapid mapping dengan bantuan peralatan GPS navigasi yang
merujuk kepada base map digital yang ada di daerah tersebut.

Page 29 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

b. Data setiap lokasi calon pelanggan yang dianggap penting


 Nama Pabrik/industri/Usaha
 Jenis Produk/Jasa yang dihasilkan
 Jenis bahan bakar yang digunakan saat ini
 Bahan bakar tersebut digunakan untuk boiler/furnace/feedstok.
 Kapasitas bahan bakar yang digunakan saat ini.
 Jarak antara jalur supply gas yang direncanakan dengan pabrik

6.3.2 Survey Infrastruktur Umum Penunjang Dsitribusi LNG


Survey langsung sarana penunjang distribusi LNG dilaksanakan setelah melakukan
perhitungan dan analisa potensi pasar LNG dan diurutkan dengan urutan dua terbesar
yang menjadi target PGN.

Survey dilakukan dengan melihat lokasi, kondisi, ukuran/kapasitas, fungsi, dan hal-hal
lain terkait dengan logistik distribusi LNG ke pengguna (buyer).

6.4 Tahap Analisis Pasar LNG

6.4.1 Pengolahan Data Hasil Survey


Data hasil survey di catat dan dibuat dalam bentuk tabulasi data untuk melengkapi dan
memvalidasi data-data sekunder yang telah ada. Perhitungan dan konversi dilakukan
untuk menyamakan satuan jika diperlukan untuk memudahkan proses analisis.

6.4.2 Analisis Potensi Pasar


Pada analisis potensi pasar, diuraikan mengenai potensi permintaan/pasar gas saat ini
dan dimasa yang akan datang. Hal ini memuat antara lain tinjauan makro tentang
kondisi perekononian di Indonesia Tengah dan Timur termasuk adanya rencana
perkembangan power plant, kawasan industri, pertambangan, dll. Pada analisis potensi
pasar juga dipertimbangkan substitusi bahan bakar yang sekarang digunakan baik
diesel atau LPG atau kebuthan baru.

6.4.3 Analisis Sumber LNG


Analisis pasokan membahas sumber gas dalam bentuk LNG. Uraian mengenai sumber
gas berisi informasi tentang lokasi, perusahaan penyedia LNG, kapasitas produksi, dan

Page 30 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

analisis perencanaan pasokan gas tersebut dalam jangka pendek, jangka menengah dan
jangka panjang.

6.5 Laporan Sela dan Asistensi dengan PT PGN


Laporan sela berisi antara lain data hasil survey baik data primer maupun data
sekunder serta hasil analisisnya yang berisi tentang data potensi pasar, data sumber
LNG, dan data fasilitas penunjang yang ada. Laporan tersebut disampaikan ke PT PGN
untuk dilakukan pembahasan bersama.

6.6 Analisis Lanjut

6.6.1 Analisis Proses


Analisis proses distribusi LNG di wilayah Indonesia Tengah dan Timur diidentifikasi
dengan mengacu kepada kapasitas volume gas untuk distribusi dan proses standar
pengelolaan LNG dari mulai uploading, transportation, docking, unloading,
regasification, storage, land transportation/pipeline. Proses dasar distribusi LNG akan
digambar dalam bentuk diagram.

6.6.2 Analisis Logistik


Analisis logistik dimulai dengan mengkaji berbagai alternatif moda transportasi yang
memungkinkan. Dari berbagai moda tersebut kemudian dikaji metoda yang paling
aman dan optimal secar ekonomi.

6.6.3 Analisis Keuangan


Analisis keuangan mencakup total investasi (Capital Expenditure) dan biaya operasi
(Operation Expenditure) berkaitan dengan analisis proses dan analisis logistik terpilih.
Analisis kinerja keuangan secara umum dibuat dengan menggunakan parameter-
parameter yang biasa dalam analisiskeuangan antara lain IRR, NPV, PBP, dan sesitifitas.

6.7 Tahap Pelaporan dan Presentasi


Setiap data dan informasi yang berguna untuk kajian potensi pasar gas di Indonesia
Tengah dan Timur akan dicatat dalam bentuk laporan. Demikian juga proses dan hasil
analisis serta kesimpulan dan rekomendasi akan direkam dalam bentuk laporan secara
bertahap yaitu laporan sela, draft laporan akhir, dan laporan akhir. Laporan juga akan

Page 31 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

dipresentasikan sesuai dengan jadwal yang disepakati bersama antara konsultan


dengan pemilikpekerjaan.

7 JADWAL PELAKSANAAN PEKERJAAN

Jadwal pelaksaan pekerjaan dibuat untuk masing-masing tahapan kegiatan


pekerjaan yang diusulkan Konsultan. Ini dimaksudkan agar tercapai sasaran
sebagai berikut :

 Agar pelaksanaan pekerjaan dapat terkoordinir dengan baik sehingga dapat


selesai tepat waktu dan memenuhi sasarannya.
 Dengan koordinasi dari team leader maka setiap tahapan kegiatan pekerjaan
diusahakan untuk saling berkesinambungan, sehingga waktu pelaksaan
pekerjaan akan lebih efektif.

Berikut ini adalah jadwal Pelaksaan Pekerjaan :

Page 32 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

8 TENAGA AHLI DAN TANGGUNG JAWABNYA

8.1 Susuan Tenaga Ahli

Susunan tim yang terlibat langsung dalam studi ini dapat dilihat pada Tabel Berikut ini.

No. Posisi Nama Kualifikasi

Pendidikan Min. S2 di
bidang teknik atau
ekonomi/manajemen
1. Team Leader Ir. Ahmad Firdaus, MT
Pengalaman minimal 10
tahun dalam bidang
analisis bisnis
Pendidikan Min. S1
Teknik Industri atau
Tenaga Ahli Analisis Gunawarman Mulyadi, Manajemen/ Ekonomi,
2
Pasar SE pengalaman minimal 5
tahun dalam bidang
market survey
Pendidikan Min. S1
Ekonomi/Manajemen
Tenaga Ahli Harry Riusxander, SE, atau Teknik Industri,
3
Ekonomi MBA pengalaman minimal 5
tahun sebagai Ahli
Analisis Ekonomi
Pendidikan Min. S1
Tenaga Ahli Teknik, pengalaman
4 Ir. M. Sholih Ustmani
Teknologi LNG minimal 5 tahun sebagai
Ahli Teknologi LNG
5 Tenaga Ahli Logistik Ir. Mahardi Sadono, MT Pendidikan min. D3,
pengalaman minimal 3
tahun sebagai

Page 33 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

administrator.

8.2 Tanggung Jawab

Dalam rangka mendukung pelaksanaan Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan


Indonesia Tengah dan Timur, untuk menghasilkan pekerjaan yang baik dan sempurna
serta hasilnya dapat bermanfaat, untuk itu perlu didukung tenaga ahli yang professional
dalam melaksanakan pekerjaan tersebut sesuai dengan bidang keahlian yang
dibutuhkan untuk melaksanakan pekerjaan sesuai dengan apa yang terdapat dalam
Kerangka Acuan Kerja tersebut. Dalam hal ini kami selaku penyedia jasa layanan
konsultansi yang berminat dalam ini akan menyediakan tenaga ahli professional sesuai
dengan kebutuhan untuk melaksanakan pekerjaan tersebut untuk lebih jelasnya akan
diuraikan selanjutnya.

Sesuai dengan KAK, untuk Pekerjaan Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia
Tengah dan Timur, kebutuhan tenaga ahli yang dipersyaratkan akan memiliki
kemampuan untuk menangani pekerjaan yang dimaksud dengan ketentuan sebagai
berikut :

a. Ketua Tim
 1 (Satu) orang Ketua Tim dengan kualifikasi sebagai berikut: pendidikan
minimal S2 di bidang Teknik atau Ekonomi/Manajemen. Pengalaman
minimal 10 tahun dalam bidang analisis bisnis.
b. Tenaga Ahli Analisis Pasar
 1 (Satu) orang, dengan kualifikasi sebagai berikut: pendidikan minimal S2
Teknik Industri atau Manajemen/Ekonomi. Pengalaman minimal 5 tahun
dalam bidang market survey.
c. Tenaga Ahli Ekonomi
 1 (Satu) orang, dengan kualifikasi sebagai berikut: pendidikan minimal S2
Ekonomi/Manajemen atau Teknik Industri. Pengalaman minimal 5 tahun
sebagai Ahli Analisis Ekonomi.
d. Tenaga Ahli Teknologi LNG

Page 34 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

 1 (Satu) orang, dengan kualifikasi sebagai berikut: pendidikan minimal S1 Teknik


pengalaman profesional min 5 tahun di bidang LNG.

Page 35 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

9 JADWAL PENUGASAN TENAGA AHLI

Rencana penugasan dan alokasi personil disusun berdasarkan kualifikasi dan


pengalaman untuk setiap bidang pekerjaan. Alokasi menurut waktu dalam jadual dan
bobot kerja bagian personil menjadi bahan masukan dalam penyusunan perincian biaya
langsung personil (remuneration) dalam pelaksanaan pekerjaan serta penyusunan
organisasi Konsultan Pelaksana.

Alokasi waktu yang direncanakan bagi penyelesaian pekerjaan Analisis Potensi Bisnis
LNG Kawasan Indonesia Tengah dan Timur ini adalah 90 (Sembilan Puluh) hari
kalender terhitung sejak ditandatanganinya Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK). Adapun
jadual penugasan personil Tenaga Ahli dan Tenaga Pendukung untuk pekerjaan ini
adalah sebagai berikut:

No Tenaga Ahli Bulan ke


1 2 3
1 Ketua Tim
2 Ahli Analisis Pasar
3 Ahli Ekonomi
4 Ahli Teknologi LNG
5 Ahli Logistik

Page 36 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

10 STRUKTUR ORGANISASI PELAKSANAAN PEKERJAAN

Didalam tatanan kepengurusan akan selalu menyajikan suatu struktur organisasi


masing-masing fungsional, begitu pula dengan pelaksanaan suatu pekerjaan, dimana
didalamnya kan menjelaskan mengenai susunan tim kerja dalam melaksanakan suatu
pekerjaan, sehingga terciptanya suatu kepengurusan didalam melaksanakan pekerjaan
tersebut.

Organisasi Pelaksanaan pekerjaan kegiatan penyusunan Analisis Potensi Bisnis LNG


Kawasan Indonesia Tengah dan Timur , dapat dilihat pada gambar sebagai berikut :

Ketua Tim Administrator

Tenaga Ahli Ahli Ahli


Ahli Logistik
Analisis Ekonomi Teknologi
Pasar LNG

Page 37 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

11 LAPORAN

Konsultan/Penyedia Jasa akan menyelesaikan seluruh pekerjaan yang


menjadi kewajibannya dalam jangka waktu 3 (tiga) bulan setelah penunjukan.
Konsultan/Penyedia Jasa akan menyerahkan:

a. Laporan Awal
Berisi Rencana Kerja Awal yang telah disepakati pada saat Kick-Off Meeting
beserta Jadwal Pekerjaan. Diserahkan selambat-lambatnya 1 (satu) minggu
setelah pelaksanaan Kick-Off Meeting. Laporan awal memuat data-data
sekunder mengenai market/demand dan suplai/sumber LNG di wilayah
Indonesia Tengah dan Timur.
b. Laporan Sela
Laporan sela meliputi namun tidak terbatas pada:
 Laporan & Analisa Market Gas dan LNG Source sesuai dengan
ruang lingkup point A.
 Laporan & Analisa Pasar LNG sesuai dengan ruang lingkup point
B.

Draft diserahkan selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan


Presentasi Laporan Sela, dan Revisi Final diserahkan selambat-lambatnya 1
(satu) minggu setelah pelaksanaan Presentasi Laporan Sela.
c. Laporan Final
Berisi keseluruhan pelaksanaan Pekerjaan.
Draft diserahkan selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan
Presentasi Laporan Final Pekerjaan, dan Revisi Final diserahkan selambat-
lambatnya 1 (satu) minggu setelah pelaksanaan Presentasi Laporan Final
Pekerjaan.

Laporan akan disetujui oleh Kepala Product Development Management setelah


diverifikasi oleh Tim Counterpart. Konsultan/Penyedia Jasa akan menyerahkan
laporan sebanyak 3 (tiga) set original dengan disertai salinannya dalam bentuk

Page 38 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

softcopy (editable & non-editable), khusus untuk Laporan Final sebanyak 5 (lima)
set.

Page 39 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

12 STAFF PENDUKUNG

Staf Pendukung yang disediakan untuk pelaksanaan Pekerjaan Penyusunan Analisis


Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia Tengah dan Timur, adalah 1 (satu) orang
Administrator, dengan kualifikasi sebagai berikut: pendidikan minimal D3 semua
bidang dengan pengalaman minimal 3 tahun sebagai administrator.

a.

Page 40 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

13 FASILITAS PENDUKUNG

13.1 Peralatan Kantor

Penyediaan peralatan kantor dengan sarana sewa meliputi peralatan komputer, printer,
dan scanner. Peralatan dipakai sesuai dengan jadwal pelaksanaan kegiatan yang
direncanakan dan telah disetujui oleh pihak pemberi kerja.

Peralatan kantor merupakan syarat mutlak sebagai pendukung dalam pelaksanaan


pekerjaan ini, juga akan dipenuhi untuk keperluan bahan-bahan habis pakai serta alat-
alat kantor lainnya baik sewa maupun milik sendiri.

13.2 Peralatan Transportasi

Peralatan tansportasi lapangan menggunakan kendaraan sewa yang digunakan untuk


kepentingan survei lapangan meliputi kendaraan roda empat sebanyak 2 (dua) unit,
Jadwal penggunaan peralatan transportasi sesuai dengan keperluan survai lapangan

Guna menunjang komunikasi dalam efisiensi setiap menanggapi perkembangan dalam


pelaksanaan pekerjaan ini dipakai sarana telephone, handphone, faxcimile, teknologi
informasi lainnya seperti internet, kamera digital. Penggunaan sarana ini disesuikan
dengan kebutuhan selama pelaksanaan kerja. Pengadaan peralatan komunikasi
digunakan sewa maupun milik sendiri.

13.3 Peralatan Survei Lapangan

Peralatan survei lapangan yang digunakan yaitu untuk mendukung kegiatan survai
lapangan meliputi survei pengambilan data eksisting di lapangan. Pengadaan peralatan
yang digunakan untuk kegiatan survei dengan pengadaan sewa untuk masing-masing
kegiatan yang dibutuhkan

Page 41 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

14 PENUTUP

Demikian Dokumen Usulan Teknis ini kami sampaikan sebagai bahan pertimbangan
dalam proses pengadaan barang dan jasa pada Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan
Indonesia Tengah dan Timur.

Dokumen ini merupakan gambaran global, Bagaimana kami melaksanakan pekerjaan


Penyusunan Dokumen Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia Tengah dan
Timur bagaimana kami akan menginput data dan memprosesnya serta menghasilkan
produk sesuai dengan Kerangka Acuan Kerja yang telah ditetapkan. Besar harapan kami
hal ini mampu merepresentatifkan kondisi perusahaan kami.

Page 42 of 43
PROPOSAL TEKNIS

Analisis Potensi Bisnis LNG Kawasan Indonesia


Tengah dan Timur

15 LAMPIRAN

Daftar riwayat hidup

Page 43 of 43

Anda mungkin juga menyukai