Anda di halaman 1dari 3

RUMAH SAKIT KEBONJATI

Jl. Kebonjati No.152 Bandung - 40181 - Indonesia


Telp. (022) 6014058 –, Fax. (022) 6031969
Email : rskebonjati@gmail.com
Website://www.rskebonjati.com

Bandung, 3 Januari 2022

Nomor : 01/ I/ IB / 2022


Lampiran : 1 ( Satu )
Perihal : Sosialisasi tentang Bantuan Hidup Dasar

Kepada :
Yth Staf Instalasi Bedah
Di Tempat

Dengan Hormat,
Dengan ini saya mengundang seluruh staf instalasi bedah untuk hadir pada:

Hari / Tanggal : Kamis, 06 Januari 2022


Waktu : Pukul 09.00 WIB s.d selesai
Tempat : Ruang Instalasi Bedah
Acara : Sosialisasi tentang Bantuan Hidup Dasar

Sehubungan dengan pentingnya acara tersebut, saya harapkan seluruh staf Instalasi Bedah dapat
hadir tepat waktu sesuai yang telah di sepakati.

Demikian undangan ini disampaikan, atas kehadirannya saya ucapkan terima kasih.

Kepala Ruangan Instalasi Bedah

Sukarmi, S. Kep., Ners

NOTULEN RAPAT
Hari : Kamis, 06 Januari 2022
Pimpinan Rapat: Mira Silviana dr, Sp.An
Materi : Sosialisasi tentang Bantuan Hidup Dasar
Kesimpulan :
1. BHD sangat penting terumata untuk Tenaga medis dan masyarakat umum sekitarnya
2. Pentingnya cara mengetahui BHP merupakan pertolongan pertama untuk pasien yang henti
nafas dan henti jantung
3.

MATERI
1. Pengertian
Bantuan Hidup Dasar merupakan tindakan yang dilakukan pada korban yang mengalami
suatu keadaan yang mengancam jiwa dan merupakan pertolongan pertama yang dilakukan
pada korban henti nafas atau henti jantung.
2. Tindakan BHD perlu dikuasai oleh seseorang yang berprofesi dalam dunia kesehatan dan
untuk masyarakat awam
3. Tindakan yang harus di lakukan bila mendapati korban yang tidak sadar
a. Mengenali henti jantung atau henti nafas
b. Meminta bantuan
c. Melakukan resusitasi jantung
d. Membuka dan membebaskan jalan nafas
e. Memberi bantuan nafas
f. Membertahankan sirkulasi darah
Jika korban henti jantung tidak segera di berikan BHD kemungkinan korban selamat
berkurang 10-12 persen permenit. Jika tindakan BHP yang cepat dan tepat akan
memperbesar kemungkinan korban selamat
4. Langkah-langkah bantuan hidup Dasar
a. Korban tidak sadar dan tidak berrespon
b. Pastikan keamanan
c. Minta bantuan sekitar
d. Nilai pernafasan (lihat, dengar dan rasakan)
e. Tidak bernafas normal atau henti nafas
f. Panggil Tim Medis
g. Kompresi jantung paru 30 kali (30 banding 2 )
h. Jangan hentikan 30:2 sampai sadar Tim Medis
i. Kompresi dada yang efektif tekan cepat minimal 100 kali permenit dgn kedalaman 5 cm
untuk dewasa
5. BHD di hentikan bila :
a. Kembalinya denyut jantung dan nafas spontan
b. Pasien diambil alih oleh Tim bantuan hidup lanjut
c. Penolong terancam keselamatanya, penolong kelelahan
d. Adanya perintah jangan di resusitasi oleh Tim Medis atau dokter

Anda mungkin juga menyukai